Anda di halaman 1dari 1

Pekanbaru, 23 Agustus 2023

Nomor : APKI-1/SPMH/E/187/VIII/2023
Hal : Permohonan Pemateri
Lampiran :-

Yth. Bapak/Ibu
Pimpinan PT. Mindgrow Asah Talenta
Di
Pekanbaru

Dengan hormat,
Dalam rangka memenuhi kebutuhan pengetahuan dan upgrading kepemimpinan terhadap
Atasan/Supervisor dan Pimpinan untuk menjalankan tugasnya. Kami PT. Aplikasi Kreasi
Indonesia akan menyelenggarakan Training Leadership. Kegiatan akan berlangsung selama
dua hari dengan mengadakan serangkaian pelatihan, edukasi dan diskusi.
Oleh karena itu kami meminta pemateri dari Perusahaan Bapak/Ibu, yang sesuai dengan
pokok bahasan pelatihan sebagaimana yang telah disebutkan. Kegiatan tersebut akan
diselenggarakan pada :
Hari/Tanggal : Jum’at – Sabtu, 01 s/d 02 September 2023
Waktu : 07.00 WIB s/d selesai
Tempat : Ayola Hotel Panam Pekanbaru
Demikian surat permohonan ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu
kami ucapkan terima kasih.

Hormat kami,

Nur Aisyah
Human Resource

Anda mungkin juga menyukai