Anda di halaman 1dari 1

Nama : Iqbal Mudri Khatikno

NIM : 7000127241
Pemahaman tentang peserta didik dan pembelajaran
Topic I : Koneksi antar materi
1. Menurut Anda, apakah kegiatan belajar yang dilakukan oleh guru di kelas sudah sesuai
dengan latar belakang, perkembangan, dan kesiapan peserta didik? Elaborasi jawab
Anda.
Pada saat pembelajaran guru kurang tegas saat proses pembelajaran
berlangsung terlihat dari banyaknya peserta didik yang kurang aktif dalam
pembelajaran dan kurang merespon saat pembelajaran belangsung, dengan latar
belakang peserta didik yang berbeda diharapkan guru mampu lebih tegas dan lebih
memperhatikan peserta didik ketika proses pembelajaran berlangsung. Dengan sikap
speserta didik yang aktif seperti suka bicara, aktif di dalam kelas dan memiliki minat
yang kurang dalam pembelajarn seni budaya, dengan guru memakai sikap yang tegas
peserta didik akan merasa bergerak dalam mengerjakan tugas yang diberikan oleh
guru. Sehingga peserta didik lebih siap dalam proses pembelajaran.

2. Menurut Anda, apa saja hal yang harus dipertimbangkan oleh guru saat membuat
perencanaan pembelajaran agar proses pembelajaran berfokus pada peserta didik?
Hal pertama yang harus diperhatikan oleh guru adalah mengamati dan
memahami kondisi seserta didik, guru diharapkan merencanakan program pengajaran,
seperti RPP,sistem pengajaran, program semester dan program mingguan yang harus
di pelajari peserta didik dan cara mempelajarinya sudah dipikirkan matang oleh guru.
Dalam proses pembuatan RPP harus mempertimbangkan model, media dan teknik
yang di sesuaikan dengan karakter dan mudah di pahami oleh peserta didik agar
sukses dalam proses pembelajaran.

Anda mungkin juga menyukai