Anda di halaman 1dari 10

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

Ibrahim Boimau
Pengertian
• LKPD (LKS = lembar kerja siswa) merupakan
lembar kerja bagi siswa baik dalam kegiatan
intrakurikuler maupun    kokurikuler untuk
mempermudah pemahaman terhadap materi
pelajaran yang didapat (Azhar, 1993 : 78).
• LKPD adalah materi ajar yang dikemas secara
integrasi sehingga memungkinkan siswa
mempelajari materi tersebut secara mandiri
(http://pustaka.ut.ac.id)
Tujuan dan Manfaat
Tujuan
• Melatih siswa berfikir lebih mantap dalam kegiatan belajar mengajar.
• Memperbaiki minat siswa untuk belajar, misalnya guru membuat LKPD
lebih sistematis, berwarna serta bergambar untuk menarik perhatian
dalam mempelajari LKPD tersebut.
Manfaat
• Sebagai alternatif guru untuk mengarahkan pengajaran atau
memperkenalkan suatu kegiatan tertentu.
• Dapat mempercepat proses belajar mengajar dan hemat waktu mengajar.
• Dapat mengoptimalkan alat bantu pengajaran yang terbatas karena siswa
dapat menggunakan alat bantu secara bergantian.
(Tim instruktur PKG dalam Sudiati, 2003 : 11-12)
Syarat-syarat LKS (yang baik)
1) Syarat – syarat didaktik
– Memperhatikan adanya perbedaan inidvidual sehingga
LKS yang baik adalah yang dapat digunakan baik oleh
siswa yang lamban, sedang maupun yang pandai.
– Tekanan pada proses untuk menemukan suatu konsep.
– Memiliki variasi stimulus melalui berbagai media dan
kegiatan siswa.
– Dapat mengembangkan kemampuan komunikasi sosial,
emosional, moral dan estetika pada diri siswa.
– Pengalaman belajarnya ditentukan oleh tujuan
pengembangan pribadi siswa (intelektual, emosional, dan
sebagainya ), dan bukan ditentukan oleh materi pelajaran.
Syarat-syarat LKS (lanjutan)
2) Syarat – syarat kontruksi
– Menggunakan bahasa yang sesuai dengan tingkat kedewasaan
siswa.
– Menggunakan struktur kalimat yang jelas, sederhana dan pendek.
– Dapat dipahami oleh siswa yang lamban maupun pandai.
– Memiliki tujuan yang jelas serta manfaat dari pelajaran itu
memotivasi.
– Memiliki identitas untuk memudahkan administrasi, misalnya
Kelas, Mata Pelajaran, Pokok Bahasan, Nama Anggota Kelompok
dan sebagainya.
– Memiliki tata urutan pelajaran yang sesuai dengan tingkat
kemampuan siswa
Syarat-syarat LKS (Lanjutan)
3)Syarat – syarat teknis
a. Tulisan
– Menggunakan huruf cetak.
– Menggunakan tidak lebih dari 10 kata dalam satu baris.
– Gunakan huruf tebal yang agak besar untuk topik, bukan huruf
biasa yang digarisbawahi.
b. Gambar
– Penggunaan gambar disesuaikan dengan tingkat umur siswa.
c. Penampilan
– Penampilan LKS harus menarik sehingga siswa tidak merasa
jenuh melihatnya.  
Langkah-langkah penyusunan LKPD
1. Melakukan analisis kurikulum; kompetensi inti,
kompetensi dasar, indikator, dan materi
pembelajaran.
2. Menyusun peta kebutuhan LKPD
3. Menentukan judul LKPD
4. Menulis LKPD
5. Menentukan alat penilaian
(http://203.130.201.221/materi_rembuknas2007/komisi%201/subkom-
3-KTSP/SD/powerpoint/11_pengembangan _bahan_ajar.ppt.)
Sistematika LKPD Versi 1: Pengetahuan

• Judul, mata pelajaran, semester, dan  tempat


• Petunjuk belajar
• Kompetensi yang akan dicapai
• Indikator/Tujuan
• Informasi pendukung (Ringkasan Materi)
• Tugas-tugas dan langkah-langkah kerja
• Penilaian
Sistematika LKPD Versi 2: Keterampilan
1) Identitas Sekolah dan Mata Pelajaran
2) Judul LKS

3) Pengantar
Berisi uraian singkat bahan pelajaran (berupa konsep-konsep IPA) yang
termuat dalam kegiatan. Disamping itu, juga memberikan pertanyaan atau
masalah yang berkaitan dengan kegiatan yang dilakukan dengan tujuan
untuk dapat memancing kemampuan berpikir siswa dan diharapkan siswa
dapat mengatasi masalah tersebut dengan melakukan kegiatan.

4) Tujuan Kegiatan
Berisi kompetensi yang harus dicapai siswa setelah melaksanakan
percobaan. Tujuan pembelajaran dirinci pada setiap kegiatan.
Sistematika LKPD Versi 2: Keterampilan
(lanjutan)
5)Alat dan bahan
Memuat alat dan bahan yang dibutuhkan dalam melakukan kegiatan.

6) Langkah Kegiatan
Langkah kegiatan berisi sejumlah langkah cara pelaksanaan yang wajib dilaksanakan
siswa.
Tabel/hasil pengamatan. Tabel pengamatan memiliki fungsi untuk mencatat data
hasil pengamatan yang didapatkan dari kegiatan.
Pertanyaan. Pertanyaan yang diberikan mengulang kembali tentang apa yang diamati
ketika melakukan percobaan, dan juga penuntun untuk menarik kesimpulan hasil
percobaan. Pertanyaan diselesaikan secara kelompok ketika pembelajaran sedang
berlangsung.
Kesimpulan. Kesimpulan terdapat dalam bagian akhir LKS. Hal ini bertujuan supaya
guru dapat mengetahui tercapai atau tidaknya kompetensi yang diinginkan pada
tujuan, karena kesimpulan menjawab tujuan.

Anda mungkin juga menyukai