Anda di halaman 1dari 4

YAYASAN UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA (UNDIKSHA)

SEKOLAH LABORATORIUM UNDIKSHA


PANITIA HARI ULANG TAHUN SEKOLAH
Alamat: Jalan Jatayu No. 10 Singaraja Telepon: 0362-2257
Website : http://lab-school.undiksha.ac.id Email : sekolahlabundiksha@gmail.com

Singaraja, 4 Januari 2024


Nomor : 06/Pan-Hut/Sek.Lab/I/2024
Lampiran : -
Perihal : Undangan Rapat

Yth. : Bapak/Ibu Panitia HUT Sekolah Lab. Undiksha


ke-53 Tahun
di –
Singaraja

Dengan hormat, dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Sekolah
Laboratorium Undiksha ke 53 tahun. Bersama ini kami memohon kehadiran
Bapak/Ibu dalam pertemuan yang akan diselenggarakan pada.

Hari,Tanggal : Jumat, 5 Januari 2023


Waktu : 09.00 Wita – Selesai
Tempat : Ruang Auditorium Sekolah Lab. Undiksha
Acara : Laporan kesiapan masing-masing seksi

Demikian surat ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya kami
ucapkan terima kasih.

Ketua, Sekretaris,

Luh Januarti Asri Yastini, S.Pd. Putu Sri Wahyuni, S.E.


YAYASAN UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA (UNDIKSHA)

SEKOLAH LABORATORIUM UNDIKSHA


PANITIA HARI ULANG TAHUN SEKOLAH
Alamat: Jalan Jatayu No. 10 Singaraja Telepon: 0362-2257
Website : http://lab-school.undiksha.ac.id Email : sekolahlabundiksha@gmail.com

JOB DESCRIPTION
PANITIA HUT KE 53 SEKOLAH LAB UNDIKSHA

1. Pengarah
 Memberikan arahan terhadap persiapan, pelaksanaan kegiatan HUT Sekolah

2. Penanggung Jawab
 Bertanggungjawab dan mengawasi penyelenggaran dimasing-masing jenjang rangkaian
kegiatan HUT Sekolah

3. Ketua Panitia
 Bertanggung-jawab kepada Pengarah (Yayasan) dan Penanggungjawab (Direksi & Para
Kepala Sekolah)
 Memimpin rapat koordinasi
 Membuat tugas, menyusun perencanaan, membuat rambu-rambu kegiatan HUT Sekolah dari
tanggal 11 -13 Januari 2024
 Memimpin dan mengawasi jalannya kepanitiaan
 Secara umum dan teknis mengkoordinir pelaksanaan kepanitiaan masing-masing seksi
 Memimpin panitia sesuai dengan ketentuan-ketentuan dan kebijaksanaan yang digariskan oleh
Yayasan dan Direksi
 Mengarahkan, membimbing, mengevaluasi, dan mengawasi persiapan dan pelaksanaan HUT
Sekolah selama berlangsung di kepanitiaan.
 Melaporkan kegiatan kepada pengarah dan penanggungjawab

4. Wakil Ketua
 Membantu Ketua dalam melaksanakan tugas rangkaian HUT Sekolah
 Secara umum dan teknis ikut memantau pelaksanaan HUT Sekolah pada pelaksanaan
kepanitiaan masing-masing seksi
 Ikut mengarahkan, membimbing, mengevaluasi, dan mengawasi persiapan dan pelaksanaan
HUT Sekolah
 Melaporkan kegiatan HUT Sekolah secara berkala kepada ketua panitia dan
penanggungjawab

5. Sekretaris
 Membuat daftar hadir rapat panitia HUT Sekolah
 Menlist Undangan yang hadir dalam kegiatan selamat HUT
 Membuat daftar hadir undangan, panitia saat puncak HUT Sekolah
 Membuat/menyiapkan /memperbanyak surat-surat yang diperlukan selama kegiatan HUT
Sekolah
 Membuat proposal kegiatan serangkaian kebutuhan seksi penggalian dana
 Melaporkan kegiatan kepada Ketua
 Kerjasama dengan bidang lain
YAYASAN UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA (UNDIKSHA)

SEKOLAH LABORATORIUM UNDIKSHA


PANITIA HARI ULANG TAHUN SEKOLAH
Alamat: Jalan Jatayu No. 10 Singaraja Telepon: 0362-2257
Website : http://lab-school.undiksha.ac.id Email : sekolahlabundiksha@gmail.com

6. Bendahara
 Membuat rencana anggaran belanja untuk kegiatan puncak HUT Sekolah secara efisien
 Melakukan pembayaran terhadap pelaksanaan kegiatan sesuai dengan dana yang telah
ditetapkan
 Melaporkan kegiatan kepada ketua, penanggungjawab dan pengarah
 Kerjasama dengan bidang lain

7. Seksi – seksi
a. Seksi Acara
 Membuat dan menyusun Acara HUT Sekolah
 Mempersiapkan Acara kegiatan jalan santai sekolah 11 Januari 2024
 Menyiapkan perangkat acara serangkaian Upacara Bendera sesuai dengan kebutuhan dalam
rangkaian HUT Sekolah 13 Januari 2024
 Menyiapkan hiburan/ramah tamah dan lainnya di Auditorium pada tanggal 13 Januari 2024
 Melaksanakan gladi sebelumnya, setiap pelaksanaan di hari rangkaian HUT Sekolah
 Melaporkan kegiatan kepada Ketua
 Saling berkoordinasi & kerjasama dengan bidang lain
b. Seksi Perlengkapan
 Menyiapkan dan menata perlengkapan serta mendekorasi yang diperlukan pada rangkaian
HUT Sekolah dari jalan santai, upacara bendera, dan ramah tamah (sound system, meja,
kursi, baliho, spanduk dll)
 Menyiapkan dan memasang Baliho HUT Sekolah di papan reklame sekolah serta spanduk
ditempat strategis termasuk spanduk jalan santai
 Menyiapkan Balon Udara untuk acara Upacara 13 Januari 2024
 Menyiapkan Lapangan dalam kegiatan jalan santai, 11 Januari 2024, upacara bendera &
Auditorium 13 Januari 2024
 Melaporkan kegiatan kepada ketua
 Saling berkoordinasi & kerjasama dengan bidang lain
c. Seksi Kerohanian
 Berkoordinasi dengan pemangku (ngulemin) kegiatan mepiuning awal kegiatan HUT Sekolah
 Menyiapkan keperluan upakara/banten yang diperlukan saat mepiuning dan acara sembahyang
rangkaian HUT Sekolah
 Berkoordinasi dengan petugas sembahyang jenjang untuk tetap melakukan sembahyang keliling
di lingkungan Sekolah selama kegiatan HUT di jenjang berlangsung
 Melaporkan kegiatan kepada ketua
 Saling berkoordinasi & kerjasama dengan bidang lain

d.Seksi Konsumsi
 Menyediakan konsumsi saat rapat panitia HUT Sekolah
 Menyediakan konsumsi snack undangan pada tanggal 11 Januari 2024
 Menyediakan konsumsi snack dan nasi saat puncak HUT Sekolah
 Menyiapkan tumpeng untuk di Auditorium hari Sabtu, tanggal 13 Januari 2024
 Saling berkoordinasi & kerjasama dengan bidang lain
e.Seksi Publikasi/Dok.
 Mendokumentasi dan mempublikasi kegiatan HUT sekolah
YAYASAN UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA (UNDIKSHA)

SEKOLAH LABORATORIUM UNDIKSHA


PANITIA HARI ULANG TAHUN SEKOLAH
Alamat: Jalan Jatayu No. 10 Singaraja Telepon: 0362-2257
Website : http://lab-school.undiksha.ac.id Email : sekolahlabundiksha@gmail.com

 Berkoordinasi dengan jenjang untuk mendokumentasi dan publikasi kegiatan di jenjangnya


masing-masing
 Melaporkan kegiatan kepada ketua
 Saling berkoordinasi & kerjasama dengan bidang lain
g.Seksi Keamanan
 Menjaga keamanan, ketertiban serta pengawasan selama rangkaian kegiatan HUT Sekolah
berlangsung dari tanggal11-13 Januari 2024 sesuai jadwal jaga pos
 Melakukan pengawalan kegiatan jalan santai
 Melaporkan kegiatan kepada ketua
 Saling berkoordinasi & kerjasama dengan bidang lain

Anda mungkin juga menyukai