Anda di halaman 1dari 8

NAMA : FREDI SANTOSO

STAMBUK : 14 311 405


DEFENISI MAGMA

Magma adalah suatu lelehan silikat


bersuhu tinggi berada didalam Litosfir,
yang terdiri dari ion-ion yang bergerak
bebas, serta mengandung sejumlah bahan
berwujud gas. Lelehan tersebut
diperkirakan terbentuk pada kedalaman
berkisar sekitar 200 kilometer dibawah
permukaan Bumi, terutama terdiri dari
unsur-unsur yang kemudian membentuk
mineral-mineral
MAGMATIK SISTEM
Sistem Magmatik adalah suatu sistem dimana magma yang
mempunyai berat-jenis lebih ringan dari batuan
sekelilingnya, akan berusaha untuk naik melalui rekahan-
rekahan yang ada dalam litosfir hingga akhirnya mampu
mencapai permukaan Bumi.
Dalam perjalanannya naik menuju ke permukaan,
magma dapat mulai kehilangan mobilitasnya ketika masih
berada didalam litosfir dan membentuk dapur-dapur magma
sebelum mencapai permukaan. Dalam keadaan seperti itu,
magma akan membeku ditempat, dimana ion-ion
didalamnya akan mulai kehilangan gerak bebasnya
kemudian menyusun diri, menghablur dan membentuk
mineral dan batuan beku.
PEGMATIT
Pegmatit adalah suatu endapan dari
batuan beku yang biasanya bersifat
granitic dan memiliki ukuran kristal yang
sangat kasar (>2,5 cm). Pegmatit
terbentuk ketika tahap kristalisasi akhir,
dengan kandungan air cukup tinggi dan
pertumbuhan kristal yang relatif cepat
pada bagian atas suatu komplek
struktur.
Pegmatit terbentuk dari aktifitas magma, yaitu
ketika magma terbentuk sehingga terjadi
diferensiasi yang mengakibatkan kandungan
volatile tinggi dan terinjeksikan pada batuan
sekitar sehingga terbentuk pegmatite
sederhana yang mengandung albit, kuarsa,
mikroklin dan muskovit.
Ketika ada interaksi dengan dapur magma
sehingga terjadi pergantian, maka akan
terbentuk pegmatite kompleks yang membawa
rare minerals. Umumnya pegmatite muncul
berupa dike atau vein.
Zonasi Endapan Pegmatit (Cameron, dkk 1949
dalam Guilbert, 1986).

Border zone, tipis, terdiri dari mineral feldspar,


kuarsa, muskovit, aksesoris (garnet, tourmaline,
beryl)
Wall zone, umum hadir dengan mineral yang
hampir sama dengan border zone tetapi lebih
intensif dan kasal, muncul mineral logam
Intermediete zone : dapat mengandung mineral
bijih yang ekonomis (Be, Nb, Ta, Sn, Li, U), variasi
mineral cukup banyak (berylniobite-tentalite-
perthite-cessiterite-uranite-gems), ukuran butir
kasar
Core zone, didominasi kuarsa
KESIMPULAN
SISTEM MAGMATIK
Merupakan pembentukan mineral dengan
cara pemisahan magma, yang diakibatkan
oleh pendinginan dan penurunan
temperature dan membentuk satu atau lebih
jenis batuan beku. Contoh: Platina, Timah,
Intan, Tembaga.
SISTEM PEGMATIT
Proses ini merupakan kelanjutan dari proses
magmatik dimana larutan sisa magma akan
mengalami pendinginan atau penurunan
temperatur. Contoh: Grapit, Kuarsa, Pirit
REFERENSI

ENDAPAN PEGMATITIK |
AMUZIGIhttp://www.amuzigi.com/2015/10/endapan-
pegmatitik.html

http://slideplayer.com/4526334/15/images/8/Model+for+magmat
ic+deposit+formation

https://ceritageologi.wordpress.com/2012/12/15/endapan-
pegmatit/

http://kskm.org/wp-content/uploads/2014/02/Merapi-
freatik_tahap-magmatik.png

Anda mungkin juga menyukai