Anda di halaman 1dari 16

PEMERINTAH PROVINSI JAWA TENGAH

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA


Jl. Menteri Supeno I Nomor 2 Semarang Telepon 024-8319140
Faksimile 024-8319328 Laman http://www.jatengprov.go.id
Surat Elektronik diskominfo@jatengprov.go.id

Semarang, 05 April 2024


Nomor : 488.0/193 Kepada
Sifat : Biasa
Lampiran : - Yth. Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan
Hal : Pemberitahuan Festival Pertunjukan Statistik Kabupaten/Kota se-Jawa Tengah
Rakyat FK Metra tahun 2024
di -
Tempat

Dalam rangka nguri-nguri budaya serta mendorong jangkauan masyarakat dalam


mengakses informasi, Pemerintah Provinsi Jawa Tengah mengoptimalkan
Pertunjukan Rakyat (Pertunra) dari Forum Komunikasi Media Tradisional
(FK Metra) se-Jawa Tengah. Untuk itu, Dinas Kominfo Provinsi Jawa Tengah
menyelenggarakan Festival Pertunjukan Rakyat (Pertunra) FK Metra Jateng 2024
secara daring.

Sehubungan dengan hal tersebut, diharapkan kabupaten/kota se-Jawa Tengah


berkontribusi mengikutsertakan FK Metra yang diampunya untuk mengikuti
festival dimaksud. Setiap peserta mengisi form secara lengkap dan melampirkan
dokumen yang diperlukan pada link http://s.id/pertunra24, sebagai bukti
pendaftaran festival serta mengirimkan bukti fisik LPJ ke Dinas Kominfo Jateng
(u.p Seksi Sumberdaya Kehumasan dan Komunikasi Publik), Jl. Menteri Supeno I
Nomor 2 Semarang Selatan, Kota Semarang – 50246. Periode perekaman dan
upload berkas mulai 1 Mei – 30 Juni 2024 (petunjuk teknis pelaksanaan
terlampir). Untuk informasi dan koordinasi lebih lanjut dapat melalui narahubung
(Sidqi - 0895 6277 26465 dan Dian Meylina - 0812 2555 076).

Demikian kami sampaikan dan terima kasih atas dukungannya.

Plh. KEPALA DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA


PROVINSI JAWA TENGAH
Kepala Bidang E-government Dinas Komunikasi Dan Informatika

ISWAHYUDI, S.KOM., M.Kom


Penata Tingkat I
NIP 19860921 200903 1 002

Dokumen ini ditandatangani secara elektronik dengan menggunakan Sertifikat Elektronik yang diterbitkan oleh
Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE) BSSN.
PETUNJUK TEKNIS

SELEKSI
FESTIVAL PERTUNJUKAN RAKYAT
FORUM KOMUNIKASI
MEDIA TRADISIONAL
PROVINSI JAWA TENGAH
TAHUN 2024

DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA PROVINSI JAWA TENGAH


BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Media tradisional sudah sejak lama hidup dan berkembang bersama


rakyat sebagai bentuk pertunjukan seni budaya dan kreativitas masyarakat
untuk menghibur atau menyiratkan pesan tertentu. Pertunjukan seni budaya
pada dasarnya merupakan media tradisional yang berfungsi sebagai alat
hiburan, kesenian dan penerangan. FK Metra (Forum Komunikasi Media
Tradisional) dibentuk di tingkat kabupaten/kota dan Provinsi Jawa Tengah
sebgai bagian untuk mendesain kreativitas seni dan budaya tradisional
menjadi media penyampai pesan melalui beragam pertunjukan.

Pertunjukan rakyat yang disisipi dengan pesan-pesan merupakan


sarana diseminasi informasi yang sangat menarik dan efektif. Menarik,
karena informasi yang disampaikan dikemas dalam visualisasi, ada alur cerita
yang sistematis, disertai musik dan tarian tradisional. Itu semua menjadi
daya tarik yang memungkinkan seseorang minat menonton, dan secara tidak
sadar telah terpapar informasi mengenai kebijakan-kebijakan pemerintah
maupun hasil-hasil pembangunan. Pola penyampaian informasi melalui
media tradisional yang menggunakan bahasa lokal daerah serta
mempertimbangkan logika masyarakat setempat, memudahkan masyarakat
mencerna informasi dengan tepat. Tidak hanya informasi yang
tersampaikan, masyarakat pun bisa lebih mengenal nilai-nilai budaya. Hal
tersebut yang tidak dimiliki oleh media konvesional lain.

Keberadaan FK Metra di Provinsi Jawa Tengah sangat diperlukan untuk


mendiseminasikan informasi ke masyarakat, khususnya yang berada di
pedesaan. Sebab, menurut Rogers (1969), salah satu ciri masyarakat desa
adalah limited view this world, yaitu keterbatasan cara pandang masyarakat
terhadap dunia luar. Hal ini terjadi karena terbatasnya jangkauan
masyarakat dalam mengakses informasi yang datang dari luar, seperti yang
bersumber dari surat kabar.

Untuk mengoptimalkan penggunaan media tradisional sebagai sarana


diseminasi informasi, Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa
Tengah akan menggelar Festival Pertunjukan Rakyat 2024. Pada tahun ini
pelaksanaan seleksi festival dilakukan secara daring dengan mengunggah
tampilan pertunjukan rakyat tersebut di akun youtube masing-masing
peserta. Kemudian 6 peserta terbaik akan dipilih untuk menjadi pemenang
Juara 1 hingga Juara Harapan 3.

B. DASAR HUKUM

1. Peraturan Gubernur Nomor 3 Tahun 2014 tentang Pedoman


Penyelenggaraan, Pengembangan dan Pemberdayaan Lembaga
Komunikasi Sosial di Provinsi Jawa Tengah.

2. Permenkominfo RI Nomor 8 Tahun 2019 tentang Urusan Konkuren


Pemerintah di Bidang Komunikasi dan Informatika.

C. TUJUAN

Tujuan diselenggarakannya Festival Pertunjukan Rakyat adalah:


1. Memberikan apresiasi kepada Lembaga Komunikasi Sosial khususnya FK
Metra sebagai mitra pemerintah daerah dalam melakukan diseminasi
informasi

2. Memperkenalkan pertunjukan rakyat sebagai sarana diseminasi


informasi kepada masyarakat.

3. Mengembangkan kinerja pertunjukan lembaga media tradisional;

4. Meningkatkan kesadaran, inisiatif dan partisipasi lembaga media


tradisional yang terdiri dari pembina, pemerhati seni, dan pelaku seni
untuk peka terhadap perkembangan masyarakat.

5. Memotivasi pemerintah Kabupaten/Kota untuk memberdayakan peran


FK Metra sebagai sarana diseminasi informasi yang efektif.
6. Mendorong FK Metra dan Pemerintah Kabupaten/Kota untuk ikut
berpartisipasi aktif dalam Pilkada serentak secara Damai di Provinsi
Jawa Tengah.

D. RUANG LINGKUP

Festival pertunjukkan rakyat tingkat Provinsi Jawa Tengah 2024 diikuti oleh
FK Metra Kabupaten/Kota se-Jawa Tengah.

E. TEMA

Tema yang dapat dipilih pada festival pertunjukan rakyat tingkat Provinsi
Jawa Tengah 2024 adalah “Pilkada Damai : Kanal Memilih Pemimpin
Terbaik”.
BAB II

PELAKSANAAN

A. PERSYARATAN PESERTA
1. Peserta merupakan FK Metra dari kabupaten/kota di Jawa Tengah;
2. Mengunggah SK Pengukuhan FK Metra pada link yang disediakan;
3. Mengunggah scan asli Surat Tugas FK Metra dari Kepala Dinas Kominfo
Kab/Kota setempat;
4. Mengunggah data (word/pdf) naskah/synopsis cerita;
5. Pertunjukan disebarkan lewat channel youtube FK Metra kab/kota;
6. Copy link youtube Anda pada nomor 5 (atau embed) dan isikan link pada
formulir elektronik yang disediakan;
7. Kirimkan bukti transaksi (kuitansi, surat pesanan dan berita acara serah
terima) sesuai format terlampir pada :
“Seksi SDKP Bidang IKP – Dinas Kominfo Prov. Jateng,
Jl. Menteri Soepeno I Nomor 2, Kelurahan Mugassari,
Kecamatan Semarang Selatan, Kota Semarang - 50243”

B. TEKNIS PELAKSANAAN

1. Tema pertunjukan Pilkada Damai : Kanal Memilih Pemimpin


Terbaik, judul bisa diambil dari berbagai sudut pandang.
2. Jenis pertunjukan mengandung unsur cerita dan pesan sesuai tema,
humor/lawakan, irama, lagu, gerak/tari, dengan balutan tradisional.
3. Cerita dan penampilan tidak boleh mengandung unsur SARA, pornografi,
kekerasan dan sadisme serta tidak memihak pasangan calon atau partai
politik tertentu.
4. Jumlah pemain disesuaikan dengan panggung;
5. Apabila pertunjukan membutuhkan iringan musik maka harus berupa
musik tradisional yang dimainkan, bukan musik dari keyboard/elektone
ataupun taping music/rekaman lagu.
6. Pertunjukan dan pengumpulan berkas kelengkapan dilakukan dalam
kurun waktu antara 1 Mei – 30 Juni 2024.
7. Durasi tampilan 15 – 30 menit, termasuk title dan credit title.
8. Video dibuat dengan menggunakan kamera HD, bisa lebih dari 1 kamera
dengan angel bebas, namun tetap dalam suasana panggung pertunjukan
dan bukan film.
9. Perhatikan sound system dan lighting serta pengambilan gambar.
10. Unggah video pertunjukan rakyat di channel YouTube masing-masing FK
Metra kabupaten/kota dan bagikan pada group Facebook FK Metra Jawa
Tengah.
11. Video diunggah dengan menulis “Festival Pertunra FK Metra Jateng
2024 – judul pertunjukan” pada judul video yang diupload di
youtube.
12. Sinopsis ditulis pada deskripsi video di YouTube.
13. Bentuk editing video yang harus ada :
- Title (judul pentas dan dalam rangka Festival Pertunra FK Metra
Jateng 2024) di awal video
- Setelah title, Kata Persembahan untuk Dinas Kominfo Provinsi Jawa
Tengah, Kominfo kab/kota dan FK Metra Jateng dan FK Metra
Kab/Kota ….,
- Subtitle bahasa Indonesia untuk memperjelas tokoh, keterangan
tempat atau dialog agar mudah dipahami pemirsa yang tidak bisa
berbahasa Jawa.
- End title berupa ucapakan terima kasih kepada Dinas Kominfo Prov.
Jateng dan pihak lain yang terlibat, ditambah dengan kerabat kerja
mulai dari pemain hingga crew pendukung dan perannya.
14. Setelah video selesai, silakan unggah pada formulir yang tercantum pada
link di bawah ini, paling lambat 30 Juni 2024
http://s.id/pertunra24
C. PENILAIAN

Penjurian festival dilakukan pada bulan Juli 2024.


Juri terdiri dari FK Metra Provinsi Jawa Tengah, praktisi dan akademisi yang
kompeten. Kriteria penilaian meliputi :
1. Penyampaian pesan, terdiri dari penyampaian tema inti, komposisi
dialog, balutan hiburan.
2. Kreatifitas yang dihadirkan dalam keseluruhan unsur penampilan.
3. Penampilan, terdiri dari alur cerita, point of view, penjiwaan acting,
kostum, setting, teknis, sound, dan lain-lain.

Sebelum memasuki tahap penilain, syarat administrasi pendukung harus


dilengkapi, terdiri dari kelengkapan administrasi (Suket Pengukuhan FK
Metra, Surat Tugas), maupun ketepatan waktu upload dokumen. Syarat
administrasi ini merupakan pintu masuk untuk mengikuti festival, sebab jika
tidak bisa dipenuhi maka hasil pementasan tidak dapat dilihat oleh juri atau
dinyatakan tidak lolos administrasi.

D. WAKTU DAN TEMPAT


1. Rekaman dan upload video di channel youtube masing-masing FK Metra
mulai 1 Mei s/d 30 Juni 2024, serta membagikan di group Facebook
FK Metra Jawa Tengah;
2. Penjurian dilakukan pada Juli 2024 (menyesuaikan)
3. Pengumuman pemenang pada Agustus – September 2024,
(menyesuaikan)
4. Apabila terdapat perubahan jadwal dan ketentuan akan diberitahukan
kemudian oleh panitia.

E. ANGGARAN/BIAYA

Penyelenggaraan kegiatan festival pertunjukan rakyat Forum Komunikasi


Media Tradisional 2024 bersumber dari APBD Provinsi Jawa Tengah Tahun
Anggaran 2024 pada DPA nomor 01041/DPA/2024 tanggal 29 Desember
2023 di Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Tengah.
Fasilitasi pembiayaan untuk peserta berupa dana sebesar Rp 10.000.000,-
(dipotong pajak). Besaran dana dimaksud untuk jasa lainnya pementasan
dan pascapentas, baik untuk penggunaan makan/minum, jasa pemain dan
kru, serta dekorasi/setting/dokumentasi/pendukung lainnya serta akan
diberikan kepada peserta setelah seluruh berkas administrasi dilengkapi.
Dinas Kominfo masing-masing pengampu FK Metra wajib memberikan
dukungan, membantu dan fasilitasi terkait kelengkapan administrasi dan
keuangan.
F. JUARA DAN HADIAH
Total hadiah 56 juta rupiah. Enam penampil terbaik pada festival
pertunjukan rakyat tingkat Provinsi Jawa Tengah 2024 akan mendapatkan
trofi dan uang pembinaan sebesar:
Juara I : Rp. 15.000.000,-
Juara II : Rp. 12.500.000,-
Juara III : Rp. 10.000.000,-
Juara Harapan I : Rp. 7.500.000,-
Juara Harapan II : Rp. 6.000.000,-
Juara Harapan III : Rp. 5.000.000,-
BAB III

PENUTUP

Petunjuk teknis festival pertunjukan rakyat Forum Komunikasi Media


Tradisional 2024 ini memuat berbagai hal yang akan dijadikan acuan bagi panitia
penyelenggara, dewan juri, peserta dan berbagai pihak yang terkait dalam
penyelenggaraan kegiatan. Dengan memperhatikan dan menerapkan secara
tertib, aturan yang tertuang dalam petunjuk teknis ini serta disiplin, disertai
tanggung jawab yang tinggi, diharapkan akan mencapai hasil yang optimal
sesuai dengan yang diharapkan.

Keberhasilan pelaksanaan festival pertunjukan rakyat ini, diharapkan


dapat menjadi salah satu sarana diseminasi informasi di Jawa Tengah. Di
samping itu, akan menjadi ajang mengembangkan kinerja pertunjukan lembaga
media tradisional. Hasil karya FK Metra yang diikutsertakan dalam festival,
menjadi hak milik panitia dan panitia berhak untuk menyebarluaskan serta
mendokumentasikannya.

Segala sesuatu yang belum tercantum dalam petunjuk teknis ini akan
ditentukan kemudian oleh panitia penyelenggara dan diinformasikan melalui
saluran resmi. Untuk komunikasi dapat melalui narahubung (Dian –
08122555076 dan Sidqi 0895627726465) atau WA Grup IKP se-Jawa Tengah.

Ditetapkan di Semarang
Pada tanggal April 2024
A.N KEPALA DINAS KOMUNIKASI DAN
INFORMATIKA PROVINSI JAWA TENGAH
KEPALA BIDANG INFORMASI DAN
KOMUNIKASI PUBLIK

Moch Faizin, S.Sos, MM


19731119 199403 1 005
Lampiran 1 :

CONTOH SURAT TUGAS

Kop surat dinas

SURAT TUGAS
Nomor : ……………………

Yang bertandatangan di bawah ini:

Nama : ………………………………………………….

NIP : ………………………………………………….

Jabatan : ………………………………………………….

Sesuai wewenang dan tugas fungsi jabatan, menugaskan :

Nama 1 : ………………………………………………….

NIK / NIB2 : ………………………………………………….

Yang mewakili Forum Komunikasi Media Tradisional beserta seluruh kru

Nama FK Metra : …………………………………………………..

Daerah : Kabupaten/Kota …………………………..

Untuk mengikuti Festival Pertunjukan Rakyat (Pertunra) FK Metra Tingkat Jawa


Tengah Tahun 2024.

Demikian surat tugas ini dibuat untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.

……………………………, …………………………….. 2024

Kepala Dinas ………………………………….

Tanda tangan dan stempel

(Nama dan gelar lengkap)

(NIP)

1
Diisi nama penyedia jasa yang mewakili FK Metra yaitu badan usaha atau perorangan/nama pimpinan/dsb.
2
NIK untuk perseorangan dan NIB untuk badan usaha.
Lampiran 2 :

Format Pertanggungjawaban Keuangan

Kop rekanan

K W I T A N S I

Nomor : ………………………..02.1.01.09.5.1.2.1.1.15.01.02
Telah Terima dari : Kuasa Pengguna Anggaran Bidang Informasi dan Komunikasi Publik
Dinas Komunikasi & Informatika Prov. Jateng
Uang sejumlah : SEPULUH JUTA Rupiah

Untuk pembayaran : Belanja Jasa Lainnya Pertunjukkan Rakyat Daerah


Kabupaten/Kota ………………………………………………………………..
pada Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Tengah
Tahun Anggaran 2024.

Rp. 10.000.000,-
Semarang,
20243

(Isi nama
perusahaan/sanggar/usaha)
………………………………………

Materai, tandatangan, stempel

(isi nama pimpinan)


………………………………………
(isi jabatan)
………………………………..

3
Tanggal adaah tanggal terakhir upload video
PEMERINTAH PROVINSI JAWA TENGAH
DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA
Jl. Menteri Supeno I Nomor 2 Semarang Telepon 024-8319140, Faximile 024-8319328 Kode Pos 50243
Surat Elektronik : diskominfo@jatengprov.go.id, Laman : http://diskominfo.jatengprov.go.id

SURAT - PESANAN
Nomor : …………….. /K/IKP
Paket pekerjaan : Belanja Jasa Lainnya Penampilan Pertunjukkan Rakyat / FK Metra
Kabupaten/Kota ………………………………4 Tahun Anggaran 2024.

Yang bertanda tangan di bawah ini :


NAMA : MUHAMMAD SIDQI A. M., S.I.Kom
ALAMAT : Dinas Komunikasi dan Informatika Prov. Jateng
Jln. Menteri Supeno I/2 Semarang
Selanjutnya disebut sebagai Pejabat Pengadaan Barang/Jasa yang ditetapkan dengan SK
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika selaku Pengguna Anggaran No. 027/15.1 tanggal 2
Januari 2024 dengan ini melakukan pemesanan/memberikan perintah kepada :
NAMA PENYEDIA BARANG/JASA : ……………………………………………5
ALAMAT : …………………………………………….
NPWP : …………………………………………….
Rekening No ……………………………… Bank …………………………………. Cabang …………………
Selanjutnya disebut sebagai Penyedia Barang/Jasa.

Untuk menyediakan pekerjaan Belanja Jasa Lainnya sebagai berikut:

NO JENIS PEKERJAAN JUMLAH HARGA


SATUAN (Rp) JUMLAH (Rp)
1. Jasa Lainnya Penampilan Pertunjukkan
1 paket 10.000.000 10.000.000
Rakyat / FK Metra Kabupaten/Kota
………………………………
Tahun Anggaran 2024
JUMLAH SELURUHNYA Rp 10.000.000,-

Terbilang : Sepuluh Juta Rupiah (sudah termasuk pajak)6

Waktu Pelaksanaan : tanggal 1 Mei s/d 30 Juni 2024.


Bukti pekerjaan : upload pertunjukan di medsos.

Semarang, 1 Mei 2024


PENYEDIA BARANG/JASA
PEJABAT PENGADAAN BARANG / JASA
…………………………………………………. DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Materai, tanda tangan dan stempel

………………………………. MUHAMMAD SIDQI A. M., S.I.Kom


……………………….. NIP. 19970412 202012 1 006

4
Isikan nama kab/kota nya (karena ada nama yang sama antara kab/kota, mohon dilengkapi kab atau kotanya).
5
Nama penyedia adalah nama yang sesuai surat tugas yg dikeluarkan Kominfo Kab/kota
6
Harga pesanan sudah termasuk pajak, sehingga ditransfer ke penyedia sudah terpotong pajak.
RINCIAN PENGGUNAAN ANGGARAN

Acara : Jasa Lainnya Penampilan Pertunjukkan Rakyat / FK Metra


Kabupaten/Kota .......................................... TA 2024

HARGA
NO JENIS BELANJA7 VOL JUMLAH
SATUAN
1.

2.

3.

4.

5.

6.

7.

8.

9.

10.

dst

TOTAL 10.000.000

....................., .............................2024
PENYEDIA BARANG/JASA
………………………………………………….

……………………………….
………………………..

7
Diisi jenis belanja, misalkan honor pemain/pelaku seni/sewa kostum/makan minum/sewa sound/dekorasi/sewa
perangkat lainnya sesuai kebutuhan masing-masing.
PEMERINTAH PROVINSI JAWA TENGAH
DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA
Jl. Menteri Supeno I Nomor 2 Semarang Telepon 024-8319140, Faximile 024-8319328 Kode Pos 50243
Surat Elektronik : diskominfo@jatengprov.go.id, Laman : http://diskominfo.jatengprov.go.id

BERITA ACARA SERAH TERIMA PEKERJAAN


Nomor : …………….. /K/IKP

Pada hari ini, ………………….., tanggal ……………………………. Bulan


…………………….. tahun Dua Ribu Dua Puluh Empat ( …… – ……. – 2024 )8
kami yang bertanda tangan di bawah ini:

1. Nama : MOCH FAIZIN, S.Sos, MM


Jabatan : Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik
selaku Kuasa Pengguna Anggaran
Alamat : Jl. Menteri Supeno I No 2 Semarang

Yang selanjutnya disebut PIHAK PERTAMA

2. Nama : ………………………………………………………
Jabatan : ……………………………9 dari 10……………………………………………
Alamat : …………………………………………………..

Selaku Penyedia Barang/Jasa yang selanjutnya disebut PIHAK KEDUA

dengan ini bersepakat sebagai berikut :


1. PIHAK KEDUA telah menyelesaikan Paket pekerjaan Belanja Jasa Lainnya
Penampilan Pertunjukkan Rakyat / FK Metra Kabupaten/Kota
……………………………… Tahun Anggaran 2024 yagn telah diupload pada link
11

youtube
……………………………………………………………………………………………………….12, dan
telah diperiksa oleh PIHAK PERTAMA dan dinyatakan baik, lengkap dan selesai;
2. Selanjutnya PIHAK KEDUA menyerahkan hasil pekerjaan dimaksud kepada PIHAK
PERTAMA dan PIHAK PERTAMA telah menerimanya dengan lengkap;
3. Setelah serah terima pekerjaan tersebut maka Pejabat Pembuat Komitmen
(PPKom) dapat menyerahkan hasil pekerjaan kepada Kuasa Pengguna Anggaran
(KPA) untuk proses selanjutnya. Apabila PPKom merangkap sebagai KPA, maka
berita acara ini juga menjadi bagian dari serah terima antara PPKom dengan KPA;
4. Dengan selesainya serah terima pekerjaan dimaksud dan apabila administrasi
sudah dinyatakan lengkap, kemudian PIHAK KEDUA berhak menerima

8
Isikan hari, tanggal dan bulan ketika pertunjukan selesai diupload.
9
Ketua/Direktur CV/Pimpinan/Penanggungjawab sesuai yang disebut dalam Surat Tugas dan Surat Pesanan
10
Sebutkan nama CV/Nama Badan Usaha/Usaha/Nama FK Metra sesuai yang disebutkan dalam Surat Pesanan
11
Isikan nama kab/kota nya (karena ada nama yang sama antara kab/kota, mohon dilengkapi kab atau kotanya).
12
Isikan copy link youtube yang hasil upload pertunjukan, apabila terlalu panjang coba pendekan link dengan
aplikasi bit.ly atau lainnya.
pembayaran sebesar Rp. 10.000.000,- (Sepuluh Juta Rupiah)
termasuk/dipotong pajak.
Demikian berita acara ini dibuat untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.

PENYEDIA BARANG/JASA
KEPALA BIDANG INFORMASI DAN
…………………………………………………. KOMUNIKASI PUBLIK SELAKU PEJABAT
PEMBUAT KOMITMEN
Materai, tanda tangan dan stempel

……………………………….
……………………….. MOCH FAIZIN, S.Sos., MM
NIP. 19731119 199403 1 005

Anda mungkin juga menyukai