Anda di halaman 1dari 5

KOMISI PEMILIHAN UMUM

KABUPATEN INDRAGIRI HILIR

PENGUMUMAN
NOMOR : 367/PL.01.3-Pu/1404/2022

TENTANG

RANCANGAN PENATAAN DAERAH PEMILIHAN DAN ALOKASI KURSI


ANGGOTA DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH
KABUPATEN INDRAGIRI HILIR DALAM PEMILIHAN UMUM TAHUN 2024

Berdasarkan pada Berita Acara Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Indragiri


Hilir Nomor : 54/PL.01.3-BA/1404/2022 tentang Rancangan Penataan
Daerah Pemilihan dan Alokasi Kursi Anggota Dewan Perwakilan Rakyat
Daerah Kabupaten Indragiri Hilir dalam Pemilihan Umum Tahun 2024,
dengan ini mengumumkan Rancangan Penataan Daerah Pemilihan dan
Alokasi Kursi Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Indragiri
Hilir dalam Pemilihan Umum Tahun 2024 untuk dapat mendapatkan
tanggapan dan masukan masyarakat sebagaimana tercantum dalam lampiran
pengumuman ini.
Masyarakat dapat memberikan masukan dan tanggapan dengan cara sebagai
berikut:
1. Penerimaan masukan dan tanggapan masyarakat terhadap Rancangan
Penataan Daerah Pemilihan dan Alokasi Kursi Anggota Dewan
Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Indragiri Hilir dalam Pemilihan
Umum Tahun 2024 dilaksanakan pada tanggal 23 November 2022 s.d 06
Desember 2022
2. Masukan dan Tanggapan Masyarakat dibuat secara tertulis sesuai
dengan format yang dapat diperoleh di Kantor KPU Kabupaten Indragiri
Hilir atau diunduh pada laman helpdesk.kpu.go.id/tanggapan.
3. Penyampaian masukan dan tanggapan dilengkapi dengan:
a. surat pengantar resmi bagi lembaga/badan/organisasi
masyarakat/partai politik; atau
b. identitas diri berupa fotokopi Kartu Tanda Penduduk Elektronik bagi
perorangan.
4. Penyampaian dokumen masukan dan tanggapan masyarakat dapat
disampaikan dengan cara:
a. diantar langsung ke Kantor KPU Kabupaten Indragiri Hilir, Jl.
Kihajar Dewantara No.43 Tembilahan, pada tanggal 23 November
2022 s.d 06 Desember 2022 pukul 08.00 – 16.00 WIB; atau
b. disampaikan melalui surat elektronik ke alamat :
arsipteknis.kpuinhil@gmail.com
c. disampaikan melalui laman helpdesk.kpu.go.id/tanggapan.

Demikian pengumuman ini disampaikan untuk dapat diketahui masyarakat


seluas-luasnya.

Dikeluarkan di Tembilahan
pada tanggal 23 November 2022

Plh. Ketua Komisi Pemilihan Umum


Kabupaten Indragiri Hilir,

ZULKIFLI
LAMPIRAN PENGUMUMAN
KOMISI PEMILIHAN UMUM
KABUPATEN INDRAGIRI HILIR
NOMOR 367/PL.01.3-Pu/1404/2022
TENTANG RANCANGAN PENATAAN
DAERAH PEMILIHAN DAN ALOKASI
KURSI ANGGOTA DEWAN
PERWAKILAN RAKYAT DAERAH
KABUPATEN INDRAGIRI HILIR
DALAM PEMILIHAN UMUM TAHUN
2024

DAERAH PEMILIHAN DAN ALOKASI KURSI


ANGGOTA DEWAN PERWAKILAN DAERAH KABUPATEN/KOTA
DALAM PEMILIHAN UMUM TAHUN 2024

PROVINSI : RIAU
KABUPATEN/KOTA : KABUPATEN INDRAGIRI HILIR

No Daerah Pemilihan Jumlah Penduduk Alokasi Kursi

1 INDRAGIRI HILIR 1 8

1.1 TEMBILAHAN 80.025

1.2 TEMBILAHAN HULU 48.809

2 INDRAGIRI HILIR 2 6

2.1 GAUNG ANAK SERKA 23.289

2.2 BATANG TUAKA 28.587

2.3 GAUNG 40.487

3 INDRAGIRI HILIR 3 5

3.1 MANDAH 37.573

3.2 PELANGIRAN 31.307

4 INDRAGIRI HILIR 4 5

4.1 KATEMAN 41.896

4.2 TELUK BELENGKONG 9.174

4.3 PULAU BURUNG 19.505


No Daerah Pemilihan Jumlah Penduduk Alokasi Kursi

5 INDRAGIRI HILIR 5 6

5.1 ENOK 35.285

5.2 KUALA INDRAGIRI 15.649

5.3 TANAH MERAH 26.274

5.4 CONCONG 11.824

6 INDRAGIRI HILIR 6 10

6.1 RETEH 36.293

6.2 KERITANG 65.760

6.3 KEMUNING 41.058

6.4 SUNGAI BATANG 10.348

7 INDRAGIRI HILIR 7 5

7.1 TEMPULING 34.034

7.2 KEMPAS 39.806

Jumlah 676.983 45

Tembilahan , 23 November 2022


KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN INDRAGIRI HILIR

1. Ketua : HERDIAN ASMI ................

2. Anggota : NAHRAWI ................

3. Anggota : HASNI NOVRIANA ................

4. Anggota : ZULKIFLI ................

5. Anggota : SYAMSUL ................

Anda mungkin juga menyukai