Anda di halaman 1dari 9

PROPOSAL KEGIATAN

PERINGATAN HUT KEMERDEKAAN


REPUBLIK INDONESIA KE-78 TAHUN 2023
DESA TAMANSARI

DISUSUN OLEH :
PANITIA KEGIATAN

DESA TAMANSARI
KECAMATAN KARANGMONCOL KABUPATEN PURBALINGGA
TAHUN 2023

HUT RI KE-78
1
KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr. Wb.


Berkat Rahmat Tuhan Yang Maha Esa atas nikmat yang telah diberikan-Nya baik sehat
jasmani maupun rohani sehingga kita dapat menjalankan aktivitas sehari-hari, oleh karena itu kita
wajib bersyukur kepada-Nya. Sebagai warga Indonesia yang hidup bermasyarakat dan bernegara,
merupakan suatu hal yang bwajib dimengerti bahwasannya kita mempunyai kewajiban dan
tanggung jawab terhadap keutuhan dan kemerdekaan Indonesia serta mengisi dengan kegiatan
yang positif. Oleh karena itu, dalam rangka memperingati HUT RI yang ke-78, kami selaku
pemuda-pemudi akan mengadakan beberapa kegiatan guna mempererat tali persaudaraan diantara
sesama warga Desa Tamansari. Acara tersebut tidak akan terlaksana tanpa ada kerja sama kita
semua.
Demikian yang dapat kami sampaikan, semoga acara tersebut dapat terlaksana tanpa
halangan suatu apapun. Kami selaku panitia memohon maaf atas segala kekurangan dan
kelebihan di dalam pembuatan proposal ini. Terima kasih.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Hormat kami,

Panitia Kegiatan

HUT RI KE-78
2
DAFTAR ISI

COVER.................................................................................................................................... 1
KATA PENGANTAR.............................................................................................................. 2
DAFTAR ISI............................................................................................................................. 3
I. PENDAHULUAN 4
1.1 Latar Belakang 5
1.2 Maksud dan Tujuan
6
1.3 Dasar Kegiatan
7
II. ISI
II.1 Tema Kegiatan 8
1.4 Macam Kegiatan
9
1.5 Peserta
7
1.6 Jadwal Kegiatan
7
1.7 Susuna Kepanitiaan
7
III. RINCIAN ANGGARAN
1.8 Pengeluaran
7
1.9 Sumber Dana
7
IV. PENUTUP

HUT RI KE-78
3
I. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Setelah sekian lama Negara ini di jajah oleh Negara asing, akhirnya bangsa Indonesia
merdeka pada tanggal 17 Agustus 1945. Atas Rahmat yang Tuhan berikan maka para pahlawan
kita dapat memerdekakan bangsa ini dan dunia pun mengakui nya pada tanggal 17 Agustus 1945
adalah hari kemerdekaan Republik Indonesia. Dimana untuk memperingati HUT RI yang ke-78
di Desa Tamansari khususnya Rw 14—Rw 17 yang rutin dilaksanakan tiap tahun dalam rangka
menghargai dan mengenang jasa para pahlawan, maka kami isi HUT RI ke- 78 ini dengan
berbagai kegiatan.
Tema HUT RI ke-78 : “Terus melaju untuk Indonesia maju”.

1.2 Maksud dan Tujuan

1.2.1 Maksud
Adapun maksud diadakannya kegiatan ini adalah sebagai bentuk rasa syukur kepada
Tuhan Yang Maha Esa dan kegembiraan dalam menyambut HUT RI yang ke-78 pada tanggal 17
Agustus 2023 dengan menyelenggarakan kegiatan seperti perlombaan untuk anak-anak, dewasa,
dan orang tua.

1.2.2 Tujuan Kegiatan


Adapun tujuan diadakan acara ini :
1. Mempererat tali silaturahmi antarsesama warga Rw 14—Rw 17 Desa Tamansari,
Karangmoncol, Purbalingga.
2. Meningkatkan semangat juang dalam meraih prestasi diantara anak-anak.
3. Memupuk jiwa sportifitas dalam berlomba anak anak hinga dewasa.
4. Memupuk semangat kebangsaan antargenerasi untuk memperkuat ketahanan nasional
menghadapi tantangan global

1.3 Dasar Kegiatan


Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan :
1. Pancasila sila ke – 3, “ Persatuan Indonesia”
2. Petunjuk dan arahan bapak kadus Desa Tamansari tentang pelaksanaan kegiatan
dalam rangka peringatan HUT RI ke – 78 di tingkat Rw Desa Tamansari.

HUT RI KE-78
4
II. ISI

2.1. Tema Kegiatan


Kegiatan yang mengedepankan kebersamaan warga antar generasi serta kegiatan anak-
anak hingga dewasa dan orang tua yang bersifat kerja sama, ketrampilan, ketangkasan, dan
sportifitas.
2.2. Macam Kegiatan
a. Perlombaan anak-anak
b. Perlombaan remaja
c. Perlombaan ibu-ibu
d. Karnaval
e. Pentas seni malam puncak
2.3. Peserta
Seluruh warga desa Tamansari Rw 14—Rw 17 Kecamatan Karangmoncol Kabupaten
Purbalingga.
2.4. Jadwal Kegiatan
NO. Hari, Tanggal Waktu Tempat Jenis Perlombaan
a. Karnaval kostum unik
b. Aerobik ibu - ibu
c. Sunggu tampah ( ibu -
Pukul 08.00 WIB ibu)
1. Kamis, 17/08/23 Kavlingan
- Selesai d. Makan kerupuk ( ibu -
ibu dan anak - anak)
e. Galang geleng air ( ibu -
ibu)
2. Jumat, 18/08/23 Pukul 13.00 WIB Kavlingan a. Estafet Bola Kecil (anak-
- selesai anak)
b. Balap Karung (anak-
anak)
c. Pecah Air (anak-anak)

HUT RI KE-78
5
d. Galang-geleng air anak
(anak-anak)
a. Futsal (anak-anak)
Pukul 13.00 WIB -
3. Sabtu, 19/08/23 Kavlingan b. Jakegarung (Ibu-ibu)
Selesai
c. Voly

2.5.

HUT RI KE-78
6
2.6. Susunan Panitia
A. Panitia pelaksana
1. Ketua : Johan Pratama
2. Wakil : Laela Septiani
3. Sekretaris : Nadea
: Nisa
4. Bendahara : Usni
Pipit
5. Humas : Alan
Rizky
Jefri
6. Seksi Acara : Angzal
Akbar
7. Seksi Perlengkapan : Pradipta
Kholifatun
Lujeng
Hani
8. Seksi Dokumentasi : Angzal

HUT RI KE-78
7
III. ANGGARAN
3.1 Pengeluaran
a. Kegiatan Perlombaan
No Uraian Kebutuhan Volume Satuan Harga Satuan Jumlah
1 Panggung 1 unit Rp. 650.000,- Rp 650.000,-
2 Sound System 1 Paket Rp. 250.000,- Rp 250.000,-
3 Hadiah Lomba 1 Paket Rp. 800.000,- Rp 800.000,-
4 Perkap Lomba 1 Paket Rp. 200.000,- Rp. 200.000,-
5 Konsumsi 1 Paket Rp. 100.000,- Rp. 100.000,-
Jumlah Rp. 2.000.000,-

b. Pembuatan Lapangan Volley


No Uraian Kebutuhan Volume Satuan Harga Satuan Jumlah
1 Net Volley 1 Unit Rp. 900.000,- Rp 900.000,-
2 Bola Volley 2 Unit Rp. 450.000,- Rp 900.000,-
3 Semen 1 Zak Rp. 78.000,- Rp 78.000,-
4 Pasir 0.46 m3 Rp. 181.881,- Rp. 83.665,26,-
Jumlah Rp. 1.961.665-

3.2 Sumber Dana


A. Partisipasi warga : +- Rp. 1.500.000
B. Donatur : Rp 500.000

HUT RI KE-78
8
IV PENUTUP
Demikian proposal ini kami buat. Kami juga mengharapkan dukungan dan partisipasi
Bapak/Ibu/Saudara/i. Semoga acara ini dapat terlaksana sebagaimana yang kita harapkan. Atas
perhatian dan kerja sama Bapak/Ibu/Saudara/I, kami ucapkan terima kasih.

PANITIA PERINGATAN HUT RI KE-78 DESA TAMANSARI RW 14—RW 17


KECAMATAN KARANGMONCOL –KABUPATEN PURBALINGGA

Hormat kami,
Kepala Dusun Ketua Panitia Sekretaris

Mustholah Johan Pratama Angzal Maolana

Mengetahui,
Kepala Desa Tamansari

Wahyu Sedyono, S.E

HUT RI KE-78
9

Anda mungkin juga menyukai