Anda di halaman 1dari 13

ANUGERAH

MALE CHOIR
goes to
BUSAN
Busan Choral Festival & Competition
23-26 Oktober 2024
Busan, Korea Selatan
SAMBUTAN KETUA DEWAN PEMBINA
ANUGERAH MALE CHOIR
Syalom. Horas.

Huria Kristen Batak Protestan (HKBP)


sudah dikenal kalau anggota jemaatnya memiliki
banyak talenta dalam bernyanyi, mulai dari
penyanyi solo, vokal grup, pencipta lagu,
komposer, musisi dan paduan suara yang
semuanya sudah memiliki banyak prestasi baik di
tingkat nasional maupun internasional.

Demikian pula di HKBP Menteng Jalan


Jambu juga terdapat banyak kelompok paduan
suara yang telah memiliki banyak prestasi dalam
lomba paduan suara baik tingkat nasional
maupun internasional. Salah satu paduan suara di HKBP Menteng adalah
Anugerah Male Choir (AMC), yang berdiri di akhir tahun 2021 lalu. Dari usia
berdirinya, Anugerah Male Choir memang termasuk baru, akan tetapi
anggotanya adalah orang-orang yang telah lama aktif ikut paduan suara
gerejawi, baik di gereja lain khususnya di HKBP Menteng. Anggota paduan
suara AMC ini boleh dibilang adalah mereka-mereka yang memiliki kualitas
bernyanyi yang sangat baik. Tujuan dibentuknya paduan suara AMC ini tidak
lain dan tidak bukan tentunya adalah untuk memuji dan memuliakan Tuhan
melalui nyanyian.

Salah satu rencana kerja Anugerah Male Choir adalah akan secara rutin
mengikuti lomba paduan suara baik dalam negeri maupun luar negeri,
dimana tahun ini akan mengikuti Busan Choral Festival & Competition,
tanggal 23-26 Oktober 2024 yang akan datang.

Sebagai Ketua Dewan Pembina Anugerah Male Choir, saya


menyambut dan mendukung penuh kegiatan-kegiatan pelayanan yang
dilakukan oleh AMC termasuk lomba paduan suara tingkat internasional,
Busan Choral Festival & Competition ini. Semoga dengan mengikuti festival
ini, kualitas paduan suara ini menjadi lebih baik, sehingga orang-orang yang
mendengarkan kidung pujian yang dikumandangkan oleh AMC dimanapun
melayani akan mendapatkan berkat rohani.

Saya juga berharap Anugerah Male Choir ini bisa mengajak anggotanya dari
HKBP lain sehingga nantinya AMC ini dapat mengatakan dirinya, tentu juga
atas restu pimpinan pusat HKBP, sebagai KOOR AMA HKBP dalam
festival-festival paduan suara Internasional.

Akhir kata saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota


jemaat dan khususnya kepada amang/inang Pendeta HKBP Menteng dan
seluruh amang/inang Parhalado yang telah memberikan dukungan kepada
Anugerah Male Choir.

Tuhan Yesus memberkati.

Dr. Effendi Muara Sakti Simbolon


Ketua Dewan Pembina Anugerah Male Choir
SAMBUTAN PENASEHAT ANUGERAH MALE CHOIR

Syalom. Horas.

Pertama-tama, mari kita panjatkan puji


syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, yang telah
senantiasa memelihara serta memberikan
kekuatan dan kesehatan kepada kita semua.

Sebuah komunitas paduan suara


membutuhkan sarana untuk semakin
mengembangkan diri. Oleh karena itu,
Anugerah Male Choir HKBP Menteng, terus aktif
dalam kegiatan latihan, pelayanan di gereja dan
juga lomba paduan suara. Tahun lalu, kami telah
mengikuti lomba paduan suara tingkat
internasional di Bali. Pada tahun ini, Anugerah Male Choir berencana untuk
kembali mengikuti kompetisi paduan suara bertaraf internasional, yaitu
Busan Choral Festival & Competition, pada tanggal 23-26 Oktober 2024
mendatang.

Tentu saja, kami punya tujuan dalam mengikuti kegiatan tersebut,


yaitu untuk mengasah kemampuan bernyanyi serta melatih kekompakan
dan sisi artistik dalam koreografi yang akan kami tampilkan nanti. Oleh karena
itu, kami berencana untuk mengikuti 2 kategori, Category A (Classical Mixed
& Equal) dan Category B (Ethnic/Traditional). Melalui komposisi musik
internasional dari 2 zaman (Renaissance atau Baroque) dan juga repertoar
tradisional dari komposer Indonesia, kami berharap dapat menampilkan yang
terbaik di pertunjukan kami nanti.

Melalui kesempatan ini juga, saya sebagai Penasehat Anugerah Male


Choir, ingin mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi yang
tinggi kepada seluruh penyanyi, pengurus harian dan panitia, serta semua
pihak yang mendukung kegiatan ini. Doa dan dukungan dari Bapak dan Ibu,
serta sponsor dan donatur yang kami hormati, merupakan motivasi dan
kontribusi demi kesuksesan kegiatan ini.

Akhir kata, saya ingin mengutip pepatah dari St. Agustinus, “Qui Bene
Cantat Bis Orat” yang berarti “Ia yang bernyanyi dengan baik sama hal nya
dengan berdoa dua kali”. Kira nya Anugerah Male Choir dapat terus
mengalunkan nyanyian dengan baik dan indah supaya setiap orang yang
mendengar dapat merasakan suka cita dan kedamaian.

Terima kasih.

St. Kapler Marpaung


Penasehat Anugerah Male Choir
SAMBUTAN KETUA ANUGERAH MALE CHOIR

Horas.

Puji syukur kepada Tuhan kita Yesus Kristus,


atas kasih karunianya yang selalu menyertai kita
semua.
Anugerah Male Choir (AMC) sebagai salah
satu paduan suara di gereja HKBP Menteng
adalah paduan suara yang baru berumur 3 (tiga)
tahun. Kehadiran AMC, sebagai satu kelompok
paduan suara pria, bertujuan untuk memuji dan
memuliakan nama Tuhan melalui kidung pujian,
baik pada ibadah-ibadah geraja maupun acara
ibadah lainnya, sehingga semakin banyak
orang-orang yang mendapatkan kabar baik.

Anugerah Male Choir dalam program kerjanya di tahun 2024 akan


mengikuti lomba paduan suara/festival di luar negeri, yaitu Busan Choral
Festival & Competition pada tanggal 23-26 Oktober 2024 yang akan datang.

Untuk mendukung dan mensukseskan keikutsertaan Anugerah Male


Choir dalam event international ini tentu kami membutuhkan dukungan, baik
doa maupun dana. Oleh karena itu, kami dengan segala kerendahan hati
memohon kepada Bapak/Ibu sekiranya dapat memberikan dukungan
kepada panitia baik sebagai donatur atau sponsor.

Saya, sebagai Ketua Anugerah Male Choir mengucapkan terima kasih


kepada Panitia yang telah mempersiapkan acara ini, dan semoga kerja keras
panitia yang tidak pernah lelah diberkati oleh Tuhan Yang Maha Kuasa.
Semoga AMC mendapatkan hasil yang terbaik nantinya pada Busan Choral
Festival & Competition. Ucapan terima kasih kami sampaikan juga kepada
Amang, Inang, Pendeta serta para Parhalado HKBP Menteng yang telah
memberikan dukungan kepada AMC selama ini.

Tuhan memberkati. Horas.

St. Ir. Michael Hutagaol


Ketua Anugerah Male Choir
SAMBUTAN KETUA PANITIA PROJECT BCFC 2024

Syalom dan salam hormat,

Segala puji syukur dan hormat hanya bagi


Tuhan Yesus Kristus yang memberikan kita segala
apa yang kita perlukan. Kami Panitia Busan
Choral Festival & Competition 2024 (BCFC)
Anugerah Male Choir (AMC) HKBP Menteng,
sesuai tugas dan amanah yang diberikan oleh
BPH dan seluruh anggota AMC HKBP Menteng
dengan ini datang ke hadapan Bapak & Ibu untuk
menyampaikan seluruh kegiatan proposal,
program dan anggaran.

Sebagai paduan suara pria yang terbentuk


belum begitu lama (berusia 3 tahun), merupakan tatapan jauh ke depan dari
pengurus (khususnya Ketua, Penasehat dan Pembina) yang melihat materi
kemampuan bernyanyi anggota Anugerah Male Choir begitu indah dan
bagus. Hal ini tentunya karena kesehatian serta semangat yang ada di tim ini.
AMC berisikan para punggawa paduan suara yang telah mempunyai banyak
pengalaman mengikuti festival paduan suara baik di tingkat nasional
ataupun internasional.

Apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Pembina Anugerah Male


Choir Bapak DR. Effendi Muara Sakti Simbolon serta Penasehat AMC, Bapak
St. Kapler Marpaung dan Ketua Pengurus Harian Bapak St. Michael
Hutagaol, yang menyetujui serta menyemangati untuk mengikuti program
Busan Choral Festival & Competition di Busan, Korea Selatan pada tanggal
23-26 Oktober 2024 mendatang. Adapun kategori yang akan AMC ikuti
adalah Category A (Classical Mixed & Equal) dan Category B
(Ethnic/Traditional).

Tentu merupakan kehormatan bagi kami panitia untuk merespon


dengan mengerjakan perencanaan program dan anggaran festival ini
dengan menyatukan ide dan pemikiran yang maksimal demi sebuah
kesuksesan. Pada kesempatan ini, kami panitia dengan segala kerendahan
hati memohon kepada Bapak dan Ibu untuk dapat memberikan dukungan
kepada kami. Adapun dengan kesuksesan yang menjadi target dalam
keikutsertaan dalam festival, maka ukuran kesuksesan itu sendiri harus
konkret. Sehingga panitia Project BCFC 2024 menargetkan hasil yang terbaik
di dua kategori yang akan diikuti oleh Anugerah Male Choir.

Akhir kata, semoga kita selalu diberikan rahmat dan kuasa oleh-Nya
serta berkat rejeki yang melimpah dari Bapak di surga. Tuhan Yesus
memberkati kita semua.

Hormat kami,

Marudut Tambunan
Ketua Panitia BCFC 2024
ANUGERAH MALE CHOIR HKBP MENTENG

Anugerah Male Choir HKBP Menteng didirikan di Jakarta, tanggal


12 Desember 2021 pada masa pandemi Covid-19 sedang berlangsung. Dalam
kurun waktu pandemi covid-19, Anugerah Male Choir telah melakukan
kegiatan pelayanan dengan mengisi di acara ibadah dan membuat beberapa
video virtual untuk ditampilkan pada beberapa kebaktian di masa pandemi.

Pada tahun 2022, Anugerah Male Choir turut serta melakukan aksi
pengumpulan dana HKBP Limo Resort HKBP Cinere di Gedung Sopo
Marpingkir. Pada tanggal 25-29 Juli 2023, Anugerah Male Choir sukses
mengikuti 12th Bali International Choir Festival yang diadakan Bandung
Choral Society, dan memperoleh sertifikat Gold Medal II kategori Male Choir.
Melihat perjalanan karir yang masih seumur bayi ini, tentu saja Anugerah Male
Choir telah memperkaya dan mengasah keterampilannya, baik sebagai
sebuah organisasi maupun kelompok penyanyi dan pemusik.

Sejak berdiri, Anugerah Male Choir HKBP Menteng telah berfokus pada
kualitas olah vokal. Karena itu, di usianya yang ke-3, Anugerah Male Choir
HKBP Menteng bertekad untuk terus berlatih dan mempersiapkan diri
menjadi yang terbaik dalam olah vokal. Untuk itu, kami telah
mempersiapkan program utama di tahun 2024 untuk mengikuti Busan
Choral Festival & Competition di kota Busan, Korea Selatan, pada tanggal
23-26 Oktober 2024.
BUSAN CHORAL FESTIVAL & COMPETITION 2024

Busan Choral Festival & Competition 2024 adalah sebuah acara festival dan
lomba paduan suara yang diselenggarakan oleh Korea Choral Institute.
Memasuki usía penyelenggaraan yang ke-20 tahun, kegiatan bertaraf
international ini telah diikuti oleh peserta dari berbagai negara, termasuk
Indonesia. Anugerah Male Choir (AMC) HKBP Menteng akan mengikuti 2
kategori, yaitu Category A (Classical Mixed & Equal) dan Category B
(Ethnic/Traditional).

Pada setiap kegiatan yang Anugerah Male Choir laksanakan tentunya kami
sangat membutuhkan dukungan moril maupun spiritual demi
terselenggaranya program yang telah disusun sedemikian rupa. Oleh karena
itu, melalui kesempatan ini kami memohon kesediaan Bapak dan Ibu agar
dapat mendukung AMC HKBP Menteng dalam mewujudkan program ini.
Melalui proposal ini, kami lampirkan itinerary dan rincian anggaran yang kami
butuhkan. Besar harapan kami, Bapak dan Ibu dapat berpartisipasi untuk
membina kami, melalui dukungan dana, moril, maupun spiritual.

Atas kemurahan hati dan budi yang Bapak dan Ibu berikan, Anugerah Male
Choir HKBP Menteng mengucapkan terima kasih.

ITINERARY
21 Oktober 2024 : Penerbangan menuju Seoul, Korea Selatan
22 Oktober 2024 : Perjalanan dari Seoul menuju Busan (KTX)
23 Oktober 2024 : Registrasi dan Acara Pembukaan 20th BCFC
24-25 Oktober 2024 : Stage Rehearsal & Kompetisi
26 Oktober 2024 : Grand Prix & Award Ceremony
27-28 Oktober 2024 : Free Time (Seoul)
29 Oktober 2024 : Penerbangan kembali ke Jakarta
RINCIAN PEMASUKAN & PENGELUARAN

No Pemasukan Kalkulasi (IDR) Ket erangan


1 Kas 50,000,000
2 AMC Friendship Golf Tournament 250,000,000 Jumat , 5 Juli 2024
3 Konser 50,000,000 Awal Okt ober 2024
4 Proposal 100,000,000
5 Kont ribusi Pesert a 150,000,000
Tot al Pemasukan 600,000,000

No Pengeluaran Nilai UoM Kalkulasi (IDR)


1 Visa 856,000 30 orang 25,680,000
2 Akomodasi
Pesawat Pulang - Pergi (Direct Jakart a - Seoul) 10,000,000 30 orang 300,000,000
Tiket Keret a Pulang - Pergi (Seoul - Busan) 2,000,000 30 orang 60,000,000
3 Hot el
Akomodasi Panit ia (Busan) USD 100 10 kamar x 5 malam 80,000,000
Akomodasi (Seoul) USD 100 10 kamar x 2 malam 32,000,000
4 Konsumsi
Makan (Busan) 150,000 30 orang x 5 hari 22,500,000
Makan (Seoul) 150,000 30 orang x 2 hari 9,000,000
5 Kost um
Kost um + sepat u 3,000,000 30 orang 90,000,000
Kaos Tim 250,000 30 orang 7,500,000
Jaket Tim 250,000 30 orang 7,500,000
6 Kepelat ihan & Perlengkapan
Pendaft aran USD 1,000 16,000,000
Anggaran Pelat ih 30,000,000 30,000,000
Pelat ihan 35,000,000 2 x t raining camp 70,000,000
Pelat ih Tamu 10,000,000 10,000,000
Pembelian part it ur 15,000,000 15,000,000
Venue konser 10,000,000 10,000,000
P3K 1,000,000 1,000,000
7 Publikasi dan Dokument asi
Cet ak proposal 100,000 20 buah 2,000,000
Spanduk 500,000 500,000
Tot al Pengeluaran 788,680,000

Tot al Kekurangan Dana


Tot al Pengeluaran - Tot al Pemasukan = Rp. 188,680,000
Penawaran Paket Sponsor Donatur
(Perorangan/Perusahaan)

Donatur memberikan bantuan dana Rp. 100.000.000 atau ke atas,


kontraprestasi yang didapat:

Anugerah Male Choir HKBP Menteng akan tampil dua (2) kali dalam 1 tahun
pada sebuah acara yang diselenggarakan keluarga/perusahaan (seperti:
resepsi, ulang tahun, pernikahan, baptisan)*

Penempatan logo perusahaan/perorangan pada spanduk, banner, kaos,


jaket, selama kegiatan BCFC 2024

Donatur memberikan bantuan dana Rp. 50.000.000 atau ke atas,


kontraprestasi yang didapat:

Anugerah Male Choir HKBP Menteng akan tampil dua (1) kali dalam 1 tahun
pada acara yang diselenggarakan perusahaan/keluarga (seperti: resepsi,
ulang tahun, pernikahan, baptisan)*

Penempatan logo perusahaan/perorangan pada spanduk, banner, kaos,


jaket, selama kegiatan BCFC 2024

Donatur memberikan bantuan dana Rp. 25.000.000, kontraprestasi yang


didapat:

Penempatan logo perusahaan/perorangan pada spanduk, banner, kaos,


jaket, selama kegiatan BCFC 2024

Sponsor dan Donasi lain-lain, memberikan bantuan finansial dibawah


Rp. 25.000.000,- atau bantuan dalam bentuk apapun baik berupa dana
maupun barang (contoh: jaket, topi atau kaos) dengan kontraprestasi yang
dapat dibicarakan lebih lanjut

*tidak termasuk sound system


KONTAK TIM PANITIA
Email AMC HKBP Menteng : anugerahmalechoir@gmail.com
Instagram AMC HKBP Menteng : @anugerahmalechoir

Sekretariat Panitia
HKBP Menteng
Jl. Jambu No. 46, Menteng Jakarta Pusat
Jam kerja: Senin sampai dengan Sabtu, pukul 09.00 – 17.00 WIB

Contact Person
Marudut Tambunan HP. 0812 8887 8178
Junevent Valentin HP. 0811 9700 507

Rekening Paduan Suara Anugerah Male Choir


Nama Bank BANK MANDIRI
No. Rekening 102-00-1186032-4
Atas nama Junevent Valentin

Untuk konfirmasi transfer


Junevent Valentin HP. 0811 9700 507
PANITIA PROGRAM BCFC 2024
Pelindung : Pdt. Roida Situmorang Dmin
Pembina : Effendi Muara Sakti Simbolon
Penasehat : St. Kapler Marpaung
St. Dr. Rudi Sinaga, MBA
Ketua BPH : St. Michael Hutagaol
Ketua Panitia : Marudut Tambunan

Divisi Finance, Sponsorship & General Affair (A)


Ketua : Junevent Valentin
Samuel Tumundo
Daniel Moses Tambunan

Divisi Human Resources & Performance (M)


Ketua : Handie Tambunan
Yosep Panjaitan
Anton Panjaitan

Conductor (C) : Joan Roos

Seksi Dana : St. Michael Hutagaol


St. Kapler Marpaung
St. Rony Tobing
St. Viktor Manurung
St. Gordon Tambunan
Marudut Tambunan

Badan Pengurus Harian 2024

Pembina : Effendi Muara Sakti Simbolon


Penasehat : St. Kapler Marpaung
St. Dr. Rudi Sinaga, MBA
Ketua BPH : St. Michael Hutagaol
Wakil Ketua : Marudut Tambunan
Sekretaris : Junevent Valentin
Bendahara : Mardongan Harahap
Divisi Teknis : Handie Tambunan
Abram Hutabarat
Joan Roos
PENUTUP
Demikianlah proposal ini dibuat, dengan harapan agar apa yang menjadi
tujuan kita mengikuti festival paduan suara di BCFC dapat tercapai yaitu
mendapatkan medali Gold dan mengikuti Grand Prix BCFC 2024.

Teriring salam dan doa,


Panitia Project BCFC 2024

Ketua Panitia Sekretaris Panitia

Marudut Tambunan Junevent Valentin

Mengetahui,
Ketua AMC HKBP Menteng

St. Michael Hutagaol

Anda mungkin juga menyukai