Anda di halaman 1dari 4

RUKUN WARGA 08

PERUMAHAN DEPARTEMEN SOSIAL “PESONA TERATAI”


TELAGA ASIH CIBITUNG – KECAMATAN CIKARANG BARAT

Cikarang Barat, 26 Januari 2024

No : 001/RW. 08/I/2024 Kepada


Lamp : 1 bendel Yth. Kepala Dinas
Hal : Permohonan Bantuan Perumahan dan Pemukiman
Penerangan Jalan Umum Kab. Bekasi
Di -
Tempat

Penerangan jalan umum merupakan aspek kritis dalam memastikan


keamanan dan kenyamanan masyarakat. Dengan adanya pencahayaan yang
memadai, risiko kecelakaan dapat diminimalkan, dan rasa aman masyarakat dapat
ditingkatkan. Oleh karena itu, kami mengusulkan pemasangan penerangan jalan
umum di wilayah kami RW. 008 Kel. Telaga Asih Kec. Cikarang Barat.

Menindak lanjuti usulan hasil musyawarah warga RW.08 Komplek Depsos


Telaga Asih Kecamatan Cikarang Barat, bahwa dalam rangka menjaga keselamatan,
keamanan dan kenyamanan warga pengguna jalan yang melewati lingkungan RW.
08, sangat memerlukan pemasangan Penerangan Jalan Umum di wilayah kami.

Besar harapan kami permohonan ini dapat terkabul, atas perhatiannya kami
haturkan terima kasih.

Mengetahui
Ketua RW, 08

ROMADHON

Tembusan Yth. :
1. Bapak Lurah Telaga Asih Kec. Cikarang Barat
2. Bapak Camat Kec. Cikarang Barat
3. Arsip
PROPOSAL
PENERANGAN JALAN UMUM RW.08
KOMPLEK DEPSOS TELAGA ASIH KECAMATAN CIKARANG BARAT

A. PENDAHULUAN

Dalam Rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Perumahan


RT. 010 RW. 08 Perumahan Komplek Depsos Telaga Asih Kecamatan
Cikarang Barat, maka dibutuhkan sarana dan prasarana sebagai pendukung di
lingkungan masyarakat, berupa sarana umum seperti penerangan jalan umum
yang memenuhi standar keselamatan, keamanan dan kenyamanan di
lingkungan Perumahan Komplek Depsos Telaga Asih Kecamatan Cikarang
Barat. Terlebih bagi lingkungan yang jumlah warganya banyak dan padat, dan
juga warganya memiliki mobilitas yang tinggi dan aktivitas pekerjaan atau
kegiatan di luar rumah yang sangat padat.
Penerangan Jalan Umum merupakan salah satu sarana umum yang
penting yang dibutuhkan oleh warga dalam rangka menunjang kegiatan
ekonomi dan aktivitasnya. Warga di wilayah RT. 010 RW. 08 Perumahan
Komplek Depsos Telaga Asih Kecamatan Cikarang Barat adalah pegawai (PNS
atau swasta), dan pedagang yang membutuhkan akses jalan yang bagus, aman
dan lancar, khususnya pada saat jam pulang kerja (sore atau malam). Selain
itu, penerangan jalan umum akan menambah keindahan dan kenyamanan bagi
pengguna jalan.
Saat ini, penerangan jalan umum di lingkungan RW.08 Perumahan
Komplek Depsos Telaga Asih Kecamatan Cikarang Barat belum memadai.

B. MAKSUD DAN TUJUAN

MAKSUD

Maksud pemasangan penerangan jalan umum adalah untuk menjaga


keselamatan, keamanan dan kenyamanan pengguna jalan dan untuk
menunjang aktivitas warga, khususnya di wilyah RW. 08 Perumahan Komplek
Depsos Telaga Asih Kecamatan Cikarang Barat. Selain itu, penerangan jalan
umum akan menambah keindahan.

TUJUAN

Tujuan dari pengajuan proposal ini diantaranya :


 Terpenuhinya kebutuhan warga akan penerangan jalan umum yang bagus
dan tertata rapi;
 Pencahayaan yang memadai akan menciptakan lingkungan yang lebih aman
bagi warga.
 Mempermudah aksesibilitas dan mobilitas warga;
 Mewujudkan lingkungan yang aman, nyaman dan teratur;
 Membangun motivasi masyarakat desa di dalam melakukan kegiatan;
 Sarana membuka hubungan informasi, komunikasi dan sosialisasi antar
warga.

C. RENCANA KEGIATAN
Berdasarkan hasil musyawarah warga, penerangan jalan umum dilaksanakan
pada sepanjang jalan RW. 08.

D. LOKASI KEGIATAN
Penerangan Jalan Umum ini berlokasi di RW. 08 Perumahan Komplek Depsos
Telaga Asih Kecamatan Cikarang Barat.
PROPOSAL

PENERANGAN JALAN UMUM


WILAYAH RW. 008
KELURAHAN TELAGA ASIH
KEC. CIKARANG BARAT, KAB. BEKASI

TAHUN 2024

Anda mungkin juga menyukai