Anda di halaman 1dari 5

Amati, Jelaskan, Bagikan

Kelompok 1: Tetap, naik, atau turun?


Buat hipotesis, untuk menjawab masalah: Bagaimanakah
pengaruh penambahan garam dapur terhadap suhu es batu
dan wujud es batu ?
Uji hipotesis Anda (lakukan 3 kali percobaan)
Siapkan 100 gram garam dapur pada suhu ruang (ukur suhu
ruang)
Siapkan 400 gram es batu. Ukur suhunya.
Beri penjelasan mengapa hasilnya seperti itu (saran: telusuri di
web)
Bagikan (share) ke teman-teman Anda!
Amati, Jelaskan, Bagikan

Kelompok 2: Bertambah, berkurang, atau tetap?


Buat hipotesis, untuk menjawab masalah: Bagaimanakah
pengaruh penambahan garam dapur terhadap volume air?

Siapkan 500 cc air.


Siapkan 10 gram garam dapur. Ukur volumenya.
Uji hipotesis Anda (lakukan 3 kali percobaan)
Beri penjelasan mengapa hasilnya seperti itu (saran: telusuri di
web)
Lakukan percobaan lanjutan jika diperlukan!
Bagikan (share) ke teman-teman Anda!
Amati, Jelaskan, Bagikan
Kelompok 3: Berapa Kalori?
Ditemukan di USA tahun 1830. Konsumsi minuman bersoda terus
meningkat secara tajam dan konstan dari tahun ke tahun di seluruh belahan
dunia. Resiko obesitas.
Jika dalam sehari Anda minum satu liter minuman ringan bersoda,
berapakah kalor yang Anda dapatkan?
Siapkan air soda dan minuman ringan bersoda.
Siapkan larutan pekat gula (pastikan Anda menentukan konsentrasi
gulanya, atau massa gula untuk setiap cc larutan)
Tambahkan larutan tersebut ke dalam air soda, pastikan Anda mengukur
volume larutan gula yang Anda tambahkan. Cicipi, dan hentikan kegiatan
Anda jika rasa manis larutan soda sudah sama dengan rasa manis
minuman bersoda.
Melalui kegiatan Anda, tentukan berapa Kalori 1 liter minuman ringan
bersoda. lakukan 3 kali pengamatan.
Kaitkan dengan kebutuhan minimal Kalori untuk orang normal bertubuh
sedang, jelaskan potensi obesitasnya.
Amati, Jelaskan, Bagikan
Kelompok 4: Pengaruh suhu terhadap
kecepatan proses difusi
Buat hipotesis, untuk menjawab masalah:
Bagaimanakah pengaruh suhu terhadap kecepatan
proses melarutnya pewarna makanan?
Siapkan 500 cc air, air panas, es, pewarna makanan,
termometer, dan stop watch.
Uji hipotesis Anda (lakukan 3 kali percobaan)
Beri penjelasan mengapa hasilnya seperti itu (saran:
baca literatur atau telusuri di web, tentang difusi.
Coba jelaskan sampai dalam bentuk persamaan
matematisnya )
Bagikan (share) ke teman-teman Anda!
Amati, Jelaskan, Bagikan

Kelompok 5: Pengaruh konsentrasi larutan terhadap


kekentalan larutannya
Buat hipotesis, untuk menjawab masalah: Bagaimanakah pengaruh
konsentrasi larutan terhadap kekentalannya?

Siapkan 500 cc larutan gula dengan konsentrasi yang berbeda-beda.


Pelajari dulu apa itu kekentalan dan cara menentukan dan/atau cara
membandingkan kekentalan. (saran: telusuri literatur atau web
tentang kekentalan, termasuk persamaan matematisnya jika ada).
Uji hipotesis Anda (lakukan 3 kali percobaan)
Beri penjelasan mengapa hasilnya seperti itu Coba jelaskan sampai
dalam bentuk persamaan matematisnya )
Bagikan (share) ke teman-teman Anda!

Anda mungkin juga menyukai