Anda di halaman 1dari 16

DASAR – DASAR KOMUNIKASI

PETER ANDREAS

DEPARTEMEN ILMU KESEHATAN GIGI MASYARAKAT DAN PENCEGAHAN


FAKULTAS KEDOKTERAN GIGI
UNIVERSITAS INDONESIA
2007
PENGERTIAN KOMUNIKASI

 Etimologi
berasal dari bahasa Latin “communicatio”
“com” = “dengan” atau “bersama dengan”
“unio” = “bersatu dengan”
Artinya :
Komunikasi = pengiriman pesan dari seseorang
kepada orang lain demi “bersatu
dengan” atau “bersatu bersama
dengan”
DEFINISI KOMUNIKASI

1. Komunikasi adalah proses yang menggambarkan


siapa mengatakan apa dengan cara apa kepada
siapa dengan efek apa (Laswell)

2. Komunikasi adalah rangkaian proses pengalihan


informasi dari satu orang kepada orang lain
dengan maksud tertentu

3. Komunikasi adalah interaksi atau transaksi antar


dua orang
DEFINISI sambungan……………..

4. Komunikasi adalah proses yang melibatkan


seseorang untuk menggunakan tanda-tanda
(alamiah atau universal) berupa simbol-simbol
(berdasarkan perjanjian manusia) verbal atau
non-verbal yang disadari atau tidak disadari yang
bertujuan untuk mempengaruhi sikap orang lain

5. Komunikasi merupakan proses pengalihan suatu


maksud dari satu sumber kepada penerima,
proses tersebut merupakan suatu seri aktivitas,
rangkaian atau tahap-tahap yang memudahkan
peralihan maksud tersebut
DEFINISI sambungan……………..

6. Komunikasi adalah segala aktivitas interaksi


manusia yang bersifat human relationship
disertai dengan peralihan sejumlah fakta (Azriel
Winnett, 2004)

7. Komunikasi merupakan interaksi antarpribadi


yang menggunakan sistem simbol linguistik,
seperti sistem simbol verbal (kata-kata) dan non-
verbal. Sistem ini dapat disosialisasikan secara
langsung ( tatap muka ) atau melalui media lain
seperti tulisan atau audio-visual (Karlfried
Knapp, 2003)
DEFINISI sambungan……………..

8. Komunikasi dapat diartikan sbg pengalihan


suatu pesan dari satu sumber kepada penerima
agar dapat dipahami

9. Komunikasi mrpk setiap proses pertukaran


informasi, gagasan dan perasaan. Proses ini
meliputi informasi yang disampaikan baik
secara lisan maupun tertulis dengan kata-kata,
atau yang disampaikan dengan bahasa tubuh,
gaya maupun penampilan diri, menggunakan
alat bantu di sekeliling kita sehingga sebuah
pesan menjadi lebih kaya (Hybels & Weafer II,
1992; Liliweri, 2003)
DEFINISI sambungan……………..

10. Komunikasi adalah: (1) pernyataan diri yang


efektif; (2) pertukaran pesan-pesan yang
tertulis, pesan-pesan dalam percakapan,
bahkan melalui imajinasi; (3) pertukaran
informasi atau hiburan dengan kata-kata
melalui percakapan atau dengan metode lain;
(4) pengalihan informasi dari seseorang kepada
orang lain; (5) pertukaran makna antarpribadi
dengan sistem simbol; dan (6) proses
pengalihan pesan melalui saluran tertentu
kepada orang lain dengan efek tertentu
(Walhstrom, 1992; Liliweri, 2003)
FAKTOR-FAKTOR YANG TERLIBAT
DALAM KOMUNIKASI

1. Sumber komunikasi
2. Pesan komunikasi yang berbentuk verbal dan
non-verbal
3. Media atau saluran sebagai sarana – wadah
tempat pesan / rangkaian pesan dialihkan
4. Cara, alat, atau metode untuk memindahkan
pesan
5. Penerima / sasaran yang menerima komunikasi
6. Tujuan dan maksud komunikasi
7. Situasi komunikasi
FAKTOR-FAKTOR sambungan………………

8. Rangkaian kegiatan antara sumber/pengirim


dengan sasaran/penerima
9. Proses komunikasi, yakni proses satu arah,
interaksi, dan proses transaksi
10. Pemberian makna bersama atas pesan dari
sumber dan penerima yang terlibat dalam
komunikasi
11. Pembagian pengalaman atas pesan yg
dipertukarkan dari sumber dan penerima yang
terlibat dalam komunikasi
KARAKTERISTIK KOMUNIKASI

1. Komunikasi merupakan proses simbolik


2. Komunikasi merupakan proses sosial
3. Komunikasi merupakan proses satu/dua arah
4. Komunikasi bersifat koorientasi
5. Komunikasi bersifat purposif dan persuasif
6. Komunikasi mendorong interpretasi individu
7. Komunikasi merupakan aktivitas pertukaran
makna
8. Komunikasi terjadi dalam konteks
CONTOH :

MEMPERAGAKAN CARA BENAR MENGGOSOK GIGI !!

Asep, seorang petugas PUSKESMAS di Serpong sedang


menerangkan cara menggunakan sikat gigi yang baik dan
benar kepada sekelompok anak SD Cilenggang. Asep
mengambil sikat gigi Oral B lalu mengoles pasta gigi
Pepsodent kemudian mengambil air dan memperagakan cara
menggosok gigi yang benar. Sementara itu, Asep juga
mengajak anak-anak untuk melihat gambar selembar poster
tentang perkembangan pertumbuhan gigi dan gigi sehat yang
telah ia tempel di dinding kelas. Ketika menerangkan sakit
gigi, Asep memperagakan bagaimana wajah bengkak dari
seseorang yang sedang sakit gigi diiringi suaranya yang
meraung kesakitan.
MODEL-MODEL KOMUNIKASI

 MODEL LINIER

SOURCE MESSAGE CHANNEL RECEIVER

(Sumber: Adaptasi dari Berlo dalam Infante, dkk, 1990:28)

WHO WHAT CHANNEL WHOM


= EFFECT
(Source) (Message) (or Medium) (Audience or Listener)

(Model dari Laswell)


MODEL sambungan…………...

 MODEL INTERAKSI ( KOMUNIKASI INTERPERSONAL)

field of experience field of experience

ENCO DECO DESTI


SOURCE SIGNAL
DER DER NATION

( Model dari Wilbur Schramm )


MODEL sambungan…………...

 MODEL TRANSAKSIONAL

Participant A Participant B

MESSAGE ENCODER
COMPE ENCODER _________________ COMPE
_________________
TENCE ( Common DECODER TENCE
DECODER Language )

field of experience field of experience

EFFECT NOISE EFFECT


FEED BACK
UNSUR-UNSUR KOMUNIKASI
1. Pengirim (sender) atau sumber (resource)
2. Encoding pengalihan gagasan ke dalam pesan
3. Pesan (message)
4. Saluran/media (channel)
5. Decoding pengalihan pesan ke dalam gagasan
6. Penerima (receiver)
7. Umpan balik (feed back)
8. Gangguan (noise)
9. Bidang pengalaman (field of experience)
10. Pertukaran makna (shared of meaning)
11. Konteks (context)
FUNGSI KOMUNIKASI
KOMUNIKATOR KOMUNIKAN
(SUMBER) (PENERIMA)

o Informasi
menyampaikan informasi mengetahui

o Pendidikan
informasi yang mendidik menambah pengetahuan

o Instruksi
memberikan instruksi mewajibkan – melarang

o Menghibur
informasi yang menghibur menikmati

o Persuasi
mempengaruhi mengubah sikap

Anda mungkin juga menyukai