Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL KEGIATAN

KEGIATAN LOMBA 17 AGUSTUS

DALAM RANGKA MEMERIAHKAN HUT RI KE-78

SMA CINTA BUDAYA CHONGWEN

DELI SERDANG

2023
KATA PENGANTAR

Pujisyukur kami panjatkan kehadapan Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan rahmat dan
anugrahnya sehingga kami dapat menyusun Proposal Kegiatan Permohonan Bantuan baik berupa
dana maupun bantuan lainnya dalam Rangka memperingati HUT RI Ke-78 Tahun

Tujuan yang ingin kami capai dari kegiatan ini adalah untuk memperingati dan
memeriahkan Hari Kemerdekaan 17 Agustus 2023, mempererat tali persaudaraan sesama
siswa/siswi di SMA Cinta Budaya Chongwen , meningkatkan semangat juang dalam meraih
prestasi diantara siswa/siswi dan memupuk semangat kebangsaan antar generasi untuk
meningkatkan kekompakan antar siswa/siswi SMA Cinta Budaya Chongwen.

Semoga proposal ini dapat memberikan gambaran sekaligus sebagai bahan pertimbangan
bagi semua pihak dalam memberikan bantuannya baik berupa dana maupun sumbangan lainnya
demi terwujudnya rencana tersebut dan suksesnya acara sesuai dengan kegiatan yang
direncanakan.

Deli Serdang, 15 Febuari 2023

KetuaPanitia

Clairine
1. LATAR BELAKANG

Menyambut datangnya hari kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus
2023 sebagai bagian dari bangsa Indonesia, maka menjadi kewajiban bagi kita, untuk mengenang
jasa-jasa pahlawan kita, yang sudah memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia.

Hari kemerdekaan adalah tonggak sejarah perjuangan bangsa yang harus kita
pertahankan. Selain mempertahankan kemerdekaan, kita sebagai generasi penerus bangsa,
tentunya harus mengisi kemerdekaan itu dengan melakukan hal-hal yang positif dan dapat
menumbuhkan kecintaan serta semangat nasionalisme. Dengan demikian, kami selaku panitia
akan mengadakan Peringatan Hari Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia bagi siswa/siswi
SMA Cinta Budaya Chongwen untuk memeriahkan acara tersebut sehingga mampu
membangkitkan dan meningkatkan semangat generasi muda dalam kemerdekaan dan
menyambut HUT RI Ke-78 Tahun, mampu meningkatkan jalinan kerjasama, semangat generasi
muda dalam beraktivitas dan berkreativitas, dan meningkatkan kekompakan antar siswa/siswi
SMA Cinta Budaya Chongwen. Dengan berdasarkan pemikiran tersebut, kami mengajukan
proposal permohonan bantuan kepada donator/sponsor. Besar harapan kepada donator/sponsor
dapat ikut berpartisipasi dalam memberikan sumbangan bantuan demi sukses dan lancarnya
kegiatan ini.

2. NAMA DAN TEMA KEGIATAN

Kegiatan ini adalah Perayaan Hari Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia 17 Agustus 2023.
Dengan tema "Menuju Indonesia Unggul".

3. MAKSUD DAN TUJUAN

Adapun tujuan diselenggarakannya acara ini, yaitu :

1. Menumbuhkan rasa persatuan, kesatuan, dan kekeluargaan bagi siswa/siswi SMA Cinta
Budaya Chongwen.
2. Untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah rela berkorban demi Tanah Air Indonesia
Raya.
3. Meningkatkan kesadaran akan besarnya jasa pejuang kemerdekaan dan nasional dalam
merebut kemerdekaan bangsa Indonesia.
4. Meningkatkan jiwa sportifitas dalam meraih prestasi.
5. Untuk mendorong rasa bangga dan cinta tanah air
4. PESERTA

Peserta perayaan HUT ke-78 RI adalah siswa-siswi kelas X sampai XII, serta guru-guru
dan karyawan SMA Cinta Budaya Chongwen.

5. WAKTU DAN TEMPAT

Kegiatan "Perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia KE 78, 17 Agustus 2023" ini
akan diselenggarakan pada :

Hari, Tanggal : Sabtu, 17 Agustus 2019


Waktu : 08.00 WIB.
Tempat : Di SMA Cinta Budaya Chongwen

6. BENTUK KEGIATAN

Bentuk kegiatan dalam acara ini adalah :

1. Lomba Menyanyi
2. Lomba Menggambar
3. Lomba Membaca Puisi
4. Lomba Makan Kerupuk
5. Lomba Memasukan Paku Dalam Botol
6. Lomba Balap Karung
7. Lomba Tarik Tambang
8. Lomba Memasak
9. Lomba Foto Instagram
10. Lomba Menari

7. SUSUNAN KEPANITIAAN
Ketua :

Sekretaris :

Bendahara :

Seksi Acara :

Seksi Dokumentasi :

Seksi Upacara :

Seksi Peralatan :

Seksi Lomba :

P3K :

8. SUSUNAN ACARA

17 Agustus 2023

Pukul 07.00 - 09.00 : Upacara peringatan HUT ke-78 RI


Petugas upacara dari Pengurus OSIS

Pukul 09.00 - 12.00 : Perlombaan

9. ESTIMASI BIAYA

Peralatan Lomba : Rp.3.000.000,-


Konsumsi : Rp.2.000.000,-
Panggung : Rp.1.500.000,-
Banner : Rp.1.300.000,-
Perlengkapan Hadiah : Rp.2.500.000,-

Total Biaya : Rp.10.300.000,-

10. PENUTUP
Demikian Proposal Mohon Bantuan ini diajukan, sebagai bahan pertimbangan bagi
semua pihak Bapak/Ibu pimpinan perusahaan/Instansi/Organisasi/Donatur/Sponsor ikut
berpartisipasi dan berkenan memberikan bantuan berupa dana atau sumbangan lainnya yang
kami butuhkan dalam kegiatan ini demi terwujudnya rencana tersebut.

Dengan segala kendala dan kerendahan hati kami sampaikan terima kasih yang sebesar-
besarnya kepada semua pihak yang turut membantu dan berpartisipasi memberikan bantuan
dalam terlaksananya kegiatan ini.

Besar harapan kami, Bapak/ Ibu pimpinan perusahaan /Instansi /Organisasi /Donatur/
Sponsor dapat memberikan bantuan baik berupa dana maupun bantuan lainnya, segala harapan
dan keinginan disertai dengan doa semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa mengetuk hati
hamba-hambaNya, terutama yang telah diberi rezeki yang berlebih, untuk mengulurkan
bantuannya bagi terlaksananya acara yang kami rencanakan ini.

Deli serdang, 15 Febuari 2023

Ketua Panitia Sekretaris

Clairine Gunawan

Anda mungkin juga menyukai