Anda di halaman 1dari 2

DESA NGADIROJO

KECAMATAN NGADIROJO KABUPATEN PACITAN

KEPUTUSAN KEPALA DESA NGADIROJO


NOMOR : 140/ 09 / 408.71.07/2023

TENTANG

PENGANGKATAN STAF SEKRETARIAT BADAN PERMUSYAWARATAN DESA (BPD)


DESA NGADIROJO TAHUN ANGGARAN 2023

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA DESA NGADIROJO

Menimbang : a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 29 ayat 3 Peraturan Daerah Kabupaten


Pacitan, Tahun 2019 tentang Badan Permusyawaratan Desa;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a
perlu ditetapkan dengan Keputusan Kepala Desa Ngadirojo tentang
pengangkatan Staf Sekretariat Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa
Ngadirojo.
Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan
antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 126, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 4438;
2. Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa;
3. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 2014 tentang
Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa;
4. Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 110 Tahun
2016 tentang Badan Permusyawaratan Desa;
5. Peraturan Daerah Kabupaten Pacitan Nomor 3 Tahun 2019 tentang Badan
Permusyawaratan Desa;
6. Peraturan Bupati Pacitan Nomor 8 Tahun 2020 tentang Petunjuk
Pelaksanaan Peraturan Daerah Kabupaten Pacitan Nomor 3 Tahun 2019
tentang Badan Permusyawaratan Desa.
7 Peraturan Bupati Pacitan Nomor 174 Tahun 2021 tentang Staff Administrasi
Badan Permusyawaratan Desa.
8. Peraturan Desa Ngadirojo Nomor 3 Tahun 2022 tentang RKP Desa
Ngadirojo Tahun 2023;
9. Peraturan Desa Ngadirojo Nomor 5 Tahun 2022 tentang APBDesa Tahun
2023.

MEMUTUSKAN
Menetapkan :
KESATU : Mengangkat Saudara Mia Dwi Wulandari sebagai Staf Sekretariat Badan
Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Ngadirojo, Kecamatan Ngadirojo,
Kabupaten Pacitan Tahun Anggaran 2023;
KEDUA : Masa berlaku adalah 1 (satu ) tahun yang secara otomatis melanjutkan tahun
anggaran selanjutnya jika dalam hal ini tidak ada permintaan pergantian dari
kelembagaan BPD Desa Ngadirojo;
KETIGA : Staf Sekretariat Badan Permusyawaratan Desa (BPD) berhak mendapatkan
insentif yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa
(APBDes) Desa Ngadirojo Sesuai kemampuan APBDes Desa Ngadirojo;
KEEMPAT : Staf Sekretariat Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Ngadirojo
mempunyai tugas membantu Pimpinan dan Ketua Bidang Badan
Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Ngadirojo dalam hal :
a. Menyusun Rencana Kegiatan yang menjadi tanggung jawabnya;
b. Melaksanakan kegiatan dan atau bersama Badan Permusyawaratan
Desa yang telah ditetapkan dalam APBDes Desa Ngadirojo;
c. Menatausahakan dan membukukan atas keseluruhan penerimaan dan
pengeluaran Keuangan BPD;
d. Melaporkan perkembangan pelaksanaan kegiatan kepada Ketua BPD;
dan
e. Menyusun dan menyampaikan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ)
Keuangan Badan Permusyawaratan Desa kepada Kepala Desa Ngadirojo
melalui Bendahara Desa pada akhir pelaksanaan kegiatan.

KEEMPAT : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila
dikemudian hari terdapat kekeliruan akan dilakukan perbaikan sebagaimana
mestinya.

Ditetapkan di : Ngadirojo
Pada Tanggal : 02 Januari 2023
Kepala Desa Ngadirojo

ARIS YUDIANTO, S.Sos.

Anda mungkin juga menyukai