Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL KEGIATAN 17 AGUSTUS

KARANG TARUNA “GEMA PUTRA”


BLEWAH
TAHUN 2023
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, sehingga kami dapat
menyelesaikan proposal kegiatan yang telah kami rancang dalam rangka memperingati hari
kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Proposal ini tidak dapat selesai tanpa adanya bantuan dari pihak-pihak yang telah bersedia
memberikan dukungan berupa saran dan gagasan yang telah tertuang pada bagian isi.
Proposal ini mencakup seluruh rencana dan gambaran besar acara dalam kegiatan hari
kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 pada 17 Agustus 2023 mendatang.
Besar harapan kami kepada saudara untuk turut membantu dan mendukung baik secara
materil maupun moril sehingga acara yang akan diselenggarakan sesuai dengan jadwal yang
terlampir dapat berjalan dengan lancar.

Blewah,23 Juli 2023

Ketua Karang Taruna Ketua Pelaksana

Riki Ivan

Mengetahui,

Pembina Karang Taruna

Agung Siswanto
 LATAR BELAKANG

Tema HUT RI ke-78 :"Dengan Semangat Proklamasi 17 Agustus 1945, Kita Lanjutkan
Pembangunan Ekonomi Menuju Peningkatan Kesejahteraan Rakyat, serta Kita
Perkuat Ketahanan Nasional Menghadapi Tantangan Global".

 MAKSUD DAN TUJUAN

Maksud Adapun maksud diadakannya kegiatan ini adalah sebagai bentuk rasa syukur
kepada Tuhan YME dan kegembiraan dalam menyambut Hari Ulang Tahun
kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78 pada tanggal 17 Agustus 2023

 ISI PROPOSAL
1.Kegiatan Lomba
Kegiatan Lomba akan diadakan pada tanggal 11 dan 12 Agustus 2023..
Beberapa kegiatan yang akan diperlombakan:
Kategori Anak-anak
a.Gelas Balon
b.Lari Balok
c.Pukul Air

Kategori Dewasa (Bapak-bapak/Ibu-ibu)


a.Lari Balok
b.Gelas Balon

2.Jalan Sehat
Kegiatan Jalan sehat akan diadakan pada tanggal 13 Agustus 2023 dan pembagian
doorprize jalan sehat.

3.Puncak Acara
Puncak acara Hari Kemerdekaan akan diadakan pada tanggal 19 Agustus 2023 serta
pembagian hadiah lomba.
RENCANA ANGGARAN

PEMASUKAN
Kas Karang Taruna : Rp.2000.000,-

PENGELUARAN
1.Sound+Campursari :Rp.4.500.000,-
2.Konsumsi Puncak Acara :Rp.2.500.000,-
3.MMT :Rp. 200.000,-
4.Cat :Rp. 400.000,-
5.Umbul-umbul :Rp. 100.000,-
6.Lampu hias :Rp. 200.000,-
7.Konsumsi Jalan Sehat :Rp.1.250.000,-
8.Hadiah+Doorprize Utama :Rp.2.000.000,-
9.Dokumentasi :Rp. 300.000,-
10.Tirakatan :Rp.2.500.000,-

Total : Rp.13.950.000,-
SUSUNAN PANITIA

Ketua Pelaksana : Sdra.Ivan


Wakil Pelaksana : Sdra.Milan
Bendahara : Sdri.Cici
Sekretaris : Sdri.Dian
PENUTUP

Demikian proposal kegiatan ini kami buat, semoga dapat menjadi gambaran atas
rencana kegiatan Perayaan Hari Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia 17 Agustus
2023.. Kegiatan ini tidak akan terwujud tanpa bimbingan dan dukungan dari
Bapak/Ibu sekalian. Kami selaku panitia, memohon dukungan baik moral, maupun
materi demi kelancaran acara ini, semoga apa yang kita usahakan ini menjadi amal
sholih yang diiringi keikhlasan, sehingga berbuah pahala dari sisi Allah SWT. Terima
kasih.

Anda mungkin juga menyukai