Anda di halaman 1dari 10

DAMPAK

BENCANA
TERHADAP
KESEHATAN

Di susun Oleh Kelompok 5

Keperawatan Reg A semester VII

Anggota :

Erin Ely Lana Julfa

Geby Pauziah

Nabilla Octaviany

Raynaldi Yushar Johansyah


Pengertian Bencana
Menurut United National Development Program (UNDP),
bencana adalah suatu kejadian yang ekstrim dalam lingkungan alam
atau manusia yang merugikan/mempengaruhi kehidupan manusia,
harta benda atau aktivitas sampai pada tingkat yang menimbulkan
bencana.
Klasifikasi Bencana Alam
– Bencana alam geologis
Bencana alam ini disebabkan oleh gaya-gaya yang berasal dari dalam bumi (gaya
endogen). Yang termasuk dalam bencana alam geologis adalah gempa bumi, letusan gunung
berapi, dan tsunami.
– Bencana alam klimatologis
Bencana alam klimatologis merupakan bencana alam yang disebabkan oleh faktor
angin dan hujan. Contoh bencana alam klimatologis adalah banjir, badai, banjir bandang,
angin puting beliung, kekeringan, dan kebakaran alami hutan (bukan oleh manusia).
– Bencana alam ekstra-terrestrial
Bencana alam Ekstra-Terestrial adalah bencana alam yang terjadi di luar angkasa,
contoh : hantaman/impact meteor. Bila hantaman benda-benda langit mengenai
permukaan bumi maka akan menimbulkan bencana alam yang dahsyat bagi penduduk
bumi.
Dampak Bencana Terhadap
Kesehatan
Persediaan pangan yang tidak mencukupi juga merupakan awal dari proses
terjadinya penurunan derajat kesehatan yang dalam jangka panjang akan
mempengaruhi secara langsung tingkat pemenuhan kebutuhan gizi korban bencana.
Pengungsian tempat tinggal (shelter) yang ada sering tidak memenuhi syarat
kesehatan sehingga secara langsung maupun tidak langsung dapat menurunkan daya
tahan tubuh dan bila tidak segera ditanggulangi akan menimbulkan masalah di
bidang kesehatan. Sementara itu, pemberian pelayanan kesehatan pada kondisi
bencana sering menemui banyak kendala akibat rusaknya fasilitas kesehatan, tidak
memadainya jumlah dan jenis obat serta alat kesehatan, terbatasnya tenaga
kesehatan dan dana operasional. Kondisi ini tentunya dapat menimbulkan dampak
lebih buruk bila tidak segera ditangani (Pusat Penanggulangan Masalah Kesehatan
Sekretariat Jenderal Departemen Kesehatan, 2001).
Pada umumnya masalah kesehatan pasca
bencana dapat dibagi dalam 3 fase:
1. Penyakit akut pasca bencana
Yaitu penyakit yang berhubungan langsung dengan bencana yang terjadi.
2. Penyakit ikutan pada beberapa hari-minggu pasca bencana
• Malaria
• DBD
• Diare dan penyakit kulit
• ISPA ( Infeksi Saluran Pernapasan Atas )
3. Masalah kesehatan mental akibat gempa
Penyakit psikologis / Trauma berkepanjangan akibat reaksi stres akut saat bencana bisa
menetap menjadi kecemasan yang berlebihan. Akibat kehilangan rumah, kehilangan anggota
keluarga atau bisa juga trauma karena ketakutan yang mendalam.
Dampak Dari Bencana Yang Sering Terjadi
Di sekitar Kita Terhadap Kesehatan
1. Gempa Bumi
• Infeksi lanjutan pada luka yang tak tertangani
• Meningkatnya risiko dan peluang dari komplikasi yang berhubungan dengan
kehamilan, melahirkan, dan bayi yang baru lahir karena terganggunya layanan
kandungan dan kebidanan
• Risiko menularnya penyakit terutama di area yang sangat padat
• Meningkatnya risiko dan peluang komplikasi penyakit kronis karena terganggunya
pengobatan
• Meningkatnya kebutuhan psikososial
• Adanya potensi kontaminasi bahan kimia terutama pada daerah industri
Dampak Dari Bencana Yang Sering Terjadi
Di sekitar Kita Terhadap Kesehatan
2. Gunung Meletus
Dampak letusan gunung berapi adalah tercemarnya udara dengan abu
(vulkanik). Paparan debu sangat berbahaya bagi bayi, anak-anak, warga usia lanjut
dan orang dengan penyakit paru kronis seperti asma. Debu gunung berapi bisa
mengakibatkan luka bakar, iritasi pada kulit dan mata, atau penyakit infeksi dan
pernapasan.
3. Tsunami
Minimnya fasilitas air bersih, binatang perantara bibit penyakit merajalela
(tikus, lalat, nyamuk dan zoonosis lainnya) yang potensial menimbulkan epidemi
penyakit (malaria, demam berdarah, filariasis, cikungunya, leptospirosis, kolera,
diare, dan penyakit infeksi lainnya). Tak kalah pentingnya adalah beban ‘trauma’
psikis yang berkepanjangan bagi yang kehilangan anggota keluarga dan harta
benda lainnya.
Dampak Dari Bencana Yang Sering Terjadi Di
sekitar Kita Terhadap Kesehatan

4. Banjir
• Diare, penyakit ini berkaitan erat dengan konsumsi air bersih untuk minum dan
memasak. Saat musim penghujan, khususnya saat banjir, banyak sumber air
bersih termasuk sumur dan air ledeng ikut tergenang dan tercemar, sehingga
kondisi ini berdampak pada sulitnya mengakses air yang layak untuk
dikonsumsi.
• DBD, semakin banyak genangan air semakin tinggi terjadinya peningkatan
perindukan nyamuk aedes aegypti.
• Penyakit kulit yang bisa juga disebabkan karena infeksi, alergi ataupun karena
hal lain.
Dampak Dari Bencana Yang Sering Terjadi Di
sekitar Kita Terhadap Kesehatan

5. Tanah Longsor
• Memburuknya sanitasi lingkungan.
Tanah longsor akan menimbulkan kerusakan pada sanitasi lingkungan.
Akibatnya sanitasi lingkungan menjadi buruk.
• Timbulnya berbagai macam bibit penyakit.
Meskipun bukan dampak secara langsung namun tanah longsor dapat
merusak pemukiman warga. Hal ini akan membuat warga harus mengungsi. Di
tempat pengungsian inilah seringkali timbul berbagai macam jenis penyakit.
TERIMAKASIH 

Anda mungkin juga menyukai