Anda di halaman 1dari 7

Bacalah kutipan teks eksposisi untuk menjawab soal nomor 1-3!

(1) Setiap orang pernah mengalami stres. (2) Untuk menghindari stres, kita dapat melakukan olahraga.
(3) Olahraga dapat mengurangi kegelisahan dan dapat melawan kemarahan. (4) Dalam berolahraga,
kita harus memakai pakaian yang dapat menyerap keringat. (5) Aktivitas olahraga yang dapat
menghindari stres yaitu aerobic, seperti berjalan kaki, bersepeda, renang, dan yoga.

1. Informasi yang disampaikan pada kutipan teks tersebut adalah...


A. Menghindari stres dengan berolahraga.
B. Berolahraga untuk menjaga kesehatan.
C. Cara berolahraga yang efektif bagi tubuh.
D. Pakaian yang digunakan saat berolahraga.

2. Bagian yang tidak padu pada kutipan teks tersebut ditunjukkan dalam kalimat nomor...
A. 2
B. 3
C. 4
D. 5

3. Kalimat yang sesuai isi teks tersebut adalah...


A. Menggunakan pakaian yang ketat.
B. Seseorang stres karena pekerjaan.
C. Olahraga dapat melawan kemarahan.
D. Aktivitas yang tidak dapat menghindari stres.

Perhatikan kutipan teks eksposisi tersebut untuk menjawab soal nomor 4-7!
(1) Suburnya tanah di Indonesia memungkinkan untuk tempat tumbuhnya beraneka jenis
tanaman. (2) Hal ini membuat Indonesia pernah dikenal sebagai negara swasembada pangan. (3)
Pembangunan sector pertanian merupakan sesuatu yang sangat penting dalam pembangunan
Indonesia. (4) Oleh sebab itu, pembangunan sector pertanian membutuhkan perencanaan yang
cermat.

4. Kalimat fakta kutipan teks eksposisi tersebut terdapat pada kalimat nomor...
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4

5. Penulisan kata yang tidak tepat pada kutipan teks tersebut adalah...
A. sector
B. pangan
C. beraneka
D. swasembada

6. Gagasan utama kutipan teks tersebut adalah...


A. Indonesia memiliki tanah yang subur.
B. Indonesia negara yang berswasembada pangan.
C. Indonesia pernah berswasembada pangan karena tanahnya subur.
D. Kesuburan tanah Indonesia memungkinkan berbagai macam tanaman tumbuh.

7. Kata bercetak miring pada kutipan teks tersebut merupakan kaidah kebahasaan berupa ....
A. kata teknis
B. kata persuasif
C. konjungsi kausalitas
D. hubungan kronologis
8. Bacalah teks berikut!
(1) Olahraga sepeda gunung membutuhkan kemampuan fisik dan mental. (2) Tentu ada aspek
rekreasinya karena lokasinya berada di daerah pegunungan berbatu dengan pemandangan alam yang
eksotis. (3) Penggemar olahraga ini semakin bertambah karena selain menyehatkan juga dapat
menikmati suasana alam yang tenang. (4) Ketika berhenti di ketinggian tebing gunung, kita bisa
berteriak keras seolah-olah bisa terlepas dari semua masalah.

Informasi tersirat pada teks tersebut adalah...


A. Olahraga sepeda gunung ada juga aspek rekreasinya.
B. Ketika kita berteriak keras, seolah-olah bisa terlepas dari semua masalah.
C. Dengan olahraga sepeda gunung kita bisa menikmati suasana yang tenang.
D. Olahraga sepeda gunung sekarang ini banyak diminati karena banyak manfaatnya.

Bacalah kutipan teks eksposisi di bawah ini untuk menjawab soal nomor 10 dan 11!
Remaja memang selalu menarik perhatian sumua kalangan. Tidak hanya sosok unik remaja saat
melewati fase perubahan fisik, tetapi perubahan nonfisik yang penuh gejolak, potensi, dan
kedinamisan. Fase ini dikenal dengan proses pencarian jati diri, pemahaman diri, penjajakan peranan,
dan kedudukannya dalam lingkungan.

9. Kutipan teks di atas merupakan struktur teks eksposisi bagian...


A. rangkaian argumen
B. penegasan ulang
C. simpulan
D. tesis

10. Berikut ini yang bukan merupakan makna kata fase pada kutipan teks di atas adalah...
A. perubahan
B. penurunan
C. perkembangan
D. tingkatan masa

11. Kalimat di bawah ini yang termasuk bagian dari struktur teks eksposisi berupa penegasan ulang adalah
A. Saat ini organisasi tersebut telah dibubarkan oleh pemerintah karena tidak mendapat izin.
B. Dengan demikian, seluruh siswa diwajibkan mengikuti kegiatan ekstrakulikuler di sekolah.
C. Kandungan tomat dan lidah buaya dapat mempercepat proses penyembuhan luka bakar.
D. Teknik informatika merupakan salah satu jurusan yang menjadi favorit di setiap tahunnya.

12. Bacalah kutipan teks eksposisi berikut!


Membersihkan kaca jendela juga ada seninya. Jangan mengusap-usap lap secara berputar-putar.
Usahakan mengelapnya dengan gerakan dari atas ke bawah. Kalau perlu diulangi secara sistematis dari
kiri ke kanan.

Hal yang tidak dikemukakan dalam teks tersebut adalah ...


A. Membersihkan kaca jendela ternyata memiliki seni.
B. Mengelap kaca jendela boleh juga dilakukan dari kiri ke kanan.
C. Usahakan mengelap lantai dengan gerakan dari atas ke bawah.
D. Jangan mengusapkan lap ke kaca jendela dengan cara berputar-putar.

13. Bacalah kutipan teks eksposisi berikut!


Rencana penghapusan pilkada langsung menuai kecaman oleh sebagian besar masyarakat. Sebagian
mengatakan bahwa penghapusan pilkada langsung bukanlah sebuah kemajuan, melainkan
kemunduran berpolitik. […]
Kalimat pendapat yang tepat untuk melanjutkan teks eksposisi tersebut adalah …
A. Menurut beberapa anggota DPR, pilkada langsung hanya memboroskan anggaran Negara.
B. Sistem demokrasi dan keterwakilan rentan politik uang dan nepotisme.
C. Sistem pilkada langsung yang selama ini dilaksanakan telah membuka ruang bagi aspirasi rakyat
untuk menentukan sendiri kepala daerahnya.
D. Pendemo akan mengancam menduduki gedung DPR jelang pengesahan RUU pilkada.

14. Cermatilah kalimat-kalimat berikut!


(1) Meskipun sejak dulu dikenal memiliki banyak khasiat, belum banyak yang mengetahui bahwa lidah
buaya bisa menjadi komoditas yang menguntungkan.
(2) Mungkin sudah banyak beredar buku-buku tentang manfaat lidah buaya.
(3) Namun, minat baca masyarakat yang rendah dapat menghambat laju informasi tersebut.
(4) Hal itu terjadi karena informasi tentang manfaat tanaman ini belum tersosialisasikan dengan
maksimal.
(5) Padahal, para peneliti menemukan manfaat lebih dari tanaman serbaguna ini.
(6) Berikut ini lima manfaat kesehatan dari lidah buaya, jus lidah buaya, dan gel lidah buaya.

Urutan kalimat tersebut agar menjadi teks eksposisi yang baik adalah….
A. (6), (2), (3), (5), (4), (1)
B. (6), (1), (4), (2), (3), (5)
C. (1), (6), (3), (4), (5), (2)
D. (1), (4), (2), (3), (5), (6)

15. Bacalah teks berikut!


Ternyata jeruk nipis bermanfaat dalam mengobati batuk. Buah ini memiliki kandungan berupa
minyak asiri dan zat yang dapat bermanfaat mengendalikan otot-otot pernapasan sehingga mampu
meredakan batuk. Adapun cara penggunaannya yaitu dengan meminum air perasan dari jeruk nipis
yang dapat dicampur dengan madu, kecap atau gula sehingga rasa asamnya berkurang

Teks tersebut termasuk jenis teks eksposisi ....


A. proses
B. pertentangan
C. laporan
D. perbandingan

16. Bacalah paragraf-paragraf berikut!


(1) Kebijakan pemerintah seringkali menyusahkan rakyat kecil. Misalnya kenaikan harga BBM
sangat meresahkan rakyat menengah ke bawah. Naiknya harga BBM akan membuat harga jasa
dan barang menjadi naik. Keadaan seperti ini akna menuntut rakyat mesti memutar otak agar
bisa memenuhi kebutuhannya.
(2) Para penjual makanan mengeluhkan atas kenaikan harga BBM. Pasalnya, naiknya harga BBM
membuat bahan-bahan baku naik. Alhasil, para penjual harus menyiasati hal ini dengan
memperkecil porsi atau menaikkan harga makanan yang mereka jual.
(3) Hukum yang ada di Indonesia ibarat sebuah pisau, di mana tajam ke bawah namun tumpul ke
atas pencuri sandal diancam hukuman penjaran 5 tahun. Sebaliknya, koruptor yang telah
merugikan uang negara hanya dihukum 1 tahun penjara.
(4) Mengacu dari sifatnya, sampah bisa dikelompokkan menjadi dua jenis. Sampah anorganik
adalah sampah yang tidak mudah untuk membusuk seperti kertas, platik pembungkus makanan
dan botol. Kemudian sampah organik aalah sampah yang sangat mudah membusuk seperti
sayuran, sisa makanan, daun, dan lain-lain.
Paragraf yang termasuk dalam teks eksposisi berita terdapat pada paragraf bernomor ....
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)

17. Bacalah teks berikut!


hjjjjhjdj Kadang-kadang kepandaian dan keberuntungan tidak selalu sejalan. Seperti yang terjadi di SMA
kelas XII. Misalnya, di setiap tahun selalu ada siswa yang pandai dan mempunyai nilai akademik
baik namun siswa tersebut tidak berhasil lolos SNMPTN. Di sisi lain ada siswa yang mempunyai
kemampuan akademik yang biasa-biasa saja namun berhasil lolos SNMPTN, bahkan pada jurusan-
jurusan favorit.

Pola pengembangan teks tersebut adalah ....


A. khusus-umum
B. umum-khusus
C. perbandingan
D. ilustrasi

18. Bacalah ilustrasi berikut!


(1) Hutan Kalimantan diambang kemusnahan
(2) Kemusnahan ini akibat penebangan liar dan kebakaran hutan
(3) Pemerintah perlu melakukan tindakan tegas dengan menghukun pelaku penebangan dan
pembakaran

Teks eksposisi berikut yang sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah ...
A. Hutan Kalimantan merupakan salah satu hutan yang sangat penting di dunia karena merupakan
salah satu paru-paru dunia. Namun hutan tersebut kondisinya sekarang sangat memprihatinkan.
Hutan Kalimantan berada diambang kemusnahan. Kemusnahan ini diakibatkan oleh penebangan
liar dan juga pembakaran hutan. Pemerintah harus bertindak cepat untuk menghentikan hal ini
salah satunya dengan memberikan hukuman kepada pelaku penebangan dan pembekaran.
B. Hutan Kalimantan merupakan salah satu hutan yang sangat penting di dunia karena merupakan
salah satu paru-paru dunia. Namun hutan tersebut kondisinya sekarang sangat memprihatinkan.
Hutan Kalimantan berada diambang kemusnahan. Kemusnahan ini diakibatkan oleh penebangan
liar yang dilakukan oleh perusahan-perusahaan besar. Pemerintah harus bertindak cepat untuk
menghentikan hal ini salah satunya dengan memberikan hukuman kepada pelaku.
C. Hutan Kalimantan merupakan salah satu hutan yang sangat penting di dunia karena merupakan
salah satu paru-paru dunia. Namun hutan tersebut kondisinya sekarang sangat memprihatinkan.
Hutan Kalimantan berada diambang kemusnahan. Kemusnahan ini diakibatkan oleh penebangan
liar dan juga pembakaran hutan. Pemerintah harus bertindak cepat untuk menghentikan hal ini
salah satunya dengan memberikan hukuman kepada pelaku penebangan dan pembekaran. Saat ini
pemerintah nampaknya masih mengabaikan keadaan ini.
D. Hutan Kalimantan merupakan salah satu hutan yang sangat penting di dunia karena merupakan
salah satu paru-paru dunia. Namun hutan tersebut kondisinya sekarang sangat memprihatinkan.
Hutan Kalimantan berada diambang kemusnahan. Kemusnahan ini diakibatkan oleh penebangan
liar, penambangan dan juga pembakaran hutan. Pemerintah harus bertindak cepat untuk
menghentikan hal ini salah satunya dengan memberikan hukuman kepada pelaku.

19. Bacalah teks rumpang berikut berikut!


Dampak paling nyata dari bencana asap adalah masalah kesehatan. Lebih dari tiga bulan terpapar
udara bercampur asap membuat daya tahan masyarakat kian menurun. [...] Beberapa bantuan yang
akan didistribusikan meliputi 125 ribu masker ke 97 kabupaten/kota terdampak, makanan tambahan
11 ton, alat penjernih air, serta 4482 oximetry (alat cek denyut jantung) dan sontheimer (alat
menghitung kecepatan pernapasan anak-anak yang diperkirakan menderita ISPA. Selain itu, 70 unit
alat penjernih udara (air purifier) untuk rumah sakit, oksigen konsentrate dan 500 unit kit
penanggulangan asap ke puskesmas-puskesmas.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang tersebut adalah ...
A. Pemerintah akan memberi Bantuan Santunan Kematian kepada korban meninggal akibat bencana
asap.
B. Keadaan semakin parah, pemerintah tidak bisa berdiam diri melihat daerah-daerah terdampak
kabut asap.
C. Kondisi semakin memprihatinkan, pemerintah daerah dan provinsi wajib meliburkan siswa di daerah
terdampak kabut asap.
D. Melihat kondisi yang kian menghawatirkan, Menkes langsung menginstruksikan untuk kembali
mengirim tambahan bantuan ke daerah-daerah terdampak kabut asap.

20. Bacalah teks berikut!


Ada beberapa keunggulan dari penelitian yang dilakukan itu. Metode penelitiannya oleh para juri
sudah dinilai baik. Kreativitas yang dilakukan tinggi. Di samping itu, idenya juga dianggap orisinal
dan hasil penelitiannya mudah diaplikasi. Pada saat menyajikan hasil penelitiannya di depan dewan
juri, kedua siswa Indonesia ini mendapat pujian.

Kutipan tersebut merupakan bagian dari struktur ...


A. Tesis
B. Argumentasi
C. Penegasan ulang
D. Deskripsi bagian

21. Bacalah teks berikut!


Siswa Indonesia sangat berprestasi. Prestasi itu telah dibuktikan oleh siswa Indonesia yang meraih
medali pada kategori Lingkungan Hidup. Prestasi itu diraih di antaranya oleh siswa yang berasal dari
sekolah siswa SMA Kharisma Bangsa, Banten. Penelitian yang mereka lakukan adalah mengelola
limbah hewan yang terdapat pada kulit udang dan kepiting yang mengandung bahan anti bakteri.
Kedua siswa itu secara kreatif memanfaatkannya untuk industri garmen.

Kutipan tersebut merupakan bagian dari struktur ...


A. Tesis
B. Argumentasi
C. Penegasan ulang
D. Deskripsi bagian

22. Bacalah teks berikut!


Mungkin tidak banyak orang menyadari bahwa sebenarnya sarapan adalah salah satu rahasia untuk
menjaga kesehatan. Tidak peduli seberapa sibuknya Anda, penting untuk mengisi bahan bakar
untuk tubuh Anda sehingga energi Anda terpenuhi sepanjang hari. Selain memberi energi pada
tubuh, sarapan juga memiliki manfaat lain yang tak kalah pentingnya

Pertanyaan yang sesuai dengan isi teks tersebut adalah ....


A. Apa yang dimaksud dengan sarapan?
B. Di mana tempat sarapan yang paling tepat?
C. Mengapa sarapan itu penting?
D. Bagaimanakah sarapan yang tepat itu?

23. Bacalah teks berikut!


Setiap orang mempunyai hobi atau kegemaran, namun tidak setiap orang dapat mengembangkan
hobinya dengan baik. Banyak faktor yang menyebabkan orang tidak dapat mengembangkan
hobinya. Pertama, kemungkinan lingkungan tidak mendukung. Sebagai contoh, kita memiliki hobi
melukis, namun orang tua tidak menginginkan kita mengembangkan hobi kita itu. Faktor kedua,
adalah dana atau fasilitas pendukung. Kita mempunyai hobi beternak ayam, namun kita tinggal di
perkotaan yang padat penduduk. Faktor lain yang lebih penting adalah kemauan kita. Apapun
kendala yang kita hadapi, apabila kita memiliki kemauan yang kuat, tidak setengah hati, kita dapat
mengatasi masalah-masalah yang menghambat pengembangan hobi kita

Ide pokok teks tersebut adalah ....


A. Semua orang memiliki hobi atau kegemaran.
B. Tidak setiap orang dapat mengembangkan hobinya dengan baik.
C. Faktor yang menyebabkan seseorang tidak dapat mengembangkan hobinya.
D. Lingkungan dapat menjadi penyebab orang tidak mengembangkan hobinya.

24. Bacalah teks berikut!


1) Pemanasan global (global warming) telah menjadi isu sentral beberapa tahun belakangan ini. 2)
Pemanasan global merupakan fenomena peningkatan temperatur bumi dari tahun ke tahun akibat
akumulasi gas di atmosfer yang menyelimuti bumi. 3) Jika peningkatan suhu itu terus berlanjut,
iklim akan terus berubah mejadi ektrem. 4) Peristiwa es kutub meleleh, permukaan laut meninggi,
pulau-pulau tenggelam, badai semakin sering terjadi, gelombang panas melanda, gurun pasir
meluas, jutaan orang berebut air dan makanan akan menjadi pemandangan di bumi

Gagasan atau pendapat yang sesuai dengan isi kutipan tersebut ditunjukkan pada nomor ...
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)

25. Bacalah teks berikut!


(1) Kebakaran hutan menyebabkan punahnya beberapa tanaman langka.
(2) Andi terbakar emosi ketika mengetahui kejadian yang menimpa ibunya.
(3) Ayahku menjadi kaki tangan pemilik perusahaan tempat ia bekerja.
(4) Daerah yang dijadikan tempat demonstrasi itu menjadi lautan manusia.

Kalimat yang memiliki makna denotasi ditunjukkan pada nomor ...


A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)

26. Bacalah teks berikut!


Bagi kami, komunikasi menjadi sarana cukup penting. Dengan komunikasi, kami bisa
mengungkapkan gagasan kepada orang lain. Dengan komunikasi yang lancar, segala hal yang
berkaitan dengan pengetahuan akan cepat tersebar. Demikian pula dengan keterampilan berbahasa,
hubungan sosial akan tercipta.

Fakta yang terdpat pada teks tersebut adalah ...


A. Bagi kami, komunikasi menjadi cukup penting.
B. Dengan komunikasi, kami bisa mengungkapkan gagasan kepada orang lain.
C. Demikian pula dengan keterampilan berbahasa, hubungan sosial akan tercipta.
D. Dengan komunikasi yang lancar, segala hal yang berkaitan dengan pengetahuan akan cepat
tersebar

27. Bacalah teks berikut!


Pada beberapa daerah pedesaan yang belum tersentuh jaringan PAM, air bersih kadang jadi barang
langka. Pada kondisi itu diperlukan tehnologi tepat guna yang mampu menciptakan air bersih dari
sumber air yang sudah tercemar.

Kata yang perlu disunting adalah . . .


A. beberapa dihilangkan, jadi diganti menjadi, barang dihilangkan
B. pada diganti di, tehnologi diganti teknologi
C. pada diganti di, beberapa dihilangkan
D. beberapa dihilangkan, tehnologi diganti technology

Anda mungkin juga menyukai