Anda di halaman 1dari 1

KEMENTERIAN KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA

BADAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN KEUANGAN


POLITEKNIK KEUANGAN NEGARA STAN
JALAN BINTARO UTAMA SEKTOR V BINTARO JAYA, TANGERANG SELATAN 15222
TELEPON (021) 7361654; FAKSIMILE (021) 7361653; SITUS: www.pknstan.ac.id

PENGUMUMAN
NOMOR PENG-1/PKN.10/2021

TENTANG
PENERBITAN SURAT KETERANGAN BEBAS PUSTAKA BAGI MAHASISWA
SEMESTER AKHIR POLITEKNIK KEUANGAN NEGARA STAN

Sehubungan dengan akan berakhirnya TA 2020/2021, kami umumkan bagi seluruh


mahasiswa semester akhir yang akan mengajukan Surat Keterangan Bebas Pustaka (SKBP)
sebagai salah satu persyaratan yudisium, mohon untuk memperhatikan hal-hal sebagai berikut:
1. Memastikan bahwa sudah tidak memiliki record peminjaman di Unit Perpustakaan PKN STAN.
Melalui pengumuman ini kami sampaikan bahwa masih terdapat beberapa kelas di semester 3
(Diploma III), semester 5 (Diploma IV Akuntansi Reguler), dan semester 7 (Diploma IV
Akuntansi Alih Program) yang belum mengembalikan buku literatur yang dipinjam. Daftar
kelas yang belum mengembalikan buku dapat dilihat pada tautan ini
https://bit.ly/datapengembalianbuku.
2. Mengisi formulir dan mengunggah softcopy KTTA/Skripsi pada laman berikut:
http://perpustakaan.pknstan.ac.id/skripsiktta/ (menggunakan akun google) sesuai dengan
ketentuan yang berlaku.
3. Apabila poin 1 dan 2 sudah dipenuhi, maka pembuatan Surat Keterangan Bebas Pustaka
dapat diproses lebih lanjut. Untuk melihat status proses surat keterangan tersebut, silakan
membuka laman berikut: bit.ly/cekSKBP.
Demikian pengumuman ini kami sampaikan. Atas perhatiannya kami ucapkan terima
kasih. Pengumuman ini hendaknya disebarluaskan.

Ditetapkan di Tangerang Selatan


pada tanggal 23 September 2021
Kepala Unit Perpustakaan

Ditandatangani secara elektronik


Ambang Aries Yudanto

Anda mungkin juga menyukai