Anda di halaman 1dari 29

MODA-MODA TRASPORTASI

SURYO BAHWONO ISYWORO


15331034
PENGERTIAN
Moda transportasi merupakan istilah yang digunakan untuk menyatakan
alat angkut yang digunakan untuk berpindah tempat dari satu tempat ke
tempat lain. Moda yang biasanya digunakan dalam transportasi dapat
dikelompokkan atas moda yang berjalan di darat, berlayar di perairan laut
dan pedalaman, serta moda yang terbang di udara. Moda yang di darat juga
masih bisa dikelompokkan atas moda jalan, moda kereta api dan moda
pipa.
berfungsi untuk menciptakan sistem transportasi yang efisien, efektif dan
dapat digunakan secara aman dapat menempuh perjalanan dengan cepat dan
DARAT
lancar. Jaringan transportasi dapat dibentuk oleh moda transportasi yang
terlibat yang saling berhubungan yang rangkai dalam Sistem Transportasi LAUT
Nasional (Sistranas).

Sistem Transportasi Nasional (Sistranas) adalah tatanan


transportasi yang terorganisasi secara kesisteman terdiri dari UDARA
transportasi jalan, transportasi kereta api, transportasi sungai,
danau, dan penyeberangan, transportasi laut serta transportasi
pipa, yang masing-masing terdiri dari sarana dan prasarana,
kecuali pipa, yang saling berinteraksi dengan dukungan perangkat
lunak dan perangkat pikir membentuk suatu sistem pelayanan jasa
transportasi yang efektif dan efisien, berfungsi melayani
perpindahan orang dan atau barang, yang terus berkembang
secara dinamis.
MODA DARAT
JALAN
Moda transportasi jalan dapat dikelompokkan atas dua kelompok
besar, yaitu moda kendaraan tidak bermotor dan moda kendaraan
bermotor. Pembagian lain yang juga masih bisa dilakukan adalah
moda kendaraan pribadi dan moda kendaraan umum. Sedang moda
angkutan umum juga masih bisa dibagi dalam dua kelompok yaitu
moda angkutan umum dalam trayek dan moda angkutan umum tidak
dalam trayek.
Moda kendaraan bermotor
Didalam Undang-undang No 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan
Angkutan Jalan kendaraan bermotor didefinisikan sebagai setiap
Kendaraan yang digerakkan oleh peralatan mekanik berupa mesin
selain Kendaraan yang berjalan di atas rel.
Kendaraan Bermotor dikelompokkan berdasarkan jenis:

1. Sepeda motor;
2. Mobil penumpang;
3. Mobil bus;
4. Mobil barang; dan
5. Kendaraan khusus.
Pertumbuhan kendaraan selama beberapa dekade belakangan ini
Pertumbuhan kendaraan bermotor di Indonesia tumbuh dengan sangat
cepat, jauh lebih cepat daripada penmabahan panjang infrastruktur
jalan yang mengakibatkan permasalahan kemacetan, terutam di kota-
kota besar Indonesia termasuk jalan-jalan arteri yang terus bertambah
padat. Kemacetan pada gilirannya akan mengakibatkan permasalahan
terhadap terhadap efisiensi dan efektifitas sistem transportasi.
Jenis Kendaraan bermotor
Kendaraan bermotor merupakan alat angkut yang paling populer
digunakan masyarakat dalam hampir setiap kegiatan sehari-hari,
bahkan bisa meningkatkan status sosial masyarakat.
Sepeda Motor
Sepeda Motor didefinisikan sebagai Kendaraan Bermotor beroda dua
dengan atau tanpa rumah-rumah dan dengan atau tanpa kereta
samping atau Kendaraan Bermotor beroda tiga tanpa rumah-rumah.
Moda kendaraan tidak bermotor
Merupakan moda angkutan yang digerakkan dengan tenaga manusia
seperti sepeda, gerobak dorong ataupun becak; moda yang digerakkan
tenaga hewan seperti sado, bendi, cikar, cidomo yang digerakkan
kuda, gerobak sapi; moda yang digerakkan dengan layar seperti
selancar angin yang digunakan sebagai perangkat yang digunakan
untuk olahraga.
KERETA API
Kereta api didefinisikan sebagai sarana transportasi berupa kendaraan
dengan tenaga gerak, baik berjalan sendiri maupun dirangkaikan
dengan kendaraan lainnya, yang akan ataupun sedang bergerak di rel.
Dengan demikian kereta api hanya dapat bergerak/berjalan pada
lintasan/jaringan rel yang sesuai dengan peruntukannya, hal ini
menjadi keunggulannya karena tidak terganggu dengan lalu lintas
lainnya, tetapi dilain pihak menjadikan kereta api menjadi angkutan
yang tidak fleksibel karena jaringannya terbatas.
Jenis-jenis kereta api
Pengelompokan jenis-jenis kereta api dapat dikelompokkan atas jenis
tenaga penggerak ataupun dari jenis rel yang digunakan.
Dari segi propulsi (tenaga penggerak)

Kereta api uap


Kereta api uap adalah kereta api yang digerakkan dengan uap air yang
dibangkitkan/dihasilkan dari ketel uap yang dipanaskan dengan kayu
bakar, batu bara ataupun minyak bakar, oleh karena itu kendaraan ini
dikatakan sebagai kereta api dan terbawa sampai sekarang. Sejak
pertama kali kereta api dibangun di Indonesia tahun 1867 di
Semarang telah memakai lokomotif uap, pada umumnya dengan
lokomotif buatan Jerman, Inggris, Amerika Serikat dan Belanda.
Paling banyak ialah buatan Jerman.
Untuk menggerakkan roda kereta api uap air dari ketel uap dialirkan
ke ruang dimana piston diletakkan, uap air masuk akan menekan
piston untuk bergerak dan di sisi lain diruang piston uap air yang
berada diruang tersebut didorong keluar demikian seterusnya. Uap air
diatur masuk kedalam ruang piston oleh suatu mekanime langsung
seperti ditunjukkan dalam gambar. Selanjutnya piston akan
menggerakkan roda mealui mekanisme gerakan maju mundur
menjadi gerak putar.
Kereta api diesel
Kereta api diesel bisa dibagi atas dua kelompok yaitu:

• Lokomotif diesel adalah jenis lokomotif yang bermesin diesel dan


umumnya menggunakan bahan bakar mesin dari solar. Ada dua
jenis utama kereta api diesel ini yaitu kereta api diesel hidraulik
dan kereta api diesel elektrik.

• Kereta rel diesel yaitu kereta yang dilengkapi dengan mesin diesel
yang dipasang dibawah kabin, seperti halnya lokomotif diesel
dapat dijalankan dengan kopling hidraulik ataupun dengan cara
yang sama dengan diesel elektrik. Salah satu penerapan yang baru
saja diluncurkan dikota Solo adalah Railbus. Railbus ini sekaligus
akan menjadi Railbus pertama yang beroperasi di pulau Jawa.
Kereta khusus buatan PT Industri Kereta Api (INKA)
Madiuntersebut akan beroperasi melayani rute Solo hingga
Wonogiri. Railbus tersebut terdiri dari satu rangkaian dengan tiga
gerbong dengan kapasitas 160 orang, berkecepatan maksimum
100 km/jam dengan tenaga out-put sebesar 560 Kw yang
dibangkitkan dari mesin yang dipasang di rangka bawah. Bus
kereta tersebut juga dilengkapi dengan AC serta rak bagasi untuk
penempatan barang penumpang.
Kereta rel listrik

Kereta Rel Listrik merupakan kereta rel yang bergerak dengan sistem
propulsi motor listrik. Di Indonesia, kereta rel listrik terutama
ditemukan di kawasan Jabotabek, dan merupakan kereta yang
melayani para komuter. Kereta rel listrik berbeda dengan kereta listrik
Pada tahun 1960-an kereta api dengan tenaga listrik sempat tidak
digunakan selama beberapa lama karena kondisi mesin lokomotif dan
kereta yang tidak memadai lagi. Pada tahun 1976, PJKA mulai
mendatangkan sejumlah kereta rel listrik dari Jepang. Kereta rel
listrik yang kini digunakan di Indonesia dibuat pada
tahun 1976, 1978, 1983, 1984, 1986, 1987, 1994, 1996, 1997, 1998, 1
999, 2000 dan 2001.
Dari segi rel
Kereta api rel konvensional
Kereta api rel konvensional adalah kereta api yang umum dijumpai.
Menggunakan rel yang terdiri dari dua batang besi yang diletakan di
bantalan. Di daerah tertentu yang memliki tingkat ketinggian curam,
digunakan rel bergerigi yang diletakkan di tengah tengah rel tersebut
serta menggunakan lokomotif khusus yang memiliki roda gigi.
Kereta api monorel
Kereta api monorel (kereta api rel tunggal) adalah kereta api yang
jalurnya tidak seperti jalur kereta yang biasa dijumpai yang terdiri
dari 2 rel paralel tetapi hanya dari satu rel tunggal yang gemuk
dengan profil sedemikian sehingga tidak menyebabkan kereta keluar
dari relnya. Rel kereta ini terbuat dari beton bertulang pratekan
ataupun dari besi profil. Letak kereta api dapat didesain menggantung
pada rel atau di atas rel. Karena efisien, biasanya digunakan sebagai
alat transportasi kota khususnya di kota-kota metropolitan dunia dan
dirancang mirip seperti jalan layang.
Dari penempatan rel
Kereta api bawah tanah
Kereta api bawah tanah adalah kereta api yang berjalan dalam
terowongan dibawah permukaan tanah, merupakan solusi yang
ditempuh untuk mengatasi persilangan sebidang. Biasanya
dikembangkan dikawasan perkotaan yang padat.
Rencana terowongan MRT Jakarta
Dengan dibangunnya kereta api bawah tanah maka ruangkota yang
berada dibawah permukaan tanah masih bisa dimanfaatkan, stasiun
juga dimanfaatkan untuk kegiatan/pertokoan/perkantoran dibawah
tanah. Pembangunan kereta api bawah tanah ini masih bisa dilakukan
beberapa lapis, semakin banyak lapisan semakin dalam letak stasiun,
bahkan bisa dibangun sampai 100 m dibawah permukaan tanah.
Untuk menuju kedalam stasiun biasanya digunakan tangga berjalan
yang cukup lebar dimana penumpang yang ingin tetap berjalan pada
tangga berjalan menggunakan bagian kiri tangga berjalan sedangkan
bagian kanan digunakan untuk penumpang yang tidak mau berjalan
selama berada diatas tangga berjalan.
Jakarta direncanakan untuk membuka lintas kereta api bawah tanah
yang pertama pada tahun 2016 yang akan datang dengan lintasan
sepanjang 15 km tetapi hanya kurang dari separohnya berada dibawah
tanah, karena pertimbangan keuangan negara yang masih sangat
terbatas.
Kereta api layang
Kereta api layang merupakan kereta api yang berjalan diatas
permukaan tanah sehingga tidak menimbulkan gangguan pada
kelancaran lalu lintas kendaraan bermotor. Di Jakarta ada satu
lintasan dari Manggarai ke Kota lewat stasiun Gambir. Pada lintas
tengah ini, Manggarai - Kota, tidak ada pintu perlintasan kereta api.
Solusi ini diambil juga untuk menghindari persilangan sebidang,
namun dengan biaya yang jauh lebih rendah dari dari kereta api
bawah tanah.
Kereta api permukaan
Kereta api dari jenis ini merupakan merupakan pilihan yang paling
murah, namun karena banyak persilangan sebidang dengan jalan raya
kereta api ini hanya feasibel untuk lintas-lintas yang tingkat
penggunaannya rendah. Permasalahan yang selalu timbul adalah
tingginya angka kecelakaan dengan kendaraan yang berjalan dijalan
serta menimbulkan hambatan bagi lalu lintas kendaraan di
persilangan sebidang.
Pengelompokan kereta api perkotaan:
Kereta api berat
Kereta api berat dikenal juga sebagai Heavy Rail Transit atau rapid transit,
underground, subway, tube, elevated, atau metro adalah angkutan kereta api HRT
perkotaan yang berjalan dilintas yang dipisah dari lalu lintas lainnya sehingga
dapat berjalan dengan kecepatan maksimum 100 km/jam atau kecepatan
perjalanan sekitar 25 sampai 30 km/jam.
Kereta api ringan
dikenal juga sebagai LRT sebagai singkatan Light Rail Transit atau disebut LRT
juga sebagai streetcar adalah salah satu sistem Kereta Api Penumpang yang
beroperasi dikawasan perkotaan yang konstruksinya ringan dan bisa
dioperasikan berjalan bersama lalu lintas kendaraan lain atau dalam lintasan
khusus diperuntukkan bagi kereta api ringan.
Kereta api ringan di jalur eksklusif
Disebut juga LRT II beroperasi pada lintasan eksklusif, sehingga mempunyai
keunggulan daya angkut yang lebih besar antara 25 000 sampai 40 000
penumpang per jam karena dapat dioperasikan pada frekuensi yang lebih
kerap, bahkan ada yang dapat dioperasikan pada headway dibawah 1 menit
tanpa kondektur didalam kereta dan waktu naik turun penumpang di stasiun 20
detik. Kecepatan perjalanan kereta api ringan dari type ini sekitar 25 sampai
35 km/jam.
Kereta api barang
Kereta api barang adalah kereta api yang digunakan untuk mengangkut barang
(kargo), pupuk, hasil tambang (pasir, batu, batubara ataupun mineral), ataupun KERETA BARANG
kereta api trailer yang digunakan untuk mengangkut peti kemas. Selain itu
digunakan gerbong khusus untuk mengangkut anak, ataupun tangki untuk
mengangkut minyak atau komoditas cair lainnya (bahan kimia dll).
LOKOMOTIF
Lokomotif adalah bagian dari rangkaian kereta api di mana terdapat
mesin untuk menggerakkan kereta api. Biasanya lokomotif terletak
paling depan dari rangkaian kereta api. Operator dari lokomotif
disebut masinis. Masinis menjalankan kereta api berdasarkan perintah
dari pusat pengendali perjalanan kereta api melalui sinyal yang
terletak di pinggir jalur rel.
• Lokomotif uap
• Lokomotif diesel mekanis
• Lokomotif diesel elektrik
• Lokomotif diesel hidrolik
• Lokomotif listrik
• Lokomotif turbin gas
ANGKUTAN PIPA
Tranportasi pipa merupakan perangkat transportasi angkutan barang
melalui pipa. Biasanya digunakan untuk angkutan gas dan cairan
dalam jumlah yang besar, tetapi dapat juga untuk mengangkut barang
yang dikemas dalam kapsul yang didorong dengan tekanan udara,
ataupun dalam bentuk tepung didorong dengan tekanan udara tertentu
yang kemudian dipisahkan kembali.
Penggunaan angkutan pipa yang paling besar adalah untuk
transportasi minyak mentah, minyak hasil pengolahan/refinery, gas
alam ataupun untuk angkutan air kebutuhan industri ataupun ke
perumahan.
Angkutan melalui pipa dilakukan untuk mengangkut material yang
stabil, dan untuk menstabilkan material yang dapat berubah sifat bila
dialirkan untuk jarak yang jauh melalui pipa terkadang harus
dilakukan pemanasan, untuk material yang dapat membeku selama
mengalir seperti minyak kelapa sawit, minyak mentah dari jenis
tertentu ataupun didinginkan bila material tersebut dapat berubah sifat
ataupun bentuk.
ANGKUTAN PIPA
Komponen transportasi pipa
Ada beberapa komponen yang diperlukan dalam transportasi pipa
untuk mendapatkan sistem transportasi pipa yang efektif dan efisien,
yaitu:
Pipa transmisi
Dimensi pipa transmisi biasanya tergantung kepada jenis bahan yang
diangkut, apakah dalam bentuk cairan, gas ataupun bahan padat,
besarnya volume bahan yang diangkut dan kecepatan fluida melalui
pipa tersebut. Pipa yang berukuran besar biasanya dibuat dari
lembaran baja yang disambung dilas seperti spiral.

Bahan yang
Jenis Diameter Bahan
diangkut
4" sampai
Pipa utama Air Baja carbon
54"
Pipa cabang Air 2" sampai 3" PVC
6" sampai
Pipa Utama Gas Alam Baja carbon
48"
4" sampai
Pipa Utama Minyak bumi Baja carbon
48"
Jenis pipa yang digunakan
Jenis pipa yang digunakan tergantung kepada beberapa faktor diantaranya: Jumlah/volume fluida yang diangkut; jarak angkut; jenis fluida yang
diangkut (cair atau gas, korosif atau tidak, dll); tekanan fluida yang diangkut; kekentalan (viskositas) fluida yang diangkut.
Untuk angkutan fluida melalui pipa ditetapkan beberapa standar yang diantaranya digunakan di Indonesia sebagai acuan dalam desain dan
perencanaan angkutan fluida melalui pipa yang menyangkut bahan yang digunakan untuk membuat pipa, kekuatan pipa terhadap muatan yang
diangkut serta tekanan pada dinding pipa, sambungan yang digunakan termasuk tata cara pengelasan pipa, ketahanan terhadap korosi khususnya
untuk angkutan bahan kimia. Diantaranya standar mancanegara yang ditetapkan antara lain adalah :
· AISI: American Iron and Steel Institute
· ANSI: American National Standards Institute
· API: American Petroleum Institute
· ASME: American Society of Mechanical Engineers
· ASTM: American Society for Testing Materials
· AWS: American Welding Society
· BSI: British Standards Institution
· DIN: Deutsches Institute for Normung
· ISO: International Organization for Standardization
· JIS: Japan Industrial Standards
· KS: Korean Industrial Standards
· MIL: Military Specifications and Standards
· NF: Norm Francaise
· SAE: Society of Automotive Engineers
· UL: Underwriters Laboratory
· UNS: Unified Numbering System
Sedangkan standar nasional Indonesia (SNI) yang sudah ditetapkan diantaranya meliputi:
· SNI 07-0068-1987 Pipa baja karbon untuk konstruksi umum, Mutu dan cara uji.
· SNI 07-0071-1987 Pipa baja las spiral, Mutu dan cara uji
· SNI 07-0039-1987 Mutu dan cara uji pipa baja lapis seng
· SNI 06-0084-1987 Pipa PVC untuk saluran air minum, Mutu dan cara uji
Jaringan transportasi melalui pipa
Secara umum dapat diklasifikasi atas tiga kategori berdasarkan tujuan
pelaksnaan angkutan melalui pipa:
Jaringan pipa pengumpul
Merupakan jaringan yang mengumpulkan cairan atau gas yang
diangkut dari berbagai sumber ke pabrik pengolah atau fasilitas
pengolahan. Jumlah pipanya banyak, diameter kecil dan jarak pendek.
Sebagai contoh banyak digunakan diladang minyak untuk
mengumpulkan minyak yang telah ditambang dari sumur-sumur yang
tersebar disuatu kawasan.
Jaringan pipa utama
Merupakan pipa utama yang membawa cairan atau gas dalam jumlah
yang besar, jarak jauh ke kota, antar negara bahkan antar benua. untuk
bisa melaksanakan angkutan jarak jauh ini perlu ada beberapa stasiun
kompresor untuk meningkatkan tekanan kembali sehingga bisa
sampai lebih cepat. Sebagai contoh angkutan bahan bakar minyak dari
Balongan ke Jakarta ataupun jaringan transmisi gas yang tersebar
diseluruh Indonesia.
Peta Ruas Transmisi dan Wilayah Jaringan Distribusi, Ruas Dedicated Hulu, Ruas Dedicated Hilir, Ruas Kepentingan Sendiri, dan
Wilayah Distribusi Gas Kota dikategorikan sebagai berikut :
1. Kategori 1 (Open Access) adalah Ruas Transmisi atau Wilayah Jaringan Distribusi Gas Bumi yang ditetapkan dengan
mempertimbangkan sumber gas berdasarkan rencana pembangunan Pemerintah danlatau Usulan Badan Pengatur danlatau usulan Badan
Usaha dalam kerangka Kegiatan Usaha Pengangkutan Gas Bumi yang pembangunan dan per~goperasiaannyad ilaksanakan oleh Badan
Usaha melalui mekanisme lelang oleh Badan Pengatur.
2. Kategori 2 (Dedicated Hilir) adalah ruas transmisi danlatau ruas distribusi Gas Bumi yang ditetapkan dengan mempertimbangkan
pasokan Gas Bumi dan kondisi insfrastruktur dalam kerangka Kegiatan Usaha Niaga Gas Bumi yang pengusulan, pembangunan dan
pengoperasiaannya dilakukan oleh Badan Usaha sebagai kelanjutan kegiatan usaha niaga untuk keperluan mengangkut gas milik sendiri
ke konsumen akhir tertentu.
3. Kategori 3 (Dedicated Hulu) adalah ruas transmisi danlatau ruas distribusi Gas Bumi yang ditetapkan dengan mempertimbangkan
sumber Gas Bumi dan keperluan operasi lapangan sebagai fasilitas pengangkutan Gas Bumi dalam kerangka Kegiatan Usaha Hulu.
4. Katagori 4 (Kepentingan Sendiri) adalah ruas transmisi danlatau ruas Distribusi Gas Bumi yang ditetapkan dengan mempertimbangkan
pasokan Gas Bumi dan ketersediaan lnfrastruktur yang dalam pengusulan, pembangunan dan pengoperasiannya dilakukan oleh
Konsumen Gas Bumi dalam rangka menyalurkan Gas Bumi untuk kepentingan Konsumen.
5. Katagori 5 (Gas Kota) adalah Wilayah Jaringan Distribusi yang ditetapkan dengan mempertimbangkan pasokan Gas Bumi dan
kebutuhan kondumen rumah tangga danlatau pelanggan kecil berdasarkan rencana pembangunan Pemeriritah dalam rangka diversifikasi
danlatau konservasi energi.

Jaringan Distribusi
Merupakan jaringan pipa yang mendistribusikan cairan atau gas menuju lokasi
konsumsi, termasuk juga ketempat tujuan melalui pengemasan/packing. Sebagai contoh
distribusi air minum atau gas rumah tangga di kawasan perkotaan.
MODA PELAYARAN
MODA LAUT
Karena sifat fisik air yang menyangkut daya apung dan gesekan yang
terbatas, maka pelayaran merupakan moda angkutan yang paling
efektip untuk angkutan barang jarak jauh barang dalam jumlah yang
besar. Pelayaran dapat berupa pelayaran paniai, pelayaran antar
pulau, pelayaran samudra ataupun pelayaran pedalaman melalui
sungai atau pelayaran di danau. Didalam pelayaran biaya terminal dan
perawatan alur merupakan komponen biaya paling tinggi, sedangkan
biaya pelayarannya rendah. Ukuran kapal cenderung semakin besar
pada koridor-koridor pelayaran utama, dimana pada tahun 1960an
ukuran kapal yang paling besar mencapai 100.000 dwt tetapi sekarang
sudah mulai digunakan kapal tangker MV Knock Nevis 650 ribu ton
dengan panjang 458 meter, draft 24,6 meter.
Jenis-jenis kapal
Kapal sulit untuk diklasifikasikan, terutama karena banyak sekali
kriteria yang dapat digunakan menjadi dasar dalam menetapkan
klasifikasi. Pendekatan kalsaifikasi yang digunakan adalah:
Berdasarkan tenaga penggerak kapal
Berbagai jenis penggerak digunakan untuk menggerakkan kapal,
mulai dari penggerak tenaga manusia sampai dengan kapal nuklir.
• Tenaga penggerak manusia
• Kapal layar
• Kapal Uap
• Kapal motor
• Kapal Nuklir
MODA UDARA
MODA UDARA
Moda transportasi udara mempunyai karakteristik kecepatan yang
tinggi dan dapat melakukan penetrasi sampai keseluruh wilayah yang
tidak bisa dijangkau oleh moda transportasi lain. Di Papua ada
beberapa kota yang berada di pedalaman yang hanya dapat
dihubungkan dengan angkutan udara, sehingga papua merupakan
pulau dengan lebih dari 400 buah bandara/landasan pesawat/air
strip dengan panjang landasan antara 800 sampai 900 meter.
Perkembangan industri angkutan udara nasional, Indonesia sangat
dipengaruhi oleh kondisi geografis wilayah yang ada sebagai suatu
negara kepulauan. Oleh karena itu, Angkutan udara mempunyai
peranan penting dalam memperkokoh kehidupan berpolitik,
pengembangan ekonomi, sosial budaya dan keamanan & pertahanan
Jenis-jenis pesawat perbang
Berbagai jenis pesawat digunakan dalam transportasi diantaranya
digunakan untuk kegiatan olahraga, survay pemetaan, angkutan
komersil penumpang dan barang dan untuk keperluan militer yang
selanjutnya dapat dikelompokkan atas dua kelompok yaitu yang lebih
ringan dari udara dan lebih berat dari udara.
Jenis pesawat udara yang umum
Ada beberapa jenis pesawat udara yang umum digunakan
diantaranya:
• Pesawat terbang
• Helikopter
• Balon udara
• Roket
Kelebihan – Kelebihan dan Kekurangan dari Tiap Moda Transportasi
Banyaknya moda transportasi dalam kehidupan kita, menjadikan kita lebih leluasa dalam memilih moda transportasi yang kita gunakan. Namun,
supaya lebih mudah dan tepat dalam memilihnya kita juga harus mengetahui akan kelebihan dan kekurangan dari tiap moda transportasi itu.
Adapun kelebihan dan kekurangannya antara lain :
1. Transportasi Darat
Transportasi darat merupakan moda transportasi yang paling sering kita jumpai sehari-hari, tinggal keluar rumah sajapun sudah dapat ditemui. Itu
merupakan salah satu dari sekian banyak keunggulan moda transportasi tipe ini.
Kelebihan :
a. Fleksibel dalam hal pelayanan karena sangat mungkin untuk mengubah tujuan/haluan
b. Pencapaian secara langsung ke tempat tujuan
c. Kecepatan tinggi
d. Rentangannya luas dalam hal pengangkutan barang, dapat menangani ukuran barang yang
besar
e. Memungkinkan untuk mengubah tujuan di tengah perjalanan (Mempersingkat waktu
tempuh antara rumah dan tempat bekerja)
f. Membantu dalam menyediakan berbagai fasilitas dan kemudahan
g.Pelayanan untuk perorangan maupun kelompok
h.Pertukaran dan penyampaian informasi
i.Memenuhi kebutuhannya akan pangan, sandang
j.Mengakibatkan pelayanan kepada masyarakat dapat dikembangkan atau diperluas
Kekurangan :
a. Perlu pemeliharaan yang terus menerus
b. Dapat menjadi sangat lambat
c. Sering terjadi penundaan
d. Menyebabkan polusi, kemacetan,kecelakaan dan kebisingan.
2. Transportasi Laut
Moda transportasi ini merupakan moda transportasi yang digunakan oleh nenek moyang kita (Nenek moyangku seorang pelaut). Moda transportasi
ini jugalah yang mengantarkan para manusia purba mengarungi samudera untuk mencari daerah baru yang lebih subur.
Kelebihan :
a. Murah
c. Dapat menggunakan jalur mana saja
d. Servis yang fleksibel
f. Polusi rendah
Kekurangan :
a. Tidak cocok untuk barang-barang yang mudah rusak/membusuk
b. Tidak cocok untuk jarak dekat
c. Kanal perlu biaya mahal untuk pembangunanya
d. Route tidak fleksibel
3. Transportasi udara
Sekilas dalam pikiran, moda transportasi ini paling nyaman, cepat tapi mahal.
Kelebihan :
a. Sistem cepat dan efisien
b. Cocok untuk barang-barang yang sangat penting, mudah membusuk, dan mahal
c. Dapat mencapai area yang sulit dijangkau
d. Memungkinkan gerakan yang bebas ke mana saja
Kekurangan :
a. Mahal
b. Sangat tergantung pada cuaca dan mudah terganggu oleh partikel-partikel yang tersuspensi di udara
c. Pemeliharaan bandara mahal
d. Pesawat ukuran besar tidak dapat di bandara yang kecil
e. Untuk daerah yang tidak ada bandaranya tidak dapat disinggahi
f. Suara keras dan polusi tinggi.
• SUMBER:

http://gandatuasimanullang.blogspot.com/2017/10/v-behaviorurldefaultvmlo.
April Hansson html
+1 23 987 6554
http://journalcommunity.blogspot.com/2014/12/makalah-moda-transportasi.html

https://id.wikibooks.org/wiki/Moda_Transportasi/Ragam_moda_transportasi
www.proseware.com
CONTOH KASUS

Ojek online

Ojek atau ojeg adalah transportasi umum informal di Indonesia yang berupa sepeda motor.
Disebut informal karena keberadaannya tidak diakui pemerintah dan tidak ada izin untuk
pengoperasiannya. Penumpang biasanya berjumlah satu orang. Dengan harga yang ditentukan
dengan tawar menawar dengan supir ojek terlebih dahulu, maka supir ojek tersebut akan
mengantar ke tujuan yang diinginkan penumpangnya. Ojek banyak digunakan oleh penduduk di
kota-kota besar karena kelebihannya dengan angkutan lain, yaitu lebih cepat dan dapat melewati
sela-sela kemacetan di kota.

Ojek online merupkan moda transportasi baru yang ada di Bandar Lapung, ojek online merupakan
moda trasnportasi darat yang sangat dimintai saat ini. Karena biaya yang terjangkau dan sangat
mudah untuk di dapat. Dengan adanya ojek online maka terbukanya lapangan kerja baru sehingga
dapat mengurangi tingkat pengangguran yang ada di kota Bandar Lampung.

29

Anda mungkin juga menyukai