Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KOTA BATAM

DINAS KESEHATAN
UPT.PUSKESMAS TIBAN BARU
Jl.Gajah Mada Komp.Tiban Koperasi blok K/84 Tiban Baru Sekupang Telp.0778-3553911
BATAM
Kode POS : 29432

KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS TIBAN BARU


NOMOR 30 TAHUN 2023

TENTANG
PEMERIKSAAN PENYAKIT TIDAK MENULAR DI POSBINDU
UPT PUSKESMAS TIBAN BARU
KEPALA UPT PUSKESMAS TIBAN BARU,

Menimbang : a. Bahwa Penyakit Tidak Menular (PTM) menjadi masalah


kesehatan yang cukup memprihatinkan dengan angka
kesakitan dan kematian yang semakin meningkat;
b. Bahwa perlu adanya upaya promotif dan preventif untuk
mendeteksi dan mengendalikan faktor risiko Penyakit
Tidak Menular (PTM;
c. Bahwa Posbindu PTM merupakan bentuk peran serta
masyarakat dalam upaya melakukan deteksi dini dan
pemantauan serta pengendalian faktor risiko secara
mandiri dan berkesinambungan dalam pencegahan
faktor resiko PTM Utama secara terpadu, rutin dan
periodik ;
d. bahwa sehubungan dengan butir a, butir b dan butir c di
atas perlu ditetapkan kebijakan Kepala Puskesmas Tiban
Baru mengenai Pemeriksaan Penyakit Tidak Menular di
POSBINDU ;

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun


2009 tentang Kesehatan ( Tambahan Lembaran
Negara Nomor 5063 ) ;
2. Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 71 Tahun 2015
tentang penanggulangan Penyakit Tidak Menular (PTM);
3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 29 Tahun 2017
tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Kesehatan
Nomor 34 Tahun 2015 Tentang Penanggulangan Kanker
Payudara Dan Kanker Leher Rahim
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
4 tahun 2019 tentang Standar Teknis Pemenuhan Mutu
Pelayanan Dasar Pada Standar Pelayanan Minimal
Bidang Kesehatan;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
8 Tahun 2019 tentang Pemberdayaan Masyarakat
Bidang Kesehatan;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
43 tahun 2019 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat ;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : PEMERIKSAAN PENYAKIT TIDAK MENULAR DI POSBINDU.

KESATU : Pemeriksaan Penyakit Tidak Menular di Posbindu UPT


Puskesmas Tiban Baru;
KEDUA : Menetapkan kebijakan tentang pelaksanaan Pemeriksaan
Penyakit tidak menular di POSBINDU sebagaimana tertera
dalam lampiran surat keputusan ini;
KETIGA : Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, dan
apabila di kemudian hari ada kekeliruan dalam Surat
Keputusan ini, maka akan diadakan perbaikan sebagaimana
mestinya.

Ditetapkan di Batam
Pada Tanggal 03 Januari 2023
KEPALA UPT. PUSKESMAS TIBAN BARU

HILDA INSYAFRI
LAMPIRAN : KEPUTUSAN KEPALA UPT
PUSKESMAS TIBAN BARU
NOMOR : 30 TAHUN 2023
TANGGAL : 03 JANUARI 2023
TENTANG : PEMERIKSAAN PENYAKIT
TIDAK MENULAR di
POSBINDU UPT PUSKESMAS
TIBAN BARU

PEMERIKSAAN PENYAKIT TIDAK MENULAR DI POSBINDU

1. Pengertian
Posbindu merupakan salah satu Upaya Kesehatan Berbasis
Masyarakat ( UKBM ) yang berorientasi kepada Upaya promotif dan
preventif dalam pengendalian Penyakit Tidak Menular ( PTM ) dengan
melibatkan masyarakat, mulai dari perencanaa, pelaksanaan dan
pemantauan serta penilaian. Masyarakat dilibatkan sebagai agen
perubah ( Agent Of Change ) sekaligus sumber daya yang
menggerakkan Posbindu sebagai Upaya Kesehatan Berbasis
Masyarakat ( UKBM ) yang diselenggarakan sesuai dengan
kemampuan dan kebutuhan masyarakat
2. Sasaran
Sasaran utama adalah kelompok masyarakat sehat, berisiko
dan penyandang PTM berusia 15 tahun ke atas.
3. Bentuk Kegiatan
a. Promosi Kesehatan dengan penyuluhan – penyuluhan untuk
membudayakan perilaku CERDIK : Cek Kesehatan secara
Berkala , Enyahkan asap rokok, Rajin aktivitas fisik, Diet gizi
seimbang, Istirahat yang cukup dan Kelola Stress. Termasuk
didalamnya penyuluhan tentang perlunya pemeriksaan IVA Test
dan SADANIS.
b. Kegiatan Preventif dengan deteksi dini / Skrining Faktor
resiko PTM termasuk pemeriksaan IVA Test dan SADANIS serta
skrining Kesehatan jiwa menggunakan instrument SRQ.
c. Kegiatan konseling dan Edukasi
4. Wadah kegiatan
Posbindu PTM dapat dilaksanakan terintegrasi dengan upaya
kesehatan bersumber masyarakat yang sudah ada, di tempat kerja
atau di klinik perusahaan, di lembaga pendidikan, tempat lain di
mana masyarakat dalam jumlah tertentu berkumpul/beraktivitas
secara rutin, misalnya di mesjid, gereja, klub olah raga, pertemuan
organisasi politik maupun kemasyarakatan. Pengintegrasian yang
dimaksud adalah memadukan pelaksanaan Posbindu PTM dengan
kegiatan yang sudah dilakukan meliputi kesesuaian waktu dan
tempat, serta memanfaatkan sarana dan tenaga yang ada.
5. Waktu pelaksanaan
Sesuai dengan jadwal pelaksanaan posyandu atau UKBM
lainnya dan pada waktu yang disepakati bersama masyarakat dengan
kader dan petugas puskesmas.
6. Pelaksana Posbindu
Pelaksanaan Posbindu PTM dilakukan oleh kader kesehatan
yang telah ada atau beberapa orang dari masing-masing
kelompok/organisasi/lembaga/tempat kerja yang bersedia
menyelenggarakan posbindu PTM, yang dilatih secara khusus, dibina
atau difasilitasi untuk melakukan pemantauan faktor risiko PTM di
masing-masing kelompok atau organisasinya. Kriteria Kader Posbindu
PTM antara lain berpendidikan minimal SLTA, mau dan mampu
melakukan kegiatan berkaitan dengan Posbindu PTM.
Pemeriksaan IVA dan SADANIS dilakukan oleh bidan / dokter
yang terlatih.
7.Sarana dan Prasarana
a.Posbindu diselenggarakan pada tempat yang mudah
dijangkau dan memiliki lingkungan yang bersih.
b. Sarana pendukung kegiatan / Posbindu Kit.
8. Kelengkapan paling kurang tersedia
a. Alat pengukuran tekanan darah
b. Alat pengukur gula darah / glucometer
c. Alat pengukur berat badan / timbangan
d. Alat pengukur tinggi badan
e. Alat pengukur tinggi badan
f. Formulir / buku pencatatan
9. Hasil pemeriksaan di input ke aplikasi ASIK atau SIPTM.

KEPALA UPT PUSKESMAS TIBAN


BARU,

HILDA INSYAFRI

Anda mungkin juga menyukai