Anda di halaman 1dari 14

KONSEP

DASAR
PSIKOLOGI

Pertemuan 1
Rusdi Rusli, S.Psi., M.Psi., Psikolog
WHAT IS PSYCHOLOGY ??
LOGO
APAKAH PSIKOLOGI ITU??

Kejiwaan ?
Ramalan Nasib ?
Mengobati Orang Gila ?
Pembaca Pikiran ?
Pembaca Aura ?
Peramal ?
Secara bahasa :
Psyche (jiwa) dan logos (ilmu pengetahuan)
Psikologi adalah ilmu pengetahuan tentang jiwa / ilmu jiwa
Psikologi tidak sama persis dengan ilmu jiwa, karena :
1. Ilmu jiwa merupakan istilah bahasa sehari-hari yang
dikenal orang, sedang psikologi merupakan istilah
scientific sehingga didalamnya terdapat pengetahuan
yang bercorak ilmiah
2. Ilmu jiwa menunjukkan arti lebih luas meliputi segala
pemikiran, pengetahuan, tanggapan, khayalan dan
spekulasi tentang jiwa itu, sedang psikologi meliputi ilmu
pengetahuan tentang jiwa yang diperoleh secara
sistematis menurut metode dan norma ilmiah modern
LOGO
Pengertian Psikologi

Wundt : The science of human consciousness


Branca : The science of behavior
Morgan : The science of human and animal behavior
Sartain : The science of human behavior
Woodworth dan Marquis :
The science of activities of the individual. Activity includes
not only motor activities (walking, speaking), but also
cognitive (knowledge getting : seeing, hearing
remembering, thingking) and emotional (laughing, crying,
feeling or sad)
Dapatkah Jiwa Dipelajari Secara Ilmiah?

 Sesuatu dapat dipelajari secara ilmiah jika keberadaannya


dapat diobservasi
 Yang dipelajari psikologi bukan jiwa manusia secara
langsung tetapi manifestasi dari keberadaan jiwa berupa
perilaku dan hal-hal lain yang berhubungan dengan
perilaku

KESIMPULAN :
Psikologi merupakan ilmu yang membicarakan jiwa, akan
tetapi karena jiwa tidak tampak maka dikatakan sebagai...
“ Suatu ilmu yang menyelidiki serta mempelajari
tingkahlaku atau aktivitas-aktivitas sebagai manifestasi
dari kehidupan jiwa/psychis”
6
SEJARAH PERKEMBANGAN PSIKOLOGI

7
Psikologi Menjadi Ilmu Yang Berdiri Sendiri

Pada tahun 1879, WILHELM WUNDT


(Filsuf, dokter, sosiolog, dan ahli hukum dari Jerman),
mendirikan laboratorium psikologi di Leipzig, Jerman. Lab ini
merupakan lab psikologi pertama di dunia.
 Wundt menyatakan bahwa objek telaah psikologi bukan
lagi berupa hakikat jiwa, yang tidak bisa diobservasi, tetapi
fenomena-fenomena kejiwaan berupa tingkah laku.
 Wundt juga menyatakan bahwa gejala-gejala jiwa tidak
dapat diterangkan semata-mata berdasarkan proses alam
sebagaimana dijelaskan melalui fisiologi. Fisiologi hanya
berfungsi sebagai ilmu bantu psikologi
 Gejala-gejala jiwa diteliti oleh Wundt di laborartorium dengan
menggunakan metoda eksperimen.
 Eksperimen dilakukan dengan teknik tertentu dan faktor
subjek tidak dapat dia-baikan. Untuk itu Wundt
menggunakan teknik introspeksi.
 Hasil-hasil penelitian Wundt dipublikasi-kan dalam bentuk
buku. Dan sejak itu psikologi diakui sebagai suatu disiplin
ilmu dan kemudian mengalami perkembangan yang pesat
yang ditandai dengan muncul-nya berbagai aliran dan
cabang psikologi.
OBJEK PSIKOLOGI

Objek Material
Objek material ilmu adalah objek yang bersifat umum, dilihat
dari wujudnya. Objek material psikologi adalah manusia.

Objek Formal
Objek yang bersifat spesifik, dari segi tertentu objek material
dibahas. Objek formal psikologi adalah perilaku manusia dan
hal-hal yang berkaitan dengan proses tersebut

10
FUNGSI PSIKOLOGI

Fungsi Deskriptif
Fungsi psikologi dalam menggambarkan perilaku manusia secara
lengkap, benar, dan jelas
Fungsi Prediktif
Fungsi psikologi dalam membuat perkiraan yang dapat terjadi di
kemudian hari berkenaan dengan perilaku manusia
Fungsi Pengendalian
Psikologi untuk mengarahkan perilaku-perilaku manusia pada
hal-hal yang diharapkan dan meng-hindari hal-hal yang tidak
diharapkan
11
KLASIFIKASI PSIKOLOGI
MANFAAT MEMPELAJARI PSIKOLOGI

3/8/2018 13
 Psikologi dibutuhkan oleh mereka yang dalam kehidupannya
selalu bersama dan berhubungan dengan orang lain
 Sebagai usaha untuk dapat mengenal, memahami,
menguraikan, dan menggambarkan tingkahlaku dan
kepribadian manusia beserta aspek-aspeknya.
 Untuk membuat pergaulan menjadi lebih baik karena tahu
mengapa orang itu berpikir, berperasaan, dan berbuat
menurut caranya sendiri-sendiri

Anda mungkin juga menyukai