Anda di halaman 1dari 25

Uro

Seorang anak usia 10 tahun diantar kedua orang tuanya ke UGD sebuah RS
dengan keluhan nyeri hebat pada buah zakar sebelah kanannya sejak 30
menit yang lalu. Keluhan nyeri dirasakan mendadak menjalar ke lipat paha
kanan, dan perut kanan bawah saat pasien bermain sepak bola bersama
temannya. Pada pemeriksaan fisik didapatkan nadi 100 kali per menit,
tekanan darah, suhu, dan pernafasan dalam batas normal. Pada pemeriksaan
genetalia, didapatkan edema pada testis dekstra, dengan letak yang lebih
tinggi dan horisontal dibandingkan dengan testis kontralateral, Phren sign (+).
Pada pemeriksaan USG Doppler tidak didapatkan aliran darah ke testis kiri.
Apakah diagnosis yang sesuai untuk pasien tersebut ?

• A. Urethrolithiasis
• B. Orchitis
• C. Torsio testis
• D. Prostatitis
• E. Fraktur penis
Seorang anak laki-laki berusia 10 tahun tahun, dibawa ibunya berkonsultasi ke
poli psikiatri RS karena masih sering mengompol saat tidur. Dalam kondisi
sadar, pasien dapat menahan keinginan buang air kecil sampai tiba di kamar
mandi. Pasien saat ini duduk di kelas 5 SD dengan prestasi akademik pada
taraf rata-rata dan cukup dapat bergaul dengan teman sebayanya walaupun
tampak sedikit pemalu. Pasien telah dibawa berkonsultasi ke bagian urologi
dan dinyatakan tidak ada kelainan fungsi maupun anatomi. Kejadian
mengompol makin sering terjadi jika pasien akan menghadapi ujian semester
atau naik kelas. Hasil pemeriksaan fisik dalam batas normal. Apakah diagnosis
yang tepat untuk pasien ini?

• A. Enuresis
• B. Enkopreksis
• C. Gangguan tingkah laku
• D. Gangguan cemas perpisahan
• E. Gangguan sikap membangkang (menentang)
Seorang laki2 usia 60 tahun diantar keluarganya ke IGD RS
dengan keluhan sulit BAK sejak 1hari ini. Pasien memerlukan
waktu lama untuk BAK dan harus mengedan, air kencingnya
masih metes dan terasa ada sisa. Pada pemeriksaan fisik
didapatkan tekanan darah 130/90,nadi 90x/mnt, RR 20 x/mnt,
suhu 36.5 C. Pada pemeriksaan colok dubur sphingter ani baik,
terdapat benjolan arah jam 12 dengan pembesaran arah jam 1
dan jam 11, konsistensi prostat padat kenyal, teraba licin, batas
tegas, sulcus medianus tdk teraba, polus anterior tdk teraba.
Apakah kemungkinan diagnosiss tersebut ?
• A. BpH
• B. Prostatitis
• C. Ca Prostat
• D. Striktur uretra
• E. Ca Buli

Anda mungkin juga menyukai