Anda di halaman 1dari 13

FAKTOR DALAM PERSALINAN :

Ada beberapa faktor yang berperan dalam persalinan yaitu :


1. Tenaga atau Kekuatan (power) ; his (kontraksi uterus),
kontraksi otot dinding perut, kontraksi diafragma pelvis,
ketegangan, kontraksi ligamentum rotundum, efektivitas
kekuatan mendorong dan lama persalinan.
2. Janin (passanger) ; letak janin, posisi janin, presentasi
janin dan letak plasenta. Jalan Lintas (passage) ; ukuran
dan tipe panggul, kemampuan serviks untuk membuka,
kemampuan kanalis vaginalis dan introitus vagina untuk
memanjang.
3. Kejiwaan (psyche) ; persiapan fisik untuk melahirkan,
pengalaman persalinan, dukungan orang terdekat dan
intregitas emosional.
Keadaan seorang wanita yang
Inpartu sedang ada pada tahap
persalinan
Tanda Inpartu:
a.Rasa sakit oleh adanya his yang datang lebih kuat,
sering dan teratur.
b. Keluar lendir bercampur darah (show) yang lebih banyak
karenarobekan-robekan pada serviks.
c.Kadang ketuban pecah dengan sendirinya.
d.Pada pemeriksaan dalam serviks mendatar dan
pembukaan telah ada
His dalam persalinan
HIS kontraksi otot otot rahim pada persalinan

His palsu
Tidak teratur
Nyeri perut bagian bawah dan lipat paha
Lamanya kontraksi pendek
Tidak bertambah kuat bila dibawa berjalan
Tidak mempunyai pengaruh pada serviks
HIS persalinan :
Kontraksi dari otot-otot rahim
Durasi memendek
Frekuensi makin sering terjadi
Sifat menjalar ke pinggang,pusat hingga simfisis
Klinis : Dalam 10 menit terdapat 3 kali kontraksi rahim lamanya 40-
60 detik,sifatnya kuat
KTG : Kontraksi 3 kali dalam 10 menit,lamanya 40-60 detik dengan
tekanan intrauterin 40-60 mmHg
Pembagian his berdasarkan faalnya :
Kekuatan his kala 1 :
a. Kontraksi bersifat simetris
b. Fundal dominan
c. Involunter
d. Kekuatan makin besar dan diikuti dengan refleks mengejan
e. Setiap kontraksi mulai dari peace makeryang terletak
sekitar insersi tuba dengan arah penjelasan ke daerah serviks
uteri dengan kecepatan 2 cm/detik .
Kekuatan his kala II:
Kekuatan his pada akhir kala pertama atau
permulaan kala dua mempunyai amplitudo 60
mmHg, interval 3-4 menit,durasi berkisar 60-90
detik
Vaginal Toucher

Suatu tindakan untuk menilai pembukaan penipisan


servix, penurunan bagian terbawah janin,ketuban,
keadaan panggul, dan kelainan pada jalan lahir.
Indikasi VT :
Dalam kehamilan
Kehamilan muda
Riwayat obstetrik buruk yang menunjukan
kemungkinan panggul sempit
Letak janin tidak jelas
Primigravida hamil 36 minggu kepala janin
belum masuk pintu atas panggul.
Dalam persalinan :
Evaluasi kemajuan persalinan
Akan melakukan tindakan
Ketuban pecah
Bagian terbawah janin belum masuk PAP
Kontra indikasi VT :
Sebelum pemberian protap MgsO4 pada pasien
dengan preeklamsia/Eklamsia
Kecurigan adanya plasenta previa
Infeksi pada daerah vulva
Pecah ketuban pada usia kehamilan kurang dari 6
minggu
Asuhan kala 1 persalinan:
Tujuan : tujuan APN adalah untuk menjaga
kelangsungan hidup dan memberikan derajat
kesehatan yang tinggi bagi ibu dan bayi nya,
melalui upaya terintegrasi dan lengkap tetapi
harus intervensi yang seminimal mungkin agar
prinsip keamanan dan kualitas pelayanan dapat
terjaga pada tingkat yang diinginkan (optimal)
Penatalaksanaan fisiologis kala II:
1. Membimbing ibu untuk meneran
2. Pastikan kala II dan membimbing ibu untuk meneran
3. Membantu ibu memilih posisi untuk meneran
Posisi duduk/setengah duduk
Jongkok/berdiri
Merangkak/miring kiri
4. Menilai cara dan kemajuan proses meneran
5. Memastikan ibu meneran efektif atau perlu bantuan
Asuhan dan pemantauan kala IV
Lakukan rangsangan taktil (seperti pemijatan) pada
uterus,untuk merangsang uterus berkontraksi
Evaluasi tinggi fundus dengan meletakan jari tangan
secara melintang antara pusat dan fundus uteri
Perkirakan kehilangan darah secara keseluruhan
Periksa perineum dari perdarahan aktif (misalnya
apakah ada laserasi atau episiotomi)
Evaluasi kondisi ibu secara umum
Dokumentasikan semua asuhan dan temuan selama
kala IV persalinan di halaman belakang partograf
segera setelah asuhan diberikan atau setelah penilaian
dilakukan.

Anda mungkin juga menyukai