Anda di halaman 1dari 10

LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN

DIVISI KEANGGOTAAN
IKATAN DUTA BAHASA PROVINSI BANTEN

Disusun Oleh:
DIVISI KEANGGOTAAN

DIVISI KEANGGOTAAN
PENGURUS IKATAN DUTA BAHASA PROVINSI BANTEN
2024
KATA PENGANTAR

Alhamdulillah, segala puji syukur kami panjatkan kepada Allah SWT. Tuhan yang
maha esa yang telah memberikan rahmat dan hidayahnya kepada kami semua, sehingga kami
dapat menyelesaikan Laporan Pertanggungjawaban Divisi Keanggotaan ini dengan maksimal
tanpa terkendala apapun.
Dalam pelaksanaan kegiatan kegiatan dari Divisi Keanggotaan Ikadubas Banten,
didukung dari beberapa pihak, baik pihak internal maupun eksternal. Kami ucapkan
terimakasih Antara lai Kantor Bahasa Provinsi Banten, Ketua Ikadubas Banten, Supervisi
Divisi Keanggotaan, Pengurus dan Anggota Ikadubas Banten, serta pihak pihak yang tidak
bisa kami sebutkan satu persatu.
Pada pelaksanaan program kerja yang kami jalani, mengalami tantangan dan
hambatan yang sangat kompleks, tetapi dengan kekuatan bersama divisi keanggotaan dapat
dilaksanakan dengan cara maksimal tanpa terkendala apapun. Selama pelaksanaan kegiatan
yang kami jalani, jika terdapat kesalah baik dari perkataan dan perbuatan mohon untuk
dimaafkan. Kami berharap segala bentuk kinerja kami bisa berguna dan berdampak untuk
kebersaran organisasi Ikadubas Banten.
Dengan mengucap rasa syukur yang mendalam, semoga Divisi Keanggotaan
diberikan kesehatan, segala kinerja baik pikiran, tenaga, keringat dapat menjadi pahala dan
bisa bermanfaat. Mengutip dari pepatah, “Gajah Mati Meninggalkan Gading, Harimau
Mati Meninggalkan Loreng, dan Manusia Mati Meninggalkan Nama”. Kami berharap
nama kami sebagai bagian kecil dari Divisi Keanggotaan yang tergabung dalam
kepengurusan Ikadubas Banten bisa terkenang dan meninggalkan hal baik dan dikenang
kebaikannya.
Selamat demisioner!
Banten, 16 Januari 2024
Divisi Keanggotaan
BAB I
STRUKTUR DIVISI KEANGGOTAAN

Ketua Ikadubas Banten

Siti Raudloh Ghofur

Wakil Ketua / Supervisi

Gianlugi Fahrezie

Aura Nur Az Zahra Pilah Nahrudin Aril Ramadhan Utis Sanjaya


Anggota Div. & Pj Koordinator Div. & Pj Anggota Div. & Pj Anggota Div. &
Peningkatan Kualitas Kelengkapan Organisasi Rekrutmen Anggota dan Pj Kekeluargaan
pendataan
BAB II
PROGRAM KERJA
A. Data Kegiatan
Daftar program kerja dari Divisi Keanggotaan selama masa kepengurusan:
No. Nama Kegiatan Keterangan
1. Pendataan Keanggotaan Ikadubas Lintas Terlaksana
Generasi
2. Pemilihan Duta Bahasa Provinsi Banten 2023 Terlaksana
3. Pendampingan Pildubasnas 2023 & Terlaksana
Pembentukan Tim Pendukung Pildubasnas 2023
4. Pengukuhan Bramantya, Orientasi dan Pelatihan Terlaksana
Dasar
5. Pembuatan Kartu Keanggotaan (KTA) Tidak Terlaksana
6. Program Penghargaan Bagi Pengurus Belum Terlaksana (*Akan
dilaksanakan Ketika
Kongres)

B. Gambaran umum kegiatan


Dari beberapa kegiatan dirincikan sebagai berikut:
1. Pendataan Keanggotaan Ikadubas Lintas Generasi
Pendataan Keanggotaan Ikadubas Lintas Generasi,untuk mendata anggota
Ikadubas dari mulai angkatan awal hingga angkatan sekarang, bertujuan untuk
menjalin dan mempererat tali silaturahmi, menjadikan Ikadubas Banten
menjadi kuat dengan anggota yang banyak. Pendataan dilaksanakan secara
daring melalui google form
2. Pemilihan Duta Bahasa Provinsi Banten 2023
Pemilihan Duta Bahasa Provinsi Banten 2023, biasa disebut PILDUBAS
BANTEN, dilaksanakan setiap tahun untuk memilih generasi muda yang cinta
terhadap Bahasa Indonesia, bahasa daerah, sastra, dan kebudayaan yang ada di
Provinsi Banten. Ajang pemilihan ini dilaksanakan dengan beberapa tahap,
dimulai pengumuman, pendaftaran, seleksi 60 besar, seleksi 30 besar,
karantina, dan malam puncak penganugerahan Duta Bahasa Provinsi Banten.
3. Pendampingan Pildubasnas 2023 & Pembentukan Tim Pendukung
Pildubasnas 2023
Pendampingan Pildubasnas 2023 & Pembentukan Tim Pendukung
Pildubasnas 2023, mendampingi terbaik 1 yang akan masuk ke Pildubasnas
seperti mendampingi latihan bakat, mendampingi mencari penaja, dan lainnya.
Selain itu membentuk tim pendukung yang akan membantu suksesi
perwakilan Banten di Pildubasnas, dengan membantu di pelaksanaan krida,
mencari penaja, dan sebagainya.
4. Pengukuhan Bramantya, Orientasi dan Pelatihan Dasar
Pengukuhan Bramantya, Orientasi dan Pelatihan Dasar, merupakan kegiatan
menjalin kekeluargaan antara pengurus Ikadubas dan Anggota Ikadubas Baru
tahun berjalan. Selain itu, anggota baru akan dikukuhkan dan dilatih dasar
seperti adaminsitrasi, perkenalan korwil, badan otonom, dan kepengurusan.
5. Pembuatan Kartu Keanggotaan (KTA)
Pembuatan Kartu Keanggotaan (KTA), bertujuan untuk memberikan identitas
organisasi kepada seluruh anggota Ikadubas Banten, sebagai bentuk kecintaan
dan pengakuan organisasi kepada anggota.
6. Program Penghargaan Bagi Pengurus
Program Penghargaan Bagi Pengurus, memberikan penghargaan kepada
pengurus yang telah berkontribusi baik, dan membantu keberlangsungan
organisasi dengan aktif.
C. Hasil Kegiatan
1. Pendataan Keanggotaan Ikadubas Lintas Generasi (Terlaksana)
Pendataan keanggotaan telah menghasilkan data anggota yang sudah
masuk, diantaranya:
a. Angkatan 2015 : Terdata sebanyak 2 Orang
b. Angkatan 2016 : Terdata sebanyak 2 Orang
c. Angkatan 2017 : Terdata sebanyak 6 Orang
d. Angkatan 2018: Terdata sebanyak 5 Orang
e. Angkatan 2019 : Terdata sebanyak 18 Orang
f. Angkatan 2020: Terdata sebanyak 25 Orang
g. Angkatan 2021: Terdata sebanyak 30 Orang
h. Angkatan 2022: Terdata sebanyak 28 Orang
i. Angkatan 2023: Terdata sebanyak 30 Orang
Dari hasil ini, ada beberapa yang belum terdata diakrenakan kontak
yang tidak bisa dihubungi, dan tidak tahu berdomisili dimana per hari ini.
2. Pildubas Banten 2023 (Terlaksana)
Hasil pelaksanaan Pildubas Banten:
a. Pendaftaran: 20 Februari—8 April 2023
b. Seleksi 60 Besar: 17—30 April
c. Rangkaian 60 Besar: 1 Mei—31 Mei 2023
d. Pengumuman 40 Besar: 5 Mei 2023
e. Karantina dan Final Raya: 15—17 Mei 2023
Peserta yang terpilih sebanyak 39 Orang, dengan rincian terbaik:
Tervaforit : M. Rizki & Novelisa Wirasto. Terbaik III : Fahmi Ramadhan
& Shabrina Istaghfirlana. Terbaik II: Misbahul Munir dan Ghafera Kamelia Z,
Terbaik I: Sfaiq Ali & Early Melati.
3. Pendampingan Pildubasnas 2023 & Pembentukan Tim Pendukung
Pildubasnas 2023 (Terlaksana)
Hasilnya,, melakukan pendampingan latihan di TBM Kedai Proses
Kabupaten lebak, dan membentuk tim pendukung dalam desain media Krida,
tim survei lapangan krida, dan sebagainya.
4. Pengukuhan Bramantya, Orientasi dan Pelatihan Dasar (Terlaksana)
Kegiatan Pengukuhan Bramantya, Orientasi dan Pelatihan Dasar,
dilaskanakan di Villa Ujung Pandeglang, 4 s.d. 5 november 2023, dan
ditetapkan sebanyak 30 orang yang menjadi Angoota Aktif.
5. Pembuatan Kartu Keanggotaan (KTA) (Tidak Terlaksana)
Pembuatan Kartu Keanggotaan (KTA), tidak terlaksana dikarenakan
biaya, dan kurangya waktu serta kesibukan lainnya. Untuk desain KTA sudah
jadi.
6. Program Penghargaan Bagi Pengurus (Belum terlaksana, direncanakan ketika
kongres)
Program Penghargaan Bagi Pengurus belum terlaksana karena akan
dilaksanakan ketika pelaksanaan Kongres Ikadubas III.

D. Dokumentasi Kegiatan
1. Pendataan Keanaggotaan (Dokumentasi Sempel)
2. Pildubas Banten 2023

3. Pendampingan Pildubasnas 2023 & Pembentukan Tim Pendukung


Pildubasnas 2023

4. Pengukuhan Bramantya, Orientasi dan Pelatihan Dasar (Terlaksana)


5. Pembuatan Kartu Keanggotaan (KTA) (Tidak Terlaksana tetapi untuk desain
sudah jadi)

E. Laporan Keuangan
1. Pendataan Keanggotaan Ikadubas Lintas Generasi
Tidak menggunakan keuangan
2. Pemilihan Duta Bahasa Provinsi Banten 2023
Menggunakan Keuangan yang diberikan oleh Kantor Bahasa Provinsi Banten.
3. Pendampingan Pildubasnas 2023 & Pembentukan Tim Pendukung
Pildubasnas 2023
Menggunakan Keuangan yang diberikan oleh Kantor Bahasa Provinsi Banten,
contoh menyewa pakaian, transport, dsb.
4. Pengukuhan Bramantya, Orientasi dan Pelatihan Dasar
Menggunakan Keuangan yang diberikan oleh Kantor Bahasa Provinsi Banten,
Iuran Angkatan Bramantya, dan Uang Kas Ikadubas.
5. Pembuatan Kartu Keanggotaan (KTA)
Tidak Terlaksana
6. Program Penghargaan Bagi Pengurus
Belum terlaksana
F. Pihak Terlibat
1. Pendataan Keanggotaan Ikadubas Lintas Generasi, pihak yang terlibat seluruh
anggota aktif maupun pasif
2. Pemilihan Duta Bahasa Provinsi Banten 2023, semua unsur terlibat seperti
peserta, kantor bahasa, angkatan Dubas yang berjalan. Narasumber disiapkan
oleh kantor bahasa.
3. Pendampingan Pildubasnas 2023 & Pembentukan Tim Pendukung
Pildubasnas 2023, yang terlibat jawara (pemenang angkatan 2022), pemenang
2023, divsi kenaggotaan, kantor bahasa, masyarakat, penaja, angkatan 2023.
4. Pengukuhan Bramantya, Orientasi dan Pelatihan Dasar, yang terlibat divisi
keanggotaan, pengurus ikadubas, banom, korwil, angkatan 2023
5. Pembuatan KTA (Tidak Terlaksana)
6. Program Penghargaan Bagi Pengurus yang akan terlibat pengurus.
BAB III
PENUTUP

Terima kasih, semoga Laporan Pertanggungjawaban ini bisa dipertanggungjawabkan


sebagaimana mestinya. Semoga dilain kesempatan kita bisa berjumpa, dan terus menjadi
keluarga dalam ikatan yang terus mengikat. Selamat demisioner, sukses selalu.

Anda mungkin juga menyukai