Anda di halaman 1dari 3

TATA IBADAH PPGT

Persiapan
Menyanyi : Bagaikan Bejana
Bagaikan bejana siap dibentuk
Demikian hidupku ditanganMu
Dengan urapan kuasa rohMu, Ku dibaharui selalu
Jadikan ku alat dalam rumahMu
Inilah hidupku ditanganMu
Bentuklah s’turut kehendakMu
Pakailah sesuai rencanaMu
Ku mau s’pertiMu Yesus, disempurnakan s’lalu
Dalam setiap jalanku memuliakan namaMu

Votum dan salam


PL :Ibadah ini berlangsung dalam nama Bapa, Anak dan Roh Kudus
S :Amin
PL :Salam bagimu dari segala orang kudus kasih karunia Allah menyertai kamu
S :Menyertaimu juga

Menyanyi “ FirmanMu Pelita Bagi Kakiku “


Firman-Mu, p'lita bagi kakiku, terang bagi jalanku
Firman-Mu, p'lita bagi kakiku, terang bagi jalanku
Waktu ku bimbang dan hilang jalanku
Tetaplah Kau di sisiku dan takkan ku takut
Asal Kau di dekatku besertaku selamanya
Firman-Mu p'lita bagi kakiku. Terang bagi jalanku.
PEMBERITAAN FIRMAN

 Doa Pembacaan Alkitab


 Pembacaan Alkitab
 Khotbah

Menyanyi ”KJ. 280 AKU PERCAYA”


1. Aku percaya Allah yang kekal, yang oleh Sabda kita kenal:
Bapa Pencipta alam semesta, yang mengasihi manusia.
2. Aku percaya Put’ra TunggalNya yang disalibkan di Golgota,
yang dari kubur bangkit dan menang, naik ke sorga dalam terang.
3. Aku percaya pada Roh Kudus yang mendiami kita terus.
Aku percaya G’reja yang esa; ‘ku jadi suci di dalamnya.

Persembahan Syukur
Pl: Tetapi aku, dengan ucapan syukur akan kupersembahkan korban kepada-Mu; apa yang
kunazarkan akan kubayar. Keselamatan adalah dari TUHAN! (Yunus 2:9)

Menyanyi ” KasihNya Seperti Sungai”


Kasih-Nya seperti Sungai, Kasih-Nya seperti sungai
Kasih-Nya seperti sungai di hatiku
Mengalir di waktu siang, Mengalir di waktu malam
Kasih-Nya seperti sungai di hatiku
Berkat-Nya seperti sungai
Berkat-Nya seperti Sungai, berkatNya seperti Sungai
Berkat-Nya seperti sungai di hatiku
Mengalir di waktu siang, mengalir di waktu malam
Berkat-Nya seperti sungai di hatiku.

 Doa Syukur Dan Syafaat


 Pengutusan dan berkat
Menyanyi ” Tiap Langkahku Diatur Oleh Tuhan “
Tiap langkahku diatur oleh Tuhan
Dan tangan kasih-Nya memimpinku
Di tengah badai dunia menakutkan
Hatiku tetap tenang teduh
Tiap langkahku kutahu Tuhan yang pimpin
Ke tempat tinggiku dihantar-Nya
Hingga sekali nanti aku tiba
Di rumah Bapa surga yang baka

 Berkat

PL : Kiranya Allah mengasihani kita dan memberkati kita, kiranya Ia menyinari kita
dengan wajahNya
S : Amin..

Menyanyi “ Serikat Persaudaraan”


Serikat persaudaraan, berdirilah teguh.
Sempurnakan persatuan didalam TuhanMu.
Bersama-sama majulah dikuatkan iman
Berdamai,bersejahtera, dengan pengasihan.

Anda mungkin juga menyukai