Anda di halaman 1dari 17

Diskusi Kelompok

Kelompok 8
Erika Ayu Cahyaningtyas (201833017)
Fransiska Andini Dwi Pradhita (201833020)
Lintang Dianing Ratri (201833028)
Scolastika Okta Berlianna (201833039)
1. Jelaskan Fungsi Protein!

Jawab :
a. Sebagai sumber energi
b. Pembentukan tulang, otot, tulang rawan dan kulit
c. Untuk pertumbuhan dan perkembangan jaringan
d. Mengangkut sel atau zat, contohnya hemoglobin yang membawa
oksigen melalui darah ke seluruh tubuh
2. Jelaskan mekanisme yang terjadi apabila
tubuh kelebihan protein?
Jawab :
Protein yang berlebihan tidak menguntungkan tubuh dan dapat
mengganggu mekanisme tubuh. Dapat menyebabkan obesitas,
asidosis, dehidrasi, diare, kenaikan ammonia dan urea dalam darah
serta demam. Kelebihan asam amino dapat memperberat kerja hati
dan ginjal dalam metabolism dan pengeluaran kelebihan nitrogen
3. Apa perbedaan asam amino esensial dan
asam amino non esensial?
Jawab :
Asam amino esensial : adalah sebuah kandungan atau zat yang sangat
dibutuhkan tubuh namun tidak dapat diproduksi sendiri. Sehingga
untuk memenuhinya harus mengkonsumsi makanan yang mengandung
asam amino.
Asam amino non esensial : jenis zat atau kandungan yang sangat
penting dan dapat dirpoduksi oleh tubuh. Asam amino non esensial
diproduksi dari asam amino yang masuk ke tubuh juga vitamin
4. Sebutkan masing-masing 5 jenis asam
amino esensial dan asam amino non
esensial!
Jawab :
Asam amino esensial : histidine, isoleusin, leusin, metionin, fenilalanin
Asam amino nonesensial : alanin, asparagin, sistein, asam asparat,
glutamin
5. Jelaskan proses pencernaan yang terjadi di
dalam labung dan enzim yang berperan di
dalamnya!
jawab : pencernaan protein dimulai dari perut ketika makan kaya
protein memasuki lambung mereka disambut oleh campuran
enzim pepsin asam klorida yang kemudian menghasilkan PH 1,5
– 3,5 yang mendenaturasi protein dalam makanan. Pepsin
memotong protein menjadi polipeptida yang lebih kecil dan asam
amino penyusunnya. Ketika campuran makanan dari lambung
memasuki usus kecil, pancreas melepas natrium bikarbonat
untuk menetralkan HCL ini membantu melindungi lapisan usus.
Usus kecil melepaskan hormone pencernaan, termasuk sekretin
dan CCK yang mernagsang proses pencernaan untuk memecah
protein. Enzim yang berperan : protease lipsin, kemitripsin,
elastase
6. Apa yang dimaksud dengan :

a. Trypsin : adalah enzim pemecah protein atau proteosa, yang


dihasilkan oleh sel-sel pancreas dalam bentuk molekul trypsinogen
yang tidak aktif
b. chymotrypsin : adalah enzim yang berfungsi untuk mengkatalisis
pemecahan protein pada proses pencernaan menjadi asam-asam
amino.
c. trypsinogen : adalah enzim tripsin pancreas yang dibelah oleh
enterokinase duodenum untuk menghasilkan enzim tripsin aktif dan
trypsinogen peptide diaktifkan
d. Chymotrypsinogen : adalah proenzim yang diaktifkan oleh tripsin
menjadi kimotripsin yang berfungsi mengubah protein dan proteose
menjadi pepton, peptide dan asam amino
e. Enterokinase : adalah enzim yang dihasilkan oleh dinding usus
halus untuk mengaktifkan trypsinogen menjadi tripsin
7. Apa perbedaan asam amino ketogenik
dan asam amino glukogenik?
Jawab :
Asam amino glukogenik : asam amino dari protein di konversi menjadi
asam piruvat, kemudian menjadi glukosa oleh gukoneogenesis dihati
Asam amino ketogenic : asam amino dari protein di deaminasi untuk
menghasilkan asetil Koa dan asam asetoasetat kemudian membentuk
asam lemak atau badan keton atau ATP. Tidak dapat dikonversi menjadi
glukosa
8. Apa yang dimaksud dengan proses
transaminasi dan jelaskan proses tersebut
dengan diberi contoh!
Jawab :
Proses transaminase adalah proses perubahan asam amino menjadi
jenis asam amino lain.
Prosesnya seperti : Alanin
trasaminase
asam amino + asam piruvat asam α keto + Alanin
Alanin + α ketoglutarate piruvat + glutamat
9. Jelaskan apa yang dimaksud dengan
“amino acid as a fuel”, jelaskan proses
mekanismenya!
Jawab :
Asam amino sebagai bahan bakar, asam amino sebagai sumber energi
pada saat kelaparan, yang berfungsi sebagai sumber produksi energi
melalui siklus krebs.
Proses mekanismenya dinamakan katabolisme yang juga disebut
pemecahan glikogen menjadi glukosa. Karbohidrat sederhana
kemudian akan melalui proses oksidasi yang dinamakan glikolisis,
menghasilkan energi. Sedangkan lemak akan melalui proses
pemecahan yang disebut hidrolisis. Proses ini menghasilkan asam
lemak dan gliserol, yang selanjutnya akan melalui proses glikolisis dan
reaksi biokimiawi lainnya hingga terbentuk energi.
10. Jelaskan yang dimaksud dengan siklus
urea!
Jawab :
Siklus urea adalah serangkaian reaksi biokimia yang menghasilkan urea
dari ion ammonium untuk mencegah tingkat toksik ammonium dalam
tubuh.
11. Dimanakah terjadinya siklus urea
tersebut?
Jawab : dihati
12. Apa yang dimaksud dengan
Hyperornithinaemia?
Jawab :
Hiperornithinaemia adalah kelainan bawaan yang disebabkan oleh gen
yang salah. Orang yang menderita penyakit ini terlahir dengan
defisiensi enzim yang disebut ornitin aminotransferase.
13. Bagaimana treatmen yang dilakukan
untuk gangguan hyperornithinaemia?
Jawab :
diobati dengan vitamin B6 dosis tinggi, diet rendah protein (bebas
arginin) dan suplemen gizi, yang perlu pemantauan cermat. Tes darah
rutin untuk mengukur kadar ornithine dan kehadiran rutin di klinik
metabolic adalah bagian dari perawatan. Diet rendah protein
didasarkan pada buah-buahan, sayuran termasuk roti dan pasta khusus
dna produk rendah protein khusus lainnya. Perawatan untuk
hyperornithinaemia adalah seumur hidup. Mungkin ada konsekuensi
serius pada penglihatan jika asupan protein meningkat atau suplemen
dan obat-obatan diberhentikan.
14. Apa perbedaan dari ganguan
metabolisme di bawah ini:
a. Tyrosinemia type I : adalah gagal tumbuh kembang pada bayi.
Karena toleransi makanan berprotein tinggi yang buruk
menyebabkan diare dan muntah. Disebabkan oleh defisiensi
enzim fumarylacetoacetate hydrolase.
b. Tyrosinemia type II : disebabkan oleh kekurangan enzim tirosin
amonitransferase. Mempengaruhi mata, kulit dan perkembangan
mental
c. Tyrosinemia type III : disebabkan oleh kekurangan enzim
hidroksifenilpiruvat dioksigenase-4-enzim. Tipe ini termausk yang
paling langka dari tipe yang lain. Cirinya kecacatan intelektual,
kejang, dan kehilangan keseimbangan
15. Sebutkan gejala yang terjadi akibat
Homocysteinemia!
Jawab :
a. Dislokasi lensa dimata
b. Rabun jauh
c. Gumpalan darah abnormal
d. Osteoporosis atau melemahnya tulang
e. Gangguan intelektual
f. Gangguan perkembangan
Sumber referensi
Sahputri, Juwita. 2012. Enzim Sebagai Biomarker Diagnosis Penyakit
Infeksi. Jurnal Kesehatan Vol 6 No 2
Zidni, Irfan dkk. 2018. Laju Pengosongan Lambung Ikan Mas dan Ikan
Nila. Jurnal Perikanan dan Kelautan Vol 9 No 2
Merdiansyah, Rendi dkk. 2018. Inhibisi Ion Logam Cu2+ Terhadap
Kinetika Enzim Tripsin. Jurnal Kimia Dasar Vol 7 No 2

Anda mungkin juga menyukai