Anda di halaman 1dari 30

Lima bulan berturut-turut diperoleh keuntungan

142,5, 153, 164,5, 155, dan 161. Jika rata-rata


keuntungan sampai bulan keenam sebesar 156,
maka keuntungan pada bulan keenam adalah ....
(A) 156
(B) 160
(C) 161
(D) 166
(E) 170
Empat mahasiswa membandingkan uang saku
yang diperoleh tiap bulan. A mendapatkan uang
saku 20% lebih banyak dari B. Uang saku C
separuh dari uang saku D. Uang saku B sama
dengan uang saku C. Apabila uang saku A
Rp600.000,00 per bulan, uang saku D adalah ...
per bulan.
(A) Rp500.000,00
(B) Rp600.000,00
(C) Rp800.000,00
(D) Rp1.000.000,00
(E) Rp1.200.000,00
Toko P menjual barang 10 buah dengan harga
Rp5.000,00 per buah, mendapatkan
keuntungan sebesar Rp2.000,00. Ketika
barang dijual dengan diskon 5%, barang
terjual sebanyak 50 buah. Manakah
pernyataan berikut yang benar?
(A) harga dasar barang adalah Rp4.600,00
(B) keuntungan diperoleh setelah diskon
Rp15.000,00
(C) penjualan dengan diskon 5% merugikan
(D) penjualan dengan diskon 5%
menguntungkan 5 kali lipat
(E) harga penjualan Rp4.700,00 per buah
menguntungkan
Bulan Januari harga barang Rp60.000.000,00. Bulan
Februari harga naik 10%. Selama bulan Maret harga
barang bulan Februari didiskon sebesar 10%. Harga
barang bulan Maret adalah ....
(A) Rp59.004.000,00
(B) Rp60.000.000,00
(C) Rp66.000.000,00
(D) Rp72.000.000,00
(E) Rp120.000.000,00
Berikut data nilai rata-rata kelas hasil ujian empat mata
pelajaran: Matematika, Fisika, Kimia, dan Biologi pada lima
kelas di suatu sekolah menengah atas.
Jumlah
Kelas Matematika Fisika Kimia Biologi
Siswa

3A 50 8,5 7 8 6,5

3B 45 8 7,5 8 7

3C 50 8 9 6,5 7,5

3D 40 9 7 7 8

3E 45 7 9 7 9

Jika prestasi kelas ditentukan oleh nilai rata-rata


empat mata pelajaran tiap siswa, maka kelas terbaik
adalah ....
(A) kelas 3A
(B) kelas 3B
(C) kelas 3C
(D) kelas 3D
(E) kelas 3E
Jika saya ke kampus, saya akan bertemu Heru
dan Joni. Hari ini saya ke kampus. Simpulan
yang tepat adalah ....
(A) saya dan Heru bertemu Joni
(B) saya bertemu Heru karena Joni tidak di
kampus
(C) saya ke kampus untuk bertemu Heru dan
Joni
(D) saya akan bertemu Heru dan Joni
(E) saya, Heru dan Joni akan bertemu di
kampus
Jika guru matematika menambah jam pelajaran di hari
Rabu, nilai siswa banyak yang meningkat. Jika nilai siswa
banyak yang meningkat, siswa dapat mengikuti
ekstrakurikuler. Simpulan yang tepat adalah ....
(A) jika guru matematika menambah jam pelajaran, nilai
siswa banyak yang meningkat
(B) guru matematika menambah jam pelajaran di hari
Rabu, jika siswa tidak mengikuti ekstrakurikuler
(C) jika guru matematika menambah jam pelajaran di hari
Rabu, ekstrakurikuler ditiadakan
(D) siswa dapat mengikuti kegiatan ekstrakurikuler, jika
guru matematika menambah jam pelajaran di hari Rabu
(E) nilai siswa banyak yang meningkat, jika tidak
mengikuti ekstrakurikuler
Jika kinerja perbankan syariah menurun, pertumbuhan
ekonomi syariah juga akan menurun. Jika bank-bank syariah
tidak melakukan promosi kepada masyarakat, pangsa pasar
bank syariah akan menurun. Saat ini pertumbuhan ekonomi
syariah meningkat atau pangsa pasar bank syariah
mengalami peningkatan. Simpulan yang tepat adalah ....
(A) kinerja perbankan syariah menurun atau bank-bank
syariah tidak melakukan promosi perbankan syariah kepada
masyarakat
(B) kinerja perbankan syariah menurun, karena bank-bank
syariah tidak melakukan promosi kepada masyarakat
(C) kinerja perbankan syariah meningkat atau bank-bank
syariah melakukan promosi kepada masyarakat
(D) kinerja perbankan syariah meningkat dan bank-bank
syariah melakukan promosi kepada masyarakat
(E) kinerja perbankan syariah meningkat walaupun bank-
bank syariah tidak melakukan promosi kepada masyarakat
Semua pegawai teladan mendapat penghargaan
pemerintah. Tidak ada koruptor yang mendapat
penghargaan pemerintah. Berdasarkan dua pernyataan di
atas, simpulan yang tepat adalah ....
(A) semua yang mendapat penghargaan pemerintah adalah
pegawai teladan yang tidak korupsi
(B) tidak ada koruptor yang merupakan pegawai teladan
(C) ada pegawai teladan yang tidak mendapat penghargaan
pemerintah karena korupsi
(D) semua pegawai teladan yang tidak mendapat
penghargaan pemerintah adalah koruptor
(E) tidak ada koruptor yang bukan merupakan pegawai
teladan
Tidak ada orang pintar yang mencontek saat ujian. Beberapa
orang yang mencontek saat ujian adalah orang yang malas
belajar. Berdasarkan dua pernyataan di atas, simpulan yang
paling tepat adalah ....
(A) semua orang malas mencontek pada saat ujian
(B) semua orang pintar pernah malas belajar
(C) beberapa orang pintar tidak perlu belajar untuk ujian
(D) beberapa orang yang tidak mencontek adalah orang yang
pintar
(E) beberapa orang yang malas belajar bukan orang pintar
Narapidana : Penjara = ....
(A) Semut : Gula
(B) Harimau : Hutan
(C) Tentara : Perang
(D) Kerbau : Kandang
(E) Burung : Langit
Karbon : Pensil = ....
(A) Resleting : Celana
(B) Mesin : Pabrik
(C) Cabe : Sambal
(D) Jati : Kayu
(E) Bus : Kendaraan
Riak : Ombak = ....
(A) Lepas : Rontok
(B) Dingin : Cair
(C) Mendung : Hujan
(D) Hangat : Panas
(E) Gelap : Gulita
(1) Angka kematian ibu akibat kehamilan usia muda masih tergolong tinggi.
(2) Pemerintah mengkaji ulang peraturan perundangan yang mengatur
batasan minimal usia menikah.
Manakah pilihan di bawah ini yang menggambarkan hubungan pernyataan (1)
dan (2)?
(A) pernyataan (1) adalah penyebab dan pernyataan (2) adalah akibat
(B) pernyataan (2) adalah penyebab dan pernyataan (1) adalah akibat
(C) pernyataan (1) dan (2) adalah penyebab namun, tidak saling berhubungan
(D) pernyataan (1) dan (2) adalah akibat dari dua penyebab yang tidak saling
berhubungan
(E) pernyataan (1) dan (2) adalah akibat dari suatu penyebab yang sama
(1) Banyak penyanyi baru yang memulai kariernya lewat ajang
pencarian bakat.
(2) Stasiun televisi sering menayangkan acara ajang pencarian
bakat.
Manakah pilihan di bawah ini yang menggambarkan hubungan
pernyataan (1) dan (2)?
(A) pernyataan (1) adalah penyebab dan pernyataan (2) adalah
akibat
(B) pernyataan (2) adalah penyebab dan pernyataan (1) adalah
akibat
(C) pernyataan (1) dan (2) adalah penyebab namun, tidak
saling berhubungan
(D) pernyataan (1) dan (2) adalah akibat dari dua penyebab
yang tidak saling berhubungan
(E) pernyataan (1) dan (2) adalah akibat dari suatu penyebab
yang sama
Diketahui ada 5 jenis ponsel dari merek X
yang dijual di toko Y. Hanya ponsel GB, GD
dan GE yang dilengkapi kamera. Hanya
ponsel GA, GC dan GD yang dilengkapi
koneksi internet. Ponsel yang dilengkapi
memori eksternal hanya ponsel GA, GB dan
GE. Jika seseorang ingin membeli dua ponsel
yang dilengkapi koneksi internet dengan
kamera dan yang lainnya dilengkapi memori
eksternal, ponsel manakah yang akan dipilih
....
(A) GA dan GC
(B) GA dan GD
(C) GB dan GE
(D) GC dan GD
(E) GD dan GB
Enam orang sedang duduk berderet di bangku
dengan nomor urut 1 sampai 6. Emi duduk di
kursi paling pinggir. Jordi duduk tepat di antara
Tina dan Mirna. Emi dan Mirna duduk
mengapit Serli. Di samping Tina duduklah Dita.
Jika Emi duduk di kursi nomor 6, siapakah yang
berada di kursi urutan kedua dan keempat?
(A) Mirna dan Jordi
(B) Tina dan Mirna
(C) Tina dan Serli
(D) Serli dan Jordi
(E) Dita dan Jordi
Sebuah toko menjual boneka dengan harga yang beragam. Harga boneka ayam
hanya lebih murah dari salah satu boneka yang tersedia. Boneka macan lebih
mahal dari beruang, ayam dan koala. Boneka panda lebih mahal dari beruang
tetapi lebih murah dari koala. Harga boneka ke-3 termahal adalah ....
(A) macan
(B) ayam
(C) beruang
(D) koala
(E) panda
Bu Guru memberikan kebebasan kepada para siswa
untuk membuat empat makalah dari topik yang
berbeda. Di bawah ini persyaratan yang diberikan:
(1) Siswa memilih empat topik diantara J, K, L, M, N, O, P,
Q dan R.
(2) Antara topik L, M dan O harus dipilih satu.
(3) Topik N dan J harus dipilih bersamaan.
(4) Topik P dan K harus bersama O.
(5) Topik Q harus bersama L.
Jika seorang siswa tidak ingin memilih topik K dan R,
topik makalah yang dapat ia kerjakan adalah ....
(A) J, L, N, Q
(B) L, M, N, Q
(C) J, M, P, Q
(D) J, L, P, Q
(E) J, M N, Q
Tujuh regu pramuka A, B, C, D, E, F dan G akan mengikuti latihan rutin.
Regu A, B dan C akan mengikuti latihan baris-berbaris. Regu D dan E
akan mengikuti latihan tali-temali. Regu F dan G akan mengikuti latihan
sandi. Di antara regu terdapat tiga regu putra, yaitu B, D dan G,
sedangkan sisanya regu putri. Pelatih menetapkan jadwal latihan
sebagai berikut:
(1) Regu putra yang akan latihan tali-temali akan berlatih setelah G.
(2) Regu putri berlatih sandi tepat sebelum regu putra berlatih sandi.
(3) Salah satu regu putri yang berlatih baris-berbaris ada di urutan
terakhir.
(4) Sebelum regu F, ada 2 regu putri yang berlatih secara berturut-turut.
Jika latihan dimulai oleh regu putra, empat regu pertama yang mungkin
latihan adalah ....
(A) B C E F
(B) B A E G
(C) G D C E
(D) G D A F
(E) B A C F
5, 8, 14, 26, 50, ....
(A) 62
(B) 74
(C) 86
(D) 98
(E) 100
4, 7, 14, 17, ..., 37, 74.
(A) 31
(B) 34
(C) 38
(D) 61
(E) 64
0, 8, 3, 9, 13, 8, 24, 28, 23,
....
(A) 26
(B) 35
(C) 40
(D) 58
(E) 69
4, 2, 8, 32, ..., 22, 88, 44.
(A) 12
(B) 16
(C) 22
(D) 24
(E) 48
4, 5, 2, 10, ..., 8, 48, 51, 46, 322.
(A) 4
(B) 6
(C) 8
(D) 10
(E) 12

Anda mungkin juga menyukai