Anda di halaman 1dari 1

alat musik Rebana, sampai pada proses upacara perkawinan selesai.

Fungsinya sebagai penghibur dan


sarana komunikasi bahwa ketika orang atau sekelompok orang mendengar Tog Doka, maka ditempat itu
ada Upacara Perkawinan. Selain itu, melodi jenis ini dimainkan pula dalam Upacara Penobatan Raja.
Olehnya, masyarakat Buol menyebut Tog Doka sebagai ‘Tog Kebesaran’.

2. Tog Lyanduang

Jenis melodi Kulrindang ini dimainkan untuk Penjemputan Tamu kehormatan dan digelar ditempat
dimana tamu itu akan dijemput. Oleh masyarakat Buol, Tog Lyanduang ini dikenal dengan musik
Penjemputan Tamu kehormatan yang dimainkan bersamaan dengan alat musik Rebana.

3. Tog Tubu-Tubu

Melodi Kulrindang ini dimainkan untuk mengantar babakan-babakan penting dalam sebuah
Musyawarah Adat (bahasa Buol; Bokid). Ia dimainkan pada saat dimulainya Musyawarah Adat,
diputuskan dan ditutup. Fungsi Kulrindang disini oleh masyarakat dijadikan sebagai tanda persatuan dan
kesatuan dalam musyawarah.

4. Tog Solre

Jenis melodi Kulrindang sebagai Pengobatan Tradisional dimainkan untuk mengiringi tahapan-tahapan
yang hadir dalam proses penyembuhan. Tog Solre ini oleh masyarakat, dipercaya dapat menyembuhkan
orang sakit.

5. Tog Manja

Biasanya jenis melodi Kulrindang ini dimainkan dilapangan yang berfungsi untuk mengiringi permainan
Pencak Silat (bahasa Buol; Manja). Ketika Tog Manja dimainkan, maka yang terlihat adalah sebuah
pertunjukan Pencak Silat. Baik itu digelar dilapangan/halaman atau di panggung pertunjukan.

6. Tog Nde-Ndeng

Jenis melodi Kulrindang ini dimainkan untuk mengatar tahapan-tahapan penting yang hadir dalam
Upacara Kematian, dimulai dari menaikkan bendera adat, memandikan, mekafankan sampai pada
tahapan menguburkan. Apabila Tog Nde-Ndeng terdengar, maka ditempat itu ada proses Upacara
Kematian. Melodi jenis ini berfungsi pula sebagai ‘melodi penghibur duka’.

Dengan melihat jenis-jenis melodi Kulrindang, maka jelaslah bahwa alat musik ini lebih berfungsi sebagai
media komunikasi dilaksanakannnya sebuah Upacara Adat.

Ketika mendengar jenis melodi yang dimainkan Kulrindang, maka akan diketahui jenis upacara adat apa
yang sedang dilaksanakan. Untuk itu, masyarakat Buol lebih mengenal Kulrindang sebagai alat musik
pukul, dengan jenis Melodi (Tog) yang dimainkannya, dibanding nama Alat Musik itu sendiri. Seperti Tog
Kulrindang (Melodi Kulrindang).

Anda mungkin juga menyukai