Anda di halaman 1dari 9

1. Bacalah penggalan teks deskripsi berikut!

Kemolekan pantai serasa sempurna di sore hari. Kita bisa melihat matahari terbenam yang
merupakan saat sangat istimewa. Lukisan alam yang sungguh memesona. Semburat warna merah
keemasan di langit dengan kemilau air pantai yang tertimpa matahari sore menjadi pemandangan
yang memukau. Rasa hangat berbaur dengan lembutnya embusan angin sore melingkupi seluruh
tubuh. Kita seperti tersihir saat menyaksikan secara perlahan matahari seolah-olah masuk ke
dalam hamparan air laut.
Topik yang digambarkan dalam penggalan teks deskripsi di atas adalah ….
a. Wisatawan yang menikmati keindahan Pantai Parangtritis
b. Keindahan Pantai Parangtritis pada sore hari
c. Pemandangan Pantai Parangtritis saat matahari terbit
d. Perjalanan menuju Pantai Parangtritis pada sore hari
2. Perhatikan paragraf berikut!
Grojogan Sewu adalah adalah salah satu objek wisata air terjun alami di Tawangmangu,
Karanganyar, Jawa Tengah. Dari pintu masuk, kita harus menuruni seribuan anak tangga untuk
menuju air terjun. Saat perjalanan menuruni tangga, kita disuguhkan pemandangan yang cukup
asri. Banyak monyet yang bergelantungan di dahan pohon. Ada juga yang duduk atau berlarian
di sekitar anak tangga.
Isi dalam paragraf deskripsi di atas adalah ….
A. Gambaran perjalanan menuju air terjun Grojogan Sewu
B. Gambaran air terjun Grojogan Sewu
C. Gambaran objek wisata di Jawa Tengah
D. Gambaran wahana di Grojogan Sewu
3. Kami bicara padamu dalam hening di malam sepi
Jika dada rasa hampa dan jam dinding yang berdetak
Kata bercetak miring dalam penggalan puisi di atas mengandung citraan . . . .
a. pendengaran
b. penglihatan
c. penciuman
d. perasaan
4. TSUNAMI: JERITAN HATI Karya: Yulia Puspa
Tangisan terus terdengar
seakan alam tak mau kompromi
manusia terjajar
terkapar . . . .
hanya doa yang terucap untuk saudara kami
Citraan pendengaran terdapat pada baris . . . .
a. kesatu dan ketiga
b. kedua dan keempat
c. kesatu dan kelima
d. kedua dan ketiga
5. ANAK YANG ANGKUH
Betapa dinginnya air sungai
Dinginnya! Dinginnya!
Betapa dinginnya daging duka
Yang membaluti tulang-tulangku
....
Karya W.S. Rendra
Puisi tersebut menimbulkan citraan . . . .
a. penglihatan
b. perabaan
c. penciuman
d. pendengaran
6. Di bawah ini yang merupakan contoh kalimat yang menggunakan kata depan adalah…
a. Kami membantu mereka kemarin. b. Dian terpesona film tersebut.
c. Sabrina yang akan datang besok. d. Mereka menulis buku di perpustakaan.
7. Contoh penulisan kata depan di dan ke yang benar adalah..
a. di baca, ke kanan b. dibantu, ke Surabaya
c. ke Pemkot, di tolong d. di bawah, kepasar
8. Perhatikan dua kalimat di bawah ini!
Ibu sedang berkunjung ke toko elektronik
Ibu membeli televisi baru bulan kemarin
Berdasarkan kalimat di atas yang merupakan kata umum adalah …….
a. televisi
b. membeli
c. elektronik
d. berkunjung
9. Kalimat yang mengandung kata umum di bawah ini, kecuali ……
a. Vanny membeli ikan di pasar tradisional
b. Salma membeli sayuran di tukang sayur
c. Kaila membeli beberapa minuman untuk teman-temanya
d. Tania pergi ke Semarang naik pesawat
10. Kalimat yang mengandung kata khusus di bawah ini adalah …..
a. Hari minggu adalah jadwal Ghanny mengunjungi toko buku
b. Saat memasuki masjid alas kaki harap dilepas!
c. Bella hanya menyukai musik pop
d. Almira memiliki banyak hobi yang didukung oleh orang tuannya
11. Kalimat berikut ini menggunakan majas hiperbola, kecuali ………
a. Suaranya menggelegar memekakkan telinga
b. Nisa mati kelaparan di tengah-tengah kekayaan yang melimpah
c. Hatinya panas terbakar api cemburu
d. Hampir saja jantungnya copot akibat perbuatanku
12. Proses pembangunan tidak saja menumbuhkan nilai-nilai kemanusiaan, tetapi juga dapat
menimbulkan banyak masalah baru. Kalimat di atas menggunakan gaya bahasa …
a. Metonimia
b. Hiperbola
c. Ironi
d. Personifikasi
13. Kelas VII C sangat bersih, tidak ada sampah berserakan atau coretan-coretan . Mereka
kompak membersihkan kelasnya bersama-sama. Setiap hari mereka bergantian membersihkan
kelas. Tidak heran kalau kelas mereka menjadi kelas terbersih tahun ini.
Kalimat perincian pada teks deskripsi di atas terdapat pada kalimat....
a. pertama
b. kedua
c. ketiga
d. keempat
14. Bahan bakar minyak memiliki berbagai kegunaan. Sepeda motor menggunakan bahan bakar
pertalite. Kendaraan bermesin diesel menggunakan bahan bakar solar. Pesawat terbang
menggunakan avtur sebagai bahan bakar. Ibu rumah tangga menggunakan minyak tanah sebagai
bahan bakar kompor minyak. Ide pokok paragraf tersebut adalah ….
A. kegunaan bahan bakar minyak
B. berbagai jenis kendaraan
C. bahan bakar rumah tangga
D. manfaat pertalite dan minyak tanah
15. Kecelakaan lalu lintas di jalan raya disebabkan oleh berbagai hal. Banyak pemakai jalan raya
tidak menaati peraturan lalu lintas. Misalnya kebut-kebutan, melanggar lampu rambu-rambu lalu
lintas, dan mau menang sendiri. Selain itu, banyak kendaraan yang tidak dilengkapi spion. Jika
semua pemakai jalan raya taat peraturan, maka kecelakaan lalu lintas dapat berkurang.
Ide pokok paragraf tersebut adalah ….
A. ketaatan berlalu lintas di jalan raya
B. kesadaran berlalu lintas di jalan raya
C. penyebab kecelakaan di jalan raya
D. mengurangi kecelakaan di jalan raya
16. Bu Dewi menemukan kucing persianya yang hilan di desa sukamadu.
Penggunaan huruf kapital yang tepat adalah …
A. Bu Dewi menemukan kucing persianya yang hilang di desa Sukamadu.
B. Bu Dewi menemukan kucing persianya yang hilang di Desa Sukamadu.
C. Bu Dewi menemukan Kucing Persianya yang hilang di desa Sukamadu.
D. Bu Dewi menemukan Kucing Persianya yang hilang di Desa Sukamadu.
17. Setiap sore anak-anak bermain sepeda di Gang Merpati. Mereka bermain dengan riang
gembira. Anak-anak bersepeda mengitari Kompeks Perumahan.
Kesalahan penggunaan huruf kapital pada paragraf tersebut adalah ….
A. Gang, Kompleks
B. Merpati, Kompleks
C. Gang, Perumahan
D. Kompleks, Perumahan
18. Para calo sudah tidak diberi kesempatan beroperasi di stasiun.
Sinonim kata calo pada kalimat tersebut adalah ….
A. penjual
B. pedagang
C. pialang
D. portir
19. Ayah sering menggunakan barang imitasi untuk menghemat biaya perawatan kendaraan.
Sinonim kata imitasi pada kalimat tersebut adalah ….
A. asli
B. palsu
C. rekondisi
D. daur ulang
20. Yang bukan termasuk kata konkret …..
a. salju
b. petir
c. kharisma
d. tangkai bunga
Lengkapi kalimat rumpang di bawah ini! Untuk menjawah nomor 21-26
Kentang adalah jenis tanaman yang menghasilkan (21)… yang dapat menjadi pengganti nasi atau
sumber karbohidrat lainnya.
Di negara tropis seperti Amerika Selatan dan Tengah, kentang dapat disebut sebagai salah satu
makanan (22)… mereka.

Kentang memiliki sejumlah manfaat, salah satunya adalah sebagai sumber (23)… . Bagi yang
sedang menjalani program diet, kentang bisa membantu mereka mengontrol nafsu (24) ….
sehingga tidak mudah lapar.

Kentang juga dapat (25)… kesehatan sistem pencernaan sebab di dalamnya kaya akan serat yang
membuat seseorang untuk buang air besar secara teratur. Tak hanya itu saja, kentang juga dapat
membantu menjaga (26)… otot.
(a) karbohidrat , (b) pokok , (c) energi, (d) makan, (e) memelihara, (f) massa.
27. Tingkat kesejahteraan masyarakat dipengaruhi oleh beberapa faktor. Jumlah penghasilan
memengaruhi tingkat kesejahteraan masyarakat. Tingkat pendidikan berpengaruh terhadap
kesejahteraan masyarakat. Selain itu, derajat kesehatan juga memengaruhi tingkat kesejahteraan.
Kalimat utama paragraf tersebut adalah …
A. Tingkat kesejahteraan masyarakat dipengaruhi oleh beberapa faktor.
B. Jumlah penghasilan memengaruhi tingkat kesejahteraan masyarakat.
C. Tingkat pendidikan berpengaruh terhadap kesejahteraan masyarakat.
D. Selain itu, derajat kesehatan juga memengaruhi tingkat kesejahteraan.
28. Membiarkan lampu tetap menyala pada siang hari yang terang menyebabkan listrik boros.
Televisi yang menyala meskipun tidak ditonton juga memboroskan listrik. Membiarkan ruang
ber-AC tidak ditutup juga menyebabkan boros listrik. Itulah beberapa hal yang menyebabkan
penggunaan listrik menjadi boros.
Kalimat utama paragaraf tersebut adalah …
A. Membiarkan lampu tetap menyala pada siang hari yang terang menyebabkan listrik boros.
B. Televisi yang menyala meskipun tidak ditonton juga memboroskan listrik.
C. Membiarkan ruang ber-AC tidak ditutup juga menyebabkan boros listrik.
D. Itulah beberapa hal yang menyebabkan penggunaan listrik menjadi boros.
29. Dibawah ini yang merupakan kalimat kesan adalah…….
a. Terima kasih sebesar-besarnya kepada kakak OSIS yang telah membimbing kami selama tiga
hari dalam kegiatan LKMO. Untuk selanjutnya, tolong bimbing kami, meskipun kalian sudah
tidak menjadi OSIS. Jangan lupa doakan kami agar mampu mengemban tanggung jawab yang
kalian berikan.
b. Adik-adik kelas sangatlah baik, santun, dan pintar. Meskipun awalnya mereka malu-malu.
Namun, seiring berjalannya waktu, mereka semakin percaya diri dan bisa beradaptasi dengan
lingkungan sekolah.
c. Manfaatkanlah waktu belajar kalian sebaik mungkin, ya. Tetap semangat agar cita-cita bisa
kalian raih. Carilah pengalaman sebanyak-banyaknya, karena masa muda tidak datang dua kali.
Semoga kalian menjadi orang sukses dan bisa mengharumkan nama sekolah, bangsa, dan negara.
d. Masih banyak pengunjung yang kebingungan saat memasuki galleri. Pesan saya, sebaiknya
pihak panitia menyiapkan denah pameran, sehingga para pengunjung bisa tahu arah dan stan
yang harus mereka kunjungi.
30. Herdanti kali ini berhasil menjadi juara balap. Namun, Sukesi tetap mencibir Herdanti.
Untung perbuatan Sukesi itu tak dihiraukan Herdanti.
Makna kata “mencibir” adalah …. (Soal USBN 2017)
a. memajukan bibir bawah ke depan dengan maksud untuk mengejek
b. memoncongkan bibir ke bawah dengan tujuan mengaguminya
c. menggerakkan bibir ke bawah dengan tujuan menantang lawan
d. menarik kedua bibir ke belakang untuk menyatakan perlawanan
31. SD Sejahtera akan mengadakan wisata ke Yogyakarta. Biaya wisata Rp100.000 per siswa,
eksklusif makan dan tiket masuk objek wisata.
Makna kata “eksklusif” adalah … (Soal USBN 2019)
a. di luar perkiraan
b. selain hitungan
c. tidak termasuk
d. kecuali biaya
32. Sebagian besar anak zaman sekarang terampil dalam bidang teknologi. mereka sudah terbiasa
memanfaatkan kecanggihan teknologi masa kini.
Makna kata “terampil” adalah …. (Soal USBN 2018)
a. ahli membuat sesuatu
b. cakap menggunakan sesuatu
c. pandai mengerjakan tugas
d. lihai menyelesaikan masalah
33. Cermatilah kalimat acak berikut!
(1) Berulang kali suara itu masih saja terdengar.
(2) Hari itu aku terbangun oleh adanya suara aneh.
(3) Ternyata ada seekor ular yang tidak bisa keluar dari sangkar.
(4) Karena penasaran, kuberanikan diri mencari arah suara itu.
Urutan kalimat yang tepat agar menjadi paragraf yang padu adalah ….
A. (2) – (4) – (1) – (3)
B. (2) – (3) – (1) – (4)
C. (2) – (1) – (3) – (4)
D. (2) – (1) – (4) – (3)
34. Cermatilah kalimat acak berikut!
(1) Selain lembut, juga tidak pernah menyakiti hati teman.
(2) Tidak hanya denganku, dengan orang lain pun pasti mendahulukan menyapa.
(3) Temanku sangat ramah dan sopan.
(4) Dalam berbicara, suara temanku sangat lembut.
(5) Bila bertemu denganku, dia pasti menegurku.
Urutan kalimat-kalimat tersebut agar menjadi paragraf yang padu adalah ….
A. (3) – (4) – (1) – (5) – (2)
B. (3) – (5) – (2) – (4) – (1)
C. (3) – (5) – (1) – (4) – (2)
D. (3) – (1) – (5) – (2) – (4)
35. Indonesia merupakan negara yang memiliki sumber daya alam hayati yang melimpah.
Hingga saat ini, ilmuwan masih terus mencari jenis hewan dan tumbuhan baru. Selain hewan dan
tumbuhan baru, ditemukan juga beberapa jenis hewan yang terancam punah. Hewan-hewan
tersebut keberadaannya sangat sedikit dan tingkat perkembangbiakannya lambat.
Antonim kata punah pada paragraf tersebut adalah ….
A. berkembang
B. bertunas
C. lestari
D. abadi
36. Menjelang libur panjang Hari Raya Idul Fitri pemerintah semakin gencar melakukan
pengetatan pengawasan kendaraan yang keluar masuk wilayah Jabodetabek. Masyarakat juga
diimbau untuk tidak melakukan kegiatan yang dapat berpotensi menularkan Covid-19.
Antonim dari kata pengetatan adalah ….
A. pembebasan
B. pemantauan
C. pelonggaran
D. pelepasan
37. Kata konkret adalah kata yang mudah diserap oleh pancaindra. Berikut ini yang bukan
merupakan contoh kata konkret adalah ...
a. Buku Tulis
b. Meja Bundar
c. Kuda Nil
d. Demokrasi
38. Sifat antara sikembar Ana dan Ani sangat kontras. Ani merupakan anak yang ramah dan Ana
merupakan anak ...
a. Santun
b. Menyebalkan
c. Suka menolong
d. Baik hati
39. Berikut ini merupakan contoh kata depan kecuali ...
a. Di
b. Ke
c. Dari
d. Dan

40. (1) Beberapa tips belajar menjelang Ujian Nasional. (2) Jangan pernah belajar “dadakan”. (3)
Artinya belajar sehari sebelum ujian. (4) Belajarlah mulai dari sekarang. (5) Belajar akan efektif
dengan sering belajar kumpulan soal. (6) Hal ini dapat dilakukan dengan cara menjawab soal-
soal di buku kumpulan soal, lalu mencocokanya dan menilainya. (7) Barulah materi yang tidak
dikuasai dicari di buku. (8) Oleh karena itu, maka sebaiknya para guru memberitahukan tips
belajar menjelang Ujian Nasional.
Kalimat penjelas paragraf di atas adalah kalimat ke ….
a. 1-3
b. 2-5
c. 2-7
d. 2-8
41. Kalimat perincian atau deskripsi yang sesuai dengan kalimat “Ibuku adalah orang yang
sangat baik” adalah ……
a. Beliau rajin bekerja
b. Beliau kadang malas memasak
c. Beliau agak galak
d. Beliau suka menolong orang
42. “Salah satu pesona pantai Parangtritis yang menarik perhatian dan tidak lengkap kalau belum
melewatinya. Apalagi kalau bukan matahari tenggelam atau yang sering kita sebut sunset.
Pesona sunset pantai Parangtritis memiliki keindahan tersendiri untuk para wisatawan. Inilah
pantai Parangtritis yang 2 tahun lalu hilang keberadaanya kini telah kembali dengan suasananya
yang baru dan seru”.
Topik yang digambarkan dalam penggalan teks deskripsi di atas adalah …..
a. keindahan pantai Parangtritis pada sore hari
b. wisatawan yang menikmati keindahan pantai Parangtritis
c. senangnya menikmati waktu bersama keluarga di pantai Parangtritis
d. pemandangan pantai Parangtritis saat matahari terbit
43. Bagas sangatlah manja. Hampir tiap malam, Bagas tidur diujung kakiku. Sebelum kuelus-
elus, dia selalu menggangguku. Kalau waktunya makan, dia berputar-putar di depanku sambil
mengibas-ngibaskan telinganya yang panjang. Mulutnya berkomat-kamit seperti orang sedang
berdoa. Kemanjaanya membuat aku selalu rindu.
Aspek yang dideskripsikan itu berkenaan dengan …….
a. fisik tokoh
b. lingkungan tokoh
c. sifat tokoh
d. kehidupan tokoh
44. Apa yang dimaksud dengan teks deskripsi?
a. teks yang berisi suatu pendapat dari seseorang
b. teks yang menggambarkan suatu objek secara rinci
c. teks yang menceritakan suatu objek secara detail
d. teks yang berisi penjelasan suatu objek secara singkat dan jelas
45. Ragam bahasa tertentu untuk memperoleh efek-efek tertentu yang membuat sebuah karya
sastra semakin hidup, keseluruhan ciri bahasa sekelompok penulis sastra dan cara khas dalam
menyampaikan pikiran dan perasaan, baik secara lisan maupun tertulis adaah ….
a. teks deskripsi
b. majas
c. kalimat konkret
d. kata abstrak

Anda mungkin juga menyukai