Anda di halaman 1dari 1

TATA TERTIB SISWA

I. HAL MASUK SEKOLAH


1. Semua siswa harus hadir di sekolah selambat-lambatnya 5 menit sebelum pelajaran dimulai.
2. Siswa yang datang terlambat harus melapor kepada kepala sekolah terlebih dahulu sebelum masuk
kelas.
3. Kehadiran Siswa :
a. Hanya boleh absen bila sungguh-sungguh sakit atau keperluan yang sangat penting.
b. Apabila abesn harus membawa surat ijin dari orang tua / wali
c. Apabila sudah merasa sakit dari rumah lebih baik tidak masuk sekolah.

II. KEWAJIBAN MURID


Semua siswa wajib :
1. Taat dan menghormati kepada guru-guru dan kepala sekolah.
2. Menjaga kebersihan, keamanan, ketertiban baik di dalam maupun di luar kelas / di lingkungan
sekolah.
3. Memelihara gedung, halaman, perabon dan sarana sekolah.
4. Membantu kelancaran pelaksanaan proses pembelajaran.
5. Menjaga nama baik sekolah.
6. Melengkapi diri dengan keperluan sekolah.
7. Mengikuti Upacara Bendera Hari Senin dan Senam Pagi setiap hari Selasa s.d. Sabtu.

III. LARANGAN MURID


Semua siswa dilarang :
1. Meninggalkan sekolah selama jam pelajaran berlangsung
2. Berada di luar kelas selama jam pelajaran berlangsung
3. Berada di dalam kelas selama jam istirahat.
4. Memakai perhiasan yang berlebihan atau berdandan yang tidak sesuai dengan kepribadian.
5. Merokok di dalam dan di luar sekolah.
6. Bermain di jalan raya
7. Mengganggu jalannya pelajaran sekolah
8. Berkelahi dan main hakim sendiri jika menemui persoalan dengan teman
9. Menjadi anggota perkumpulan anak-anak nakal atau geng-geng terlarang.

IV. HAL PAKAIAN DAN LAIN-LAIN


Semua siswa :
1. Wajib memakai seragam sekolah lengkap :
 Senin dan Selasa pakaian Merah Hati Putih (Berdasi dan Bertopi)
 Rabu dan Kamis pakaian Almamater / Khas Sekolah (Berdasi)
 Jum’at dan Sabtu pakaian Pramuka (Berstangan leher/pita leher dan bertopi/tutup kepala)
 Pada waktu Pelajaran Penjas Orkes pakaian Olah Raga
2. Dilarang memelihara kuku panjang, rambut gondrong (laki-laki)
3. Dilarang memakai alat kecantikan yang berlebihan layaknya orang dewasa.

V. HAK-HAK MURID
Semua siswa berhak :
1. Mengikuti semua pelajaran selama tidak melanggar tata tertib.
2. Meminjam buku-buku di perpustakaan sekolah sesuai dengan peraturan perpustakaan.
3. Mendapat perlakuan yang sama dari sekolah selama tidak melanggar tata tertib.

VI. PERATURAN KHUSUS :


1. Bagi siswa yang tidak mengerjakan tugas rumah yang diberikan bapak dan ibu guru, maka harus
mengerjakan di luar kelas pada saat mengikuti pelajaran yang sedang berlangsung.
2. Bagi siswa yang mengotori tembok sekolah, maka wajib membersihkan/mengecat.
3. Bagi siswa yang berprestasi setiap akhir semester akan mendapat Piagam Penghargaan dari sekolah.
4. Bagi siswa yang berprestasi dalam kegiatan di tingkat gugus, kecamatan atau kabupaten akan
mendapat penghargaan dari sekolah.
5. Pada hari senin sampai dengan hari rabu semua siswa selama di lingkungan sekolah diwajibkan
berbahasa Indonesia, sedangkan hari kamis sampai hari sabtu berbahasa Jawa halus

Anda mungkin juga menyukai