Anda di halaman 1dari 13

TRYOUT

NASKAH ASEMEN SUMATIF SEKOLAH


TAHUN PELAJARAN 2022/2023

ILMU PENGETAHUAN ALAM


HARI/ TANGGAL : ……………………………….
WAKTU : 08.00 – 09.30 ( 90 MENIT)

SDN/S …………………………………………..
JLN . …………………………………..
KOTA ADMINISTRASI JAKARTA SELATAN

PETUNJUK UMUM
1. Isikan identitas kamu ke dalam Lembar Jawaban Ujian Sekolah dengan
benar.
2. Periksa dan bacalah soal-soal sebelum kamu menjawabnya,
3. Laporkan kepada pengawas asemen sumatif sekolah apabila terdapat
lembar soal yang kurang jelas, rusak, atau tidak lengkap.
4. Tersedia waktu 90 menit untuk mengerjakan paket ujian ini.
5. Jumlah soal sebanyak 40 soal terdiri dari 25 pilihan ganda, 10 isian, dan
5 uraian singkat
6. Tidak diizinkan menggunakan kalkulator, HP, tabel matematika atau alat
bantu hitung lainnya.
7. Periksalah pekerjaan Anda sebelum diserahkan kepada pengawas ujian.
8. Lembar soal tidak boleh dicoret-coret.

Selamat bekerja

I. Berilah tanda silang (X) di depan pilihan jawaban A, B, C, atau D yang


kamu anggap benar pada Lembar Jawaban.!
1. Perhatikan gambar!

Perbedaan daur hidup kedua hewan yang ditunjukkan pada gambar


adalah ....

A. keduanya merupakan hewan yang mengalami metamorfosis


sempurna
B. keduanya merupakan hewan yang mengalami metamorfosis tidak
sempurna
C. hewan A tidak melalui tahapan pupa sedangkan hewan B melalui
tahapan pupa
D. hewan A mengalami metamorfosis sempurna sedangkan hewan B
tidak sempurna

2. Perhatikan tabel!
No Nama Hewan
1. Hiu
2. Angsa
3. Kucing
4. Buaya
5. Serigala
6. Pinguin

Berdasarkan data dalam tabel, hewan yang memiliki persamaan cara


perkembangbiakannya ditunjukkan oleh nomor ….

A. 1, 2, dan 3
B. 1, 3, dan 5
C. 2, 3, dan 5
D. 2, 4, dan 6

3. Perhatikan pernyataan – pernyataan berikut!


1. menghasilkan tumbuhan dengan gabungan sifat unggul kedua induknya
2. menghasilkan tumbuhan dengan sistem perakaran yang kuat
3. menghasilkan tumbuhan yang identik dengan induknya
4. menghasilkan tumbuhan baru yang lebih cepat berbuah
5. berkurangnya keanekaragaman genetik tumbuhan

Kelebihan perkembangbiakan tumbuhan secara vegetatif buatan ditunjukkan


oleh nomor ….

A. 1, 2, dan 3
B. 1, 3, dan 4
C. 2, 3, dan 4
D. 3, 4, dan 5

4. Tumbuhan putri malu dapat melindungi diri dari hewan herbivor dengan
melakukan adaptasi. Bentuk adaptasi yang dilakukan putri malu adalah ….
A. Mengugurkan daunnya
B. Mempercepat proses penguapan
C. Memiliki batang yang dilapisi oleh lilin
D. Mengatupkan daunnya ketika disentuh

5. Perhatikan gambar!

Hewan pada gambar menyesuaikan diri terhadap lingkungan dengan


cara ....
A. menyemprotkan tinta
B. menggulungkan badan
C. mengeluarkan racun / bisa
D. menggali kubangan untuk berendam
6 Perhatikan tabel!
No Nama Hewan Alat Gerak
1. Lebah A. sirip
2. Gajah B. kaki
3. Cacing C. sayap
4. Ikan D. tangan
5. Gorila E. otot perut

Pasangan nama hewan dan alat geraknya yang tepat adalah ….


A. 1 - C dan 2 – A
B. 2 - D dan 3 – E
C. 4 - A dan 5 – D
D. 5 - E dan 1 - C

7 Perhatikan gambar!

Fungsi bagian yang ditunjuk oleh huruf C adalah….


A. mengikat karbon dioksida dan melepas oksigen
B. menyesuaikan kelembaban udara dan suhu
C. menyaring kotoran yang tidak tersaring di hidung
D. tempat pertukaran oksigen dan karbon dioksida

8 TBC (Tuberkulosis) merupakan gangguan pernafasan yang disebabkan oleh


Mycobacterium tuberculosis. Penyakit ini dapat ditularkan melalui droplet
(percikan dahak). Berikut ini cara yang dapat dilakukan untuk mencegah
penularan TBC adalah ….
A. mengkonsumsi makanan berserat
B. menghindari unggas yang sakit
C. berolahraga sepanjang hari
D. melakukan vaksinasi BCG

9. Perhatikan gambar!
Fungsi bagian yang ditunjukkan oleh tanda panah pada proses pencernaan
adalah ….
A. menghasilkan asam klorida yang berguna untuk membunuh kuman
dalam makanan
B. menghasilkan cairan empedu yang berguna dalam proses
pencernaan lemak
C. menghasilkan enzim lipase yang berguna dalam proses
pencernaan lemak
D. menyerap air dan sisa-sisa nutrisi dari makanan ke seluruh tubuh

10. Perhatikan gambar!

Bagian yang ditunjuk oleh huruf X berfungsi untuk….


A. mengalirkan darah yang mengandung banyak oksigen dari paru-
paru ke jantung
B. mengalirkan darah yang mengandung banyak karbon dioksida dari
sel-sel tubuh ke jantung
C. mengalirkan darah yang mengandung banyak oksigen dari jantung
ke sel-sel tubuh
D. mengalirkan darah yang mengandung banyak karbon dioksida dari
jantung ke paru-paru

11. Perhatikan ciri-ciri perkembangan fisik berikut!


1. Pinggul melebar
2. Tumbuh rambut di ketiak
3. Tumbuh jakun
4. Dada bertambah lebar
5. Timbul jerawat
Ciri-ciri perkembangan fisik yang dialami baik oleh perempuan dan laki-laki
pada masa pubertas ditunjukkan oleh angka…
A. 1 dan 3
B. 1 dan 4
C. 2 dan 3
D. 2 dan 5

12. Perhatikan tabel!


No. Ciri-Ciri Pubertas Cara Menjaga Kesehatan
1. Mulai tumbuh kumis Menggunakan masker
2. Suara menjadi berat Berkumur dengan cairan antiseptik
3. Aktifitas kelenjar keringat Menggunakan pakaian yang
meningkat menyerap keringat
4. Aktifitas kelenjar minyak Rajin mencuci muka
meningkat
Pasangan yang tepat antara ciri-ciri pubertas dengan cara menjaga
kesehatannya ditunjukkan oleh nomor ….
A. 3 dan 4
B. 2 dan 4
C. 1 dan 3
D. 1 dan 2

13 Perhatikan gambar!

Pengaruh gaya pada kegiatan tersebut adalah gaya dapat mengubah …

A. bentuk suatu benda


B. arah gerak benda
C. kecepatan gerak benda
D. benda diam menjadi bergerak

14 Perhatikan tabel!
No Sumber energi
1 biogas
2 batubara
3 matahari
4 geotermal
5 BBM
6 gas alam
Energi alternatif ditunjukkan oleh nomor …..
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 3 dan 4
C. 2, 4 dan 5
D. 2, 5, dan 6

15 Perhatikan gambar!

Perubahan bentuk energi pada alat tersebut saat digunakan adalah …


A. listrik menjadi gerak
B. listrik menjadi panas
C. listrik menjadi bunyi
D. listrik menjadi cahaya

16. Perhatikan gambar!

Sifat bunyi yang dimanfaatkan pada gambar tersebut adalah ….


A. bunyi dapat diserap oleh benda-benda lunak
B. bunyi dipantulkan jika mengenai benda keras
C. bunyi dapat merambat melalui udara
D. bunyi dapat merambat melalui benda padat

17. Perhatikan gambar!

Seorang siswa melakukan percobaan seperti pada gambar. Kesimpulan dari


percobaan tersebut adalah …..
A. lilin akan mencair karena menyerap kalor dari lingkungan
B. kenaikan suhu menyebabkan lilin melepas panas dan membeku
C. lilin melepaskan kalor ke lingkungan sehingga mencair
D. lilin akan membeku setelah dipanaskan menggunakan api tinggi
18. Perhatikan pernyataan berikut!
P: baju basah yang dijemur disiang hari lama-kelamaan mengering
Q: sendok stainless stell berasa panas saat digunakan mengaduk kopi
R: terjadinya angin laut di siang hari dan angin darat saat malam hari
S: melelehnya es krim yang dipanaskan di bawah sinar matahari
T: muncul gelembung di permukaan air yang sedang mendidih
U: naiknya kacang hijau yang sedang direbus dari dasar panci
Peristiwa perpindahan panas secara konveksi ditunjukkan oleh huruf ….
A. P, R, dan S
B. Q, S dan T
C. R, T, dan U
D. S, T, dan U

19. Sebuah magnet terdiri dari kutub Y dan kutub Z. Ketika kutub Z magnet
tersebut didekatkan dengan kutub selatan magnet lain, terjadi tolak
menolak. Pernyataan yang benar dari peristiwa tersebut adalah ….

A. Y : kutub utara dan Z : kutub selatan


B. Y : kutub selatan dan Z : kutub utara
C. Y dan Z sama – sama kutub utara
D. Y dan Z sama – sama kutub selatan

20. Perhatikan gambar

Energi yang digunakan pada gambar di atas adalah ….


A. uap
B. surya
C. angin
D. listrik

21. Perhatikan daftar kegiatan berikut!

1. Menyalakan semua lampu di rumah saat siang hari


2. Selalu bepergian menggunakan kendaraan pribadi
3. Menggunakan peralatan listrik yang hemat energi
4. Mematikan peralatan listrik ketika tidak di gunakan
5. Menggunakan energi alternatif

Contoh upaya penghematan listrik yang tepat ditunjukkan oleh nomor ….


A. 1, 2 dan 5
B. 1, 3 dan 5
C. 2, 3 dan 4
D. 3, 4 dan 5

22 Berdasarkan ukuran dan komponen penyusunnya , planet dikelompokkan


menjadi planet terrestrial dan jovian. Yang termasuk planet terrestrial adalah
….
A. merkurius, venus, bumi, mars
B. jupiter, saturnus, uranus, neptunus
C. venus, bumi, mars, jupiter
D. bumi, mars, jupiter, saturnus

23. Perhatikan gambar!

Penyebab terjadinya gerhana pada gambar diatas adalah ….

A. cahaya matahari menuju kebulan terhalang oleh bumi


B. cahaya matahari dipantulkan ke bulan oleh bumi
C. cahaya matahari menuju ke bumi dan bulan tidak terarah
D. cahaya matahari menuju ke bumi terhalang bulan

24. Bumi berputar pada porosnya yang disebut dengan rotasi.


Rotasi bumi mengakibatkan ….
A. pergantian musim
B. terjadinya rasi bintang
C. terjadinya siang dan malam
D. gerak semu tahunan matahari

25. Perhatikan gambar!

Apabila kedudukan bulan , bumi dan matahari terlihat seperti pada gambar,
maka terjadi peristiwa ….
A. gerhana bulan sebagian
B. gerhana bulan total
C. gerhana matahari total
D. gerhana matahari sebagian

II. Isilah titik-titik dengan jawaban benar pada lembar jawaban!

26. Perhatikan gambar!

Cara perkembangbiakan kedua hewan dalam gambar secara berurutan


adalah … dan ….

27. Perhatikan gambar!

Bentuk kaki hewan seperti gambar tersebut digunakan untuk ....


28. Perhatikan gambar!

Alat gerak yang ditunjukkan tanda panah pada gambar berfungsi untuk ....

29. Perhatikan gambar!

Proses pencernaan selulosa oleh bakteri pengurai terjadi di dalam organ …


yang ditandai dengan nomor ….

30. Perhatikan gambar!

Urutan peredaran darah besar ditunjukan oleh nomor....

31. Perhatikan gambar!

Sifat cahaya yang dimanfaatkan pada gambar tersebut adalah ….

32. Perhatikan gambar!

Sifat magnet yang dibuktikan dari percobaan pada gambar tersebut adalah
….

33. Perhatikan gambar!

Fungsi komponen listrik pada gambar tersebut adalah ….


34. Perhatikan kejadian alam berikut!
No Kejadian alam
1 Pergantian musim
2 gerak semu tahunan matahari
3 terjadinya siang dan malam
4 perbedaan percepatan gravitasi bumi

Akibat revolusi bumi ditunjukkan oleh nomor ….

35. Perhatikan gambar!

Jika posisi bulan berada pada nomor 2, maka akan terjadi peristiwa ….

III. Selesaikanlah soal-soal di bawah ini dengan jawaban yang benar pada
lembar jawaban!

36. Perhatikan diagram batang!


Data populasi makhluk hidup di ekosistem sawah
120
100
Jumlah populasi

80
60
40
20
0
Padi Belalang Katak Ular Burung
elang
Jenis Makhluk Hidup

a. Buatlah bagan jaring – jaring makanan pada ekosistem tersebut!


b. Jelaskan 2 hal yang mungkin terjadi berdasarkan jaring – jaring makanan
tersebut!

37. Perhatikan gambar!

Tumbuhan pada gambar adalah tumbuhan yang hidup pada habitat tertentu.
Untuk mempertahankan hidupnya, tumbuhan tersebut melakukan beberapa
cara adaptasi yang dapat membuatnya dapat bertahan hidup.

Jelaskan 3 cara tumbuhan tersebut menyesuaikan diri terhadap


lingkungannya?

38. Sumber daya alam yang berlimpah seringkali dimanfaatkan manusia untuk
memenuhi kebutuhan hidupnya. Pemanfaatan tersebut terkadang tidak
diimbangi dengan pelestarian lingkungan yang bijak.
Salah satu sumber daya alam yang banyak dimanfaatkan manusia adalah
hutan. Manusia mendapat banyak sumber daya alam dari hutan antara lain
kayu, hewan dan juga sumber daya alam lainnya. Karena banyaknya hasil
alam yang didapat dari hutan maka manusia banyak melakukan
penebangan hutan tanpa memikirkan cara pelestariannya.
Tuliskan 3 akibat yang dapat ditimbulkan dari kegiatan manusia tersebut
terhadap pelestarian sumber daya alam!

39. Perhatikan data curah hujan di Kecamatan Tebet pada tahun 2022!
Bulan Curah Hujan (mm)
Januari 516,7
Februari 221,0
Maret 356,2
April 416,6
Mei 302,4
Juni 358,7
Juli 69,3
Agustus 48,3
September 82,5
Oktober 309,7
November 455,4
Desember 290,0

Berdasarkan data tersebut, curah hujan tertinggi terjadi pada bulan Januari.
Tuliskan 3 dampak yang mungkin terjadi akibat tingginya curah hujan
tersebut terhadap kehidupan masyarakat!

40. Tata surya merupakan susunan benda langit yang terdiri dari matahari,
planet, satelit , asteroid, meteor, bintang dan komet.
Jelaskan perbedaan planet, bintang dan satelit !

KUNCI JAWABAN
PILIHAN GANDA

1. A 6. C 11. D 16. D 21 D
.
2. D 7. D 12 A 17. A 22 A
.
3. B 8. D 13. B 18. C 23 D
.
4. D 9. B 14. B 19. A 24 C
.
5. C 10 C 15. A 20. B 25 B
.

ISIAN

26. vivipar dan ovipar


27. mencengkeram mangsa
28. membantu saat berenang
29. rumen, 4
30. 6 – 4 – 5 – 9 - 8
31. cahaya dapat dibiaskan
32. magnet memiliki medan magnet
33. memutus dan menyambung arus listrik dalam rangkaian
34. 1 dan 2
35. gerhanan bulan penumbra

URAIAN

36 Padi belalang katak ular elang


. Hal yang mungkin terjadi adalah sebagai berikut:
1. padi adalah sebagai produsen, jika populasi belalang menurun , maka
populasi padi akan meningkat
2. jika populasi ular bertambah, maka populasi katak menurun
3. jika populasi katak menurun, maka populasi belalang meningkat

37 Cara adaptasi kaktus :


. 1. daun berbentuk duri yang berfungsi untuk mengurangi penguapan
2. akar yang panjang yang berfungsi untuk menyerap air di dalam tanah
3. memiliki batang tebal dan berair

38 Akibat penebangan hutan tanpa pelestarian:


. 1. terjadinya banjir
2. terjadinya longsor
3. hilangnya habitat hewan dan tumbuhan
4. berkurangnya sumber daya alam
5. berkurangnya ketersediaan kayu
6. berkurangnya daerah resapan air
39 Dampak tingginya curah hujan bagi kehidupan masyarakat yaitu:
. 1. terjadinya bencana banjir
2. lumpuhnya kegiatan masyarakat yang terdampak banjir
3. rusaknya fasilitas umum karena terendam banjir
4. gagal panen di lahan pertanian
40 - Bintang adalah salah satu benda angkasa yang mampu menghasilkan cahaya
. sendiri.
- Planet adalah benda langit yang mengorbit mengelilingi Matahari, memiliki
massa yang cukup untuk gaya gravitasi sendiri untuk mengatasi gaya benda
kaki sehingga mengambil bentuk kesetimbangan hidrostatik (hampir bulat) dan
telah membersihkan lingkungan di sekitar orbitnya
- satelit adalah benda langit kecil yang beredar mengelilingi benda langit lebih
besar (planet), serta berada dalam gaya tarik benda langit yang lebih besar.

PENILAIAN

Jenis Soal Jumlah soal bobot per soal skor maksimal


Pilihan Ganda 25 1 25
Isian 10 2 20
Uraian 5 3 15
Jumlah skor maksimal 60

skor perolehan
Nilai Akhir= x 100
skor maksimal

Anda mungkin juga menyukai