Anda di halaman 1dari 3

SOAL STRUKTUR DAN FUNGSI JARINGAN PADA MANUSIA DAN VERTEBRATA

1. Apabila seseorang membengkokkan tangannya (fleksi) maka mekanisme kerja yang terjadi adalah....
A. sinergis, yakni otot bisep berkontraksi, trisep relaksasi
B. antagonis, yakni otot trisep berkontraksi, bisep relaksasi.
C. sinergis, yakni otot trisep berkontraksi, bisep relaksasi
D. sinergis, yakni otot bisep dan trisep berkontraksi.
E. antagonis, yakni otot bisep berkontraksi, trisep relaksasi

2. Perhatikan gambar sel saraf berikut!

Bagian nomor 1, 2, dan 3 berturut-turut adalah....


A. dendrit, nukleus, dan badan sel
B. akson, badan sel, dan dendrit
C. dendrit, badan sel, dan akson
D. akson, dendrit, dan badan sel
E. akson, sinapsis, dan dendrit

3. Perhatikan gambar jaringan hewan berikut!

Berdasarkan fungsi jaringan, manakah pernyataan yang tepat di bawah ini ?


A. 1 : gerak peristaltik organ pencernaan. 2 : kontraksi jantung untuk memompa darah.
B. 1 : gerak peristaltik usus halus dan esofagus. 2 : kontraksi sadar pada gerakan anggota tubuh.
C. 1 : kontraksi jantung untuk memompa darah. 2 : gerakan tidak sadar saat refleks.
D. 1 : gerak refleks pada anggota tubuh. 2 : gerak peristaltik pada pupil mata.
E 1 : mengontrol diameter pembuluh darah dan pupil mata. 2 : mengontrol gerak refleks anggota tubuh.

4. Gambar berikut menunjukkan mekanisme gerak antagonis otot lengan. Perubahan posisi dari 1 ke 2 menunjukkan
kerja....
A. relaksasi otot bisep, kontraksi otot trisep
B. kontraksi otot bisep, relaksasi otot trisep
C. kontraksi otot bisep dan trisep
D. relaksasi otot bisep dan trisep
E. kontraksi otot trisep saja

5. Perhatikan gambar sarkomer pada jaringan otot!

Apabila otot berkontraksi, bagian otot yang memendek adalah...


A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 5
D. 3 dan 4
E. 4 dan 5

SOAL STRUKTUR DAN FUNGSI JARINGAN PADA TUMBUHAN TINGGI

1. Jaringan tumbuhan yang sel-selnya aktif membelah secara mitosis, yaitu...


A. Epidermis
B. Meristem
C. Parenkim
D. Kolenkim
E. Sklerenkim

2. Aktivitas meristem primer akan mengakibatkan...


A. Pemanjangan batang dan akar
B. Akar dan batang akan bertambah besar
C. Terbentuknya lapisan pelindung gabus pada batang
D. Terbentuknya lingkaran tahun pada batang dikotil
E. Munculnya bunga pada ruas batang

3. Tumbuhan yang masih muda walaupun belum berkayu tetap dapat tumbuh tegak. Jaringan yang memberikan
kekuatan pada tumbuhan yang masih muda adalah...
A. Parenkim
B. Sklerenkim
C. Kolenkim
D. Epidermis
E. Xilem dan floem

4. Sebuah batang disayat melingkar dari kulit ke kayunya, ternyata bagian tanaman sebelah atas sayatan tetap segar.
Hal ini membuktikan...
A. Kulit kayu tidak dapat mengangkut air dengan cukup
B. Kulit kayu dapat mengangkut air dengan cukup
C. Bagian kayu tidak dapat mengangkut air dengan cukup
D. Bagian kayu dapat mengangkut air dengan cukup
E. Bagian kayu dapat mengangkut hasil fotosintesis dengan baik

5. Bayu melakukan pengamatan irisan melintang batang tumbuhan dikotil menggunakan mikroskop. Pada
pengamatannya Bayu menemukan jaringan yang memiliki ciri-ciri sebagai berikut:
1) Selnya bersegi banyak
2) Mempunyai banyak ruang antar sel
3) Dinding sel tipis dan
4) Terdapat vakuola yang besar
Berdasarkan ciri-ciri yang diperoleh, Bayu dapat menyimpulkan bahwa jaringan tersebut berfungsi sebagai...
A. Tempat menyimpan cadangan makanan
B. Tempat terjadi fotosintesis
C. Pelindung jaringan di bagian dalam
D. Pengangkut hasil-hasil fotosintesis
E. Tempat pertukaran gas

SOAL BIOLOGI SEL

1. Peristiwa mengkerutnya sel pada sel tumbuhan karena air keluar dari sel disebut
A. plasmolisis
B. hipotonik
C. hemolisis
D. endositosis
E. krenasi

2. Eksositosis dilakukan sel untuk....


A. mencari makan
B. mencerna makanan
C. sintesis protein
D. menyimpan makanan cadangan
E. mengeluarkan zat sisa

3. Proses masuknya zat cair ke dalam sel terjadi secara


A. fagositosis
B. pinositosis
C. endositosis
D. eksositosis
E. autolysis

4. Peristiwa difusi terjadi pada hal-hal berikut, kecuali


A. potongan umbi kentang dalam air
B. parfum yang disemprotkan dalam ruangan
C. sirup yang dimasukkan dalam air
D. teh celup dalam air panas
E. asap rokok dalam ruangan

5. Dalam sintesis protein terjadi proses transkripsi. Kejadian pada proses transkripsi adalah...
A. merangkai asam-asam amino di ribosom menjadi protein
B. penerjemah kode oleh tRNA yang dibawa oleh mRNA
C. pencetakan mRNA oleh DNA di dalam inti sel
D. keluarnya mRNA dari dalam inti sel menuju ribosom
E. pembentukan tRNA di dalam ribosom oleh mRNA

Anda mungkin juga menyukai