Anda di halaman 1dari 2

PENGUMUMAN

Nomor: 0813/H2-2b/26.08.2022

Dengan ini diberitahukan kepada mahasiswa Pascasarjana Universitas Setia Budi, bahwa Jadwal Registrasi
Semester Gasal Tahun Akademik 2022/2023 adalah sebagai berikut:
1. Tanggal pelaksanaan dan kegiatan
TANGGAL
KEGIATAN
PELAKSANAAN
INPUT KRS 1. Mahasiswa Pascasarjana melakukan input pengambilan mata kuliah Semester
5 - 7 September 2022 Gasal Tahun Akademik 2022/2023 secara on line, melalui Sistem Akademik
Universitas Setia Budi dengan alamat http://siakad.setiabudi.ac.id,
2. Mahasiswa Pascasarjana dapat melakukan input KRS jika telah tuntas
administrasi keuangan semester sebelumnya, telah mengisi kuesioner T.A.
2021/2022 semester Genap dan melengkapi biodata di Siakad.
3. REVISI pengambilan mata kuliah hanya dapat dilakukan pada masa input
pengambilan mata kuliah (5 - 7 September 2022).
BIMBINGAN DAN 1. Mahasiswa wajib melakukan bimbingan KRS dengan Dosen PA secara online
APPROVAL PA (mekanisme konsultasi diserahkan pada dosen PA)
5 - 7 September 2022 2. Dosen PA wajib melakukan approval/persetujuan pengambilan mata kuliah
Semester Gasal TA. 2022/2023.
Mahasiswa Pascasarjana melakukan pembayaran melalui akun virtual BNI dan
Tokopedia yang bisa diakses dari http://siakad.setiabudi.ac.id, Adapun rincian
pembayaran adalah sebagai berikut:
PEMBAYARAN 1. Mahasiswa Pascasarjana semester 2-4 melakukan registrasi mata kuliah dan
SEMESTER GENAP pembayaran sesuai sistem paket minat studi masing-masing (terlampir),
TA. 2022/2023 dibayarkan pada tanggal 8 – 10 September 2022
2. Mahasiswa Pascasarjana semester 5 keatas melakukan registrasi mata
kuliah dan membayar sesuai jumlah total SKS yang diambil pada semester
tersebut, dibayarkan pada tanggal 12 – 14 September 2022
1. Pelaksanaan perkuliahan Pascasarjana Semester Gasal TA. 2022/2023 pada
tanggal: 17 September 2022 – 28 Februari 2023 (sudah termasuk ujian).
AWAL PERKULIAHAN 2. Bagi mahasiswa Pascasarjana yang tidak melakukan registrasi, maka tidak
dapat mengakses Learning Management System (LMS) sehingga tidak
diperkenankan mengikuti perkuliahan.
2. Bilamana Mahasiswa Pascasarjana sampai dengan tanggal 20 Agustus 2022 belum dinyatakan lulus
dalam rapat Yudisium, diwajibkan melakukan registrasi sesuai ketentuan tersebut diatas.
3. Pada saat pengisian KRS dan input ke Siakad, mahasiswa harus memperhatikan Kode, Nama Mata
Kuliah (sesuai kurikulum yang berlaku), apabila terjadi kesalahan dalam proses input berakibat
nama mahasiswa tidak akan keluar di presensi.
4. Bagi mahasiswa yang semester sebelumnya tidak aktif dan akan melakukan pengaktifan studi dan
bagi mahasiswa yang akan melakukan cuti studi, harap menyelesaikan proses administrasi paling
lambat tanggal 5 September 2022 bagi yang melewati tanggal tersebut dinyatakan tidak aktif tanpa
keterangan (mangkir) dan tidak akan mendapatkan layanan administrasi akademik.
Demikian informasi ini disampaikan, dan harap diperhatikan.

Surakarta, 26 Agustus 2022


Wakil Rektor I,

Dr. Dra. Peni Pujiastuti, M.Si.

Jl. Let. Jen. Sutoyo, Mojosongo - Solo 57127 Telp. 0271.852518 Faks. 0271.853275
http : www.setiabudi.ac.id, e-mail : info@setiabudi.ac.id

Anda mungkin juga menyukai