Anda di halaman 1dari 6

Berilah tanda silang (x) pada huruf a,b,c,d atau e di depan jawaban yang paling tepat!

1. Pada masa ini, wirausaha adalah contractor, yaitu pemborong yang melakukan kesepakatan
kerja atas sejumlah pekerjaan yang ditentukan sebelumnya dengan kompensasinya, yaitu
sejumlah uang dengan segala risiko yang ditanggung oleh penerima kontrak. Merupakan ciri
perkembangan kkewirausahaan pada masa...
a. sebelum abad pertengahan
b. abad pertengahan
c. abad/era industri
d. abad 19 dan 20
e. abad 21
2. Perilaku wirausaha adalah langkah dan tindakan yang dilakukan untuk menghadapi dan
menyiasati pekerjaan sehari-hari. Di bawah ini yang merupakan perilaku wirausaha dalam
pekerjaan adalah...
a. teguh pendiriannya
b. berpenampilan rapi dan disukai oleh setiap orang
c. tidak suka menunda pekerjaan dan selalu ingin cepat menyelesaikan pekerjaan
d. mengevaluasi resiko dan dampaknya terlebih dahulu
e. mempunyai karisma dan berjiwa besar
3. Keterampilan wirausaha dalam merancang suatu rencana, menyusun konsep, dan visi serta
misi agar memiliki arah yang jelas, disebut keterampilan....
a. manajerial
b. konseptual
c. mengelola waktu
d. merumuskan masalah
e. teknis
4. Seorang wirausaha merupakan pembuat rencana strategis yang andal, yang bekerja tidak
hanya dengan otot saja tetapi juga dengan menggunakan otak. Dalam smart entrepreneur
wirausaha ini disebut....
a. motivator
b. ambitions
c. totalitas
d. strategic thinker
e. risk manager

5. Berikut ini yang termasuk dalam manfaat menjadi wirausaha adalah. ..


a. terikat waktu
b. kerja lebih santai
c. bisa kerja sesuka hati
d. tanggung jawab rendah
e. bisa menciptakan lapangan usaha baru
6. Menurut Bygrave bahwa seorang wirausaha harus memiliki dedikasi yang tinggi terhadap
bisnisnya, yang disebut....
a. devotion
b. doers
c. dedication
d. details
e. distribute
7. Di bawah ini karakter wirausaha yang perlu dikembangkan adalah...
a. gengsi dalam berwirausah
b. tidak suka bergaul
c. pantang menyerah
d. pemalu dalam berkomunikasi
e. Terburu-buru dalam mengambil keputusan

8. Karakteristik wirausaha menurut Bygrave yang sangat memperhatikan faktor- faktor kritis
secara rinci yang dapat menghambat kegiatan usahanya disebut....
a. dream
b. devotian
c. details
d. doers
e. destiny

9. Berikut yang tidak termasuk ciri-ciri karakteristik wirausahawan adalah...


a. pemecah masalah
b. mengembangkan ide-ide
c. bekerja dengan jam tertentu
d. pemikiran kreatif
e. percaya diri

10. Sikap wirausaha itu penting bagi siswa yang sedang menuntut ilmu terutama siswa SMK, yaitu
untuk....
a. mendapatkan uang
b. berorientasi maju
c. menjadi pengusaha
d. berjualan di sekolah
e. membantu orang tua
11. Berikut ini sifat yang harus dimiliki oleh seorang wirausaha, yaitu. ..
a. tidak menyukai adanya pembaharuan
b. berani memaksakan diri menjadi orang lain
c. egois dan terlalu ambisius
d. selalu menghindar dari kesalahan dan kesulitan
e. cenderung mudah jenuh terhadap segala kemampuan dan ingin selalu berinisiatif
12. Seorang wirausahawan yang lebih baik gagal karena mencoba daripada gagal yang disebabkan
tidak pernah mencoba merupakan salah satu sifat wirausahawan, yaitu....
a. percaya diri
b. berorientasi tugas dan hasil
c. memiliki jiwa kepemimpinan
d. kerja keras
e. berani mengambil resiko
13. Saat menjalankan usaha, seringkali seorang wirausaha dihadapkan pada tantangan. Berfikir
bahwa tantangan adalah peluang menunjukkan sikap wirausaha yang....
a. Tangguh
b. Berani
c. Jujur
d. Optimis
e. Kreatif
14. Seorang wirausaha memproduksi produk dengan ide yang segar, baru, dan memberikan
perbedaan terhadap produk sebelumnya. Kemampuan wirausaha ini disebut....
a. intuitif
b. aktif
c. produktif
d. kreatif
e. optimis

15. Berwirausaha tidak hanya tentang cara mendapatkan uang dan keuntungan. Namun,
kepercayaan adalah sesuatu yang harus diperoleh untuk jangka panjang. Hal tersebut dapat
diperoleh jika seorang wirausaha memiliki sikap....
a. tangguh
b. berani
c. jujur
d. optimis
e. kreatif

16. Pak Wahyu merupakan pemilik suatu Bengkel. Saat menjalankan usaha tersebut, Pak Wahyu
sering menghadapi masalah dengan karyawan-karyawannya. Akan tetapi, dengan kemampuan
yang dimilki oleh Pak Wahyu dapat menyelesaikan masalah tersenut. Pak Wahyu memiliki
karakter yaitu....
a. tangguh
b. tanggung jawab
c. kepemimpinan
d. optimis
e. kreatif

17. Ketika menjalankan suatu usaha, seorang wirausaha harus bertahan dalam kesulitan dan
semakin kuat dan optimis untuk menghadapinya. Hal tersebut menunjukkan sikap wirausaha
yang...
a. disiplin
b. tanggung jawab
c. tangguh
d. percaya diri
e. kreatif
18. salah satu karakter utama yang harus dimiliki seorang wirausaha, yaitu...
a. semangat bekerja jika usahanya sudah berkembang
b. berpindah jenis usaha jika usaha yang lama dijalankan tidak berkembang
c. memegang prinsip ide usaha yang sudah dijalankan
d. tidak mau melihat peluang usaha yang ada
e. memiliki kemampuan mengenali peluang usaha

19. Berikut ini kepercayaan atau rasa yakin yang harus dimiliki oleh seorang wirausaha Teknik
dan Bisnis Sepeda Motor, kecuali...
a. kecerdasan sendiri
b. kemampuan untuk bekerja secara kreatif dan inovatif
c. kemampuan untuk menyelesaikan pekerjaan dengan baik
d. keyakinan dapat menguasai pasar
e. kecakapan yang diperoleh dari hasil pendidikan, kursus, latihan dan pengalaman
dalam bekerja
20. Sumber ide dan peluang dapat berasal dari diri sendiri atau lingkungan. Sumber ide dan
peluang yang potensial adalah dari diri sendiri. Sumber ide ini daat berasal dari proses
brainstorming yaitu...
a. Aktivitas favorit atau yang disukai di waktu luang
b. Kemampuan untuk melakukan sesuatu dengan baik, cepat dan tepat
c. Teknik kreatifitas yang mengupayakan pencarian penyelesaian dari suatu masalah
tertentu dengan mengumpulkan gagasan secara spontan dari anggota kelompok
d. Suatu peristiwa yang pernah dialami
e. Penelitian suatu masalah secara bersistem, kritis, dan ilmiah untuk meningkatkan
pengetahuan
21. Tidak semua ide yang muncul dapat dijadikan suatu peluang usaha. Salah satu caranya dengan
melakukan tahapan proses micro screening yaitu...
a. Menyaring ide usaha yang dapat berjumlah puluhan menjadi lebih sedikit
b. Memilih ide usaha yang kamu sukai dan kuasai
c. Mencari atau mengeluarkan gagasan ide sebanyak-banyaknya
d. Melakukan pengamatan secara menyeluruh terhadap kondisi lingkungan
e. Memilih satu ide dari tiga ide usaha sebelumnya dengan menggunakan beberapa
kriteria
22. Wirausaha perlu melakukan analisis terlebih dahulu agar mendapatkan gambaran suatu
peluang usaha yang baik. Salah satu metode yang digunakann adalah analisis SWOT.
Komponen analisis SWOT yang berkaitan dengan faktor eksternal yang bersifat negatif
adalah...
a. Strenghts ( kekuatan )
b. Weakness ( kelemahan )
c. Opportunities (peluang )
d. Threats ( ancaman )
e. Failure ( kegagalan )
23. Teknologi baru dapat membawa perkembangan yang pesat dari suatu perusahaan. Faktor
teknologi yang dimiliki suatu perusahaan dalam analisis SWOT termasuk dalam komponen...
a. Strenghts
b. Weakness
c. Opportunities
d. Threats
e. Failure

24. Pada analisis SWOT dapat menggunakan strategi kombinasi komponen SWOT, misalnya
strategi S-O yang berarti....
a. Menciptakan strategi yang meminimalkan kelemahan untuk memanfaatkan peluang
b. Menciptakan strategi yang menggunakan kekuatan untuk memanfaatkan peluang
c. Menciptakan strategi yang menggunakan kekuatan untuk menghindari ancaman
d. Menciptakan strategi yang meminimalkan kelemahan dan menghindari ancaman
e. Menciptakan strategi yang menggunakan kekuatan untuk mengatasi ancaman
25. Menganalisis kekuatan apa yang akan mendukung usaha kita untuk mencapai sasaran merupakan salah satu
metode analisis SWOT, yaitu...
a. Strenght
b. Opportunities
c. Weakness
d. Threats
e. Destiny
26. Peluang atau kesempatan bisa bersumber dari diri sendiri, di bawah ini yang bukan termasuk peluang yang
berasal dari diri sendiri adalah….
a. Hobi
b. Keahlian
c. Perubahan gaya hidup
d. Pengetahuan
e. Latar belakang pendidikan
27. Penemuan atau terobosan yang menghasilkan produk baru yang belum pernah ada sebelumnya atau mengerjakan
sebuah produk yang sudah ada dengan cara yang baru disebut...
a. Kreatif
b. Inovasi
c. Konsep
d. Aplikasi
e. Desain
28. Mengetahui kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman merupakan salah satu metode analisis peluang usaha,
yaitu metode....
a. 5W1H
b. SWOT
c. Analisis ide
d. Analisis Cfs
e. Studi kelayakan usaha
29. Komponen-komponen di bawah ini harus ada dalam sebuah produk, kecuali….
a. Desain
b. Nama merek
c. Papan nama
d. Pengemasan
e. Daya tahan/mutu
30. Di bawah ini merupakan faktor eksternal yang dapat memunculkan inspirasi, kecuali….
a. Pengalaman hidup
b. Masalah yang dihadapi dan belum terpecahkan
c. Kesulitan yang dihadapi sehari-hari
d. Kebutuhan yang belum terpenuhi
e. Pemikiran yang besar untuk menciptakan sesuatu yang baru

Anda mungkin juga menyukai