Anda di halaman 1dari 19

HERBAL MEDICINE

RAMUAN OBAT
SAKIT GIGI
KELOMPOK 11:
EMELINA (1800069)
NURUL HASANAH (1800085)

Dosen Pengampu:
Apt. Haiyul Fadhli, M,Si
Pengertian Sakit Gigi Dan Penyebab Sakit
Gigi
Sakit gigi merupakan kondisi munculnya rasa nyeri pada sekitar gigi
dan rahang, yang mempunyai tingkat keparahan yang bervariasi
mulai dari ringan hingga berat. Sakit gigi bisa terasa secara terus-
menerus, bisa juga hilang-timbul.

Kerusakan gigi adalah penyebab utama sakit gigi pada sebagian besar
anak-anak dan orang dewasa. Bakteri yang hidup di mulutmu
bertumbuh dengan baik dari gula atau sari dalam makanan yang
dikonsumsi. Bakteri ini kemudian membentuk plak lengket yang
menempel pada permukaan gigi. Asam yang diproduksi oleh bakteri
dalam plak dapat mengikis lapisan putih keras di bagian luar gigi kamu
(enamel) dan menciptakan rongga.
Penyebab lain sakit gigi, antara lain:
• Akumulasi sisa-sisa makanan di antara gigi , terutama bila
gigi memiliki ruang di antara mereka.
• Peradangan atau infeksi pada akar gigi atau di gusi.
• Tiba-tiba mengalami patah gigi.
• Pembengkakan gusi akibat gigi tumbuh.
• Sinusitis.
Gejala Sakit Gigi

Sakit gigi dapat terjadi pada daerah rahang yang berdekatan


dengan gigi yang terinfeksi dengan disertai rasa nyeri dan lunak
jika diraba. Selain nyeri, gejala lain yang akan terasa yaitu:
• Pusing.
• Demam.
• Bau busuk dari gigi yang terinfeksi.
• Bengkak di sekitar gigi yang terkena infeksi.
Ramuan Sakit Gigi
1.Nama ramuan , Asal daerah dan Indikasi
2.Komposisi
3.Alat dan Bahan
4.Cara Kerja
5.Kandungan Kimia & Khasiat Simplisia
6.Aturan pakai dan Kontraindikasi
7.Kemasan jadi
8.Contoh Produk yang beredar di pasaran
Nama ramuan, Asal daerah dan
01 komposisi
Nama Ramuan : Ramuan Sakit Gigi
Asal Daerah : Lubuk Muda

Indikasi :
• Untuk Pengobatan Sakit Gigi
• dan meredakan nyeri pada gusi
dan gigi
Alat Dan Bahan
• Alat-alat
1. Sendok 1. Pisau
2. Talenan 2. Gelas
3. Saringan 3. Wajan

• Bahan
1. Jahe 3 ruas jari
2. Bawang merah 7 siung
3. Cengkeh 10 buah
4. Garam 1 sdm
Cara Kerja
1. Siapkan alat dan bahan yang diperlukan
2. Kupas bawang merah dan jahe kemudian cuci hingga
bersih
3. Setelah itu iris tipis bawang merah dan jahe
4. Kemudian irisan bawang merah dan jahe dimasukkan
kedalam wajan tambahkan cengkeh sebanyak10 buah
5. Tambahkan air sebanyak 2 gelas dan masukkan garam
sebanyak 1 sendok rebus hingga mendidih, bahan
direbus dari 2 gelas air sampai menjadi 1 gelas
6. Matikan kompor setelah air mendidih
7. Kemudian saring, lalu tuang ke dalam wadah
8. Tunggu beberapa saat, Kemudian kumur dengan
ramuan yang telah jadi
Kandungan Kimia & Khasiat
Simplisia
1. Nama Tumbuhan : Jahe
Nama Latin : Zingiber Officinale
Kandungan kimia : Jahe mengandung minyak esensial atau atsiri 1%-3%,
oleoresin 5%-10%, pati 50%-55%, kadar air 7%-12% dan jumlah kecil
protein, serat, lemak dan abu (Eze dan Gabo, 2011). Kandungan minyak atsiri
1%-3% merupakan faktor yang mempengaruhi aroma jahe. Jahe segar kadar
airnya 94%, 17% nya mengandung gingerol 21,15 mg/g. (Kurniasari et al.,
2008). Zingiber officinalis mengandung karbohidrat, lemak, serat dan energi
dengan persentase yang tinggi. (Handrianto, 2016)
Khasiat : Jahe mempunyai kegunaan yang bervariasi
antara lain sebagai rempah-rempah, aroma dan obat
herbal (Kumar, 2011). Tanaman ini dilaporkan
memiliki efek anti inflamasi, antimikroba, anti
kanker, anti diabetes, anti lipidemik dan antiemetik.
Selama lebih dari 2.500 tahun, rimpang jahe (Zingiber
officinale) telah digunakan untuk mengobati
gangguan pencernaan, serta nyeri sendi dan otot.
(Handrianto, 2016)
Kandungan Kimia & Khasiat
Simplisia
2. Nama Tumbuhan : Bawang Merah

Nama Latin : Alium cepa var ascalonium L


Kandungan kimia : Beberapa kandungan senyawa yang penting dari bawang
merah antara lain kalori, karbohidrat, lemak , protein, dan serat makanan.
Serat makanan dalam bawang merah adalah serat makanan yang larut dalam
air, disebut oligcfruktosa. Kandungan vitamin bawang merah adalah vitamin
A, B1, B2, B3, dan vitamin C. Bawang merah juga memiliki kandungan
mineral diantaranya adalah belerang, besi, klor, fosfor, kalium, kalsium,
magnesium, natrium, silicon, iodium, oksigen, hydrogen, nitrogen. Bawang
merah juga memiliki senyawa kimia non gizi yang disebut flavonglikosido
dan saponin.
Khasiat : Meningkatkan kesehatan jantung, Mengobati
masalah pernapasan, Membantu melawan penyakit yang
dibawa makanan, Mengatur tekanan darah, Untuk melegakan
tenggorokan, Dapat mengontrol diabetes
Kandungan Kimia & Khasiat
Simplisia
3. Nama Tumbuhan : Cengkeh
Nama Latin : Syzigium Aromaticum

Kandungan kimia : Kandungan kimia yang terdapat pada


cengkeh adalah minyak atsiri, dan juga senyawa kimia yang
disebut eugenol, asam oleanolat, asam galatonat, fenilin,
karyofilin, resin, dan gom
Khasiat : Melindungi dari kanker, Membunuh bakteri
penyebab pnyakit, Menjaga kesehatan tulang, Mengobati sakit
maag, Mengendalikan kadar gula darah, Mengatasi sakit gigi,
Mengurangi nyeri sendi, Mengobati batuk
Kandungan Kimia & Khasiat
Simplisia
Nama: Garam atau natrium klorida
(Nacl)
 
Khasiat : Mengatasi bau mulut,
Mencegah kekurangan iodine,
Menghidrasi tubuh, Menjaga
kebersihan gigi, Mengobati sakit
tenggorokan
Aturan
Pakai
Tiga Kali Sehari Dikumur Selama 30 detik (pemakaian hanya
untuk 12 jam)

Kontra Indikasi
Jangan menggunakan ramuan ini lebih dari 12
jam, jika ingin digunakan panaskan kembali
Kemasan Jadi
Contoh Produk yang beredar di
pasaran

1. Prosagi
2. Hersagi
3. Super Green Plus SG
THANKS

Anda mungkin juga menyukai