Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN KEDIRI

KECAMATAN GURAH
Jalan Ahmad Yani Nomor : 01 Telpon (0354) 545777 Kode Pos 64181
Webside : www.kedirikab.go.id Email : kecamatan_gurah@kedirikab.go.id
GURAH

SURAT KEPUTUSAN CAMAT


KECAMATAN GURAH KABUPATEN KEDIRI
NOMOR : ................................... / 2023
TENTANG
PEMBENTUKAN PANITIA KEGIATAN
PENINGKATAN KAPASITAS KADER TEKNIK DESA

Menimbang : Hasil Musyawarah Bersama antar Desa Tanggal 25 Juli


Tahun 2023 Tentang Kegiatan Peningkatan Kapasitas Kader
Tekhnik Desa dan Pembentukan Panitia Kegiatan
Peningkatan Kapasitas Perangkat Desa/ Kader Teknik Desa

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa;


2. Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 tentang
Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun
2014 tentang Desa sebagaimana telah diubah dengan
Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2019 tentang
Perubahan Kedua atas Peraturan Pemerintah Nomor 43
Tahun 2014 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-
Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa;
3. Peraturan Presiden Nomor 85 Tahun 2020 tentang
Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan
Transmigrasi;
4. Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal,
dan Transmigrasi Nomor 15 Tahun 2020 tentang Organisasi
dan Tata Kerja Kementerian Desa, Pembangunan Daerah
Tertinggal, dan Transmigrasi;
5. Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal,
dan Transmigrasi Nomor 21 Tahun 2020 tentang Pedoman
2

Umum Pembangunan Desa dan Pemberdayaan Masyarakat


Desa;
6. Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal,
dan Transmigrasi Nomor 8 Tahun 2022 tentang Prioritas
Penggunaan Dana Desa Tahun 2023;
7. Peraturan Bupati Kediri Nomor 5 tahun 2019 tentang Daftar
Kewenangan Desa Berdasarkan Hak Asal Usul dan
Kewenangan Lokal Berskala Desa di Kabupaten Kediri;
8. Peraturan Bupati Kediri Nomor 11 tahun 2022 tentang
Prioritas Penggunaan Dana Desa di Kabupaten Kediri Tahun
Anggaran 2022.
9. Peraturan Bupati Kediri Nomor 91 tahun 2022 tentang
Prioritas Penggunaan Dana Desa di Kabupaten Kediri Tahun
Anggaran 2023.

MEMUTUSKAN

Menetapkan :
KESATU : Membentuk Panitia penyelenggara kegiatan Peningkatan
Kapasitas Perangkat Desa/Kader Teknik Desa di Kecamatan
Gurah Tahun 2023 dengan susunan sebagaimana
tercantum dalam lampiran ini.

KEDUA : Panitia sebagaimana dimaksud dalam diktum KESATU


mempunyai tugas :
a. Melakukan koordinasi dengan pihak terkait untuk
kelancaran agenda pelatihan;
b. Melaksanakan kegiatan Peningkatan Kapasitas
Perangkat Desa/ Kader Teknik Desa Tahun 2023;
c. Melaksanakan laporan Pertanggungjawaban Peningkatan
Kapasitas Perangkat Desa/ Kader Teknik Tahun 2023.

KETIGA : Segala biaya yang timbul akibat dikeluarkan Keputusan ini


dibebankan pada APBDes bersumber dari Dana Desa.
3

KEEMPAT : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan, dan


apabila dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan akan
diadakan perubahan dan dibetulkan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di Kecamatan Gurah


Pada tanggal : 25 Juli 2023

CAMAT GURAH

MOCH. IMRON, S.Sos. M.M.


Pembina Tingkat I
NIP. 19710818 199101 1 001
4

Lampiran : Keputusan Camat Gurah


Nomor : …………………
Tanggal : ………………..

SUSUNAN PANITIA
PENINGKATAN KAPASITAS PERANGKAT DESA/ KADER TEKNIK DESA
KECAMATAN GURAH - KABUPATEN KEDIRI

No Jabatan Nama Alamat / Desa


1 Ketua IWAN SETIAWAN Ngasem
2 Bendahara ERIENTA ALFATKAH Gayam
BINTANG G
3 Sekretaris SITI AMIN KHUSNUL Adan Adan
KHOTIMAH
Anggota
4 Sie. Perlengkapan ARISKA APRILIA KUSUMA Besuk
5 Sie. Akomodasi CAHYO PRIYO WIDIONO Kerkep
6 Sie. Dokumentasi TITO DANANG PRASTYO Gurah
7 Sie. Acara M.ABDUL ROZAQ Tiru Lor
8 Sie. Konsumsi DEWI YANTIKA Wonojoyo

Kediri, 25 Juli 2023


Menetapkan
Camat Badas

MOCH. IMRON, S.Sos. M.M.


Pembina Tingkat I
NIP. 19710818 199101 1 001
5

Anda mungkin juga menyukai