Anda di halaman 1dari 6

234SC DPC DEPOK

LPJ BUKA BERBAGI TAKJIL, PUASA BERSAMA DAN SANTUNAN


ANAK YATIM
KOMUNITAS 234 SC DPC DEPOK
6 APRIL 2024

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Bulan Ramadhan adalah bulan penuh berkah. Karena di bulan Ramadhan, kita tidak hanya
akan mendapat pahala dari amalan kita sendiri tapi juga bisa melipat gandakannya dengan
cara beramal untuk orang lain.

Dalam berbagai riwayat yang disebutkan, Rasulullah SAW melakukan kebiasaan


bersedekah di bulan ramadhan. Beliau sangat terkenal kedermawanannya. Siapapun yang
meminta pada beliau, tidak pernah beliau tolak.

Atas dasar hal itulah, Komunitas 234 SC DPC Depok menyelenggarakan acara berbagi
takjil kepada warga sekitar Sawangan, Khususnya Pasir Putih dengan lebih dari 200 takjil
yang dibagikan, buka puasa dan santunan anak yatim/piatu yang bertujuan untuk
memberikan kesempatan para dermawan untuk bersilaturahmi dan berbagi dengan mereka.

Acara ini berlangsung dengan kolaborasi dengan KALDI SAWANGAN dan beberapa media
khususnya Sawangan yang mendukung acara ini terselenggara.

1.2 Dasar Kegiatan

a. Menyantuni kaum yang membutuhkan merupakan kewajiban kaum muslim. Dan orang
yang mengabaikannya dianggap sebagai pendusta agama. Dan diancam dengan azab
neraka (QS Al Ma'un : 1-2) dan (QS Ad Dhuha : 9-11).

b. Bulan Ramadhan merupakan momen yang tepat untuk membangkitkan semangat


berzakat, berinfaq dan bershodaqoh. Diantaranya dengan memberi santunan kepada anak
yatim/piatu, warga sekitar yang hendak membatalkan puasa

c. Barang siapa yang memberi makan orang yang berpuasa maka dia mendapatkan
pahala orang yang berpuasa tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa sedikitpun.
(HR. Tirmidzi)
234SC DPC DEPOK

1.3 Tujuan Kegiatan

a. Mengenalkan, menanamkan, dan menumbuhkan asa kepedulian terhadap sesama.


Serta memotivasi diri untuk ikut serta dalam kegiatan sosial, terutama 234SC sebagai
wadah organisasi yang memberikan kepedulian kepada masyarakat sekitar

b. Menghidupkan sunnah rasulullah di bulan ramadhan.

c. Memberi perhatian kepada anak yatim/piatu dan kaum dhuafa sehingga dapat
bergembira dalam menyambut hari raya idul fitri.

d. Meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah Swt, serta meningkatkan ukhuwah
islamiyah kepada sesama kaum muslim.

e. Mengenalkan apa itu 234SC Depok kepada masyarakat Sawangan, dan menjadi
contoh yang dapat ditiru untuk organisasi masyarakat lainnya

f. Mengenalkan Kaldi Sawangan sebagai tempat pilihan untuk makan baik itu keluarga
maupun teman pasangan di daerah sekitar Pasir Putih

g. Menjalin komunikasi dengan media dalam rangka silaturahmi pertama

1.4 Sasaran

● 100 peserta buka bersama anggota 234SC DPC Depok


● 200 masyarakat Pasir Putih sekitar yang menerima Takjil
● 20 anak yatim di sekitar Kaldi sawangan

BAB II

ISI LAPORAN

2.1 Tema Kegiatan

"Berbagi Keberkahan di Bulan Ramadhan"

2.2 Tempat dan Waktu Kegiatan

Hari/tanggal : Sabtu, 6 April 2024

Waktu : 15.00 WIB – 21.00 WIB


234SC DPC DEPOK
Tempat : Kaldi Sawangan - Pasir Putih, Sawangan

2.3 Bentuk Kegiatan (TBC)

1. Pembagian Takjil

2. Pemberian Simbolis Santunan Yatim ke Masjid

3. Silaturahmi dengan Media

4. Tausiyah

5. Buka Puasa Bersama

6. Foto Bersama

2.4 Realisasi Anggaran Dana

Pemasukan : Rp 5.600.000

Terbilang : “ Lima Juta Enam Ratus Ribu Rupiah ”

1. DPC : 1.600.000
2. PC Sawangan : 500.000
3. PC Cilodong : 500.000
4. PC Limo : 500.000
5. Kaldi : 1.000.000
6. Get Home : 1.000.000
7. Sawanganupdate : 500.000
8. Cleo : 10 kotak dus

Pengeluaran :
a. Cetak Spanduk Rp 210.000,-
b. Biaya Takjil Rp 1.000.000,-
c. Biaya Makan Kecil Rp 30.000,-
d. Santunan DKM Rp 500.000,-
e. Santunan Yatim (20 + 3 orang tua) @50.000 Rp 1.150.000,-
f. Biaya Makan 30 x 30.000 Rp 900.000,-
g. Biaya Media 5 x 100.000 Rp 500.000,-
h. Biaya Pak Ustadz Rp 200.000,-
i. Biaya Games Rp 300.000,-

__________ +
234SC DPC DEPOK
Total Pengeluaran Rp. 4.790.000,-

Terbilang : “ Empat Juta Tujuh Ratus Sembilan Puluh Ribu Rupiah”

Sisa Anggaran Rp. 5.600.000 - Rp. 4.790.000 = Rp. 810.000 ,-

Terbilang : “ Delapan Ratus Sepuluh Ribu Rupiah”

2.5 Evaluasi

2.5.1 Kepanitiaan

Proposal kegiatan dibuat 2 minggu sebelum pelaksanaan kegiatan dan pengesahan, proposal
diajukan 7 hari sebelum pelaksanaan kegiatan dan digunakan untuk penambahan biaya
utamanya yang tak terduga dalam pelaksanaan kegiatan buka bersama ini

2.5.2 Pelaksanaan Kegiatan

a. Rangkaian kegiatan berjalan sesuai dengan jadwal yang telah Ada.


b. Pelaksanaan Kegiatan Berbagi Takjil & Buka Puasa Bersama ini alhamdulillah dapat
terkondisikan dengan cukup baik dan lancar.

2.5.3 Hambatan yang terjadi

a. Peserta yang hadir jauh dari perkiraan dengan jumlah awal sebanyak 100, Dimana real
kondisi kehadiran sebanyak 30 peserta
234SC DPC DEPOK

BAB III
PENUTUP
3.1 Kesimpulan

Setelah diadakan evaluasi terhadap kegiatan Berbagi Takjil, Santunan Yatim dan Buka
Puasa Bersama ini dapat diambil kesimpulan bahwa :

Pelaksanaan kegiatan dinilai telah berhasil terlaksana dan dapat berjalan sesuai
harapan

3.2 Saran-Saran

Sebagai perbaikan untuk pelaksanaan kegiatan Buka Puasa Bersama pada tahun yang akan
datang, maka panitia menyarankan :

a. Dalam hal pelaksanaan kegiatan selanjutnya hendaknya panitia lebih mempersiapkan


segala persiapan dengan matang dan lebih cepat.

b. Agar kegiatan dapat berjalan dengan baik koordinasi dengan masing-masing koordinator
dari masing-masing seksi, saling bekerjasama dan lebih sering untuk musyawarah supaya
acara benar benar matang (siap).

c. Pada saat diadakan rapat persiapan kegiatan, hendaknya semua peserta hadir 70% atau
jika terpaksa tidak dapat hadir agar memberikan alasan dengan jelas sehingga tetap terjalin
komunikasi dan dapat melaksanakan tugas dengan baik.

Depok, 6 April 2024

PANITIA BUKA PUASA BERSAMA 234 SC DPC DEPOK

Ketua Pelaksana, Wakil Pelaksana,

Alan Kurniawan Agung Marssada


234SC DPC DEPOK
foto kegiatan

Anda mungkin juga menyukai