Anda di halaman 1dari 2

ANALISIS SISTEM PADA KONTER PULSA

DOSEN PENGAMPU :
SUSI WIDYASTUTI,S.Kom.,M.M

DISUSUN OLEH:
MOHAMMAD RAIHAN (14621695)

SISTEM INFORMASI

STIKOM POLTEK CIREBON


Jl. Brigjend darsono No.1 Kedawung, Cirebon, Jawa Barat 45133
WA : 0813-2420-0295 | Email : informasi@stikompoltek.ac.id
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang.

Fantasy Cellular merupakan sebuah toko/konter yang bergerak dalam bidang jasa
penjualan pulsa, dimana setiap transaksi yang dilakukan harus mampu memberikan
kepuasan kepada setiap pelanggan dengan sistem yang cepat, tepat, dan akurat. Tentu
untuk mendukung tujuan pelayanan yang maksimal kepada pelanggan, tentunya tidak
lepas dari kebutuhan akan layanan pengolahan data penjualan pulsa yang akan
menyajikan informasi yang efektif dan efesien. Dimana sebelumnya masih menggunakan
sistem manual dalam pengolahan datanya yaitu dengan pencatatan ke dalam buku besar
sehingga akan menggunakan waktu yang cukup lama dalam pengolahannya.
Untuk mengantisipasi perkembangan dan makin banyaknya data yang diolah, serta makin
kompleksnya kebutuhan akan informasi, maka komputer sebagai sebuah media teknologi
di harapkan mampu untuk memenuhi kebutuhan dalam menangani pengolahan data
sesuai dengan sistem yang akan dirancang. Dengan sistem ini diharapkan kendala waktu
dapat diatasi. Proses berulang-ulang dapat dilakukan dengan cepat dan informasi yang
dihasilkan akan lebih akurat tentunya.
Selain uraian masalah di atas, ketika toko atau konter pulsa telah mempunyai
beberapa karyawan, hal yang harus ditekankan adalah pertanggung jawaban dari setiap
karyawan yang bekerja pada saat itu. Bagaimana seorang karyawan dalam bekerja,
apakah melakukan penjualan dengan baik atau pun tidak dapat dimonitor dan dikontrol.
Setiap transaksi dalam hal input, proses dan output bisa terbebas dari kesalahan oleh
manusia (human error) yang lebih baik daripada pencatatan transaksi pulsa secara
manual. Selain itu pengusaha bisa lebih fokus kepada trend penjualan pulsa di setiap
harinya tanpa harus susah payah memprediksinya.
Di akhir penjualan (rekap) maka akan segera terlihat hasil dari penjualan. mengalami
kenaikan dari periode sebelumnya, sama atau pun mengalami penurunan.

Anda mungkin juga menyukai