Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL KEGIATAN

PENGECORAN JALAN LINGKUNGAN


PERUMAHAN MUSTIKA WANASARI
KEL. WANASARI, KEC. CIBITUNG
KABUPATEN BEKASI

PERUM MUSTIKA WANASARI RT.


003 RW. 038

Lokasi : Perum Mustika Wanasari


RT/RW : 003/038
Kelurahan : Wanasari
Kecamatan : Cibitung
Kabupaten : Bekasi
PANITIA PEMBANGUNAN
JALAN LINGKUNGAN RT 003 RW 038 WANASARI
KELURAHAN WANASARI KECAMATAN CIBITUNG KABUPATEN BEKASI

Nomor : 001/PAN-03/MW/I/2021
Lampiran : 1 (satu) Berkas Proposal
Perihal : Permohonan Pengecoran Jalan Lingkungan

Kepada Yth : Bupati Bekasi

Bapak H Eka Supri Atmojo, SH

Di Tempat

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Pertama-tama kami sampaikan salam dan harapan semoga aktivitas kita


sehari-hari senantiasa berada dalam lindungan dan ampunan dari Allah
SWT. Amin.
Selanjunya, Kami Panitia Pembangunan Jalan Lingkungan RT. 003 RW.
038, Kel Wanasari, Kec. Cibitung, Kab. Bekasi, menginformasikan
bahwa dalam waktu dekat ini kami bermaksud melaksanakan Penataan
dan Perbaikan jalan lingkungan yang kondisinya harus segera
mendapatkan perhatian dari semua pihak.
Untuk merealisasikan kebutuhan warga masyarakat terhadap penataan
dan perbaikan jalan lingkungan ini, serta ditunjang partisipasi warga
masyarakat cukup tinggi dalam kegiatan gotong royong.
Nemun besarnya biaya yang harus dikeluarkan tidak sesuai dengan
kondisi perekonomian masyarakat kami.
Sehubungan dengan hal ini, maka dengan perantaraan surat ini kami
mengajukan permohonan bantuan biaya untuk terselenggaranya
pelaksanaan penataan lingkungan sesuai dengan harapan seluruh
warga masyarakat kami.
Demikianlah surat permohonan ini kami sampaikan, tak lupa kami
mengucapkan terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada semua
pihak yang telah bekerja sama serta membantu dalam penyelesaian
penataan dan perbaikan jalan lingkungan kami.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Bekasi, 05 Januari 2021


Ketua Panitia Sekretaris

Dian Maulan Wayan Sulastiyo


Mengetahui,

Lurah Wanasari Camat Cibitung

Sarkum S.IP, MM Drs. Joko Dwi Jatmoko, M.Si


NIP. 197003082007011009 NIP. 197211121993021001
PROPOSAL PENGAJUAN
PENGECORAN JALAN LINGKUNGAN

I. DASAR PEMIKIRAN

. Jalan adalah prasarana transportasi darat yang meliputi segala bagian jalan,


termasuk bangunan pelengkap dan perlengkapannya yang diperuntukkan bagi lalu
lintas.

Jalan lingkungan merupakan jalan yang dapat dikategorikan sebagai jalan dengan
fungsi lokal dengan segala fungsinya, diantaranya adalah :

1.  Sebagai penghubung antar hunian/rumah


2.  Sebagai penghubung menuju ke sarana umum dan perkantoran.

Manfaat ditingkatkan/dibangunnya jalan untuk warga perumahan antara lain :

1.  Memperlancar hubungan dan komunikasi dengan antar warga.


2.  Mempermudah transportasi.
3. Menigkatkan jasa pelayanan sosial termasuk kesehatan dan
pendidikan

Sehubungan dengan hal di atas, begitu pentingnya peran dan fungsi jalan bagi
masyarakat, sedangkan kondisi jalan Perumahan Mustika Wanasari RT. 003/038
Kelurahan Wanasari Kecamatan Cibitung Kabupaten Bekasi saat ini sudah tidak
memadai, dan apabila musim penghujan tiba jalan diwilayah kami sering terjadi
banjir yang menyebabkan jalan semakin rusak,sehinga membuat pengguna jalan
semakin tidak nyaman. Atas dasar inilah kami Panitia Pembangunan jalan di RT.
003/038 Kel. Wanasari berencana mengajukan Permohonan Perbaikan jalan
dengan metode pengecoran.

II. KONDISI SOSIAL MASYARAKAT

Keadaan perekonomian masyarakat/warga RT. 003/038 Kel. Wanasari

sebagian besar bermata pencaharian sebagai Karyawan pada perusahaan swasta

yang berada di Kawasan Industri sekitar Cibitung dan Cikarang..

Dalam kaitan ini, penataan lingkungan / jalan lingkungan wilayah RT.


003/038 telah dilaksanakan dengan swadaya masyarakat/ gotong royong terutama
perawatan saluran air got agar air tidak tumpah di jalanan. Namun dikarenakan
dalam pelaksanaan kurang maksimal serta kurangnya pengetahuan, maka perlu
diadakan perbaikan jalan serta got lebih lanjut yang mana kondisinya sudah mulai
parah.
III. NAMA PROYEK

Pengecoran jalan lingkungan di perumahan Mustika Wanasari RT 003/038


Kelurahan Wanasari, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi

IV. TUJUAN
Pembangunan / penatan jalan lingkungan ini bertujuan:
1. Terciptanya lingkungan yang besih dan sehat.
2. Terciptanya lingkungan yang indah, tertib dan nyaman.
3. Memperlancar jalur perekonomian masyarakat.
4. Meningkatkan kesatuan dan persatuan.

V. TARGET
Terlaksananya pembangunan/ penataan jalan lingkungan sesuai dengan
rencana, jadwal dan dana yang tersedia.

VI. Modal dasar


Modal dasar pembangunan/ penataan jalan lingkungan ini adalah:
1. Sumber Daya Manusia
Berupa sejumlah warga perumahan Mustika Wanasari RT. 003/038
dengan berbagai tingkat kemampuan ekonomi, keahlian dan pendidikan.
2. Swadaya Masyarakat
Adanya kebersamaan sikap dan pandangan hidup yang menjadi ciri khas
warga Perumahan Mustika Wanasari RT. 003/038 Kelurahan Wanasari,
maka rencana pembangunan jalan perumahan ini akan dilaksanakan
secara gotong royong.
VII. TEKNIS PEMBANGUNAN/ PENATAAN JALAN LINGKUNGAN
Adapu teknis pembangunan/ penataan adalah sebagai berikut :
1. Lokasi
Jalan lingkungan yang akan di Cor berlokasi di Perumahan Mustika
Wanasari RT. 003/038 Kelurahan Wanasari, Kecamatan Cibitung,
Kabupaten Bekasi.
2. Luas Jalan Lingkungan
Luas jalan lingkungan yang akan dibangun adalah sepanjang Blok A5, A6
dan Jalan Pinggir Kali 276 m, dan lebar 4,5 meter, dengan rencana
ketebalan cor 15cm.
3. Pelaksanaan Pembangunan
Pelaksanaan pembangunan akan dilaksanakan oleh panitia yang telah
dibentuk
4. Jadwal
Pelaksanaan pembangunan / penataan jalan lingkungan direncanakan
secepatnya

VIII. SUSUNAN PANITIA

Susunan Panitia Pengecoran Jalan di Lingkungan Perumahan Mustika Wanasari


RT. 003/038 Kelurahan Wanasari, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi adalah
sbb :

Pelindung : Aris Partono

Penasehat : Dulomat

Ketua : Dian Maulan

Sekretaris : Wayan Sulastiyo

Seksi pelaksana proyek : Utomo

Seksi pengawas proyek : 1. Gunawan

2. Mantri
IX. Lampiran

1. RAB terlampir

X. Penutup
Demikianlah projek proposal ini kami sampaikan, sebagai dasar bagi
terselenggaranya perbaikan jalan di lingkungan Perumahan Mustika Wanasari RT
003/038,Kelurahan Wanasari, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi.
Akhirnya atas segala partisipasi dan kerja sama yang baik dari semua
pihak terkait, kami ucapkan terima kasih.

Bekasi, 05 Januari 2021

KETUA RT 003 KETUA RW 038

ARIS PARTONO SAIFUL HUDA


DENAH LOKASI PENGECORAN JALING

BLOK A5, A6 dan JALAN PINGGIR KALI PERUM MUSTIKA WANASARI

RT. 003/038 KEL. WANASARI – CIBITUNG

A5

A6

Jalan Pinggir Kali

Anda mungkin juga menyukai