Anda di halaman 1dari 3

Latihan Sumatif Bahasa Indonesia Bab 1

Bacalah teks berikut


1. Menabung adalah Kegiatan yang penting. Menabung berarti menyisihkan sebagian uang saku kita. Menabung
memiliki manfaat yang sangat banyak. Menabung membuat kita menjadi orang yang hemat, berguna saat ada
keperluan mendesak, mengatur keuangan, melatih hidup sederhana dan melatih belajar sabar.

Informasi yang disampaikan dalam bacaan tersebut adalah…


a. Menabung mengajarkan kita menjadi pelit.
b. Menabung yaitu membuat kita boros.
c. Menabung sangat penting.
d. Menabung memiliki manfaat yang banyak.

2. Bacalah teks berikut untuk soal nomor 2-3 !

Cara membuat rekening

Langkah-langkah

1. Siapkan dokumen yang lengkap dan uang yang cukup untuk penyetoran pertama.
2. Kunjungi ke kantor cabang bank terdekat di sekitar kita.
3. Kunjungi ke bagian customer service untuk membuka rekening tabungan yang kita pilih.
4. Isi formulir dan serahkan semua dokumen yang telah kamu persiapkan.

Teks tersebut termasuk teks…


a. Narasi b. prosedur c. Cerpen d. deskripsi

3. Formulir artinya…
a. Kertas yang dicetak sesuai dengan format yang telah di tentukan.
b. Suatu kegiatan jasa bank untuk memindahkan sejumlah dana tertentu sesuai
dengan perintah si pemberi amanat.
c. Membayar; memasukkan ; menyerahkan.
d. Catatan pembukuan milik bank terkait produk berupa simpanan yang dimilikinya.

4. Bacalah bilangan berikut !


Tujuh ratus delapan puluh ribu lima ratus rupiah. Nilai angka uang tersebut adalah…
a. Rp780.500,00 b. Rp785.000,00 c. Rp785.500,00 d. Rp788.000,00
Bacalah cerita berikut untuk soal nomor 5-6 !
Kancil baru saja memanen kangkung. Seikat kangkung akan dimasak untuknya nanti siang. Empat ikat lagi akan
dijualnya di pasar dengan harga Rp1.000,00 per ikat. Dengan itu dia bisa membeli kubis seharga dua ribu rupiah
dan sisanya akan dia tabung.

5. Apa yang dipanen kancil ?


a. Kangkung b. bayam c. wortel d. kubis
6. Pernyataan yang tidak sesuai dengan isi teks tersebut adalah…
a. Kancil memanen kangkung.
b. Kancil menjual satu ikat kangkung.
c. Kancil menjual kangkung ke pasar seharga Rp 1000.
d. Kancil memasak semua kangkungnya.

7. Perhatikan kalimat-kalimat berikut !


(1) Membawa bekal ke sekolah sehingga tidak perlu jajan.
(2) Membeli barang-barang yang tidak dibutuhkan.
(3) Mendaur ulang barang bekas agar bisa dimanfaatkan dan menghemat uangmu.
(4) Menjual barang-barang milik orang lain.
Hal yang harus dilakukan untuk memiliki tabungan adalah…
a. (1) dan (2) c. (3) dan (4)
b. (1) dan (3) d. (1) dan (4)

Bacalah teks berikut untuk soal nomor 8-9 !

Pasar terapung di Kalsel: Barter Subuh di atas sungai

Berlibur ke Banjarmasin, Kalimantan selatan, tak lengkap rasanya bila tidak mengunjungi pasar terapung. Keberadaan
pasar terapung sudah ada sejak abad ke-14, namun semakin ramai akibat campur tangan kerajaan banjar yang berdiri
sekitar tahun 1595 M.

Seiring berkembangnya zaman, pasar terapung tak hanya dijadikan pasar biasa, tapi juga tujuan wisata. Beragam
keunikan di pasar terapung ini mampu menarik wisatawan dari dalam dan luar negeri untuk pariwisata sungai.

Sesuai namanya, pasar ini tidak berada di darat, melainkan terapung di atas sungai. Para penjual dan pembeli
melakukan aktivitas ekonomi di atas perahu yang disebut juga sebagai jukung. Saat berkunjung ke pasar terapung ini,
kamu akan melihat perahu kayu saling berdesak-desakan dan dimainkan gelombang sungai.

Sistem barter terjadi kala pedagang membutuhkan suatu barang, dan pedagang lain membutuhkan barang tertentu.
Lalu keduanya saling bertukar barang. Nilai barang yang dibarter antarpedagang sama atau dianggap sama. Artinya,
tidak selamanya barang yang dibarter bernilai sama, namun barter tetap terjadi jika salah satu pihak sangat
membutuhkan barang tersebut.

8. Topik yang dibahas dalam teks tersebut adalah…


a. Pasar terapung di kalsel sering menggunakan barter
b. Barter selalu terjadi di kalsel
c. Pasar terapung menjadi tempat jual buah dan sayur
d. Banyak pedagang yang rela tidur di jukung untuk berjualan

9. Infografik adalah penyajian informasi yang memadukan…


a. Teks dan audio c. teks dan gambar
b. Video dan audio d. audio dan gambar

10. Berikut ini yang bukan sumber bacaan adalah…


a. Artikel di internet c. buku pelajaran
b. Berita di radio d. infografik

Anda mungkin juga menyukai