Anda di halaman 1dari 3

A.

Dasar Pemikiran

Remaja islam mesjid al-falah desa pangi salah satu organisasi alternatif bagi
pembinaan dan pengembanggan generasi muda khususnya remaja dan pemuda desa pangi
tidak terlepas dari kipranya untuk senantiasa memberikan sumbangsi yang nyata terhadap
pembangunan masyarakat sebagai upaya untuk melibatkan diri dalam pembangunan maka
sudah sepantasnya generasi muda berperan aktif di lingkungan masyarakat dalam
mengembangkan potensi diri berkarya dan berprestasi dalam segala bidang khususnya
olahraga.

Salah satu media pembinaan dan pengembangan dalam bidang olahraga bagi para
generasi muda adalah melalui kegiatan perlombaan turnamen olah raga untuk berlatih dalam
meningkatkan prestasi.

Futsal merupakan olahraga yang sudah menjadi trend, dan bahkan sekarang ini futsal
sudah banyak dikenal baik itu dikalangan masyarakat umum dan juga pelajar/mahasiswa.
Futsal merupakan jenis olahraga yang banyak digemari oleh kalangan pemuda terutama
mahasiswa, selain olahraga ini tidak memerlukan fasilitas yang terlalu banyak dan mahal
olahraga ini hampir tiap orang dapat melaksanakannya.

B. NAMA KEGIATAN

“LIGA RAMADAN”

C. TUJUAN DAN TARGET KEGIATAN

1. Tujuan

a. Terciptanya kesempatan mengembangkan potensi diri khususnya dalam bidang


olahraga.

b. Terciptanya masyarakat sehat Jasmani dan Rohani.

c. Menggali potensi generasi muda dalam bidang olahraga khususnya Futsal.

d. Meningkatkan prestasi olahraga futsal.

e. Membentuk sikap profesionalisme pemain.

f. Menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dan turut menciptakan suasana


pertandingan fair

play.
g. Menjalin hubungan silaturahim dan mempererat hubungan antar organisasi
pemuda kecamaan parigi utara.

E. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN

Kegiatan ini akan dilaksanakan pada:

Tanggal : 21 maret – 8 april 2024

Tempat : Lapangan bola kaki desa pangi

F. SASARAN KEGIATAN

Sasaran kegiatan ini meliputi organisasi pemuda kecamatan parigi utara dan sekitarnya

G. PENYELENGGARA KEGIATAN

Penyelenggara kegiatan ini adalah RISMA JAMI AL-FALAH desa pangi

I. ANGGARAN KEGIATAN

Kegiatan ini akan menghabiskan dana sebesar Rp.5000.000,- dengan rincian biaya

terlampir.

J. SUMBER DANA

1. Sumbangan PEMDA kecamatan parigi utara

2. Sponsorship

3. Pendaftaran peserta

K. PENUTUP

Demikian proposal ini kami buat sebagai bahan pertimbangan dan kerangka acuan
bagi semua pihak yang berkompeten dalam kegiatan ini. Hal-hal yang belum tercantum
dalam proposal ini akan ditentukan kemudian oleh panitia. Dengan senantiasa mengharap
ridlo Allah SWT dan dukungan serta peran aktif dari semua pihak. Semoga kegiatan ini dapat
berjalan dengan baik dan lancar. Amin
PANITIA LIGA RAMADAN

Ketua:

NOVA ELISA SAFITRI

Sekretaris:

IZZATULFATHUDIN

Mengetahui,

KETUA UMUM RISMA JAMI AL-FALAH DESA PANGI

Anda mungkin juga menyukai