Anda di halaman 1dari 5

TEKS MC RAPAT KERJA

YAYASAN KALIKAS TAHUN 2023-2024

Bismillahirrohmanirrohim.

Assalamualaikum Wr. Wb.

Yang terhormat : Pembina Yayasan KALIKAS sekaligus guru kita, Bapak Kyai H Ghofar
Ismail.
yang kami hormati: Dewan Pengawas Yayasan KALIKAS, Bpk H Bambang Sadjuga
yang kami hormati: Ketua Umum Yayasan KALIKAS, Bpk H Agus Prihantoro
yang kami hormati: Ketua 1 Yayasan KALIKAS, Bpk H Kristyanto A.S
yang kami hormati: Ketua 2 Yayasan KALIKAS, Bpk H Didik Rumpoko
beserta rekan-rekan pengurus harian Yayasan KALIKAS dan tamu undangan
yang berbahagia.
Alhamdulillah... Alhamdulillahirobil’alamin.

Asyhadu an-La illaha ill Allahu, Wahdahu La Sharika lah, wa asy-Hadu anna
Muhammadan 'abduhu wa Rosuuluh

Allahumma shalli ‘alaa Muhammad wa’alaa aali Muhammad, kamaa shallaita ‘alaa
Ibraahiim wa’ aali Ibrahiim...

Robbisrohli sodri, wa yassirli amri, wah lul uqdatan min lisani, yafqohu qouli...
Amma ba’du.

1
Puji syukur marilah kita panjatkan kepada Allah SWT, yang telah memberikan ni'mat
kepada kita semua sehingga pada hari ini kita dapat mengikuti acara Rapat Kerja
Tahunan Yayasan Khoirunnas Anfa’uhum Linnas Komando Aswaja Santun periode 2022-
2027.

Semoga Allah senantiasa melimpahkan rizki kemudahan agar kegiatan kita hari ini
menghasilkan sebuah pencapaian yang lebih baik.
Sholawat serta salam marilah kita haturkan kepada Junjungan kita Baginda Nabi
Muhammad SAW semoga kita semua senantiasa mendapatkan syafaat dunia dan akhirat.

Hadirin yang saya hormati,


Sebelum memasuki acara inti, terlebih dahulu akan saya bacakan susunan acara pada
pagi hari ini:
1) Pembukaan
2) Sambutan Ketua Panitia
3) Sambutan Ketua Umum dan Pembukaan Raker
4) Laporan Kegiatan Yayasan dipimpin oleh Ketua Umum
5) Laporan Kegiatan Bidang I dipimpin oleh Ketua I
6) Laporan Kegiatan Bidang II dipimpin oleh Ketua II
7) Laporan Kepala Rumah Tangga Oemah Kalikas dipimpin Oleh Ketua RT OK
8) Ishoma
9) Evaluasi Kegiatan dan Paparan Pembina dipimpin oleh Pembina Yayasan
KALIKAS
10) Penyusunan Program Kerja Tahun 2024
11) Penutupan

Hadirin sekalian,
Acara yang pertama adalah pembukaan. Marilah kita buka acara pada pagi hari ini
dengan bacaan surat Al-Fatihah. Semoga, acara ini dapat berjalan dengan lancar serta
mendapat Ridha Allah SWT. Al Fatihah………
Aamiin aamin ya rabbal alamin….

Acara kedua adalah sambutan oleh ketua Panita RAKER Tahunan Yayasan
KALIKAS, Kepada bapak Purdiyanto selaku Ketua Panitia, kami persilakan.
Terimakasih...

2
Acara ketiga adalah sambutan Sambutan Ketua Umum Yayasan KALIKAS, kepada
Bpk H Agus Prihantoro kami persilakan.

.......................................................................................................................................................................................
Terimakasih...

Acara keempat adalah Laporan Kegiatan Bidang 1 oleh Ketua Bidang 1, kepada Bpk H
Kristyanto kami persilakan.

Terimakasih.

Acara Kelima adalah Laporan Kegiatan Bidang II oleh Ketua Bidang II, kepada Bpk H
Didik Rumpoko kami persilakan.

Terimakasih.

Acara Keenam adalah Laporan Kepala Rumah Tangga Oemah Kallikas oleh Ketua RT
Oemah Kalikas, kepada Bpk Purdiyanto kami persilakan.

Terimakasih.

Hadirin yang terhormat, untuk acara selanjutnya adalah waktu ishoma selama 60 Menit,
para hadirin diharapkan hadir kembali di ruangan ini pada pukul .
Kami persilahkan kepada para hadirin untuk menikmati hidangan yang telah tersedia
dan melaksanakan ibadah sholat dzuhur.. Selamat Menikmati…

Assalamu’alaikum warahmatullah wabarakatuh..para hadirin diharapkan untuk masuk


kembali ke ruang rapat karena rapat akan segera dimulai kembali.

Acara selanjutnya, adalah evaluasi kegiatan dan Paparan dari Pembina, kepada Bpk Kyai
H Ghofar Ismail kami persilakan.

Acara Selanjutnya adalah penyusunan program kerja 2024 seluruh bidang.

Alhamdulilah, semua rangkaian acara pada rapat kerja hari ini telah terlaksanakan.
Semoga ini dapat menghasilkan rumusan signifikan untuk pelaksanaan program kerja
Yayasan Kalikas untuk kedepannya.

Marilah kita tutup acara ini dengan do’a kafaratul majelis bersama-sama.
3
Subhanakallahumma wabihamdika asyhadu allailahailla anta astaghfiruka wa’atubu
ilaik

Demikian acara rapat kerja hari ini. Apabila ada tutur kata dan sikap yang kurang
berkenan, saya selaku pembawa acara memohon maaf yang sebesar-besarnya.

Wabillahi taufiq wal hidayah wassalamu alaikum warahmatullah wabarakaatuh

4
5

Anda mungkin juga menyukai