Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN KEPULAUAN SELAYAR

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS BONTOMATENE
Jl. Pahlawan no.82, Batangmata, Kec. Bontomatene, Kode Pos 92854

KEPUTUSAN
KEPALA UPTD PUSKESMAS BONTOMATENE
Nomor : 800/ 50/SK/PKM-BM/2022

TENTANG
JENIS – JENIS PELAYANAN YANG DISEDIAKAN

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA UPTD PUSKESMAS BONTOMATENE

Menimbang : a. bahwa untuk mencapai visi dan misi, dan untuk melaksanakan tugas
pokok dan fungsi, serta meningkatkan mutu pelayanan di UPTD
Puskesmas Bontomatene;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a,
perlu menetapkan Keputusan Kepala UPTD Puskesmas Bontomatene
tentang Jenis Pelayanan Yang Disediakan.
Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 112,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5038);
2. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5063);
3. Undang-undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 244,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5587)
sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan Undang-Undang
Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang
Nomor 23 tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah (Lembaran Negara
Republik indonesia tahun 2015 Nomor 58, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 5679);
4. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 Tahun 2019 tentang Pusat
Kesehatan Masyarakat;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 39 Tahun 2016 tentang Pedoman
Penyelenggaraan Program Indonesia Sehat Dengan Pendekatan Keluarga
(Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2016 Nomor 1223);
6. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 Tahun 2016 tentang Standar
Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan (Berita Negara Republik Indonesia
Tahun 2016 Nomor 1475);
7. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 44 Tahun 2016 tentang Pedoman
Manajemen Puskesmas (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2016
Nomor 1423).

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS BONTOMATENE TENTANG JENIS


PELAYANAN YANG DISEDIAKAN UPTD PUSKESMAS BONTOMATENE
Kesatu : Jenis Pelayanan di UPTD Puskesmas Bontomatene terdiri dari Pelayanan
UKM Esensial, UKM Pengembangan, UKP Kefarmasian dan Laboratorium dan
Jaringan Pelayanan sebagaimana tercantum dalam Lampiran merupakan
bagian yang tidak terpisahakan dari surat keputusan ini.
Kedua : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Batangmata
pada tanggal : 4 Januari 2022
KEPALA UPTD PUSKESMAS BONTOMATENE

EMIL PUTRAWAN, S.Kep.,Ns


NIP. 19840525 200502 1 004

Tembusan :
Kepada Yth :
1. Kepala Dinas Kesehatan Kab. Kep. Selayar di Parappa
2. Masing-masing yang bersangkutan di Tempat
3. Pertinggal
LAMPIRAN : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS BONTOMATENE
NOMOR : 800/50/SK/PKM-BM/2022
TENTANG : JENIS PELAYANAN YANG DISEDIAKAN

TENTANG
JENIS PELAYANAN YANG DISEDIAKAN

A. UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT (UKM) ESENSIAL


1. Pelayanan promosi kesehatan termasuk uks
2. Pelayanan kesehatan lingkungan
3. Pelayanan kia/kb yang bersifat ukm
4. Pelayanan gizi yang bersifat ukm
5. Pelayanan pencegahan dan pengendalian penyakit menular dan tidak menular

B. UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT (UKM) PENGEMBANGAN


1. Pelayanan kesehatan lansia
2. Pelayanan kesehatan gigi mayarakat
3. Pelayanan kesehatan remaja
4. Pelayanan keperawatan kesehatan masyarakat
5. Pelayanan kesehatan jiwa
6. Pelayanan kesehatan indra
7. Pelayanan kesehatan olahraga
8. Pelayanan kesehatan kerja
9. Pelayanan kesehatan tradisional

C. UPAYA KESEHATAN PERORANGAN (UKP),KEFARMASIAN DAN LABORATORIUM


1. Pelayanan Pemeriksaan Umum / prioritas
2. Pelayanan Kesehatan Gigi dan Mulut
3. Pelayanan KIA – KB yang Bersifat UKP
4. Pelayanan Gizi yang Bersifat UKP
5. Pelayanan Imunisasi yang Bersifat UKP
6. Pelayanan Persalinan/nifas
7. Pelayanan Gawat Darurat
8. Pelayanan Rawat Inap
9. Pelayanan Kefarmasian
10. Pelayanan Laboratorium Sederhana
11. Pelayanan Kesehatan Lingkungan yang Bersifat UKP
12. Pelayanan Konsultasi TB / Kusta yang Bersifat UKP
13. Pelayanan Kesehatan Jiwa yang Bersifat UKP
14. Pelanyanan Kesehatan Penyakit Tidak Menular yang Bersifat UKP

D. JARINGAN PELAYANAN
1. Puskesmas Pembantu ( Tamanrea, Lambongan, Batangmata Sapo, Onto Sapo )
2. Poskesdes ( Maharayya, Sipatuo, Katowaang )
3. Polindes ( Barat Lambongan )
4. Puskesmas Keliling
5. 21 Posyandu + 1 posyandu lansia

KEPALA UPTD PUSKESMAS BONTOMATENE

EMIL PUTRAWAN, S.Kep.,Ns


NIP. 19840525 200502 1 004

Anda mungkin juga menyukai