Anda di halaman 1dari 4

TATA IBADAH HARI MINGGU BENTUK I

DIRANGKAIKAN DENGAN SYUKUR HARI ULANG TAHUN KE-21


JEMAAT GMIM ”MARANATHA” SARONGSONG SATU
WILAYAH AIRMADIDI TIGA
Minggu, 7 Januari 2024

PERSIAPAN
Menyanyi : “BERTEMU DALAM KASIHNYA”
Bertemu dalam kasih-Nya, berkumpul dalam anug’rah-Nya
Mari bersukacita semua di dalam rumah Tuhan
O.. saudaraku dan saudariku Tuhan cinta dan mengasihi-Mu
Mari bersukacita semua di dalam rumah Tuhan.

WARTA JEMAAT (Jemaat duduk)

PANGGILAN BERIBADAH
Koordinator Ibadah:
Bersorak-soraklah bagi TUHAN, hai seluruh bumi!
Beribadahlah kepada TUHAN dengan sukacita,
datanglah ke hadapan-Nya dengan sorak-sorai!
Ketahuilah, bahwa Tuhanlah Allah;
Dialah yang menjadikan kita dan punya Dialah kita,
umat-Nya dan kawanan domba gembalaan-Nya.
Masuklah melalui pintu gerbang-Nya dengan nyanyian syukur,
ke dalam pelataran-Nya dengan puji-pujian,
bersyukurlah kepada-Nya dan pujilah nama-Nya!
Sebab TUHAN itu baik, Pujilah Dia, pujilah Dia
kasih setia-Nya untuk selama-lamanya,
dan kesetiaan-Nya tetap turun-temurun. (Mazmur 100)

Marilah kita berdiri dan memulaikan ibadah ini dengan menyanyi:


KJ.No.242 : 1 & 3 “MULIAKAN ALLAH BAPA”
Muliakan Allah Bapa, muliakan PutraNya,
muliakan Roh Penghibur, KetigaNya Yang Esa!
Haleluya, puji Dia kini dan selamanya!
Muliakan Raja sorga, Raja G’reja yang esa
Raja bangsa-bangsa dunia; langit-bumi nyanyilah!
Haleluya, puji Dia, Raja Mahamulia!

TAHBISAN (Jemaat berdiri)


P Pertolongan kepada kita adalah dalam nama TUHAN, yang menjadikan langit dan bumi, yang tetap setia
untuk selama-lamanya dan tidak meninggalkan perbuatan tangan-Nya.
J A min.

SALAM
P Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah Bapa kita, dari TUHAN Yesus Kristus menyertai saudara-
saudara.
J Amin.

NAS PEMBIMBING
P Hosea 6:6
“Sebab Aku menyukai kasih setia, dan bukan korban sembelihan, dan menyukai pengenalan akan Allah,
lebih dari pada korban-korban bakaran.”

Menyanyi: NKB No. 34 : 1 “SETIAMU, TUHANKU, TIADA BERTARA”


SetiaMu, Tuhanku, tiada bertara
Dikala suka, di saat gelap
KasihMu, Allahku, tidak berubah,
Kaulah Pelindung abadi tetap.,
Reff. SetiaMu, Tuhanku, mengharu hatiku
Setiap pagi bertambah jelas
Yang ku perlukan tetap Kau berikan
Sehingga aku pun, puas lelas

PENGAKUAN DOSA DAN PEMBERITAAN ANUGERAH ALLAH


P Marilah kita merendahkan diri di hadapan TUHAN, Allah kita, dan mengaku dosa kita kepada-Nya.
Nas Mzm. 34:19:
“TUHAN itu dekat kepada orang-orang yang patah hati, dan Ia menyelamatkan orang-orang yang remuk
jiwanya. “ Kita berdoa: ………

Menyanyi NKB No.131 ”TUHANKU PIMPINLAH”


Tuhanku pimpinlah tanganku peganglah
Ku letih, ku lesu, ku lemah
Lewat malam gelap ke terang yang tetap
Tuhanku, pimpinlah ke seb’rang.
Bila jalan berat, Tuhan tinggal dekat
Bila ajalku t’lah menjelang
Dengar ku berseru peganglah tanganku
Tuhanku, pimpinlah ke seb’rang.

P Saudara-saudara, jika seorang berbuat dosa, kita mempunyai seorang Pengantara pada Bapa, yaitu Yesus
Kristus, yang adil. Ia adalah pendamaian untuk segala dosa kita dan bukan untuk dosa kita saja, tetapi juga
dosa seluruh dunia. Percayalah kepada Injil ini dan hiduplah dalam damai sejahtera.

Menyanyi NKB No.21 ”KU DIBERIKAN KIDUNG BARU”


1. Ku di berikan kidung baru oleh Yesus Tuhanku
Irama lagu paling mulia, kidung kasih yang merdu
Refr. Hatiku bersukacitalah, bersukacitalah, bersukacitalah,
Hatiku bersukacitalah di dalam Yesus Tuhanku.
2. Ku mengasihi Tuhan Yesus yang tersalib bagiku
Segala dosaku dihapus-Nya, hingga baru kidungku. Refr….

PENGAKUAN IMAN (Jemaat berdiri)


P Marilah kita mengaku iman kita:
P+J Pengakuan Iman Rasuli:
Aku percaya kepada Allah Bapa, Yang Mahakuasa, Khalik langit dan bumi. Dan kepada Yesus Kristus,
Anak-Nya yang tunggal, TUHAN kita, yang dikandung daripada Roh Kudus, lahir dari Anak dara Maria,
yang menderita di bawah pemerintahan Pontius Pilatus, disalibkan, mati, dan dikuburkan, turun ke dalam
kerajaan maut, pada hari yang ketiga bangkit pula dari antara orang mati, naik ke sorga, duduk di sebelah
kanan Allah Bapa, Yang Mahakuasa, dan akan datang dari sana untuk menghakimi orang yang hidup dan
yang mati. Aku percaya kepada Roh Kudus; Gereja yang kudus dan am; persekutuan orang kudus;
pengampunan dosa; kebangkitan daging; dan hidup yang kekal. Amin.

Menyanyi: “ADAPUN HIDUPKU INI”


Adapun hidupku kini bukannya aku lagi
Melainkan Kristus yang hidup di dalamku
Tetapi hidup yang s’karang hidup dalam tubuh ini
Aku hidup di dalam iman kepada Anak Allah,
Yang mengasihi aku, dan yang menyerahkan Diri-Nya kar’na aku.

HUKUM TUHAN (Jemaat duduk)


P Dengarkanlah Hukum TUHAN: Kel. 20:1-17

Menyanyi “BESARKAN NAMA TUHAN”


Besarkan nama Tuhan, pujilah Dia!
Kemurahan-Nya besar tiada terbilang
Aku tak dapat balas betapa besar kasih-Nya
O besarkanlah nama-Nya.
Refr. Tuhan yang ajaib, Tuhan yang kuasa
Tuhan yang menolong hidupku.
Tuhan yang ajaib, Tuhan yang kuasa
Jiwaku ditebus oleh-Nya.

PENGHAYATAN PANGGILAN GEREJA (duduk)


P Gereja adalah persekutuan orang-orang yang mengaku percaya kepada Tuhan. Semua orang yang mengaku
percaya kepada Tuhan maka ia adalah Gereja. Gereja bukan berasal dari dunia ini, tetapi Gereja diutus Sang
Kepala Gereja ke dalam dunia ini untuk menjadi Garam dan Terang dunia.
Orang-orang yang mengaku percaya kepada Yesus Kristus, yang ada di jemaat ini, yang menjadi satu
persekutuan dalam lingkup pelayanan Jemaat GMIM ”Maranatha” Sarongsong Satu, adalah bagian dari
Gereja Tuhan di dunia ini yang mengemban tugas pelayanan untuk menggarami dan menerangi semua orang.
Hari ini, dalam sukacita iman, warga jemaat GMIM ”Maranatha” Sarongsong Satu berpesta iman,
memperingati dan merayakan Hari Ulang Tahun Jemaat Ke-21
Pelayan Khusus: Terpujilah Engkau, ya Tuhan Yesus Kepala gereja dan Juruselamat dunia..
P Sesungguhnya, kehadiran Jemaat GMIM ”Maranatha” Sarongsong Satu di tengah masyarakat dan di
dalam dunia ini, adalah bagian dari kerja Tuhan Allah dalam Yesus Kristus.
J Terpujilah, Engkau Tuhan Yesus.
P Dengarkanlah ajakan Tuhan Allah kepada kita selaku warga Gereja yang mengemban Tugas-Tugas
Panggilan-Nya.
Pelayan Khusus: “kasihilah sungguh-sungguh seorang akan yang lain, sebab kasih menutupi banyak sekali
dosa.
J Berilah tumpangan seorang akan yang lain dengan tidak bersungut-sungut.
P Layanilah seorang akan yang lain, sesuai dengan karunia yang telah diperoleh tiap-tiap orang sebagai
pengurus yang baik dari kasih karunia Allah.
J Jika ada orang yang berbicara, baiklah ia berbicara sebagai orang yang menyampaikan firman Allah;
P jika ada orang yang melayani, baiklah ia melakukannya dengan kekuatan yang dianugerahkan Allah, supaya
Allah dimuliakan dalam segala sesuatu karena Yesus Kristus.
P+J Ia-lah yang empunya kemuliaan dan kuasa sampai selama-lamanya! Amin. (I Petrus 4:8-11)

Menyanyi NKB No. 72. ”NAMA YESUS BERKUMANDANG”


Nama Yesus berkumandang di sejarah dunia!
Nama Yesus menyampaikan damai dan bahagia!
Hai, dengarkan panggilan-Nya dan tinggalkan dosamu:
Tiap orang yang percaya pada Dia berteduh.
Refr. : Yesus, Kaulah Surya rahmat, Kau kobarkan hatiku.
Bersyukur di jalan s’lamat, aku puji nama-Mu!

DOA, PEMBACAAN ALKITAB DAN PEMBERITAAN FIRMAN TUHAN


P TUHAN menyertai saudara-saudara,
J dan menyertai saudara juga.
P Marilah kita berdoa: ………
P Marilah kita membaca Alkitab: FILIPI 3:1b-16
P Yang berbahagia ialah mereka yang mendengarkan Firman Allah dan yang memeliharanya. Amin.

Menyanyi KU SIAPKAN HATIKU TUHAN


Ku siapkan hatiku Tuhan ‘tuk dengar firman-Mu saat ini
Ku sujud menyembah-Mu Tuhan, masuk hadirat-Mu saat ini
Curahkan urapan-Mu Tuhan bagi jemaat-Mu saat ini
Ku siapkan hatiku Tuhan ‘tuk dengar firman-Mu.
Refr. Firman-Mu Tuhan tiada berubah
Dahulu, sekarang, selama-lamanya tiada berubah
Firman-Mu Tuhan penolong hidupku
Ku siapkan hatiku Tuhan tuk dengar firman-Mu.

PUJI-PUJIAN SEBELUM KHOTBAH : PELAYAN KHUSUS

P KHOTBAH : ”TETAP SETIA DI JALAN TUHAN MENGHADAPI PENYESAT”

PUJI-PUJIAN SESUDAH KHOTBAH : PANITIA HARI RAYA GEREJAWI

PERSEMBAHAN
P Marilah kita mempersembahkan persembahan kita: ………
Menyanyi PKJ No. 146 : 1 - 3 “BAWA PERSEMBAHANMU”
1. Bawa persembahanmu dalam rumah Tuhan
Dengan rela hatimu, janganlah jemu
Bawa persembahanmu, bawa dengan suka
Reff. Bawa persembahanmu, tandan sukacitamu
Bawa persembahanmu, ucaplah syukur
2. Rahmat Tuhan padamu tidak tertandingi
Oleh apa saja pun dalam dunia
Kasih dan karunia sudah kau terima. Reff.
3. Persembahkan dirimu untuk Tuhan pakai
Agar kerajaanNya makin nyatalah
Damai dan sejahtera diberikan Tuhan. Reff.

Solo Pengiring Persembahan : Ibu Jecqualina Mungkadang, S.Pd

PEMASANGAN LILIN ULANG TAHUN JEMAAT YANG KE-21

DOA UMUM (Jemaat duduk)


P TUHAN menyertai saudara-saudara.
J Dan menyertai saudara juga.
P Marilah kita berdoa:..... (di akhiri dengan Doa Bapa Kami)

NYANYIAN PENUTUP (Jemaat berdiri)


KJ No. 446 ”SETIALAH”
Setialah kepada Tuhanmu, hai kawan yang penat.
Setialah, sokongan-Nya tentu di jalan yang berat.
‘Kan datang Raja yang berjaya
menolong orang yang percaya. Setialah!

BERKAT
P Terimalah berkat TUHAN dan pergilah dengan selamat:
TUHAN memberkati dan melindungi saudara-saudara;
TUHAN menyinari dengan wajah-Nya dan memberi saudara-saudara kasih karunia;
TUHAN menghadapkan wajah-Nya kepada saudara-saudara dan memberi saudara-saudara damai sejahtera.
J Amin....Amin....Amin... (dinyanyikan)

SAAT TEDUH
SINODE GMIM

Anda mungkin juga menyukai