Anda di halaman 1dari 42

CAPITAL

INVESTMENT
DECISIONS
AKUNTANSI MANAJEMEN STRATEGIK
KeputusanInvestasi
Keputusan InvestasiModal
Modaldan
danPerbedaan
Perbedaan
antaraKeputusan
antara KeputusanInvestasi
InvestasiModal
Modalyang
yang
Independentdan
Independent danMutually
MutuallyExclusive
Exclusive
KEPUTUSAN INVESTASI MODAL
⬩ Keputusan investasi modal (capital investmen decisions) berkaitan dengan proses
perencanaan, penetapan tujuan, dan prioritas, pengaturan pendanaan, dan
penggunaan kriteria tertentu untuk memilih aktiva jangka panjang.
⬩ Karena keputusan investasi modal menempatkan sebagian sumber daya perusahaan
pada resiko, sehingga keputusan investasi modal adalah keputusan yang amat penting
yang diambil oleh para manajer.

3
PERBEDAAN KEPUTUSAN INSVESTASI MODAL
INDEPENDENT & MUTUALLY EXCLUSIVE
Proses pengambilan keputusan investasi modal sering kali desebut sebagai penganggaran modal
(capital budgeting). Jenis dari pengaggaran modal itu sendiri ada dua, yaitu;
⬩ Proyek Independen (Independent project) merupakan proyek investasi modal yang tidak
berkaitan satu dengan yang lainnya. Jadi apabila ada proyek yang diterima atau ditolak tidak
akan berpengaruh terhadap protek yang lainnya.
⬩ Proyek Saling Eksklusif (Mutualy exclusive project) merupakan proyek ini mengharuskan
perusahaan untuk memilih salah satu alternatif yang saling bersaing. Penerimaan salah satu
protek akan menghalangi proyek lainnya.

4
1. Model Non-Diskonto
A. PERIODE PENGEMBALIAN (PAYBACK PERIOD)
Periode Pengembalian (Payback Period) adalah waktu yang dibutuhkan suatu perusahaan untuk memperoleh
investasi awalnya kembali.
Contoh:
Kartika Medical melakukan investasi pada generator RV seharga $ 1.000.000 dan arus kasnya sebesar Rp
500.000.000 per tahun.
Jadi, untuk periode pengembaliannya adalah dua tahun ($1.000.000/$500.000).
 Ketika jumlah arus kas dari suatu proyek diasumsikan tetap, rumus yang digunakan yaitu:
Periode pengembalian = investasi awal/arus kas tahunan
 Apabila jumlah arus kas tidak tetap maka periode pengembalian dihitung dengan menambah arus kas
tahunan sampai waktu ketika investasi awal diperoleh kembali.

6
Contoh:
Diketahui :
⬩ Investasi pada generator RV $1.000.000
⬩ Umur 5 tahun dengan ekspetasi arus kas tahunan : $300.000, $400.000, $500.000, $600.000,
$700.000,
⬩ Periode pengembalian proyek = 2,6 tahun.
Perhitungan :
= $300.000 (1 tahun) + $400.000 (1 tahun) + $300.000 ( 0,6 tahun)
Pada taun ke-3 hanya $300.000 yang diperlukan dari $500.000 yang diahasilkan.
Jadi, jumlah waktu yang dibutuhkan untuk memperoleh $300.000diperoleh melalui pembagian jumlag
yang dibutuhkan dengan arus kas tahunan ($300.000/$500.000)

7
 Periode pengembalian dapat digunakan untuk memilih alternatif-alternatif yang saling
bersaing.
 Penggunaan periode pengembalian kurang dapat dipertahankan karena memiliki kelemahan
yaitu : mengabaikan kinerja investasi yang melewati periode pengembalian dan mengabaikan
nilai waktu uang

8
Contoh:
Suatu perusahaan sedang mempertimbangkan 2 jenis CAD yang berbeda yaitu sebagai berikut:

 Kedua investasi memiliki periode pengembalian 2 tahun


 Dari kedua sistem tersebut manakah yang lebih disukai?
Jawab : Sistem CAD-A yang lebih disukai karena memberikan pengembalian dolar yang lebih besar selama
tahun-tahun setelah periode pengembalian $150.000 dibanding $75.000 dan mengembalikan sebesar $90.000
pada tahun pertama sedangkan CAD-B hanya $40.000. Sehingga, selisihnya dapat digunakan untuk tujuan
produksi.
Jadi, salah satu cara untuk menggunakan periode pengembalian adalah dengan menetapkan suatu periode
pengembalian maksimum pada seluruh proyek dan menolak setiap proyek yang melewati tingkat ini.

9
Manfaat Payback Period
1. Membantu mengendalikan risiko yang berhubungan dengan ketidakpastian arus kas dimasa
depan.
2. Membantu meminimalkan dampak investasi terhadap masalah likuiditas perusahaan.
3. Membantu mengendalikan risiko keusangan
4. Membantu mengendalikan pengaruh investasi terhadap ukuran kinerja.

10
B. Tingkat Pengembalian Akuntansi (Accounting Rate Of Return)
Tingkat Pengembalian Akuntansi adalah model non diskonto kedua yang dapat digunkan yang mengukur
pengembalian atas suatu proyek dalamkerangka laba, bukan dari arus kas proyek.
Rumus:

Tingkat Pengembalian Akuntansi = Laba rata-rata/Investasi awal atau investasi rata-rata

Asumsi investasi dikonsumsi merata, investasi rata-rata dapat didefinisikan sebagai berikut:

Investasi Rata-Rata = (I+S)/2


Keterangan :
Investasi rata-rata = investasi
I = Investasi awal
S = Nilai sisa

11
Contoh:
Diketahui :
⬩ Divisi IV dari Kartika Medical melakukan investasi sebesar $100.000
⬩ Umur investasi 5 tahun dengan kas : $30.000, $30.000, $40.000, $30.000, $50.000
⬩ Tidak memiliki nilai sisa setelah 5 tahun dan semua pendapatanyang diperoleh dalam 1 tahun
tertagih pada tahun tersebut.

12
Jawab:
Total arus kas selama 5 tahun = $30.000 +$30.000 + $40.000 + $30.000 + $50.000
= $180.000

Arus kas rata-rata = $180.000/5 tahun


= $36.000

Penyusutan rata-rata = $100.000/5 tahun


= $20.000

Laba bersih rata-rata =$36.000 - $20.000


= $16.000

13
Dengan menggunakan laba bersih rata-rata dan investasi awal, diperoleh tingkat pengembalian
akuntansi :
= $16.000/$100.000
=16%
Jika investasi rata-rata yang digunkakan sebagai pengganti investasi awal, maka tingkat pengembalian
akuntansi menjadi :
=$16.000/$50.000
=32%
Jadi, dapat disimpulkan bahwa kedua metode tersebut berbeda. Apabila menggunakan metode periode
pengembalian, maka tingkat pengembalian akuntansi mempertimbakangkan profitabilitas proyek seperti
periode pengembalian, sedangkan pada tingkat pengembalian akuntansi mengabaikan nilai waktu dari uang.
Pengabaian tersebut juga merupakan kelemahan pada metode tingkat pengembalian akuntansi dan periode
ini dapat mengarahkan seorang manajer untuk memilih investasi yang tidak memaksimalkan laba.

14
2. Model Diskonto
A. METODE NET PRESENT VALUE (NPV)
⬩ Metode diskonto merupakan model pengambilan keputusan investasi modal yang
mempertimbangkan nilai waktu uang dan karena itu modal diskonto menggabungkan arus kas
masuk dan arus kas keluar.
⬩ Net present value adalah metode diskonto yang dilakukan dengan menghitung selisih antara
nilai sekarang dari arus kas masuk dan arus kas keluar yang berkaitan dengan proyek.
⬩ Dalam Net Present Value, tingkat pengembalian yang diperlukan harus tingkat pengembalian
minimum yang dapat diterima.

16
Rumus: Keterangan:
NPV = [ ∑CFt / (1 + i)t – I0 ] I = Investasi awal
= [ ∑CFt dft] – I0 CFt = Arus kas masuk yang akan diterima pada periode
= P − I0 t, dengan t = 1 ... n
n = umur manfaat proyek
atau
i = tingkat pengembalian yang dibutuhkan
NPV = ∑PV Cash Flow − PV Investment
t = jangka waktu
P = Nilai sekarang dari arus masuk kas masa depan
dft = 1/(1 + i)t, faktor diskonto
PV = nilai sekarang (present value)

17
Kriteria Penerimaan atau Penolakan Proyek dengan
metode NPV (Net Present Value)
NPV mengukur profitabilitas investasi. NPV positif, menunjukkan investasi meningkatkan keayaan
perusahaan. Jika NPV positif, maka proyek perusahaan diterima. Sebaliknya, jika NPV negatif, maka
proyek harus ditolak.
⬩ Jika NPV > 0, maka proyek layak diterima karena penerimaan lebih besar dari nilai yang
diinvestasikan.
⬩ Jika NPV = 0, maka pengambilan keputusan dapat menerima atau menolak investasi.
⬩ Jika NPV < 0, maka proyek tidak layak diterima karena penerimaan lebih kecil atau mengalami
kerugian.

18
Contoh:
Mustika Company sedang mengembangkan earphone baru untuk CD portable dan tape player.
Manajer pemasaran Ratu Company tertarik dengan prospek produk baru tersebut setelah
menyelesaikan suatu penelitian pasar secara mendalam yang mengungkapkan bahwa pendapatan
tahunan diharapkan mencapai $300.000. Earphone memiliki proyeksi siklus hidup produk selama
5 tahun. Peralatan untuk membuat Earphone akan membutuhkan biaya sebesar $320.000.
Setelah 5 tahun, peralatan tersebut dapat dijual seharga $40.000. Selain peralatan, modal kerja
diperkirakan akan bertambah sebesar $40.000 karena meningkatnya persediaan dan piutang.
Perusahaan berharap dapat memperoleh kembali investasi dalam modal kerja pada akhir umur
proyek. Beban operasional kas tahunan diperkirakan sebesar $180.000. Dengan asumsi bahwa
tingkat pengemblian yang diperlukan adalah 12%, haruskah perusahaan memproduksi Earphone
baru tersebut?

19
Solusi:

Langkah 1: Mengidentifikasi arus kas


Tahun Item Arus Kas

0 Peralatan $ (320,000)
  Modal kerja (40,000)
  Total $ (360,000)
     
1-4 Pendapatan 300,000
  Beban Operasional (180,000)
  Total $ 120,000
     
5 Pendapatan 300,000
  Beban Operasional (180,000)
  Nilai Sisa 40,000
  Perolehan modal kerja 40,000
  Total $ 200,000

20
Langkah 2.1: Analisis NPV
Tahun Arus Kasa Faktor Diskontob Present Value
($) ($)
0 (360,000) 1.000 (360,000)
1 120,000 0.893 107,160
2 120,000 0.797 95,640
3 120,000 0.712 85,440
4 120,000 0.636 76,320
5 120,000 0.567 113,400
NPV 117,960

Keterangan:

a = diperoleh dari langkah 1.

b = diperoleh dari tabel Present Value

Menghitung NPV dengan menggunakan faktor diskonto dari tabel Present Value.

21
Langkah 2.2: Analisis NPV

Tahun Arus Kasa Faktor Diskontob Present Value


($) ($)
0 $(360,000) 1.000 (360,000)
1-4 120,000 3.037 365,440
5 200,000 0.567 113,400
NPV 117,840
Keterangan:

a = diperoleh dari langkah 1.

b = diperoleh dari tabel Present Value of an Annuity

Menyederhanakan perhitungan dengan menggunakan faktor diskonto tunggal dari tabel Present Value of
an Annuity. Arus kas pada tahun 1 sampai 4 yang dihasilkan adalah tetap.

22
B. METODE INTERNAL RATE OF RETURN (IRR)

Tingkat pengembalian internal (IRR) adalah tingkat bunga yang menetapkan nilai sekarang dari arus
kas masuk sebuah proyek sama dengan nilai sekarang dari biaya proyek. Dengan kata lain, suku
bunga yang menetapkan nilai bersih sekarang (NVP) sama dengan nol.

Rumus yang digunakan untuk menentukan IRR :


I = ∑ CFt / (1 + I)t

Dimana:
t = 1. . . n

23
Setelah IRR sebuah proyek dihitung selanjutnya adalah dibandingkan dengan IRR yang dibutuhkan
perusahaan.
⬩ Jika IRR lebih besar dari tarif yang disyaratkan maka proyek tersebut dapat diterima.
⬩ Jika IRR sama dengan IRR yang disyaratkan maka penerimaan atau penolakan adalah sama
besarnya.
⬩ Jika IRR kurang dari IRR yang disyaratkan maka proyek tersebut ditolak.

24
Perandan
Peran danNilai
NilaiPasca
PascaAudit
Audit
Peran dan Nilai Pasca Audit

Suatu Pasca Audit membandingkan


manfaat yang sebenarnya dengan
Elemen kunci dalam proses investasi
manfaat yang diperkirakan dan biaya
modal adalah analisis tindak lanjut
operasi yang sebenarnya dengan
dari proyek modal setelah
perkiraan biaya operasi; ia
diimplementasikan. Analisis ini
mengevaluasi hasil keseluruhan dari
disebut dengan pasca audit.
investasi dan mengusulkan tindakan
korektif jika diperlukan.

26
Manfaat Pasca Audit

1. Mengevaluasi profitabilitas, postaudits memastikan


bahwa sumber daya digunakan dengan bijak.
2. Dampak terhadap perilaku manajer. Jika manajer
dimintai pertanggungjawaban atas hasil keputusan
investasi modal, mereka lebih cenderung membuat
keputusan seperti itu untuk kepentingan terbaik
perusahaan.
3. Memberikan umpan balik kepada manajer yang akan
membantu meningkatkan pengambilan keputusan di
masa depan.

27
MengapaNPV
Mengapa NPVlebih
lebihbaik
baikdaripada
daripadaIRR
IRRpada
pada
KeputusanInvestasi
Keputusan InvestasiModal
Modaluntuk
untukproyek
proyek
MutuallyExclusive?
Mutually Exclusive?
NPV COMPARED WITH IRR

⬩ NPV dan IRR berbeda dalam kemampuannya untuk membantu manajer membuat
keputusan yang memaksimalkan kekayaan dengan adanya alternatif yang bersaing.
⬩ Untuk proyek yang bersaing, kedua metode tersebut dapat menghasilkan hasil yang
berbeda. Secara intuitif kami percaya bahwa untuk proyek yang saling eksklusif
dengan NPV tertinggi atau IRR tertinggi harus dipilih. Metode yang secara konsisten
mengungkapkan proyek memaksimalkan kekayaan lebih disukai.

29
NPV mengasumsikan bahwa setiap arus kas masuk yang diterima diinvestasikan kembali pada tingkat
pengembalian yang dibutuhkan, sedangkan metode IRR mengasumsikan bahwa arus kas masuk
diinvestasikan kembali pada IRR yang dihitung. Menginvestasikan kembali pada tingkat pengembalian
yang diperlukan lebih realistis dan menghasilkan hasil yang lebih dapat diandalkan ketika
membandingkan proyek yang saling eksklusif.

Metode NPV mengukur profitabilitas secara absolut dan mengukur jumlah perubahan nilai
perusahaan, sedangkan metode IRR mengukurnya secara relatif.
⬩ Memilih proyek dengan NPC terbesar konsisten dengan memaksimalkan kesejahteraan
pemegang saham. Di sisi lain, IRR tidak secara konsisten menghasilkan pilihan yang
memaksimalkan kekayaan.

30
KESIMPULAN

⬩ Dalam mengevaluasi proyek yang saling eksklusif atau bersaing, manajer memiliki
pilihan untuk menggunakan NPV atau IRR. Saat memilih di antara proyek yang
bersaing, model NPV dengan tepat mengidentifikasi alternatif investasi terbaik. IRR
terkadang dapat memilih proyek yang lebih rendah. Jadi, karena NPV selalu
memberikan sinyal yang benar, itu harus digunakan.

31
KonversiGross
Konversi GrossCash
CashFlows
Flowsmenjadi
menjadiAfter-Tax
After-Tax
CashFlows
Cash Flows
ARUS KAS
⬩ Arus Kas dibagi menjadi dua kategori, yaitu :
1. Kas keluar awal, arus kas yang dibutuhkan untuk memperoleh aset proyek.
2. Arus kas masuk yang dihasilkan selama masa proyek.

⬩ Arus kas keluar dan arus kas masuk disesuaikan dengan pengaruh pajak disebut arus kas keluar
bersih. Arus kas bersih didalamnya termasuk penyisihan pendapatan, biaya operasi, depresiasi,
dan implikasi pajak yang relevan.

33
ARUS KAS KELUAR BERSIH: TAHUN 0
⬩ Arus kas keluar besih di tahun 0 merupakan perbedaan antara biaya awal proyek dan tiap arus kas
masuk yang berkaitan langsung. Termasuk biaya kotor proyek seperti biaya tanah, biaya peralatan,
dan pajak atas keuntungan dari penjualan aset maupun peningkatan modal kerja.
⬩ Arus kas masuk yang terjadi pada saat akuisisi termasuk penghematan pajak dari penjualan aset,
uang tunai dari penjualan aset, dan manfaat pajak lainnya seperti kredit pajak.

34
ARUS KAS SETELAH PAJAK
⬩ Dalam lingkup proyek, selain menentukan pengeluaran awal dari kantong, manajer juga harus
memperkirakan arus kas setelah pajak tahunan yang diharapkan selama masa proyek berjalan.
Arus kas masuk operasional dapat dinilai dari laporan laba rugi proyek. Arus kas setelah pajak
tahunan adalah jumlah dari laba setelah pajak proyek dan biaya nonkasnya. Perhitungan yang
berkaitan dengan hal ini adalah sebagai berikut:

After-tax Cash Flows = After tax net income + Noncash expense


atau

CF = NI + NC

35
InvestasiModal
Investasi Modalpada
padaLingkungan
LingkunganManufaktur
Manufaktur
yangMaju
yang Maju
Investasi Modal Pada Lingkungan Manufaktur yang Maju

⬩ Investasi Modal Dalam lingkungan manufaktur yang maju, investasi jangka panjang umumnya
berkaitan dengan otomatisasi manufaktur. Namun, sebelum komitmen apa pun untuk
otomatisasi dibuat, perusahaan harus terlebih dahulu memanfaatkan teknologi yang ada secara
efisien. Banyak manfaat yang dapat direalisasikan dengan mendesain ulang dan
menyederhanakan proses manufaktur saat ini.
⬩ Contoh yang sering diberikan untuk mendukung tesis ini adalah otomatisasi penanganan
material. Otomatisasi operasi ini dapat menghabiskan biaya jutaan dan biasanya tidak perlu
karena efisiensi yang lebih besar dapat dicapai dengan menghilangkan persediaan dan
menyederhanakan transfer material melalui penerapan sistem JIT (just-in-time).

37
Bagaimana Investasi Berbeda?

Investasi dalam proses manufaktur otomatis jauh lebih kompleks daripada investasi
dalam peralatan manufaktur standar di masa lalu. Untuk perlengkapan standar, biaya
langsung akuisisi secara virtual mewakili keseluruhan investasi. Untuk manufaktur
otomatis, biaya langsung dapat mewakili sedikitnya 50 atau 60 persen dari total
investasi; perangkat lunak, teknik, pelatihan, dan implementasi merupakan persentase
yang signifikan dari total biaya.

38
Bagaimana Perkiraan Arus Kas Operasi Berbeda?

Estimasi arus kas operasi dari investasi pada peralatan standar biasanya mengandalkan
manfaat nyata yang dapat diidentifikasi secara langsung, seperti penghematan langsung
dari tenaga kerja, listrik, dan skrap. Penghematan tenaga kerja langsung sering
digunakan sebagai pembenaran utama untuk otomatisasi. Manfaat tak berwujud dan
tabungan tidak langsung diabaikan seperti yang sering terjadi dalam analisis investasi
modal tradisional.

39
Nilai Sisa

Nilai Sisa sering diabaikan dalam keputusan investasi. Alasan yang biasa
ditawarkan adalah sulitnya memperkirakannya. Karena ketidakpastian ini, efek nilai
sisa sering diabaikan atau didiskon besar-besaran.

Tarif Diskon

Menjadi terlalu konservatif dengan potongan harga bisa terbukti lebih


merusak. Dalam teori, jika arus kas masa depan diketahui dengan pasti, tingkat
diskonto yang benar adalah biaya modal perusahaan.

40
Konsep Nilai Saat Ini

Ciri penting uang adalah dapat diinvestasikan dan menghasilkan bunga. Satu
dolar hari ini tidak sama dengan dolar besok. Prinsip fundamental ini adalah tulang
punggung metode diskon. Metode diskon bergantung pada hubungan antara dolar
saat ini dan masa depan. Jadi, untuk menggunakan metode diskon, kita harus
memahami hubungan ini.

Nilai Sekarang dari Rangkaian Nilai Sekarang dari Serangkaian


Arus Kas yang Tidak Sejajar Arus Kas yang Seragam

41
TERIMAKASIH

42

Anda mungkin juga menyukai