Anda di halaman 1dari 13

SD

PEMERINTAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL


DINAS PENDIDIKAN
KORWIL BIDIK KAPANEWON NGAWEN
TAHUN 2022

KOMPETISI SAINS NASIONAL (KSN)


JENJANG SEKOLAH DASAR
KAPANEWON NGAWEN
I. Pilihlah jawaban yang paling tepat dengan membubuhkan tanda silang ( x )
pada huruf A, B, C,atau D di lembar jawab yang tersedia !

1. Siswa melakukan percobaan menggunakan beberapa benda seperti gambar berikut!

Hasil pengamatan dari percobaan tersebut adalah sebagai berikut:


No Nama Bahan Waktu
1 tembaga 3 menit
2 Kaca 30 menit
3 kuningan 2,5 menit
4 alumunium 5 menit

Kesimpulan yang tepat dari percobaan tersebut adalah .....


a. kaca adalah konduktor panas yang paling baik dari pada yang lainnya

b. alumunium adalah konuduktor panas paling baik di banding dengan yang lainnya
c. urutan isolator panas dari yang paling baik kaca, alumunium, tembaga, kuningan

d. urutan konduktor panas dari yang paling baik adalah kuningan, alumunium, tembaga

2. Hipotesis: Pertumbuhan tanaman tomat di tanah yang mengandung pupuk kandang lebih

baik dari pertumbuhan tomat di tanah yang tidak mengandung pupuk kandang. Maka

perlakuan yang diberikan pada percobaan tersebut adalah …

a. Semua tanaman diberi pupuk kandang.

b. Semua tanaman tidak diberi pupuk kandang.

c. Sebagian tanaman diberi pupuk kandang, sebagian lagi tidak diberi pupuk.

d. Sebagian tanaman diberi pupuk kandang, sebagian lagi diberi pupuk urea.

3. Perhatikan ciri-ciri hewan berikut!

1) Tubuh ditutupi oleh kulit tipis

2) Tubuh ditutupi oleh rambut

3) Dapat hidup di dua habitat

4) Selalu hidup di darat

5) Suhu tubuh berubah-ubah

6) Suhu tubuh tetap

Yang merupakan ciri-ciri kelompok amfibi ditunjukkan oleh nomor . . . .

a. 1), 3), 5)

b. 1), 2), 3)

c. 2), 3), 5)

d. 2), 4), 6)

4. Perhatikan gambar berikut!


Hewan berikut yang mempunyai cara reproduksi yang sama dengan gambar di atas adalah
….
a. paus, kelelawar, kelinci
b. gurita, bintang laut, cumi-cumi
c. kelinci, bintang laut, lumba-lumba
d. kelelawar, lumba-lumba, bintang laut

5. Kawasan suaka alam yang karena keadaan alamnya mempunyai kekhasan tumbuhan, satwa,
dan ekosistemnya atau ekosistem tertentu yang perlu dilindungi dan perkembangannya
berlangsung secara alami. Di tempat ini dapat dilakukan kegiatan untuk penelitian dan
pengembangan ilmu pengetahuan, pendidika, dan kegiatan lainnya yang menunjang
budidaya. Kawasan yang dimaksud adalah ….
a. suaka margasatwa
b. taman hutan raya
c. taman nasional
d. cagar alam

6. Perhatikan gambar rantai makanan berikut!

Pada rantai makanan di atas, ular dapat mengancam keselamatan petani di sawah. Oleh
karena itu, petani seringkali membunuhnya. Apabila hal ini terus dibiarkan maka yang
terjadi adalah . . . .
a. gagal panen karena terjadi peningkatan populasi elang
b. gagal panen karena populasi tikus meningkat
c. panen melimpah karena populasi ular sedikit
d. populasi tikus semakin menurun

7. Perhatikan skema peredaran darah berikut!

Mekanisme peredaran pada nomor 6 – 1 – 2 - 5 sesuai dengan skema tersebut adalah ….


a. darah kaya karbondioksida dari tubuh masuk ke jantung melalui serambi kanan,
kemudian dialirkan ke bilik kanan dan dipompa ke paru-paru.
b. darah kaya karbondiksida dari tubuh masuk ke jantung melalui serambi kiri,
kemudian dialirkan ke bilik kiri dan dipompa ke paru-paru.
c. darah kaya oksigen dari tubuh masuk ke jantung melalui serambi kanan, kemudian
dialirkan ke bilik kanan dan dipompa ke paru-paru.
d. darah kaya oksigen dari tubuh masuk ke jantung melalui serambi kiri, kemudian
dialirkan ke bilik kiri dan dipompa ke paru-paru.

8. Perhatikan gambar berikut!

Proses pencernaan yang terjadi pada bagian yang ditunjukkan oleh huruf P dan Q secara
berurutan adalah....
P Q
a. mendorong makanan ke lambung mengasamkan makanan
b. mengatur letak makanan mencerna protein menjadi asam amino
c. mencerna karbohidrat menjadi glukosa mengendapkan protein susu menjadi
kasein
d. mengubah amilum menjadi gula mencerna asam lemak menjadi gliserol
9. Di sabana, biasanya gajah akan bersatu dengan hewan lainnya, salah satunya adalah jerapah,

keduanya termasuk hewan herbivora. Pola interaksi antara kedua makluk hidup tersebut

dinamakan ….

a. netralisme

b. antibiosis

c. predasi

d. kompetisi

10. Perhatikan tabel berikut!


No. Kegiatan manusia dalam kehidupan sehari-hari
(1) pembuatan sumur resapan di daerah perkotaan
(2) pembuangan limbah sabun rumah tangga di sungai
(3) pengeboran minyak di lepas pantai
(4) pembuatan biopori di sekitar rumah
(5) pembangunan perumahan di daerah pegunungan
Kelompok kegiatan manusia yang berakibat buruk bagi lingkungan ditunjukkan pada
nomor …
a. (1), (2), dan (3)
b. (2), (3), dan (4)
c. (2), (3), dan (5)
d. (3), (4), dan (5)

11. Kegiatan nelayan menangkap ikan dengan menggunakan bom dapat mengganggu
keseimbangan lingkungan karena mengakibatkan....
a. peningkatan populasi ikan
b. kerusakan terumbu karang
c. peningkatan populasi anemon laut
d. air laut menjadi keruh dan tercemar

12. Bioteknologi merupakan penerapan teknik, prinsip, dan rekayasa biologi dengan agen
biologi untuk mengubah bahan baku menjadi suatu produk atau jasa. Berikut yang
merupakan contoh penerapan bioteknologi dalam bidang pertanian adalah ....
a. penerapan teknik kultur jaringan
b. penggunaan interferon sebagai antibodi terhadap virus
c. fermentasi kedelai menggunakan jamur Rhizopus oryzae
d. pengolahan sampah organik menjadi kompos dengan bantuan mikroorganisme tanah

13. Salah satu contoh kegiatan yang dapat kita lakukan untuk mengurangi pencemaran
lingkungan akibat produksi kain batik adalah ….
a. Pewarnaan kain menggunakan bahan kimia untuk mendapatkan warna yang kuat dan
awet
b. Pengemasan menggunakan plastik berdesain untuk melindungi dari air dan kelembaban
c. Pembuatan kolam pasir untuk menyaringan limbah pewarnaan dan pencucian kain batik
d. Pencampuran benang kapas dengan nilon untuk mendapatkan kualitas kain yang kuat

14. Perhatikan gambar pipa berikut!


Sebuah pipa U diisi air seperti pada gambar di bawah ini.

Jika salah satu ujung ditutup dan ujung yang lain diisi air, maka permukaan air di dalam
kedua kaki pipa U menjadi:

15. Dua orang anak sedang bermain jungkat-jungkit. Berdasarkan gambar di bawah ini, gaya
terkecil yang dikeluarkan oleh anak 1 agar anak 2 dapat terangkat adalah ....
a. c.

b. d.

16. The change of state from a liquid to a gas is called ...


a. condensing
b. freezing
c. melting
d. vaporizing

17. Sukini membuat teh manis untuk berbuka puasa. Berdasarkan materi penyusunnya, teh
manis digolongkan ke dalam jenis ….
a. zat tunggal
b. unsur
c. campuran heterogen
d. campuran homogen

18. Perhatikan gambar berikut!

Agar L1, L2, dan L3 menyala, serta L4 dan L5 padam , maka yang harus dilakukan
adalah ....
a. S2 dibuka, sedangkan S1 ditutup
b. S2 ditutup, sedangkan S1 dibuka
c. S1 dan S2 dibuka
d. S1 dan S2 ditutup

19. Perhatikan gambar berikut!

Sifat magnet berdasarkan percobaan seperti pada gambar adalah ....


a. gaya tarik magnet terkuat terdapat pada bagian tengah magnet
b. benda logam yang dialiri listrik akan bersifat magnet
c. gaya tarik magnet terkuat terletak pada bagian kutub-kutubnya
d. benda logam yang berada dalam area gaya magnet akan bersifat magnet

20. Perhatikan gambar berikut!

Alat musik seperti pada gambar jika bilah-bilahnya dipukul akan menghasilkan bunyi yang
berbeda. Pernyataan yang benar sesuai alat musik seperti pada gambar adalah ....
a. bilah yang tipis menghasilkan suara yang rendah
b. bilah yang tipis menghasilkan suara tinggi
c. bilah yang tebal menghasilkan suara yang rendah
d. tinggi rendah suara dipengaruhi oleh alat pemukulnya

21. Perhatikan gambar berikut!


Jika seorang anak berdiri di dekat kolam berair jernih,
berdasarkan prinsip pembiasan cahaya, maka posisi
bayangan ikan yang tampak oleh mata anak tersebut
yang benar ditunjukkan oleh huruf ...
a. A
b. B
c. C
d. D

22. Berdasarkan kemampuan benda menghantarkan panas, pasangan antara benda dan
kegunaannya dalam tabel berikut yang tepat adalah....
Benda Kegunaan
a. besi pegangan alat penggorengan
b. kayu tempat penggorengan
c. plastik tempat menanak nasi
d. aluminium tempat merebus air

23. Doni mengamati sebuah termometer alkohol. Saat termometer dicelupkan di air dingin,
alkohol di dalam termometer tersebut turun dari penunjukkan skala awal. Peristiwa tersebut
menunjukkan alkohol mengalami....
a. penyusutan karena suhunya turun
b. penyusutan karena suhunya naik
c. pemuaian karena suhunya turun
d. pemuaian karena suhunya naik

24. Perhatikan gambar alat-alat berikut!

Alat yang di dalamnya terjadi perubahan energi yang sama saat digunakan terdapat pada
angka....
a. (1) dan (2) c. (2) dan (3)
b. (1) dan (3) d. (2) dan (4)
25. Energi panas bumi dimanfaatkan pada Pembangkit Listrik Tenaga Uap. Energi tersebut
digunakan untuk....
a. menggerakkan generator
b. menghasilkan listrik
c. memanaskan air
d. memutar kincir

26. The biggest planet in the solar system is....


a. Mercury c. Jupiter
b. Earth d. Saturn

27. Perhatikan gambar di bawah ini!

Saat diamati di suatu daerah, matahari pada siang hari tampak seperti pada gambar.
Berdasarkan gambar dapat diketahui bahwa di daerah tersebut terjadi peristiwa....
a. gerhana bulan total karena bulan tertutupi bayangan bumi
b. gerhana matahari total karena matahari tertutupi bayangan bumi
c. gerhana bulan sebagian karena cahaya bulan terhalangi sebagian oleh matahari
d. gerhana matahari sebagian karena cahaya matahari terhalangi sebagian oleh bulan

28. Bumi berputar mengelilingi matahari, maka akibat dari pergerakan tersebut adalah....
a. perbedaan waktu di berbagai belahan dunia
b. terjadinya pergantian siang dan malam
c. terjadinya pergantian musim
d. pembelokan arah angin

29. Perhatikan gambar berikut!


Berdasarkan gambar, proton ditunjukkan oleh nomor...
a. 1 c. 3
b. 2 d. 4

30. Perhatikan tabel berikut ini!


Benda Zat Penyusun
Air Air
Air garam Air dan garam
Air gula Air dan gula
Gula pasir Gula pasir
Minuman kopi bubuk Air dan kopi
Kapur tulis Kapur

Materi yang termasuk ke dalam kelompok zat tunggal dan campuran adalah ... .
Zat Tunggal Zat campuran
a. Air garam, gula pasir, kapur tulis Air, air gula, minuman kopi bubuk
b. Air, gula pasir, kapur tulis Air garam, air gula, minuman kopi bubuk
c. Air garam, air gula, gula pasir, minuman kopi
Air, kapur tulis
bubuk
d. Air, air gula, gula pasir, kapur tulis Air garam, minuman kopi bubuk

Kunci Jawaban
1 D 11 B 21 B
2 C 12 A 22 D
3 A 13 C 23 A
4 A 14 B 24 C
5 D 15 C 25 B
6 B 16 A 26 C
7 A 17 D 27 D
8 C 18 B 28 C
9 D 19 D 29 A
10 C 20 A 30 B

LEMBAR JAWABAN

Nama : ………………………….
Asal Sekolah : ………………………….
Mapel : ………………………….
1 A B C D 1 A B C D

2 2

3 3

4 4

5 5

6 6

7 7

8 8

9 9

10 10

11 11

12 12

13 13

14 14

15 15

Anda mungkin juga menyukai