Anda di halaman 1dari 12

PEMERINTAH PROVINSI JAWA TENGAH

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 1 KLATEN
Jalan Merbabu Nomor 13, Klaten , Kode Pos 57423 Telepon 0272-321150
Faksimile 0272-328835 Surat Elektronik smansa_klaten@yahoo.com

ASESMEN SUMATIF AKHIR JENJANG

MATA PELAJARAN : BIOLOGI


KELAS : XII
HARI/TANGGAL : ..........................
PUKUL : 07.30 – 09.30 WIB

Petunjuk Umum:
1. Berdoalah sebelum dan sesudah mengerjakan soal!
2. Tuliskan nama dan nomor peserta pada lembar jawab!
3. Bacalah petunjuk pengerjaan serta soal dengan teliti!
4. Laporkan kepada pengawas ujian kalau terdapat tulisan yang tidak jelas, rusak, atau
jumlah soal kurang!
5. Kerjakan soal yaag mudah terlebih dahulu!
6. Periksa kembali hasil pekerjaan sebelum diserahkan kepada pengawas ujian!
7. Tidak diijinkan menggunakan HP, kamus, tabel, kalkulator, atau alat bantu lainnya!

SMAN 1 Klaten
1
A. Pilihan Ganda (pilihlah salah satu jawaban yang paling benar)!

1. Beras merupakan makanan pokok yang dikonsumsi sebagian besar orang Indonesia.
Fakta di lapangan menunjukkan bahwa konsumen pada umumnya mencari dan
membeli beras yang putih dan bersih. Hasil sudah petugas BPOM menemukan beras
yang mengandung zat pengawet, seperti formalin, boraks, dan zat pemutih seperti
klorin. Hal ini tentu sangat merugikan konsumen dari segi kesehatan dan kualitas
beras. Manakan langkah metode ilmiah yang dapat dilakukan konsumen untuk
mengetahui kandungan zat pemutih pada beras?
A. Mengumpulkan sejumlah fakta dari berbagai sumber terpercaya, tentang
bahayanya mengonsumsi beras yang mengandung zat pemutih.
B. Melakukan eksperimen dengan menggunakan mesin penggiling untuk
mengetahui kandungan zat pemutih pada beras.
C. Membuat hipotesis tentang pengaruh penggunaan zat pemutih, seperti klorin
dalam beras yang dapat membahayakan tubuh manusia.
D. Malakukan eksperimen untuk membuktikan kandungan zat pemutih pada beras
dengan menggunakan iodine.
E. Menyediakan alat pendeteksi untuk membuktikan adanya kandungan zat
pemutih pada beras di rumah masing – masing.

2. Perhatikan struktur tubuh Protista berikut !

Berdasarkan alat gerak dan pigmen tubuh yang dimiliki, organisme di atas dapat
dikelompokkan dalam kelas ... .
A. Rhizopoda dan Rhodophyta
B. Flagellata dan Euglenophyta
C. Ciliata dan Phaeophyta
D. Sporozoa dan Chrysophyta
E. Oomycota dan Chlorophyta

3. Perhatikan tabel di bawah ini!

Jenis Jamur Produksi Peranan


1 Aspergillus flavus A Alkohol P Racun
2 Saccharomyces griceus B Aflatoksin Q Antibodi
3 Rhizopus orizae C Sake R Minuman

Dari tabel di atas, yang menunjukkan hubungan yang tepat antara jenis Jamur,
produksi, dan peranannya bagi manusia adalah …..

SMAN 1 Klaten
2
A. 1–B–P
B. 1–B–R
C. 2–A–P
D. 2–B–P
E. 3–C–P

4. Berikut ini merupakan ciri-ciri tumbuhan:


1) memiliki sorus
2) gametofit lebih dominan
3) memiliki protonema
4) belum memiliki pembuluh angkut
5) tingkat sporofit lebih dominan dalam hidupnya
6) memiliki protalium
Ciri-ciri tumbuhan paku adalah …..
A. 1), 2), dan 3)
B. 1), 5), dan 6)
C. 2), 3), dan 4)
D. 3), 4), dan 5)
E. 4), 5), dan 6)

5. Seekor hewan ditemukan di pantai memiliki cangkang dari rumah siput, tetapi
kakinya lima pasang, sepasang diantaranya berupa capit. Memilki mata bertangklai
sepasang, berjalan dengan cepat. Hewan tersebut tergolong….
A. Gastropoda
B. Mollusca
C. Crustacea
D. Decapoda
E. Arachnoida

6. Perhatikan gambar jaring-jaring makanan di ekosistem sawah berikut ini!

7. Apa yang terjadi pada belalang dan elang jika petani menggunakan pestisida produk
baru?

SMAN 1 Klaten
3
A. Populasi belalang musnah dan populasi elang menurun tajam karena populasi
katak juga menurun.
B. Populasi belalang musnah dan populasi elang cenderung tetap karena
sumber makanan elang tidak hanya belalang.
C. Populasi belalang menurun, selanjutnya berkembang pesat dan populasi elang
fluktuasinya sama seperti belalang.
D. Populasi belalang menurun, selanjutnya berkembang pesat dan populasi elang
cenderung terus meningkat.
E. Populasi belalang cenderung meningkat tajam dan populasi elang juga
meningkat, selanjutnya menurun tajam.

8. Perhatikan struktur sel tumbuhan berikut!

Organela yang berperan memecah asam lemak menjadi molekul kecil sebagai bahan
bakar untuk respirasi sel dan menghasilkan ATP berturut-turut ditunjukkan pada
bagian yang bernomor…
A. 6 danA
B. 9 dan 4
C. 3 dan 4
D. 6 dan 8
E. 8 dan 5

9. Perhatikan gambar struktur anatomi daun di bawah ini!

Bagian yang bertanda X berfungsi untuk ….


A. perlindungan
B. pertukaran gas
C. penguat
D. fotosintesis
E. pengangkutan zat

SMAN 1 Klaten
4
10. Suatu jaringan hewan memiliki karakteristik sebagai berikut!
- matrik mengandung serat kolagen
- tidak elastis
- terdiri atas sel fibroblas
- terdapat pada ligamen dan tendon
Jaringan yang dimaksud adalah....
A. jaringan epitel
B. jaringan ikat longgar
C. jaringan ikat padat
D. jaringan otot
E. jaringan saraf

11. Perhatikan gambar sarkomer berikut !

Mekanisme terjadinya kontraksi otot adalah ... .


A. aktin dan miosin bertautan sehingga bagian x, y dan z memendek
B. aktin dan miosin terlepas sehingga bagian x dan y tetap, sedang bagian z
memendek
C. aktin dan miosin lepas sehingga bagian x, y dan z memanjang
D. aktin dan miosin bertautan sehingga bagian x tetap, sedang y dan z memendek
E. aktin dan miosin bertautan sehingga bagian X dan Z tetap, sedang Y memendek

12. Salah satu penyebab naiknya tekanan darah pada orang usia lanjut diduga karena
menderita arteriosklerosis,yaitu …..
A. tersumbatnya pembuluh darah karena gumpalan darah yang tidak bergerak
B. menyempitnya nadi utama pada jantung
C. mengerasnya pembuluh nadi karena endapan zat lemak
D. pelebaran pembuluh darah vena pada kaki
E. hilangnya elastisitas dari arteri karena penebalan pembuluh nadi oleh zat kapur

13. Kontraksi otot yang menyusun dinding kerongkongan menyebabkan terjadinya gerak
peristaltik. Dalam proses pencernaan makanan, gerak peristaltik berfungsi untuk....
A. memperluaspermukaan kerongkongan agar pencernaan lebih optimal.
B. menyerapsari-sari makanan yang berasal dari mulut.
C. memperkuatotot-otot kerongkongan untuk membantu mencerna makanan.
D. menghambat gerakan makanan sehingga dapat dicerna lebih lama.
E. mendorong makanan yang berbentuk bolus-bolus ke lambung.

SMAN 1 Klaten
5
14. Perhatikan gambar berbagai organ ekskresi manusia berikut !

Organ yang berfungsi membuang sampah yang mengandung senyawa N dan logam
berat secara berurutan adalah ... .
A. (1), (2)
B. (1), (5)
C. (2), (4)
D. (3), (4)
E. (3), (5)

15. Seorang siswa mengalami gangguan penglihatan yaitu jika melihat atau membaca
tulisan dalam jarak dekat tidak tampak jelas tapi jika melihat benda pada jarak jauh
kelihatan jelas. Gangguan ini akibat dari… .
A. lensa mata terlalu cekung akibatnya bayangan benda jatuh di belakang fovea
B. lensa mata terlalu cekung akibatnya bayangan benda jatuh di depan fovea
C. lensa mata terlalu cembung akibatnya bayangan benda jatuh di belakang fovea
D. lensa mata terlalu cembung akibatnya bayangan benda jatuh di depan fovea
E. lensa mata terlalu silindris akibatnya bayangan benda menyebar

16. Ciri-ciri korban ketergantungan narkotika adalah sebagai berikut:


1. Merasa rileks
2. pupil mata menyempit
3. tekanan darah meningkat
4. denyut nadi melambat
5. menimbulkan rasa gembira berlebihan
Diantara ciri diatas, yang merupakan ciri akibat penggunaan heroin adalah….
A. 1, 2 dan 3
B. 2, 3 dan 4
C. 2, 4 dan 5
D. 3, 4 dan 1
E. 4, 5 dan 1

17. Perhatikan kelenjar reproduksi pria berikut ini!

SMAN 1 Klaten
6
Kelenjar yang menghasilkan cairan berwarna kekuningan untuk member nutrisi pada
sperma dihasilkan oleh bagian yang berlabel….dan disebut….
A. E, testis
B. A, prostat
C. D, bulbouretralis
D. C, epididymis
E. B, vesikula seminalis

18. Antibodi yang banyak terdapat di dalam darah dan diproduksi saat terjadi infeksi
kedua, mengalir melalui plasenta,dan member kekebalan pasif dari ibu kepada janin
adalah….
A. Ig G
B. Ig D
C. Ig E
D. Ig A
E. Ig M

19. Pertumbuhan pada makhluk hidup dapat bersifat kuantitatif maupun kualitatif.
Pertumbuhan kuantitatif pada tumbuhan adalah….
A. tumbuhnya bunga
B. mulai berbuah
C. telah menghasilkan sel kelamin
D. siap mengadakan pembuahan
E. bertambah besarnya akar dan batang

20. Ali melakukan percobaan dengan menggunakan biji kacang hijau yang ditumbuhkan
pada kapas dengan perlakuan sebagai berikut: (A) kapas kering, (B) kapas basah, dan
(C) kapas basah ditambah 5 cc asam cuka encer. Hasil pengamatan menunjukkan
bahwa pertumbuhan akan segera terlihat pad perlakuan C.
Tujuan dilakukan ketiga perlakuan itu untuk mengetahui....
A. tumbuhan kacang hjau dapat hidup di tempat kering maupun basah
B. pengaruh ph lingkungan pada pertumbuhan
C. adaptasi biji terhadap kondisi yang berbeda
D. pH lingkungan yang cocok untuk tanaman kacang hijau
E. media yang tepat untuk tanaman kacang hijau

SMAN 1 Klaten
7
21. Hal-hal yang terjadi pada fotosintesis sebagai berikut:
1. Terjadi fotolisis air
2. Menghasilkan ATP, NADPH, O2
3. Terjadi pengikatan CO2 oleh RuBP
4. Terbentuk amilum
5. Terjadi di bagian stroma
Proses yang terjadi pada reaksi gelap adalah….
A. 1, 2 ,3
B. 2, 4, 5
C. 1, 2, 4
D. 3, 4, 5
E. 2, 3, 5

22. Berikut data hasil percobaan enzim katalase:

Gelembung Nyala
No Perlakuan
gas bara api
1 Ekstrak wortel + 5 tetes H2O2 10% ++ ++
2 Ekstrak wortel + 10 tetes H2O2 10% +++ +++
3 Ekstrak wortel didinginkan + 5 tetes H2O2 10% + +

Keterangan : + = ada sedikit, ++ = ada sedang, +++ = ada banyak.


Berdasarkan data tersebut, dapat disimpulkan bahwa kerja enzim dipengaruhi oleh....
A. volume substrat dan suhu
B. volume enzim dan suhu
C. konsentrasi substrat dan suhu
D. konsentrasi enzim dan suhu
E. volume substrat, volume enzim, dan suhu

23. Dua tahapan respirasi berdasarkan tempat terjadi dan hasilnya adalah….

Tahapan Tempat Hasil


A Glikolisis Sitoplasma Asam piruvat + ATP
Daur Krebs Sitoplasma H2O + ATP
B Glikolisis Sitoplasma Asam piruvat + ATP
Daur Krebs Mitokondria CO2 + ATP
C Glikolisis Mitokondria Asam piruvat + ATP
Daur Krebs Mitokondria CO2 + ATP
D Glikolisis Sitoplasma CO2 + ATP
Oksidasi Mitokondria H2O + ATP
E Glikolisis Mitokondria Asam piruvat + ATP
Oksidasi Mitokondria CO2 + ATP

SMAN 1 Klaten
8
24. Kariotipe adalah susunan kromosm pada suatu individu. Tiap individu memiliki
jumlah kromosom yang berbeda. Manusia memiliki jumlah kromosom 46 yang
terdiri atas kromosom autosom dan gonosom. Kariotipe kromosom pada sel darah
Hendra ialah….
A. 22 AA + XX
B. 22 A + X atau Y
C. 22 AA + XY
D. 44 A + 2 XY
E. 44 AA + 2 XY

25. Jika rantai DNA template adalah ATT GTA AAA CGG, kode genetik yang dibawa
oleh mRNA pada sintesis protein adalah….
A. TAA CAT TTT CGG
B. ATT GTA AAA GCC
C. AUU GTA UUU GCC
D. AUU GUA AAA CGG
E. UAA CAU UUU GCC

26. Pernyataan berikut ini yang menunjukkan hubungan antara cara pembelahan sel dan
tujuannya adalah....
A. mitosis untuk membentuk gamet
B. amitosis untuk membentuk gamet
C. meiosis untuk memperbanyak sel
D. mitosis dan amitosis untuk memperbanyak sel
E. mitosis dan meiosis untuk memperbanyak sel

27. Amati gambar pembelahan mitosis berikut!

Fase metafase dan anafase ditunjukkan oleh nomor ….


A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 4 dan 1
E. 4 dan 2

28. Pada ayam, bentuk pial disebabkan oleh interaksi gen sebagai berikut: rr P = pial biji,
R.pp = pial ros, R.P = pial walnut, dan rr.pp = pial tunggal. Diadakan penyilangan
antara ayam berpial walnut dengan ayam berpial ros. Anak ayam keturunan F1 ada
yang berpial tunggal. Dari hasil penyilangan ini diketahui bahwa genotip kedua
parental adalah….

SMAN 1 Klaten
9
A. Rr Pp x rr Pp
B. Rr PP x Rr pp
C. Rr Pp x Rr pp
D. Rr Pp x RR pp
E. Rr Pp x rr pp

29. Data hasil uji silang lalat berbulu sayap pendek heterozygot adalah sebagai berikut :
- berbulu sayap pendek = 1346
- berbulu sayap panjang = 149
- tidak berbulu sayap pendek = 151
- tidak berbulu sayap panjang = 1354
Berdasarkan data, maka dapat diketahui peta kromosomnya yaitu jarak gen berbulu
dengan sayap pendek adalah ...
A. 36 unit
B. 32 unit
C. 20 unit
D. 16 unit
E. 10 unit

30. Jika seorang perempuan heterozigot untuk buta warna bersuami seorang laki – laki
berpenglihatan normal, kemungkinan anak perempuannya yang buta warna adalah
….
A. 5%
B. 10%
C. 25%
D. 50%
E. 75%

31. Berikut ini ciri-ciri penderita aneusomik.


1) Laki-laki tetapi memperlihatkan ciri-ciri sebagai wanita.
2) Wanita tetapi memperlihatkan ciri-ciri sebagai lelaki.
3) Mengalami cacat mental.
4) Bersifat kasar dan agresif.
5) Payudara membesar dan tubuh tinggi.
6) Payudara tidak tumbuh.
Ciri-ciri penderita sindrom Klinefelter yaitu . . . .
A. 1), 3), dan 5)
B. 1), 4), dan 6)
C. 2), 4), dan 6)
D. 2), 3), dan 6)
E. 3), 4), dan 6)

SMAN 1 Klaten
10
32. Teori pokok yang dikemukakan Darwin mengenai evolusi adalah bahwa evolusi
terjadi melalui….
A. adaptasi terhadap lingkungan
B. seleksi alam
C. pengaruh lingkungan terhadap gen
D. adaptasi dan seleksi
E. perkawinan-perkawinan silang

33. Dalam suatu populasi tikus, gen a membawa warna putih (normal) bermutasi
menjadi gen A yang membawa warna kuning tetapi bersifat letal. Jika diketahui
persentase tikus putih 64%, maka frekuensi genotip yang hidup adalah....
A. 4%
B. 32%
C. 48%
D. 64%
E. 96%

34. Hubungan yang benar antara mikroba dengan produk yang dihasilkan melalui proses
bioteknologi adalah….
A. Acetobacter xylinum = keju
B. Candidas utilis = tempe
C. Rhizopus oligosporus = protein sel tunggal
D. Lactobacillus bulgaris = yoghurt
E. Penicillium camemberti = nata de coco

35. Tahap-tahap kloning gen dalam pembuatan hormon insulin dari manusia :
1. Isolasi gen insulin manusia
2. Penyisipan DNA donor ke dalam vektor plasmid
3. Pemotongan DNA
4. Transformasi DNA ke dalam sel bakteri
5. Deteksi gen insulin
Urutan proses rekayasa genetika teknik plasmid adalah....
A. 1-5-3-4-2
B. 1-2-4-5-3
C. 5-1-2-3-4
D. 5-1-3-4-2
E. 5-1-3-2-4

B. Essay (jawab dengan teliti, lengkap, dan jelas)!

1. Jelaskan reproduksi seksual dari bakteri secara :


a. Konjugasi
b. Transduksi
c. Tranformasi

SMAN 1 Klaten
11
2. Tuliskan secara urut organ-organ yang dilalui udara pernafasan pada saat kita melakukan
inspirasi!

3. Pada jagung gen A mengakibatkan daun hijau, sedangkan gen a dalam keadaan
homozigot mengakibatkan albino letal. Apabila jagung berdaun hijau heterozigot
disilangkan sesamanya, berapakah persentase keturunan yang diharapkan dapat hidup?

4. Jika 1 set kromosom haploid suatu organisme adalah PQRST maka bagaimanakah tipe
kromosom triploid dan monosomik organisme tersebut?

5. Ayah Hesti menderita hemofili, tetapi suami Hesti tidak. Berapakah persentase
kemungkinan anak laki-laki Tika yang menderita hemofili?

----oooOooo----

SMAN 1 Klaten
12

Anda mungkin juga menyukai