Anda di halaman 1dari 1

LATIHAN SOAL

1. Elsa belajar di sekolah pukul 07.00 dan berakhir pukul 12.40. Jika selama belajar ia
beristirahat 20 menit, maka Elsa belajar selama…
a. 4 jam 10 menit c. 4 jam 20 menit
b. 5 jam 20 menit d. 5 jam 10 menit
2. Jika sekarang pukul 11.27 maka 7 jam 8 menit kemudian adalah pukul…
a. 18.30 c. 19.30
b. 18.35 d. 19.35
3. Jika 2 jam yang lalu adalah pukul 09.20 maka 1 jam 30 menit kemudian pukul…
a. 11.50 c. 12.50
b. 12.20 d. 10.50
4. Hasan mengerjakan 20 soal matematika. Setiap soal memerlukan waktu 10 menit.
Jika Hasan mulai mengerjakan soal pada pukul 08.25, maka Hasan selesai
mengerjakan soal pada pukul…
a. 09.45 c. 11.45
b. 10.45 d. 12.45
5. Andi tingga di Sragen selama 5 tahun 7 bulan. Andi tinggal di Sragen selama … bulan
a. 67 c. 78
b. 76 d. 87
6. Hasil panen seorang petani adalah gabah seberat 800 hg dan jagung seberat 40.000 g.
berat panen petani seluruhnya adalah… kg
a. 40 c. 176
b. 120 d. 210
7. Bu Tina memiliki tanaman hias setinggi 14 dm. Pada saat merapikan tanaman
tersebut, Bu Tina memotong bagian atas tanaman tersebut sehingga tingginya
berkurang 24 cm. tinggi tanaman Bu Tina sekarang adalah…cm
a. 38 c. 94
b. 76 d. 116
8. Ibu membeli beras sebanyak 5 kg, beras tersebut akan ibu bagikan kepada 10 orang
sama banyak. Berapa ons berat beras bagian setiap orang?
a. 5 ons c. 500 ons
b. 50 ons d. 5000 ons
9. Ali berlari sejauh 2000 meter, kemudian berlari lagi 10 hm. Maka Ali menempuh
jarak… km
a. 6 c. 4
b. 5 d. 3
10. Pohon manga berada 40 dm di utara pohon jambu. Pohon jeruk berada 400 cm di
selatan pohon jambu. Berapa meter jarak pohon manga ke pohon jeruk?
a. 8 m c. 80 m
b. 44 m d. 440 m

Anda mungkin juga menyukai