Anda di halaman 1dari 4

MARKAS BESAR ANGKATAN LAUT

DINAS PEMBINAAN MENTAL

TEKS DOA HINDU PADA HARI JADI KE-78 TNI AL


TAHUN 2023 DI PURA

OM SWASTYASTU
OM AWIGNAM ASTU NAMO SIDHAM

OM RAH PHAT ASTRA YA NAMAH


OM ATMA TATTVATMA SUDDHA MAM SVAHA
OM OM KSAMA SAMPURNA YA NAMAH SWAHA
OM SRIPASUPATAYA UM PHAT
OM SRYAM BHAVANTU, SUKHAM BHAVANTU PURNAM BHAVANTU
OM AYU VRDHIR YASO VRDHIR,
VRDHIR PRADNYA SUKRA SRYAM
DHARMA SANTANA WRDISCA
SANTUTE SAPTA WRDHAYAH
OM DIRGAHAYUR NIRVIGHNA SUKHA VRDHI NUGRAHAKAM

OM HYANG WIDHI TUHAN YANG MAHA KUASA, PADA HARI INI KAMI DATANG
BERSEMBAH SUJUD KEHADAPAN-MU, MEMOHON DOA DAN WARANUGRAHA DARI-MU
DI HARI JADI KE-78 TNI ANGKATAN LAUT TAHUN 2023, SESUAI DENGAN RENCANA DAN
HARAPAN KAMI, SEMOGA HYANG WIDHI SELALU MENUNJUKKAN JALAN YANG
TERANG.

OM HYANG WIDHI TUHAN YANG MAHA ADA, DENGAN SEMAKIN BERTAMBAHNYA USIA
KESATUAN KAMI, KIRANYA ENGKAU DAPAT MENINGKATKAN KEMAMPUAN KAMI
DALAM MENGEMBAN SETIAP TUGAS DAN KEWAJIBAN SEBAGAI PRAJURIT SAPTA
MARGA, MEMBELA DAN MENEGAKKAN KEBENARAN DI BUMI PERTIWI INI, SEHINGGA
KAMI MAMPU MELAKSANAKAN SETIAP TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB YANG DI
AMANAHKAN UNTUK MENGAWAL NKRI, MENUJU INDONESIA EMAS DIBAWAH
NAUNGAN SINAR SUCIMU.

OM HYANG WIDHI TUHAN MAHA TAHU, KAMI MENYADARI BAHWA TANTANGAN TUGAS
KEDEPAN SEMAKIN BERAT DAN KOMPLEK, OLEH KARENA ITU BULATKAN TEKAD KAMI,
AGAR DAPAT MENINGKATKAN DHARMA SEWAKA KAMI DALAM TUGAS PENGABDIAN
KEPADA-MU, JADIKANLAH HARI JADI INI SEBAGAI MOMENTUM DALAM MELETAKKAN
DASAR-DASAR KEJUANGAN KAMI, SEBAGAI PATRIOT BANGSA MEMBELA DAN
MEMPERTAHANKAN NEGARA KESATUAN REPUBLIK INDONESIA, HINDARKANLAH KAMI
DARI SEGALA PERSELISIHAN DAN PERPECAHAN, BERIKANLAH KEPADA KAMI
KESEHATAN DAN KESELAMATAN SERTA LINDUNGI KAMI DARI SEGALA MARA BAHAYA
DALAM MENJAGA KEDAULATAN NEGARA DAN MEWUJUDKAN KEJAYAAN TNI
ANGKATAN LAUT DENGAN SEMANGAT JALESVEVA JAYAMAHE, TERUS MELAJU UNTUK
INDONESIA MAJU.

OM HYANG WIDHI TUHAN MAHA PENGAMPUN, AMPUNILAH SEGALA KEKHILAFAN


KAMI, PARA PENDAHULU KAMI, LELUHUR KAMI SERTA KABULKANLAH DOA DAN
PERMOHONAN KAMI, SEMOGA DAMAI DI HATI, DAMAI DI DUNIA DAN DAMAI SELALU.

OM SRIYAM BHAWANTU, SUKHAM BHAWANTU, PURNAM BHAWANTU


OM SANTI, SANTI, SANTI OM
MARKAS BESAR ANGKATAN LAUT
DINAS PEMBINAAN MENTAL

TEKS DOA KATOLIK PADA HARI JADI KE-78 TNI AL


TAHUN 2023 DI GEREJA

DALAM NAMA BAPA DAN PUTERA DAN ROH KUDUS. AMIN.

ALLAH BAPA PENCIPTA ALAM SEMESTA.


ENGKAU MEMANGGIL SETIAP INSAN BERIMAN UNTUK TURUT SERTA DALAM KARYA
KESELAMATAN ALLAH YANG MENGUSAHAKAN KELANGSUNGAN ALAM, LINGKUNGAN,
CIPTAAN SERTA UMAT MANUSIA. JAWABAN ATAS PANGGILAN ITU TERWUJUD DALAM
KESEDIAAN UNTUK MENJADI PRAJURIT DAN BHAYANGKARI NEGARA DENGAN BERGABUNG
DALAM INSTITUSI TNI ANGKATAN LAUT. KIRANYA ENGKAU BIMBING KAMI UNTUK TEKUN
SETIA MENJALANI PANGGILAN KUDUS UNTUK MENJADI PERPANJANGAN TANGAN TUHAN
MENJADI BATU PERLINDUNGAN DAN BENTENG KESELAMATAN TANAH AIR KAMI INDONESIA.

ALLAH BAPA YANG PENUH BELAS KASIH.


BERSAMA SELURUH INSAN BERIMAN TNI ANGKATAN LAUT, KAMI MENAIKKAN PUJI SYUKUR
ATAS ANUGERAH BERKAT DAN KASIH KARUNIA YANG ENGKAU CURAHKAN BAGI INSTITUSI
KAMI. KAMI BERSYUKUR ATAS RAHMAT DI HARI JADI KE-78 TNI ANGKATAN LAUT. SEMOGA TNI
ANGKATAN LAUT SEMAKIN KOKOH, SOLID DAN PROFESIONAL DI DALAM MENJALANKAN
TUGAS POKOKNYA MENJAGA KEDAULATAN NEGARA DI WILAYAH LAUT. DENGAN SEMANGAT
JALESVEVA JAYAMAHE, TERUS MELAJU UNTUK INDONESIA MAJU.

KAMI MOHON YA BAPA, KIRANYA ENGKAU BERKENAN MELIMPAHKAN BERKAT BAGI SELURUH
PRAJURIT TNI ANGKATAN LAUT MULAI DARI LEVEL PIMPINAN SAMPAI DENGAN ANGGOTA.
URAPILAH PIMPINAN KAMI BAPAK KASAL, WAKASAL, PARA ASISTEN, PARA PANGKOTAMA,
PARA KOMANDAN SEHINGGA MAMPU MEMBAWA ORGANISASI ANGKATAN LAUT SEMAKIN
MAJU, PROFESIONAL DAN DISEGANI. LINDUNGILAH SELURUH PERSONEL TNI ANGKATAN
LAUT YANG BERTUGAS DI PULAU TERLUAR, DAERAH KONFLIK, OPERASI KHUSUS AGAR
SELAMAT DAN SEJAHTERA. JAGALAH SELALU KELUARGA YANG DITINGGALKAN AGAR
MEREKA PUN SENANTIASA AMAN DALAM LINDUNGAN TUHAN.

SEMOGA KAMI SEMUA TEKUN MENJALANKAN TUGAS TANGGUNG JAWAB YANG


DIAMANAHKAN NEGARA KEPADA KAMI. SEHINGGA KE DEPANNYA KAMI SEMUA DAPAT
MEMPERSEMBAHKAN DHARMA BHAKTI KAMI DENGAN MEMBERIKAN SEGENAP TENAGA,
PIKIRAN, JIWA, DAN RAGA KAMI DEMI KEJAYAAN ANGKATAN LAUT, BANGSA DAN NEGARA.
KIRANYA TUHAN YANG MAHA AGUNG SENANTIASA MEMBIMBING, MEMBERKATI DAN
MELINDUNGI PERJALANAN DAN PENGABDIAN TNI ANGKATAN LAUT AGAR SEMAKIN. SELURUH
DOA INI KAMI MOHON DENGAN PENGANTARAAN YESUS KRISTUS, TUHAN DAN JURU SELAMAT
KAMI. AMIN.

DEMI NAMA BAPA, DAN PUTERA, DAN ROH KUDUS. AMIN.


MARKAS BESAR ANGKATAN LAUT
DINAS PEMBINAAN MENTAL

TEKS DOA KRISTEN PROTESTAN PADA HARI JADI KE-78 TNI AL


TAHUN 2023 DI GEREJA

YA TUHAN ALLAH BAPA YANG MAHA KUASA, DENGAN HATI YANG PENUH SYUKUR
DAN SUKACITA KAMI MENGUCAP SYUKUR ATAS KASIH KARUNIA DALAM KARYA
YESUS KRISTUS LEWAT KARYA KESELAMATAN YANG TELAH DIANUGERAHKAN
KEPADA KAMI.

DENGAN PENUH RASA SYUKUR ATAS ANUGERAHMU YA TUHAN ALLAH BAGI BANGSA
DAN NEGARA INDONESIA DAN TERLEBIH KHUSUS TNI ANGKATAN LAUT YANG MANA
DI HARI JADI KE-78, KAMI SUNGGUH PERCAYA TUHANLAH YANG MENUNTUN DAN
MELINDUNGI TNI ANGKATAN LAUT DALAM MENGISI KEMERDEKAAN BANGSA DAN
NEGARA KAMI.

YA TUHAN ALLAH BAPA YANG MAHA KASIH DENGAN DITAMBAHKAN SETAHUN USIA
TNI ANGKATAN LAUT KIRANYA OLEH CINTA KASIHMU BAGI TNI ANGKATAN LAUT
KIRANYA DIMAMPUKAN DALAM MENGEMBAN SETIAP TUGAS DAN KEWAJIBAN
SEBAGAI PRAJURIT SAPTA MARGA YANG TETAP MEMBELA, MENEGAKKAN
KEBENARAN, MENJADI GARAM DAN TERANG BAGI IBU PERTIWI, KOKOH, SOLID,
PROFESIONAL DALAM MENJALANKAN TUGAS POKOK MENJAGA KEDAULATAN
NEGARA REPUBLIK INDONESIA DI WILAYAH LAUT SERTA MEMILIKI SEMANGAT
JALASVEVA JAYA MAHE, TERUS MELAJU UNTUK INDONESIA MAJU.

DALAM KASIHMU YA BAPA, KAMI BERMOHON KIRANYA BERKENAN MENGANUGERAH


KAN BERKAT BAGI SEGENAP PRAJURIT TNI ANGKATAN LAUT BAIK DARI TINGKAT
PIMPINAN SAMPAI PADA ANGGOTA, BERKATILAH PIMPINAN KAMI BAPAK KASAL,
WAKASAL, PARA ASISTEN, PARA PANGKOTAMA, PARA KOMANDAN SATUAN, PARA
ATASAN PENGAMBIL KEBIJAKAN KIRANYA DIMAMPUKAN MEMBAWA DAN MENGAWAL
ORGANISASI ANGKATAN LAUT SEMAKIN MAJU, PROFESIONAL DAN DISEGANI.
LINDUNGILAH SELURUH PERSONEL TNI ANGKATAN LAUT YANG BERTUGAS DI
PULAU-PULAU TERLUAR, DAERAH PERBATASAN, DAERAH KONFLIK, OPERASI
KHUSUS AGAR SELAMAT DAN SUKACITA, SERTA KELUARGA YANG SELALU SETIA
MENDAMPINGI SENANTIASA AMAN DALAM LINDUNGAN TUHAN.

KIRANYA KAMI SEMUA TEKUN DAN SETIA MENJALANKAN TUGAS TANGGUNG JAWAB
SEBAGAI PRAJURIT DAN PNS TNI AL YANG DAPAT MEMPERSEMBAHKAN DHARMA
BHAKTI KAMI DEMI KEJAYAAN ANGKATAN LAUT, BANGSA DAN NEGARA.

YA TUHAN ALLAH BAPA YANG MAHA KASIH, HANYA KEPADAMU KAMI BERSERAH DAN
BERHARAP TUHAN ALLAH MEMBERIKAN YANG TERBAIK BAGI TNI ANGKATAN LAUT.
KAMI BERSYUKUR DAN BERDOA DEMI TUHAN YESUS KRISTUS JURU SELAMAT KAMI
YANG HIDUP KINI DAN SELAMA-LAMANYA AMIN.
MARKAS BESAR ANGKATAN LAUT
DINAS PEMBINAAN MENTAL

TEKS DOA ISLAM PADA HARI JADI KE-78 TNI AL


TAHUN 2023 DI MASJID

BISMILLAAHIR RAHMAAN NIR RAHIIM ALHAMDULILLAHIROBBIL 'ALAMIN WASHOLATU


WASSALAMU 'ALA ASROFIL ANBIYAI WAL MURSALIN WA'ALA ALIHI WASAHBIHI AJMA'IN.

YAA, ALLAH TUHAN YANG MAHA PENGASIH,

KAMI PERSEMBAHKAN PUJI DAN SYUKUR KEHADIRAT-MU, ATAS IZIN DAN RIDHO-MU KAMI
SELURUH PERSONEL TNI ANGKATAN LAUT DAPAT BERKUMPUL BERSAMA DI MASJID YANG
MULIA INI UNTUK BERDOA BERSAMA DALAM RANGKAIAN HARI JADI KE-78 TNI ANGKATAN
LAUT. SEMOGA CURAHAN RAHMAT DAN KEBERKAHAN-MU SENANTIASA MENYERTAI KAMI
SEMUA.

YAA, ALLAH TUHAN YANG MAHA PENYAYANG,

DI HARI JADI YANG KE-78 TNI ANGKATAN LAUT YANG AKAN SEGERA KITA LALUI, KAMI
SELURUH PERSONEL TNI ANGKATAN LAUT SECARA SERENTAK BERSAMA-SAMA BERSIMPUH
DAN BERMUNAJAT KEHADIRAT-MU YA ALLAH YA ROBBUL’IZATI. BERIKAN KESEHATAN DAN
KESELAMATAN SELURUH PERSONEL TNI ANGKATAN LAUT DIMANAPUN BERADA DAN
BERTUGAS. JAGA ALUTSISTANYA DARI MARA BAHAYA, JAUHKAN DARI BERBAGAI ANCAMAN
BAIK YANG BERADA DI DARATAN MAUPUN DI LAUTAN. BERIKAN KEKUATAN LAHIR DAN BATIN
KEPADA KAMI DENGAN IMAN DAN TAQWA, AGAR KAMI DAPAT MEMUPUK SEMANGAT JUANG
DAN MILITANSI YANG TELAH DICONTOHKAN OLEH PARA PENDAHULU KAMI SEHINGGA KAMI
DAPAT MEMPERSEMBAHKAN KARYA TERBAIK BAGI KEJAYAAN TNI ANGKATAN LAUT, BANGSA
DAN NEGARA. OLEH KARENA ITU YA ALLAH, KAMI MEMOHON BIMBINGAN DAN PETUNJUK-MU
SEHINGGA KAMI DAPAT TERUS MENGABDI, MEWUJUDKAN CITA CITA BERSAMA, MENJADI
PRAJURIT TNI ANGKATAN LAUT YANG PROFESIONAL, MODERN DAN TANGGUH DENGAN
SEMANGAT JALESVEVA JAYAMAHE TERUS MELAJU UNTUK INDONESI MAJU.

YAA, ALLAH TUHAN YANG MAHA BIJAKSANA,

TERIMA DHARMA BAKTI DAN PENGABDIAN SELURUH PRAJURIT TNI ANGKATAN LAUT SEBAGAI
AMAL SHOLEH DI SISIMU. ANGKAT DERAJAT PARA PRAJURIT LAUT TERBAIK YANG TELAH
GUGUR DI MEDAN TUGAS SEBAGAI SYUHADA DAN MENDAPAT TEMPAT YANG MULIA DI
SYURGA-MU. DAN JADIKAN ANGKATAN LAUT MENJADI LADANG AMAL SHOLEH BAGI KAMI
YANG DAPAT MEMBAWA KEBAHAGIAAN DALAM KEHIDUPAN DUNIA DAN AKHIRAT.

YA ALLAH, TUHAN KAMI YANG MAHA PENGAMPUN,

AMPUNI DOSA DAN KESALAHAN KAMI SERTA PERKENANKAN DOA KAMI. ROBBANA ATINA
FIDDUNYA HASAH WAFIL AKHIRATI HASANAH WAQINA 'ADZABANNAR. WALHAMDU LILLAHI
ROBBIL’AALAMIIN.

Anda mungkin juga menyukai