Anda di halaman 1dari 10

PENILAIAN AKHIR SEMESTER

TINGKAT SEKOLAH DASAR


TAHUN PELAJARAN 2021-2022

Matapelajaran : BAHASA INDONESIA Kelas : V ( Lima )


Hari / Tanggal : ............................ Waktu : 90 Menit

PETUNJUK UMUM :
1.Kerjakan Soal pada lembar jawaban yang telah tersedia.
2.Berdo’alah sebelum mengerjakan soal.
3.Tulislah nama pada tempat yang tersedia.
4.Bacalah soal dengan teliti, kerjakanlah soal yang lebih mudah terlebih dahulu.
5.Tulisan/ jawaban hendaknya bersih, jelas, mudah dibaca dan tidak banyak coretan.
6.Periksalah sekali lagi pekerjaanmu, sebelum diserahkan kepada pengawas ulangan.

I. Berilah tanda silang (x) pada jawaban a, b, c atau d pada pilihan jawaban yang benar!

KD. 3.1

1. 1.Ide pokok,
2. Gagasan utama,
3.Gagasan pokok,
4. Kata utama
5. Ide utama.
Nama lain dari pikiran utama ditunjukkan dengan nomor :
a. 1 – 2 – 3
b. 2 – 3 – 4
c. 3 – 4 – 5
d. 3 – 4 – 2
2. Pikiran pokok biasanya terdapat pada ….
a. Selalu ada pada awal kalimat
b. Ada di tengah kalimat dan akhir kalimat
c. Bisa berada di awal,tengah,ada di akhir kalimat
d. Pasti ada di awal dan akhir kalimat
3. Bacalah cuplikan paragraf berikut ini !
Bencana banjir lumpur akibat jebolnya tanggul Situ Gintung di Tangerang Selatan menimbulkan
berbagai macam penyakit. Beberapa penyakit yang akan timbul sesudah bencana adalah
diare,tifus,leptospirosis,dan demam berdarah. Masalah kesehatan pada korban dan masyarakat
di sekitar lokasi dapat segera diantisipasi.
Apa gagasan utama dari paragraf tersebut?
a. Bencana banjir lumpur akibat jebolnya tanggul Situ Gintung di Tangerang Selatan
menimbulkan berbagai macam penyakit
b. penyakit yang akan timbul sesudah bencana adalah diare,tifus,leptospirosis,dan demam
berdarah
c. Beberapa penyakit muncul karena lingkungan kotor
d. Masalah kesehatan pada korban dan masyarakat di sekitar lokasi dapat segera diantisipasi
4. Ide pokok berfungsi sebagai ….
a. Pola kalimat dalam teks
b. Keterangan tentang isi kalimat dari bacaan
c. Penjelas dari inti suatu bacaan atau paragraf
d. Kejelasan inti cerita
5. Bacaan
Leher panjang merupakan ciri khas dari binatang ini. Hewan berkaki empat ini mempunyai kulit
bercorak belang-belang. Tubuh ramping dan leher panjang yang dimiliki membuat jalan hewan
ini amat lambat. Hewan unik ini bernama jerapah.
Pokok pikiran dari paragraf tersebut terletak pada bagian ….
a. Awal
b. Tengah
c. Akhir
d. Tengah dan akhir
6. Bacaan
Leher panjang merupakan ciri khas dari binatang ini. Hewan berkaki empat ini mempunyai kulit
bercorak belang-belang. Tubuh ramping dan leher panjang yang dimiliki membuat jalan hewan
ini amat lambat. Hewan unik ini bernama jerapah.
Antonim dari kata yang bercetak miring pada teks adalah …
a. Besar
b. gemuk
c. lebar
d. luas
7. Perhatikan gambar berikut ini!

Kalimat utama yang tepat untuk gambar tersebut adalah

a. Makanan sehat bukan berarti makanan mahal


b. Ayo kita makan makanan sehat
c. Makanan sehat harus mengenyangkan perut
d. Makanlah yang banyak agar sehat badanmu
8.

Berikut ini yang termasuk kalimat pengembang untuk gambar berikut adalah …

a. Warga dengan giat membersihkan jalan desa


b. Ada yang bertugas mencabut rumput
c. Ada juga yang memberihkan sungai
d. Pak Lurah memperhatikan siswa-siswi dengan bangganya
9. Kalimat yang menjadi inti dari sebuah bacaan atau teks disebut ….
a. Kalimat tambahan
b. Kalimat utama
c. Kalimat penjelas
d. Kalimat pendukung
10. Untuk dapat menemukan ide pokok suatu bacaan, hal pertama yang harus kita lakukan adalah
….
a. Membaca dengan seksama
b. Mencari kalimat penjelas
c. Mencari kalimat utama
d. Menulis ulang bacaan

KD. 3.2

11. Kata Tanya berapa berfungsi untuk ….


a. Menanyakan seseorang
b. Menanyakan tempat
c. Menanyakan jumlah
d. Menanyakan cara pembuatan
12. …. Cara pembuatan patung dari kertas Koran ini ?
Kata Tanya yang tepat untuk kalimat tanya tersebut adalah …
a. Apa
b. Siapa
c. Mengapa
d. Bagaimana
13. Kata Tanya mengapa berfungsi untuk ….
a. Menanyakan bendaatau sesuatu,keadaan atau perbuatan
b. Menanyakan sebab atau alas an suatu peristiwa terjadi
c. Menanyakan banyak, jumlah atau satuan
d. Menanyakan tempat berlangsungnya suatu peristiwa
14. Untuk menggali informasi dari seseorang atau wacana kita dapat menggunakan ….
a. Kalimat Tanya
b. Kalimat perintah
c. Kalimat berita
d. Kalimat pernyataan
15. Untuk menanyakan waktu kejadian kita dapat menggunakan kata Tanya ….
a. Apa
b. Siapa
c. Bagaimana
d. Kapan
16. Kata Tanya yang digunakan untuk menyatakan asal milik adalah …
a. Dengan apa
b. Dengan siapa
c. Dari mana
d. Dari siapa
17. Perhatikan gambar berikut !

Kalimat pertanyaan yang tepat untuk gambar tersebut adalah ….


a. Kapan kita harus menutup hidung?
b. Bagaimana cara kita menutup hidung?
c. Mengapa kita harus menutup hidung?
d. Darimana kita harus menutup hidung ?

18. Mengapa kita tidak boleh membakar sampah di lingkungan rumah ?


a. Agar tidak menimbulkan penyakit
b. Agar lingkungan tidak terbakar
c. Agar udara di sekitar rumah kita tetap bersih dan sehat
d. Apa rumahnya tidak terbakar oleh sampah
19. Perhatikan gambar berikut !

Kalimat pertanyaan yang benar sesuai gambar tersebut adalah …


a. Mengapa rumah itu sehat?
b. Apa yang menyebabkan rumah itu sehat?
c. Bagaimana rumah itu sehat?
d. Apa tanda-tanda rumah sehat?
20. Hujan deras di wilayah Gunung Bromo berakibat sungai meluap dengan arus yang deras,
sehingga merobohkan jembatan.
Kalimat pertanyaan yang tepat untuk kalimat jawaban tersebut adalah …
a. Mengapa jembatan itu bisa roboh?
b. Apa penyebab jembatan itu roboh?
c. Kapan jembatan itu roboh?
d. Bagaimana bisa jembatan itu roboh?

K.D. 3.4

21. Iklan yang bagus adalah iklan yang …

a. Mudah dipahami
b. Banyak gambarnya
c. Banyak tulisannya
d. Warna yang mencolok
22. Perhatikan tabel berikut!

Syarat iklan yang benar ditunjukkan dengan nomor …


a. 1-2-3
b. 1-3-4
c. 2-3-4
d. 1-2-4

23. Berikut ini ciri-ciri sebuah iklan, kecuali …


a. Pilihan kata yang digunakan menarik, tepat, logis dan sopan.
b. Pilihan kata yang digunakan memiliki sugesti bagi khalayak.
c. Pilihan kata yang digunakan panjang dan banyak.
d. Pilihan kata yang digunakan menunjukkan sasaran.

24. Perhatikan gambar berikut!

Kalimat yang sesuai dengan iklan tersebut adalah …


a. Pekan Kebudayaan Nasional berlangsung selama enam hari
b. Pekan Kebudayaan Nasional di laksanakan di Gelora Merdeka Jakarta
c. Pekan Kebudayaan Nasional bertema "Budaya Saya Budaya Bangsa"
d. Pekan Kebudayaan diselenggarakan pada 7-13 Oktober 2019

25. Perhatikan iklan dibawah ini !

Tema iklan tersebut adalah tentang …


a. Lingkungan hidup
b. Kesehatan
c. Pelestarian alam
d. Pendidikan
26. Iklan yang tujuannya untuk meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap masalah yang
sedang dihadapi, baik kehidupan umum,keselarasan maupun ancaman sosial adalah iklan …

a. Iklan bisnis
b. Iklan komersil
c. Iklan pendidikan dan sosial
d. Iklan layanan masyarakat

27. Perhatikan tabel berikut!

Ciri-ciri iklan layanan masyarakat ditunjukkan dengan nomor …


a. 1-3-4
b. 2-3-4
c. 3-4-5
d. 1-2-3

28. Perhatikan gambar berikut ini!

Tentukan kalimat iklan layanan keseatan yang baik untuk gambar tersebut!
a. Jambu merah anti demam berdarah
b. Usir demam berdarah dengan makan jambu merah!
c. Yuk makan jambu merah!
d. Jambu merah hidup tambah bergairah

29. Perhatikan tabel berikut!

Iklan elektronik pada tabel ditunjukkan dengan angka …


a. 1-2-3
b. 1-3-5
c. 1-2-4
d. 1-4-5

30. Judul iklan ditulis dengan rapi, menarik, dan cukup besar untuk dibaca dari jarak …

a. 2 meter
b. 3 meter
c. 4 meter
d. 5 meter
K.D 3.6

31. Jenis puisi lama atau puisi melayu yang satu baitnya terdiri dari empat baris dan
bersajak a-b-a--b adalah ….

a. Pantun
b. Puisi
c. Prosa Lama
d. Sajak

32. Pantun terdiri dari dua (2 ) unsur yaitu unsur instrinsik dan unsur entrinsik, unsur intrinsik
mencakup….

a. Tokoh, Latar belakang, tema


b. Tokoh, tema, amanat, setting, plot atau alur
c. Tema, plot atau alur, latar belakang
d. Amanat, Keadaan yang mendasari pembuatan pantun, tokoh

33. Perhatikan pernyataan berikut ini !


1. Bersajak a-b-a-b
2. Bersajak a-a-a-a
3. Satu baris terdiri atas empat sampai 6 baris
4. Satu baris terdiri atas empat baris
5.Tiap baris terdiri atas 10 sampai 12 suku katakata
6. Tiap kata terdiri dari 8 sampai 12 suku kata
Dari pernyataan diatas ciri ciri pantun terdapat pada nomor…
a. 1-2-3
b. 1-3-5
c. 2-4-6
d. 1-4-6

34. Baris atau larik ketiga dan keempat pada pantun merupakan…...

a. Amanat pantun
b. Isi pantun
c. Sampiran pantun
d. Amanat dan sampiran pantun

35. Perhatikan pantun dibawah ini !


Burung camar di tepi pantai
Pantai indah banyak ombaknya
Jadilah kamu anak yang pandai
Sudah pasti banyak temannya
Makna atau amanat pada pantun tersebut adalah ….

a. Banyak burung camar di tepi pantai


b. Anak yang pandai banyak memiliki teman
c. Di tepi pantai banyak ombaknya
d. Menjaga habitat burung camar

36. Perhatikan beberapa jenis pantun dibawah ini!


Pantun 1
Ibu tani membawa nampan
Nampan dibawa diisi roti
Ayo kawan ingat pahlawan
Jasa pahlwan sungguh berarti.
Pantun 2
Terbang rendah burung kutilang
Hinggap di dahan sambil menoleh
Hatiku senang tidak kepalang
Ayah pulang membawa oleh-oleh

Pantun 3
Hujan turun rintik-rintik
Ada gubug di tepi sawah
Wahai dinda berwajah canti
Bolehkah kanda main ke rumah

pantun 4
Enak benar tinggal di Batujajar
Segar udaranya, indah, dan permai
Anak sekolah rajinlah belajar
Agar cita-citanya kelak tercapai.

Dari ke empat pantun diatas yang termasuk pantun tua terdapat pada
nomor….
a. 1 dan 2
b. 2 dan 3
c. 1 dan 4
d. 3 dan 4

37. Perhatikan pantun berikut ini


Jalan-jalan ke pasar baru,
Beli baju, sepatu, dan kain.
Rajin belajar memanglah perlu,
Sampiran dari pantun tersebut yaitu…

a. Jalan-jalan ke pasar baru,


Rajin belajar memanglah perlu,
b. Jalan-jalan ke pasar baru,
Beli baju, sepatu, dan kain.
c. Beli baju, sepatu, dan kain.
Rajin belajar memanglah perlu,
d. Rajin belajar memanglah perlu,
Jangan dulu utamakan main.

38. Perhatikan pantun berikut ini!


Ke pasar membeli buah manggis,
membeli manggis dengan mertua.
Ibu ingin mempunyai anak gadis,
agar dapat membantu orang tua.
Makna pantun tersebut adalah ....

a. seorang ibu ingin membeli manggis bersama mertuanya


b. seorang ibu ingin membeli manggis dengan anak gadisnya
c. seorang ibu yang ingin dibelikan manggis oleh anak gadisnya
d. seorang ibu yang ingin memiliki anak gadis agar dapat membantu
pekerjaannya
39. Perhatikan pantun berikut!
Anak keling pulang berobat,
ambil kawat di atas peti.
Kalau betul mau bersahabat,
jangan dibuat setengah hati.
Pantun diatas termasuk jenis ….
a. Pantun Anak-anak
b. Pantun Tua
c. Pantun Muda
d. Pantun Muda dan Nasehat

40. Perhatikan puisi rumpang berikut!


.....
…..
Sejak kecil rajin belajar,
bila besar menjadi pandai.
Kalimat sampiran yang tepat untuk melengkapi pantun tersebut adalah ..

a. Anak kecil jangan nakal,


anak nakal sangat dibenci.
b. Pohon ubi menjalar di kebun,
dipotong ramai-ramai.
c. Pohon durian jangan dipanjat
karena sangat berbahaya.
d. Lilin kecil nyala berpijar,
nyala terang di balik tirai.

KD 3.7

41. Teks nonfiksi menyajikan informasi hasil pengamatan yang berupa …


a. Opini
b. pendapat
c. Fakta
d. Gosip

42. Yang bukan merupakan contoh teks nonfiksi adalah ….


a. Koran
b. buku dongeng
c. majalah
d. karya ilmiah

43. Gambar berikut merupakan salah satu contoh teks ….


a. Fiksi
b. dongeng
c. Legenda
d. Nonfiksi

44. Yang harus ditentukan terlebih dahulu sebelum membuat paragraf adalah …

a. Ide pokok
b. Jumlah paragraf
c. Kalimat Utama
d. Kalimat penjelas
45. Perhatikan pernyataan dibawah ini !
1. Menggunakan pakaian yang mahal
2. Sikap tubuh tegap dan percaya diri
3. menggunakan make up yang tebal
4. ada kontak mata dengan pendengar
Hal yang harus diperhatikan dalam mempersentasikan informasi dengan teks adalah …

a. 1 dan 2
b. 2 dan 3
c. 3 dan 4
d. 2 dan 4

46. Sebuah paragraf dikembangkan dari sebuah ….


a. Kalimat penjelas
b. kalimat pendukung
c. kalimat utama
d. ide pokok

47. Dalam menyusun paragraf, hal yang kita lakukan setelah membuat kalimat utama adalah ….
a. Mencari ide pokok
b. membuat kalimat penjelas
c. menyimpulkan
d. membuat ringkasan

48. Berikut ini yang tidak termasuk dalam 5W1H adalah ….


a. apa
b. Bagaimana
c. mengapa
d. berapa

49. Berdasarkan gambar dibawah ini , memiliki fungsi untuk ….

a. Menemukan arti sebuah kosakata


b. melihat bentuk iklan
c. mencari informasi sebuah berita
d. membuat bentuk pertanyaan

50. Peta pikiran disajikan dengan cara …


a. kreatif dan menarik
b. monoton
c. biasa-biasa aja
d. membosankan

Anda mungkin juga menyukai